The Politica News

The Politica News Visi “Agar Rakyat tak lagi bisa Dibeli” menjadikan www.thepoliticanews.com untuk turut bersama-sama berada di garis depan menegakkan segala aturan.

Dihadirkannya portal berita atau website www.thepoliticanews.com tidak bisa dilepaskan dari keberadaan Sekolah Pendidikan Politik “POLITICA INSTITUTE”. Oleh sekelompok muda yang “dulu” pernah mengungkapkan idealismenya melalui “perlawanan” terhadap pemerintah yang dianggap menyimpangdari kaidah-kaidah hidup berdemokrasi, sekolah tersebut didirikan. Pada 2011 lalu di kota Medan setelah melalui sera

ngkaian diskusi.

“POLITICA INSTITUTE”, terpisah dari www.politicanews.com, terutama menjalankan pendidikan politik kepada warga dari berbagai lapisan. Ada modul yang dipersiapkan untuk itu. Memelekkan mata rakyat terhadap seluruh dinamika politik di negeri ini, mendorong partisipasi rakyat sebagai warga negara mewarnai kehidupan dalam seluruh aspeknya (sosial, politik, budaya, dan sebagainya), demikian dicanangkan tujuan sekolah pendidikan politik itu. Dalam sebuah frasa; “Agar Rakyat tak lagi bisa Dibeli”. Mendekati dua dekade era baru sistem kehidupan berbangsa dan bernegara di republik ini diterapkan (dari otoriter di masa orde baru menjadi demokrasi di zaman reformasi) ternyata rakyat belum juga berubah kenyamanan yang dirasakannya. Terutama dalam hal keadilan dan kesejahteraan. Sistem kelihatannya berubah dengan yang baru, diikuti dengan munculnya pelaku-pelaku yang sebelumnya tak kelihatan, tetapi kondisi yang benar-benar baru tidak kunjung tercipta. Suasana tak sedap selama berpuluh tahun dirasakan rakyat hidup di zaman orba, kecenderungannya malah lebih buruk. Dari perspektif pelaku demokrasi yang terbanyak yakni rakyat yang cenderung menjadi obyek, bukan subyek, ada yang tidak benar di sisi masyarakat atau warga negara sehingga praktik demokrasi mengalami kemunduran. Secara substansial. Yang muncul cuma “penyamun” berpenampilan politisi yang berhasil “merampok” kedudukan tak hanya legislatif tetapi juga eksekutif. Tak susah bagi para penyamun itu memperdaya rakyat agar mempercayai mereka agar kursi legislatif dan ekskutif menjadi miliknya. Dengan segala kelemahannya rakyat terlalu mudah dibeli. Perbaikan-perbaikan sistem dan berbagai ketentuan perundangan yang berorientasi pada penguatan demokrasi ternyata tidak cukup kuat untuk menghalau upaya-upaya membeli rakyat agar tidak menggadaikan hak-hak politiknya. Maka jadilah korupsi perilaku yang sangat mudah ditemukan di lembaga pemerintahan. Lembaga penegakan hukum disusupi, lembaga perwakilan rakyat jadi mandul, pembangunan tak berpihak pada perwujudan kesejahteraan, oligarki berbasis kepentingan kelompok marak di seluruh wilayah, dinasti politik tanpa rasa malu dipertahankan selama mungkin, dan sebagainya. Indonesia tak bergerak maju karena rakyatnya kebanyakan tak juga pintar. Teknologi informasi yang maju begitu pesat, yang siapa saja dan dimana saja (bahkan hingga pelosok desa) dengan mudah bisa menikmatinya, oleh POLITICA INSTITUTE dinilai strategis dijadikan tools guna menguatkan pendidikan politik. Maka didirikanlah www.thepoliticanews.com. Yang diusung adalah cita-cita yang sama; “Agar Rakyat tak lagi bisa Dibeli”. Tak cuma untuk menyiarkan berbagai event yang diselenggarakan POLITICA INSTITUTE, tetapi juga merekam beragam dinamika di tengah-tengah masyarakat (terutama di wilayah Sumatera Utara) demi menemukan potensi kekuatan yang bisa mendorong kemajuan demokrasi. Ada banyak pembelajaran yang dapat direkam dan dipublikasikan www.thepoliticanews.com sehingga kelemahan yang sampai saat ini menjadi pintu masuk dibelinya rakyat demi kepentingan-kepentingan yang tidak berorientasi pada penguatan demokrasi dapat disingkirkan. Tentu saja karena www.thepoliticanews.com adalah media pemberitaan sebagaimana media-media lainnya yang hadir di tengah-tengah masyarakat dengan bereneka bentuknya, maka kepatuhan terhadap kaidah-kaidah jurnalistik merupakan keharusan. Ketentuan yang diatur di dalam UU No. 40/1999 tentang Pokok-pokok Pers dan Kode Etik Jurnalistik merupakan harga mati untuk ditegakkan. Kalaupun kemudian www.thepoliticanews.com membuka opportunity baru bagi penguatan bisnis yang mendatangkan profit, kepatuhan terhadap prinsip-prinsip jurnalistik tidak akan tergadaikan.

Address

Medan
20134

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when The Politica News posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share

Nearby media companies


Other Media/News Companies in Medan

Show All