Info Cirebon Jeh

Info Cirebon Jeh Contact information, map and directions, contact form, opening hours, services, ratings, photos, videos and announcements from Info Cirebon Jeh, Media/News Company, Jalan Cirebon, Cirebon.

Tahukah kamu? bahwa tugu yang berdiri kokoh di perempatan antara Jl. Siliwangi dan Jl. Kartini Kota Cirebon (alun-alun K...
15/08/2022

Tahukah kamu? bahwa tugu yang berdiri kokoh di perempatan antara Jl. Siliwangi dan Jl. Kartini Kota Cirebon (alun-alun Kejaksan) adalah Tugu Proklamasi Kemerdekaan.

Menurut sejarah, Proklamasi kemerdekaan Indonesia pertama kali dibacakan oleh dr. Soedarsono (jejaring Sutan Sjahrir) di alun-alun Kejaksan Cirebon pada 15 Agustus 1945 atau 2 hari sebelum Soekarno-Hatta secara resmi membacakan naskah Proklamasi.

Dari fakta sejarah inilah bahwa Cirebon merdeka lebih dulu dan menunjukkan bahwa rakyat Cirebon memiliki semangat patriotisme yang luar biasa untuk memperjuangkan kemerdekaan, kedaulatan, dan kemanusiaan.

08/06/2022





   ——aboutcirebonid Menjelang keberangkatan calon jamaah haji 2022 di Kota Cirebon, Kantor Kementerian Agama Kota Cirebo...
05/06/2022


——
aboutcirebonid Menjelang keberangkatan calon jamaah haji 2022 di Kota Cirebon, Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon telah memberikan bimbingan hingga kesiapan yang berkaitan dengan kesehatan. Jumlah calon jemaah haji Kota Cirebon yang akan berangkat pada bulan Juni 2022 mendatang sebanyak 158 calon jamaah haji. “Sebetulnya kuota calon jamaah haji Kota Cirebon ada 330 orang. Namun kuota calon jemaah haji yang berangkat pada tahun ini hanya sebanyak 158 orang,” ujar Kepala Kemenag Kota Cirebon, Moh. Ahsan saat ditemui di Gedung Islamic Center At-Taqwa Kota Cirebon, Kamis (2/6/2022). Menurut Ahsan, kuota jemaah haji Indonesia pada tahun 2022 ini, ada sebanyak 100.051 calhaj yang akan berangkat ke Tanah Suci. Terdiri dari jemaah haji reguler sebanyak 92.825 orang, jemaah haji khusus sebanyak 7.226 orang, dan petugas sebanyak 1.901 orang. Pada tahun ini, kata Ahsan, calon haji yang berangkat hanya yang berusia di bawah 65 tahun. Ketentuan tersebut berdasarkan dari pemerintah Saudi Arabia.

   ——radarcirebon Aksi geng motor yang ada di Jawa Barat dianggap kian meresahkan masyarakat. Karena itu, seluruh kapolr...
01/06/2022


——
radarcirebon Aksi geng motor yang ada di Jawa Barat dianggap kian meresahkan masyarakat. Karena itu, seluruh kapolres di wilayah Jawa Barat memerintahkan kepada anggota polri yang bertugas di lapangan untuk menindak tegas geng motor dan pelaku begal yang mengganggu keamanan dengan cara ditembak di tempat. Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo menegaskanya pihaknya memberikan perhatian serius terhadap aksi kejahatan di jalanan yang belakangan marak terjadi. Dikatakan Ibrahim perintah tembak di tempat merupakan upaya untuk meminimalisir gangguan keamanan dan ketertiban. "Para kapolres membangun spirit buat tugas anggotanya dengan memberikan perintah tembak di tempat," kata Kombes Ibrahim Tompo di Polda Jawa Barat, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (31/5). Dia menyebutkan aksi kejahatan dan kekerasan yang marak terjadi belakangan ini dilakukan kelompok-kelompok pemuda atau geng. Polda Jawa Barat juga menggelar Operasi Bina Kusuma dan Operasi Libas 2022 untuk mengatasi masalah tersebut. . .

31/05/2022

Tasyakuran Hari Jadi Kabupaten Cirebon Ke-450.

   ——aboutcirebonid Sebanyak 68 peserta mengikuti seleksi even kreatif Jaka - Rara Kota Cirebon tahun 2022. Dari 68 pese...
31/05/2022


——
aboutcirebonid Sebanyak 68 peserta mengikuti seleksi even kreatif Jaka - Rara Kota Cirebon tahun 2022. Dari 68 peserta, terpilih 11 pasang Jaka - Rara Kota Cirebon yang akan masuk ke tahap selanjutnya. Seleksi pemilihan Jaka - Rara tahun 2022 tersebut diselenggarakan di Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Cirebon, Jalan Brigjen Darsono, Kota Cirebon, Minggu (29/5/2022). "Kita sudah mulai masuk fase seleksi untuk even kreatif Jaka - Rara Kota Cirebon tahun 2022. Dari 68 peserta, sudah terpilih 11 pasangan atau 22 peserta," ujar Kepala Disbudpar Kota Cirebon, Agus Sukmanjaya. 11 pasangan Jaka - Rara Kota Cirebon, kata Agus, sudah mengikuti berbagai tahapan, mulai dari seleksi wawancara hingga kesiapan menjadi Jaka - Rara Kota Cirebon tahun 2022. Dari hasil wawancara yang dibagi menjadi beberapa divisi, khususnya di bidang pemerintahan dan ideologi, pihaknya mencoba menggali ide-ide kreatif mereka.

   ——Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Agus Mulyadi mengapreasi dan mendukung program Literasi Budaya dan Profesi ...
28/05/2022


——
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Agus Mulyadi mengapreasi dan mendukung program Literasi Budaya dan Profesi yang dihadirkan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Cirebon.

Progam tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang sejarah dan kebudayaan Cirebon untuk tingkat PAUD hingga tingkat perguruan tinggi.

“Secara prinsip, kami mendukung dan mengapresiasi program Literasi Budaya dan Profesi yang dihadirkan Disbudpar Kota Cirebon. Karena memang sekarang jaman serba digital, apalagi saat PJJ anak-anak hampir setiap hari dengan gadget,” ujar Agus kepada About Cirebon.

“Ini juga sebagai edukasi terkait sistem pemerintahan, makanya tadi beberapa profesi ditunjukan kepada anak-anak,” tambahnya.

Daya Tarik Keraton Kanoman Cirebon1. Lawang Atau Pintu MasukDaya tarik dari Keraton Kanoman Cirebon yang pertama ialah a...
28/05/2022

Daya Tarik Keraton Kanoman Cirebon

1. Lawang Atau Pintu Masuk
Daya tarik dari Keraton Kanoman Cirebon yang pertama ialah adanya beberapa pintu atau biasa disebut lawang, yang memiliki nama dan filosofi yang berbeda. Lawang-lawang tersebut bernama:

▪️Lawang Syahadat
▪️Lawang Kiblat
▪️Lawang Siblawong
▪️Lawang Kejaksan

Lawang atau pintu-pintu tersebut memiliki arti dan maksud tersendiri, dan merupakan pintu masuk ke dalam sebuah area.

2. Sanggar Kemuning
Selanjutnya ialah Sanggar Kemuning, memiliki halaman yang luas dan merupakan tempat latihan para penari.

3. Mande Pancaratna Dan Pancaniti
Mande Pancaratna dan Pancaniti, memiliki arti tempat para prajurit berjaga. Hanya orang-orang tertentu saja yang dapat memasuki ruangan tersebut.

4. Balai Manguntur
Balai Manguntur artinya tempat raja berpidato, balai ini hanya boleh dimasuki oleh raja atau ratu juga putra atau putrinya.

5. Paseban
Kemudian ada Paseban, artinya ialah tempat menunggu bagi rakyat yang hendak menghadap sultan.
Pada zaman dulu, tempat ini sering digunakan rakyat untuk menunggu agar dapat bertemu langsung dengan sultan.

6. Patung Harimau
Selanjutnya ada Patung Harimau, yang merupakan lambang dari Prabu Siliwangi dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang datang ke Keraton Kanoman Cirebon.

7. Gedung Pusaka
Gedung atau bangunan yang berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan pusaka. Banyak sekali pusaka yang disimpan di gedung ini, dan gedung ini bernama Gedung Pusaka.

8. Tujuh Sumur Keraton
Daya tarik terakhir dari Keraton Kanoman Cirebon ini ialah keberadaan 7 buah sumur yang dipercaya memiliki keutamaan dan fungsi sesuai dengan keinginan masing-masing.
Sumur-sumur tersebut berada di Kebon Jimat, yakni sebuah tempat sakral dan privasi keluarga Keraton.
Dua dari tujuh sumur yang ada berada di dalam kedaton dan hanya bisa dilihat pada hari-hari tertentu saja.
Salah satu sumur yang ada bernama Sumur Penganten, yang dipercaya merupakan peninggalan sejak zaman Wali Songo.
Sumur tersebut dipercaya dapat mempermudah kaum perempuan dalam mendapatkan jodoh setelah mandi atau cuci muka di Sumur Penganten.

   ——Kondisi Taman Kebumen Kota Cirebon sedang jadi sorotan. Direvitalisasi dengan anggaran miliaran rupiah, tapi kondis...
28/05/2022


——
Kondisi Taman Kebumen Kota Cirebon sedang jadi sorotan. Direvitalisasi dengan anggaran miliaran rupiah, tapi kondisinya dianggap biasa saja. Bahkan tak ada unsur khas Kota Cirebon yang menonjol yang bisa dibanggakan.

Anggota Komisi II DPRD Kota Cirebon Muhamad Noupel SH MH juga turut merespons kondisi Taman Kebumen. Ia mengatakan Taman Kebumen sebenarnya menjadi salah satu harapan bagi warga Kota Cirebon untuk menjadi salah satu ikon taman yang bisa dimanfaatkan warga kota maupun wisatawan.

“Kita (DPRD, red) pernah sidak beberapa bulan lalu. Kita juga sempat komplain dengan kondisi yang ada yang kurang memenuhi ekspektasi,” ungkap Noupel kepada Radar Cirebon, Senin (23/5).

“Kenapa? Karena kondisinya yang tidak sesuai dengan apa yang menjadi ekspektasi masyarakat dan dari kami yang mewakili masyarakat. Dari segi layout atau design, kesannya ya asal jadi. Tidak ada rasa Cirebonnya,” tambahnya.

Masih kata Noupel, pihaknya menyayangkan kondisi Taman Kebumen saat ini yang dinilai terkatung-katung. Padahal biaya yang sudah dikeluarkan oleh Pemkot Cirebon terbilang cukup besar. “Alasan mungkin refocusing, itu pasti. Tapi itu jangan dijadikan sebagai alasan utama pembangunannya menjadi seperti itu. Kami menyayangkan,” tegasnya.

Dia mengatakan semestinya Dinas PUTR bisa melakukan pengawasan sebagai leading sector dalam pembangunan Taman Kebumen. Termasuk bagaimana taman yang diharapkan warga Cirebon ini bisa menjadi destinasi untuk bermain dan berkumpul serta olahraga di lokasi tersebut.
Berita selengkapnya kunjungi Instastory lalu KLIK TAUTAN!!

Kota Wali, demikianlah julukan untuk Kota Cirebon. Kota Cirebon terletak di daerah pantai utara Propinsi Jawa Barat bagi...
27/05/2022

Kota Wali, demikianlah julukan untuk Kota Cirebon. Kota Cirebon terletak di daerah pantai utara Propinsi Jawa Barat bagian timur. Dengan Letak geografis yang strategis, yang merupakan jalur utama transportasi dari Jakarta menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, yang melalui daerah utara atau pantai utara (pantura). Letak tersebut menjadikan suatu keuntungan bagi Kota Cirebon, terutama dari segi perhubungan dan komunikasi.

Geografis Kota Cirebon terletak pada posisi 108.33o dan 6.41o Lintang Selatan pada pantai Utara Pulau Jawa, bagian timur Jawa Barat, memanjang dari barat ke timur 8 kilometer, Utara Selatan 11 kilometer dengan ketinggian dari permukaan laut 5 meter dengan demikian Kota Cirebon merupakan daerah dataran rendah dengan luas wilayah administrasi 37,35 km2 atau 3.735,8 hektar yang mempunyai batas-batas :

– Sebelah Utara : Sungai Kedung Pane

– Sebelah Barat : Sungai Banjir Kanal / Kabupaten Cirebon

– Sebelah Selatan : Sungai Kalijaga

– Sebelah Timur : Laut Jawa



Iklim, Air Tanah dan Sungai

Keadaan angin terdapat tiga macam angin :

Angin Musim Barat : Desember – Maret

Angin Pancaroba : April – Nopember

Angin Musim Timur : Mei – Oktober



Kota Cirebon termasuk daerah iklim tropis, dengan suhu udara minimum rata-rata 22,3 oC dan maksimun rata-rata 33,0 OC dan banyaknya curah hujan 1.351 mm per tahun dengan hari hujan 86 hari. Keadaan air tanah pada umumnya dipengaruhi oleh intrusi air laut, sehingga kebutuhan air bersih masyarakat untuk keperluan minum sebagian besar bersumber dari pasokan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Cirebon yang sumber mata airnya berasal dari Kabupaten Kuningan.



Sedangkan untuk keperluan lainnya sebagian besar diperoleh dari sumur dengan kedalaman antara dua meter sampai dengan enam meter, di samping itu ada beberapa daerah/wilayah kondisi air tanah relatif sangat rendah dan rasanya asin karena intrusi air laut dan tidak dapat digunakan untuk keperluan air minum.

Tanah sebagian subur dan sebagian kurang produktif disebabkan tanah pantai yang semakin luas akibat endapan sungai-sungai. Pada umumnya tanah di Kota Cirebon adalah tanah jenis regosal yang berasal dari endapan lava dan piroklasik ( pasir, lempung, tanah liat, tupa, breksi lumpur dan kerikil). Secara umum jenis tanah yang tersebar di Kota Cirebon ini relatif mudah untuk pengembangan berbagai macam jenis vegetasi.

Di Kota Cirebon terdapat empat sungai yang tersebar merata di seluruh wilayah yaitu Sungai Kedung Pane, Sungai Sukalila, Sungai Kesunean(Kriyan) dan Sungai Kalijaga. Sungai berfungsi sebagai batas wilayah antara Kabupaten Cirebon dan sebagai saluran pembuangan air.

27/05/2022


——
Dewi Laila Mubarokah pulang kampung ke Desa Lungbenda, Palimanan, Kabupaten Cirebon setelah meraih medali emas SEA Games 2021 di Vietnam.

Dewi Laila mempersembahkan medali emas untuk Indonesia dari cabang olahraga menembak nomor air rifle match putri di SEA Games Vietnam.

Usai naik podium tertinggi di SEA Games, Dewi Laila sempat viral di sejumlah platform media.
Pertama, karena Dewi berhasil mengawinkan prestasi di ajang yang sama bersama sang kekasih, Fathur Gustafian.
Kedua, karena Bupati Cirebon H Imron melakukan video call dengan Dewi yang sudah berstatus sebagai atlet Kota Bogor.

Sebetulnya, isi percakapan Bupati Cirebon dan Dewi wajar-wajar saja. Bupati mengucapkan selamat atas prestasi yang telah diraih oleh Alumni SMAN 1 Sumber ini.
Namun, banyak yang menilai apresiasi dari Bupati Cirebon telat datangnya. Sebab, dilakukan ketika Dewi juara.

Berita selengkapnya kunjungi Instastory lalu KLIK TAUTAN!!

Address

Jalan Cirebon
Cirebon
45135

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Info Cirebon Jeh posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Videos

Share

Nearby media companies


Other Media/News Companies in Cirebon

Show All