ActaNews

ActaNews actanews.co.id memiliki beragam konten dari berita umum, politik, peristiwa, internasional, ekonomi, Susunan Redaksi :
01. Reski Azis - CEO Pemimpin Utama
02.
(1)

Reski Nur Amalia - Pimpinan Dan Pelaksana
03. Aswin Sahab - IT Manager
04. Gladys Nabila - Redaktur Berita
05. Muhammad Yasir - Redaktur Foto
06. Fatmawati - Promosi Dan Kabiro Belopa
07. Ayyub - Kabiro Palopo
08. Wawan - Kabiro Luwu Utara
09. Budi - Kabiro Malili
10. Barta - Kabiro Makale Dan Rantepao

PALOPO : Jelang Ramadhan NU Palopo Siapkan 80 Dai TerlatihKurang dua pekan jelang Ramadhan 2024, Pengurus Cabang Nahdlat...
29/02/2024

PALOPO : Jelang Ramadhan NU Palopo Siapkan 80 Dai Terlatih

Kurang dua pekan jelang Ramadhan 2024, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Palopo melalui Lembaga Dakwah NU menyiapkan sekira 80-an penceramah dalam kegiatan Pelatihan Dai/Daiyah Angkatan I bertempat di Gedung NU, Balandai, Bara, pada Kamis (29/2) malam.

Ruhanda Muhammad, selaku Ketua Panitia kegiatan yang juga Ketua LDNU Palopo, dalam laporannya memaparkan giat tersebut berlangsung selama tiga hari.

"Jumlah peserta sebanyak 80 orang, akan dibekali ilmu dan praktik dakwah oleh para pemateri dan instruktur. Kita harapkan lulusan kegiatan ini akan siap memberikan pencerahan di masyarakat khas dakwah ala NU yang ramah, toleran dan damai," ucap Ruhanda.

Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/jelang-ramadhan-nu-palopo-siapkan-80-dai-terlatih

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id

LUWU : PPK Bupon Bantah Tudingan Kecurangan Saat Penghitungan SuaraPanitia Pemilihan Kecamatan atau PPK Bupon, Ari Putra...
29/02/2024

LUWU : PPK Bupon Bantah Tudingan Kecurangan Saat Penghitungan Suara

Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK Bupon, Ari Putra angkat bicara terkait tudingan kepada dirinya melakukan kecurangan. Dirinya mengatakan rapat pleno kecamatan pada 18 hingga 22 Februari 2024 semua berjalan lancar tanpa ada kendala.

Dirinya menuturkan awal mula kekisruhan terjadi di Kantor Kecamatan Bupon pada 23 Februari 2024 itu saat print D hasil hendak dibagikan namun ada perintah dari pihak Panswacam dan Bawaslu Luwu tidak dibagikan.

"Saat anggota divisi teknis kami membagikan D hasil ada perintah untuk tidak membagikan terlebih dahulu. Sebab Ketua Bawaslu Irpan akan datang dengan alasan singkronisasi data antara PPK dan Panwascam," kata dia.

Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/ppk-bupon-bantah-tudingan-kecurangan-saat-penghitungan-suara

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id

PALOPO : Mahasiswa & Pemuda Peduli Lingkungan Melaksanakan Audiens Kepada DLH Kota PalopoAliansi Mahasiswa dan Pemuda Pe...
28/02/2024

PALOPO : Mahasiswa & Pemuda Peduli Lingkungan Melaksanakan Audiens Kepada DLH Kota Palopo

Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Peduli Lingkungan menggelar Audiens bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo, dalam pertemuan tersebut DLH merespon dengan baik serta mendukung secara penuh terkait problem yang di sampaikan oleh mahasiswa serta pemuda peduli lingkungan.

Adryanto selaku Jendral Lapangan (Jendlap) mengungkapkan bahwa pertemuan ini adalah serangkaian pengawalan terhadap objek wilayah makam yang diduga di manfaatkan oleh oknum tertentu menjadi lahan tambang galian C, yang beberapa waktu kemarin kami suarakan di depan Polres Kota Palopo.

Lanjut Adryanto mengharapakan Pihak kepolisian mengambil langkah hukum yang tegas sebagai konsekuensi terhadap aktivitas ilegal selama ini yang berdampak merugikan khususnya masyarakat sekitar dan apalagi lokasi pengerukan material tambang galian C itu tepat berada di area pemakaman. Dimana status tanah tersebut adalah milik pemerintah kota palopo.

"Jadi kita bukan lagi hanya mendesak menertibkan aktivitas di sana,tapi mengawal pertanggungjawaban pidana terhadap para pelaku selama ini," katanya.

Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/mahasiswa---pemuda-peduli-lingkungan-melaksanakan-audiens-kepada-dlh-kota-palopo

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id

LUWU : Lakukan Mediasi, Satreskrim Polres Luwu: Kepala Desa Rante Balla Tidak Terbukti Atas Tudingan Mafia TanahPenyidik...
28/02/2024

LUWU : Lakukan Mediasi, Satreskrim Polres Luwu: Kepala Desa Rante Balla Tidak Terbukti Atas Tudingan Mafia Tanah

Penyidik satreskrim Polres luwu melakukan mediasi atas laporan dugaan mafia tanah dengan pelapor atas nama Dirma dengan maksud untuk mendamaikan kedua belah pihak.

Hasil pertemuan antara kedua belah pihak yang di lakukan oleh satreskrim Polres luwu terkait dugaan mafia tanah pada Selasa (27/2/2024).

Terkait tudingan mafia tanah selama ini yang di tujukan kepada IBu Desa Rante Balla (ibu Eti) ternyata itu tidak benar.

Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/lakukan-mediasi-satreskrim-polres-luwu-kepala-desa-rante-balla-tidak-terbukti-atas-tudingan-mafia-tanah

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id

Kota Palopo : Penuhi Janjinya, Gus Abe Lantik Langsung PC PMII PalopoPALOPO, ACTANEWS.CO.ID -Ketua Umum Pengurus Besar P...
28/02/2024

Kota Palopo : Penuhi Janjinya, Gus Abe Lantik Langsung PC PMII Palopo

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID -Ketua Umum Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Muhammad Abdullah Syukri atau sapaan akrab Gus Abe Melantik Langsung Pengurus Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Cabang Palopo Masa Khidmat 2023-2024 di Gedung Saodanrae Convention Center (SCC), Pada Sabtu, (24/02/2024).

Dalam sambutannya Gus Abe menyampaikan bahwa melantik langsung PC PMII Palopo ini adalah janjinya.

"Ucapan Permintaan maaf kepada segenap PC PMII Palopo karena kepengurusan lalu saya tidak bisa melantik langsung dan pada malam ini saya hadir untuk melantik langsung Pengurus PC PMII Palopo," ucap Gus Abe.

Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/penuhi-janjinya-gus-abe-lantik-langsung-pc-pmii-palopo

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id

Palopo : Maraknya Aktivitas Tambang Galian C Ilegal, Mahasiswa & Pemuda Gelar Aksi Demontrasi di Depan Polres PalopoPALO...
28/02/2024

Palopo : Maraknya Aktivitas Tambang Galian C Ilegal, Mahasiswa & Pemuda Gelar Aksi Demontrasi di Depan Polres Palopo

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID -Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Peduli Lingkungan (AMPLI) menggelar aksi demostrasi di depan Polres kota palopo, gerakan tersebut di dasari oleh maraknya aktivitas tambang galian C yang di duga tidak mengantongi izin atau ilegal serta berdampak buruk terhadap masyarakat sekitar, terkhususnya di musim penghujanan seperti saat ini.

Sehingga tidak ada alasan bagi mahasiswa dan pemuda yang tergabung dalam aliansi tersebut untuk menggelar aksi unjuk rasa, hal ini adalah wujud kongkreat kepedulian mereka terhadap kondisi lingkungan serta sumber daya alam yang terus-terusan di exploitasi oleh pihak tertentu yang dimuarakan terhadap provitisasi.

Adryanto selaku jendral lapangan menegaskan bahwa tidak ada tolerir terhadap pelaku usaha tambang yang tidak mengantongi izin serta mendesak aparat penegak hukum (APH) memproses dan penjarakan pelaku yang mencoba melawan hukum.

Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/maraknya-aktivitas-tambang-galian-c-ilegal-mahasiswa---pemuda-gelar-aksi-demontrasi-di-depan-polres-palopo

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id

Politik : PP Garuda Muda Merah Putih Ajak Masyarakat Untuk Bijak Menyikapi Hasil Pemilu 2024JAKARTA, ACTANEWS.CO.ID -Dir...
19/02/2024

Politik : PP Garuda Muda Merah Putih Ajak Masyarakat Untuk Bijak Menyikapi Hasil Pemilu 2024

JAKARTA, ACTANEWS.CO.ID -Direktur Kebijakan Publik Hukum Dan Ham PP Garuda Muda Merah Putih, Ivan Palampuri mengingatkan semua pihak untuk bersabar menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan sekaligus mengajak semua pihak untuk bersikap bijaksana dalam menyikapi hasil pemilu demi menjaga stabilitas dan keutuhan bangsa.

Ivan Palampuri menjelaskan bahwa Pemilu bukan hanya sebuah proses politik, tetapi juga merupakan instrumen untuk mencapai tujuan negara dalam mewujudkan kedamaian dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia.

Dia mengajak semua pihak untuk bersatu dalam membangun Indonesia ke depan.

"Kita justru harus berupaya meningkatkan mutu demokrasi. Sejauh ini, Indonesia termasuk negara yang berdemokrasi secara tak sempurna (flawed democracy) versi The Economist Intelligence Unit. Menurut indeks demokrasi yang dirilis The Economist pada tahun lalu, Indonesia berada pada peringkat ke-65 dari 167 negara yang diriset. Di kawasan Asia-Pasifik, hanya Australia dan Selandia Baru yang termasuk negara full democracy. Sesuai dengan parameter The Economist, angka penyelenggaraan pemilu dan partisipasi politik di Indonesia sebetulnya tidak terlalu buruk, yakni masing-masing 6,92 dan 6,67," tegas Ivan.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/pp-garuda-muda-merah-putih-ajak-masyarakat-untuk-bijak-menyikapi-hasil-pemilu-2024

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





DAERAH : Waspada! "Serangan Fajar" dan Politik Uang Ancam Pemilu 2024ACTANEWS.CO.ID -Pada menjelang hari pemungutan suar...
12/02/2024

DAERAH : Waspada! "Serangan Fajar" dan Politik Uang Ancam Pemilu 2024

ACTANEWS.CO.ID -Pada menjelang hari pemungutan suara Pemilu 2024, masyarakat diingatkan untuk mewaspadai praktik "Serangan Fajar" dan politik uang yang rentan terjadi. Politik uang, yang bertujuan untuk memengaruhi pilihan politik pemilih, memiliki konsekuensi hukum yang serius, termasuk pidana penjara dan denda.

Direktur Eksekutif Perludem, Khoirunnisa Nur Agustyati, menegaskan bahwa politik uang merupakan cikal bakal dari korupsi dan dapat membahayakan demokrasi. Meskipun sulit untuk membuktikan tindakan politik uang, masyarakat diimbau untuk melaporkannya ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Tahapan kampanye Pemilu 2024 telah memasuki masa tenang, dengan pemungutan suara serentak dijadwalkan pada 14 Februari 2024.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/waspada---serangan-fajar--dan-politik-uang-ancam-pemilu-2024

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





OPINI : Ansor yang Digdaya Oleh: Hamdan Juhannnis Rektor UIN Alauddin MakassarACTANEWS.CO.ID, - Saya mengawali dengan me...
05/02/2024

OPINI : Ansor yang Digdaya
Oleh: Hamdan Juhannnis Rektor UIN Alauddin Makassar

ACTANEWS.CO.ID, - Saya mengawali dengan menegaskan bahwa dalam hidup ini, saya mulai tersentuh oleh pelatihan yang serius atau sering disebut pengkaderan dari sebuah organisasi yang bernama Ansor.

Mungkin berbeda dengan yang lain, saya dua kali mengikuti pengkaderan dasar di Ansor. Pertama, saya ikut duduk setia selama pengkaderan dasar di kampung saya di Bone. Saat itu, markas Ansor Bone adalah sebuah asrama tempat saya menumpang, ikut sama paman yang kuliah di kota. Saya takjub dengan materi pengkaderannya, terutama materi dari (alm.) Syukur Saban yang sengaja didatangkan khusus dari Makasar. Namun saya tidak diberi sertifikat, karena saya belum cukup umur untuk menjadi anggota resmi Ansor.

Tahun berikutnya, saya ikut kembali pengkaderan dasar yang dilakukan oleh Ansor Bone. Syukur Saban kembali diundang datang sebagai narasumber kunci. Saya lebih antusias karena panitia mengatakan saya sudah bisa mendapatkan sertifikat, meskipun saya belum berusia 20 tahun. Sertifikat itu masih tersimpan dengan rapi sampai sekarang pada kump**an dokumen penting saya.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/ansor-yang-digdaya-oleh-hamdan-juhannnis-rektor-uin-alauddin-makassar

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





APER LUTRA : Aliansi Peduli Rongkong 'Marah' di Gedung DPRD Lutra Imbas Tewasnya Anak Bidan di Jembatan RusakLUTRA, ACTA...
01/02/2024

APER LUTRA : Aliansi Peduli Rongkong 'Marah' di Gedung DPRD Lutra Imbas Tewasnya Anak Bidan di Jembatan Rusak

LUTRA, ACTANEWS.CO.ID - Aliansi Peduli Rongkong (APER) melakukan aksi dan bakar ban di Kantor DPRD Luwu Utara, Kecamatan Masamba, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (31/1/2024).

Aksi yang digelar ini merupakan bentuk keresahan warga, sehingga Ratusan Massa APER menuntut perbaikan infrastruktur yang buruk di jalan penghubung Masamba-Seko-Rongkong. Terutama jembatan yang telah menewaskan anak salah satu bidan.

Koordinator aksi, Siko Desta Dimas mengatakan infrastruktur merupakan seluruh struktur dan juga fasilitas dasar baik itu fisikmaupun sosial seperti bangunan, pasokan listrik, irigasi, jalan, jembatan dan lain sebagainya.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/aliansi-peduli-rongkong--marah--di-gedung-dprd-lutra-imbas-tewasnya-anak-bidan-di-jembatan-rusak

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





HEALTH : Kisah Praktik Pengobatan Dunia Muslim Menggunakan Terapi MusikACTANEWS - Musik memiliki kekuatan yang menenangk...
01/02/2024

HEALTH : Kisah Praktik Pengobatan Dunia Muslim Menggunakan Terapi Musik

ACTANEWS - Musik memiliki kekuatan yang menenangkan, menginspirasi, memberikan energi, hingga mendongkrak suasana hati sehingga terapi musik dirancang untuk mencapai tujuan tersebut. Bahkan penelitian menunjukkan bahwa musik dapat mengelola rasa sakit pada seseorang dengan penyakit kronis.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/post/kisah-praktik-pengobatan-dunia-muslim-menggunakan-terapi-musik

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Rumah Sakit Umum (RSU) St. Madyang bersama BPJS kesehatan dan Bank Muamalat melaksanakan In Hou...
29/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Rumah Sakit Umum (RSU) St. Madyang bersama BPJS kesehatan dan Bank Muamalat melaksanakan In House Training Komunikasi Efektif Dan Pelayanan Prima, Senin (29/01/2024).

Acara tersebut berlangsung di aula lantai 2 RSU St Madyang. Dan dihadiri puluhan peserta yang berasal dari internal RSU St Madyang maupun dari instansi lain.

Turut hadir Bapak Harbu Hakim, S.Kom,. M.M., AAAK, selaku Kepala BPJS Kesehatan kota palopo, dalam sambutannya sangat mengapresiasi agenda ini.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/rsu-st-madyang-palopo-sukses-gelar-in-house-training-komunikasi-efektif-dan-pelayanan-prima

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





MAKASSAR, ACTANEWS.CO.ID - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Sulsel merespon peryataan Pj Gubernur Sulsel B...
27/01/2024

MAKASSAR, ACTANEWS.CO.ID - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Sulsel merespon peryataan Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin yang membolehkan ASN di lingkup Pemprov Sulsel, ikut kampanye.

Aldi Ardiansyah, Ketua LMND Sulsel menyebut Pj Gubernur Sulsel tak mampu bekerja untuk kepentingan masyarakat Sulsel.

Ia mencontohkan, Pj Gubernur sebelum mengaku kondisi keuangan daerah tidak sehat dan meminta untuk efisiensi dilain sisi kunjungannya ke beberapa daerah menggunakan helikopter yang disewa dan dibayar melalui APBD.

"Kami mencatat sejak Pj Gubernur dilantik, banyak pernyataan tak bermutu yang ia sampaikan, seperti Pemprov Sulsel Bangkrut, minta warga Sulsel bertobat karena banyak dosa, terakhir ASN Pemprov boleh ikut kampanye. Ini yang kami nilai Pj Gubernur tak mampu bekerja hanya banyak bacot dan bikin gaduh saja, sebaiknya Presiden mencopot dia," ungkapnya.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/langgar-netralitas-lmnd-soroti-pernyataan-pj-gubernur-sulsel-bolehkan-asn-berkampanye

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Tokoh Pengusaha Muda, Wahyudin Djafar atau biasa disapa Wahyu, Berpesan untuk Menolak, Menghind...
25/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Tokoh Pengusaha Muda, Wahyudin Djafar atau biasa disapa Wahyu, Berpesan untuk Menolak, Menghindari dan Membentengi diri dari godaan Serangan Fajar dalam menghadapi kontestasi Pemilu 2024.

"Jadi harus bijak menentukan pilihannya, bukan karena terpengaruh "Serangan Fajar" alias menerima uang pelicin. Jadi jangan asal sekadar mencoblos tetapi harus memilih yang cerdas," kata Wahyu.

Wahyu mengungkapkan bahwa serangan fajar semakin melanggengkan politik transaksional, “ada uang ada suara”. Di saat bangsa ini memerlukan kerja ekstra untuk membangun peradaban, di saat yang sama justru calon penguasa sendirilah yang menghancurkan nilai-nilai komunikasi politik ADILUHUNG.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/pengusaha-muda-palopo-diduga-siap-lakukan-serangan-fajar-besarbesaran

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





LUTRA, ACTANEWS.CO.ID - Panwaslu Kecamatan Rampi resmi melaksanakan acara pelantikan terhadap 11 orang anggota PTPS yang...
24/01/2024

LUTRA, ACTANEWS.CO.ID - Panwaslu Kecamatan Rampi resmi melaksanakan acara pelantikan terhadap 11 orang anggota PTPS yang telah dinyatakan lolos secara resmi dari enam desa se-Kecamatan Rampi Kabupaten Luwu Utara, Senin (22/1/2024).

Acara pelantikan tersebut dilaksanakan di aula serbaguna Desa Sulaku Kecamatan Rampi.

Adapun 11 orang anggota PTPS dari setiap desa diantaranya adalah, sebagai berikut. untuk Desa Leboni PTPS 01 Ibu Krisna Ntaba dan PTPS 02 Sdr Hans Ntaba. Selanjutnya, Desa Sulaku untuk PTPS 01 Ibu Hamra Bage PTPS 02 Ibu Selfina Mane. Kemudian Desa Onondowa untuk PTPS 01 adalah Ibu Merlin Geso, PTPS 02 Ibu Damaris dan PTPS 03 Ibu Irma Suryani.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/panwaslu-kecamatan-rampi-sukses-gelar-pelantikan-ptsp

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - RS St.Madyang menggelar Seminar Kesehatan yang berlangsung di Aula lantai 2 RSU ST. Madyang, Ra...
24/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - RS St.Madyang menggelar Seminar Kesehatan yang berlangsung di Aula lantai 2 RSU ST. Madyang, Rabu (24/1/2024).

Seminar ini mengusung tema "Diagnosa dan Terapi Penyakit Periodontal", dan diikuti lebih dari 70 peserta dari berbagai elemen serta delegasi sejumlah instansi pemerintah maupun swasta yang ada di kota Palopo.

Forum seminar tersebut diisi oleh sejumlah pembicara profesional diantaranya drg. Ria anbar Baya. Sp. Ort dan drg.Shinta Rahma Mansyur. Sp.Perio (Dokter Gigi Spesialis Ortodonsia) kedua dokter muda tersebut dalam sesi diskusi lebih menekankan secara khusus untuk perawatan ketidak beraturan gigi (keselarasan dan oklusi) dan masalah rahang.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/usung-tema-diagnosa--terapi-penyakit-periodontal-rs-st-madyang-gelar-seminar-kesehatan

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





ACTANEWS.CO.ID - OPINI, PADA 23 Januari 2024, Masyarakat Tana Luwu kembali akan memperingati Hari Jadi Luwu (HJL) ke-756...
22/01/2024

ACTANEWS.CO.ID - OPINI, PADA 23 Januari 2024, Masyarakat Tana Luwu kembali akan memperingati Hari Jadi Luwu (HJL) ke-756 dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-78 yang tahun ini dipusatkan di Kabupaten Luwu Timur.

HPRL mengingatkan kita pada perang gerilya yang dipimpin langsung oleh Datu Luwu ke-29, Andi Djemma. Pada masa itu, Andi Djemma bersama Barisan Sukarno Muda serta Pemuda Republik Indonesia dan pejuang lainnya berjibaku melawan dan mengusir penjajah Belanda dari Tana Luwu.

Sebelumnya, 21 Januari 1946 Datu Luwu mengultimatum pihak Belanda untuk segera angkat kaki dari Tana Luwu sampai dengan batas waktu yang ditentukan penjajah Belanda tak mengindahkan peringatan tersebut, yang pada akhirnya Datu Luwu bersama Rakyat melakukan serangan ke tangsi KNIL sebagai bukti satunya kata dan perbuatan.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/catatan-hjl--hprl-lmnd-pemimpin-harus-berkarakter-taro-ada-taro-gau-

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Panwaslu Kecamatan Sendana, Kota palopo, menggelar kegiatan pelantikan Pengawas Tempat Pemungut...
22/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Panwaslu Kecamatan Sendana, Kota palopo, menggelar kegiatan pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS). Sebanyak 25 Pengawas TPS resmi dilantik di warkop Luvansa yang terletak di Kecamatan Wara Timur.

"Selamat kepada bapak/ibu yang telah dilantik yang telah dilantik sebagai pengawas TPS," kata ketua Panwaslu Kecamatan, Minggu (21/1/2024).

Pengawas TPS tersebut akan berfokus mengawasi jalannya proses pemungutan hingga perhitungan surat suara di masing-masing TPS yang ada di 4 Kelurahan Kecamatan Sendana.

"Pemilu yang dilaksanakan pada 14 Februari nanti akan melibatkan seluruh unsur Bawaslu termasuk pengawas TPS sebagai ujung tombaknya,"ujarnya.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/25-pengawas-tps-kecamatan-sendana-kota-palopo-resmi-dilantik

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





ACTANEWS.CO.ID - OPINI, Pada suatu titik dalam perjalanan hidupku, saya berkesempatan untuk bersentuhan dengan sosok yan...
20/01/2024

ACTANEWS.CO.ID - OPINI, Pada suatu titik dalam perjalanan hidupku, saya berkesempatan untuk bersentuhan dengan sosok yang menggetarkan hatiku. Tak tergantikan oleh kesederhanaan, kepribadian yang luar biasa, dan keutamaan dalam ilmu serta amal sholeh, dia menjadi cermin gambaran hidup yang membuatku terpaku.

Saat kita mendeskripsikan seseorang, ukurannya mungkin beragam tergantung pada sudut pandang dan emosional masing-masing individu. Namun dalam tulisan ini saya ingin menyoroti keberadaan seseorang yang secara khusus menciptakan refleksi mendalam terhadap esensi hidupku, dia adalah sosok organisatoris tulen yang sholeh Prof. Dr. Muhaemin, M.A.

Sosok yang ku maksud bukanlah seseorang yang didefinisikan oleh kemewahan atau kehebatan yang menyilaukan. Justru sebaliknya, dia adalah perwujudan sederhana tanpa gemerlap materi yang mengelilinginya, Namun karena kesederhanaannya lah saya merasakan kedalaman kebijaksanaan dari hatinya.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/refleksi-hidupku-pada-sosok-organisatoris-tulen-yang-beramal-sholeh-kini-menjadi-guru-besar

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi tetap akan menuntut kepada Presiden RI, Joko Widodo unt...
15/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi tetap akan menuntut kepada Presiden RI, Joko Widodo untuk mengganti Asrul Sani dari Jabatan PJ Walikota Palopo.

Hal tersebut tertulis dalam Surat Pernyataan Sikap, Senin (15/1/2024), bahwa Kementerian Dalam Negeri telah melakukan evaluasi terhadap kinerja Pj Kepala Daerah, salah satunya Pj Walikota Palopo, Arsul Sani dengan sejumlah kepala SKPD yang turut serta mendampingi untuk memaparkan hasil capaian kinerja triwulan pertama pada Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri RI.

Sedangkan, LMND mengungkapkan bahwa di Kota Palopo para Guru Mengaji, Imam Mesjid, RT/RW, Kader Posyandu, KB, Honorer, Buruh dan Rekanan masih meratapi nasibnya akankah hak-hak mereka bisa diterima.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/lmnd-palopo-tagih-janji-jokowi-ganti-arsul-sani

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Polres Palopo melakukan KEGIATAN BANTUAN SOSIAL (BANSOS) YANG BERKOLABORASI DENGAN SATYA HAPRAB...
14/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Polres Palopo melakukan KEGIATAN BANTUAN SOSIAL (BANSOS) YANG BERKOLABORASI DENGAN SATYA HAPRABU RUN POLRES PALOPO, Minggu (14/1/2024).

Kegiatan ini SEBAGAI BENTUK COLLING SYSTEM MENUJU PEMILU DAMAI 2024.

Kegiatan itu berlangsung di Kantor Kel. Murante Kec. Mungkajang Kota Palopo, kepada masyarakat yang kurang mampu.

Kegiatan itu dipimpin oleh Kapolres Palopo, AKBP SAFI'I NAFS*KIN, SH. S*K. MH, dan didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Palopo, NADIA SAFI'I.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/sebagai-bentuk-colling-system-menuju-pemilu-2024-polres-palopo-lakukan-giat-bansos

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Palopo akan tetap menyuarakan ke Pemerintah Pusa...
14/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Palopo akan tetap menyuarakan ke Pemerintah Pusat untuk mengganti Arsul Sani sebagai Pj Walikota dan Menunjuk Pj Baru yang mampu bekerja dan berpihak pada kepentingan umum.

Hal tersebut tertulis dalam surat pernyataan sikap LMND tertulis pada Minggu (14/1), bahwa Kementeri Dalam Negeri kembali akan melakukan evaluasi terhadap kinerja Pj Kepala Daerah, termasuk Pj Walikota Palopo.

Sedianya Pj Walikota Palopo, Asrul Sani, akan melaporkan hasil capaian kinerja triwulan pertama ke Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri RI. Senin (15/1/2024).
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/lmnd-palopo-keluarkan-surat-pernyataan-sikap-suarakan-ke-pemerintah-pusat-untuk-ganti-pj-walikota

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





JAKARTA, ACTANEWS.CO.ID - Direktur Kebijakan Publik Hukum Dan Ham Pengurus Pusat Garuda Muda Merah Putih, Ivan Palampuri...
13/01/2024

JAKARTA, ACTANEWS.CO.ID - Direktur Kebijakan Publik Hukum Dan Ham Pengurus Pusat Garuda Muda Merah Putih, Ivan Palampuri menyatakan bahwa ucapan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengenai estafet kepemimpinan nasional tidaklah salah. makna pernyataan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terkait estafet kepemimpinan yang disampaikan pada acara Perayaan dan Ibadah Natal 2023. Ngasiman menilai pernyataan Jenderal Sigit itu masih dalam koridor netral.

“Ungkapan Kapolri tersebut masih dalam koridor netralitas. Konteksnya adalah Kapolri menyampaikan hal tersebut pada momentum Perayaan dan Ibadah Natal 2023. Itu tidak bisa dimaknai sebagai instruksi,” ujar pria yang akrab dipanggil Ivan Palampuri dalam keterangannya, Sabtu (13/1/2024).

Dia juga menegaskan pernyataan Jenderal Sigit sudah diluruskan Karo Penmas Polri. Menurutnya, ungkapan Jenderal Sigit harus dibaca secara utuh.

“Dalam konteks kegiatan Perayaan dan Ibadah Natal 2023, saya kira sebagai warga negara sah-sah saja Kapolri mengungkapkan harapannya terhadap keberlanjutan negeri ini. Tidak ada arahan atau pernyataan spesifik yang menunjukkan dukungan ke salah satu calon,” Ivan Palampuri.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/pengurus-pusat-gmmp-menilai-ucapan-kapolri-estafet-kepemimpinan-masih-dalam-corridor-netralitas

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





LUTRA, ACTANEWS.CO.ID - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan Luwu Utara layangkan Surat somasi kepada Badan P...
13/01/2024

LUTRA, ACTANEWS.CO.ID - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan Luwu Utara layangkan Surat somasi kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Luwu Utara, Kamis (11/01/2024).

HMI Cabang Persiapan Luwu Utara menduga terdapat praktik kecurangan serta kelalaian dalam proses perekrutan PTPS oleh Bawaslu Luwu Utara.

HMI menulusuri dan menemukan 2 point persoalan utama dalam proses perekrutan tersebut.

Pertama, adanya kelalaian kerja yang dilakukan oleh pihak rekruitmen PTPS Panwas Kecamatan Masamba, sebab setelah dikonfirmasi soal berkas pendaftar warga kelurahan Baliase yang berinisial MA dinyatakan tidak lulus pada seleksi administrasi, sedangkan pendaftar yang berinisial MA telah mengikuti prosedur/kriteria calon pengawas TPS.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/kader-hmi-cabang-pers-luwu-utara-layangkan-somasi-ke-bawaslu

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Peringatan gerakan menanam pohon, Polres Palopo melakukan gerakan menanam sejuta Pohon di Hutan...
12/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Peringatan gerakan menanam pohon, Polres Palopo melakukan gerakan menanam sejuta Pohon di Hutan Kota bukit Lewadang Kel. Purangi Kec. Wara Sendana Kota Palopo, Rabu (10/1/2023).

Kegiatan itu dihadiri Kapolres Kota Palopo diwakili Kabag SDM, KOMPOL MISBAHUDDIN, SH, Dandim 1403 Kota Palopo di wakili Danramil Wara Kapten Infantri AGUS PURWONO, Sekertaris Daerah Kota Palopo Bpk. Drs. H. FIRMANSYAH. DP, SH., M.Si, Kepala BNN Kota Palopo AKBP HERMAM, S.Pd., M.H, Asisten 1 Setda Kota Palopo Drs. RUSLAN M.Si.

Selain itu hadir p**a Kapolsek Wara Selatan AKP ALBERT LAMBA, Forkopimda Kota Palopo, Kepala OPD Se Kota Palopo, Para Camat dan Lurah SE Kota Palopo, Para Babinsa dan Bhabinkamtibmas Se Kota Palopo.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/polres-palopo-lakukan-gerakan-menanam-sejuta-pohon-di-hutan-kota-bukit-lewadang-purangi

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





LUWU, ACTANEWS.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Luwu menggelar Forum Konsultasi Publik Rencana Pembangunan Jangka Panjang Da...
12/01/2024

LUWU, ACTANEWS.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Luwu menggelar Forum Konsultasi Publik Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kab.Luwu tahun 2025-2045 menuju Luwu Cemerlang 2045.

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Bappelitbangda Kab.Luwu, Rabu(10/01/2024).

Kepala Bappelitbangda Kabupaten Luwu, Dr. Mohammad Arsal dalam laporannya menyampaikan bahwa maksud dari kegiatan yaitu memberikan arah pembangunan daerah, sebagai pedoman penyusunan rencana pembangunan jangka menengah daerah setiap periode dan dokumen perencanaan pembangunan lainnya sesuai dengan ketentuan perundangan yang berlaku,Menjadi pedoman penyusunan Visi, Misi dan Program Calon kepala daerah pada Periode Berkenaan, dan menjadi acuan dalam melaksanakan pembangunan bagi seluruh pemangku kepentingan.

"Adapun tujuan RPJPD yaitu menjadi acuan dasar pemecahan permasalahan daerah melalu koordinasi antar pelaku pembangunan, integrasi, sinkronisasi dan sinergi antar fungsi pemerintahan daerah maupun pemerintah pusat partisipasi masyarakat serta sumber daya secara efisien, efektif berkeadilan dan berkelanjutan," ucapnya.
Selengkapnya 👇
https://actanews.co.id/pemkab-luwu-gelar-forum-konsultasi-publik-rencana-pembangunan-jangka-panjang-daerah

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Dalam waktu dekat, tepatnya tanggal 14 Februari nanti bangsa Indonesia akan memasuki babak pemi...
12/01/2024

PALOPO, ACTANEWS.CO.ID - Dalam waktu dekat, tepatnya tanggal 14 Februari nanti bangsa Indonesia akan memasuki babak pemilihan pemimpin baru yang nantinya akan menjadi nahkoda bangsa indonesia dalam periode 5 tahun kedepan, melansir dari laman resmi badan pusat statistik indonesia, Generasi Milenial dan Generasi Z menjadi Partisipan terbesar dalam pemilu kali ini, tercatat sekitar 56,45% dari Total 204.807.222 pemilih di 14 Februari 2024 mendatang merupakan Gen milenial dan Gen Z.

Moh. Dadang selaku Ketua Eksekutif Komisariat LMND Unanda Palopo dalam penyampainya menuturkan bahwa, generasi Z menjadi objek yang paling mudah di polarisasi dalam momentum pemilu kali ini.

"Kita ketahui bersama bahwa generasi z merupakan generasi yang tumbuh beriringan dengan perkembangan era teknologi, hal ini menjadikan generasi Z menjadi generasi yang cakap terhadap teknologi akan tetapi di lain sisi gen z lebih cenderung menyukai hal-hal yang serba instan karena sangking termanjakannya oleh teknologi," tutur Dadang.
Selengkapnya 👇🏻
https://actanews.co.id/generasi-z-momentum-pemilu-dan-posisi-penyelenggara-pemilu

Temukan kami_
Halaman Facebook : ActaNews
Tumblr : actanews.co.id
Twitter : actanewscoid
Threads : actanews.co.id





Address

Kedudukan Di Belopa, Luwu
Palopo
91995

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when ActaNews posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to ActaNews:

Share

Nearby media companies



You may also like