27/05/2024
Halo Sobat PR!
Mengingat pentingnya bagian sejarah bagi praktik PR kiwari, Asosiasi Perusahaan Public Relations (APPRI) ambil bagian menggagas buku berjudul Perjalanan Public Relations di Indonesia. Ketua Divisi Penelitian dan Pengembangan APPRI periode 2021-2024 Asti Putri mengatakan, buku tersebut menawarkan sesuatu yang berbeda.
“Belum pernah ada buku tentang PR yang sangat Indonesia, dan membahas perkembangan profesi kita dari zaman sebelum kemerdekaan hingga pasca pandemi,” ujarnya dalam acara silaturahmi yang digelar di Jakarta, Sabtu (4/5/2024).
Asti lanjut menjelaskan, buku yang memakan waktu pengerjaan tiga tahun tersebut memuat rekaman sejarah berdasarkan wawancara dengan sekitar 60 narasumber, yang masing-masing berasal dari perwakilan agensi PR, media, pemerintah, sektor swasta, hingga perguruan tinggi.
“Kami berusaha membuat buku ini senetral mungkin, sehingga bisa dimiliki seluruh praktisi PR di Indonesia,” imbuhnya.