Basarnas Bali

Basarnas Bali Informasi tentang kecelakaan, musibah dan bencana di Provinsi Bali
(3)

PESERTA LATIHAN SAR SATUAN SIMULASIKAN KECELAKAAN KAPAL DI PERAIRAN PANTAI KELANKUTA SELATAN --- Kantor Pencarian dan Pe...
24/08/2024

PESERTA LATIHAN SAR SATUAN SIMULASIKAN KECELAKAAN KAPAL DI PERAIRAN PANTAI KELAN

KUTA SELATAN --- Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar menggelar Latihan SAR Satuan yang telah berlangsung selama 3 hari. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, S.H., diikuti oleh 22 orang peserta dari tenaga SAR, diantaranya pranata pencarian dan pertolongan, petugas komunikasi, petugas medis, humas serta potensi SAR dari Bhuana Bali Rescue.

Hari ketiga Latihan SAR Satuan, disimulasikan penanganan kecelakaan kapal, sebuah jukung terhantam ombak dan mengakibatkan 4 POB terombang ambing di lautan, Jumat (23/8/2024) di Pantai Kelan, Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Dengan menggunakan 2 unit rubber boat, tim SAR gabungan melakukan penyisiran untuk bisa menemukan korban.

Simulasi telah dimulai sejak pagi hari dan selama berlangsungnya kegiatan tidak ditemukan kendala. Seluruh korban dapat dievakuasi dan mendapatkan penanganan medis, diantaranya penanganan hipotermia, ceder kepala ringan, cedera alat gerak atas dan salah satu korban mengalami hilang kesadaran.

Dalam sambutannya saat menutup kegiatan latihan ini, I Nyoman Sidakarya, S.H., menegaskan pentingnya latihan secara berkala, khususnya bagi pranata pencarian dan pertolongan (rescuer). "Salah satu upaya dalam memanfaatkan sumber daya manusia terutama petugas pencarian dan pertolongan adalah melalui latihan SAR, disamping itu untuk mendekatkan kesiapsiagaan pelayanan SAR secara komprehensif," jelasnya. Menurut Sidakarya Latihan SAR Satuan di permukaan air bertujuan untuk memberikan refresh pengetahuan sehingga nantinya akan semakin siap dalam pelaksanaan pencarian dan pertolongan secara tepat dan sesuai dengan standar operasional prosedur. (ay/hmsdps)

TIM SAR TEMUKAN 4 PENDAKI YANG TERSESAT DI GUNUNG BATUKARUTABANAN --- Kembali terjadi, kali ini menimpa 4 orang pemuda. ...
23/08/2024

TIM SAR TEMUKAN 4 PENDAKI YANG TERSESAT DI GUNUNG BATUKARU

TABANAN --- Kembali terjadi, kali ini menimpa 4 orang pemuda. Mereka tersesat di Gunung Batukaru saat hendak turun kembali menuju kaki gunung, Kamis (22/8/2024). Pendakian dimulai pagi hari sekitar pukul 07.00 Wita, ketika berada di ketinggian kurang lebih 1752 MDPL keempat nya tak bisa menemukan jalan dan meminta bantuan untuk evakuasi.

Dari laporan yang diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar pada pukul 14.00 Wita, diketahui identitas korban atas nama I Made Satria Nadi Kusuma (19), David Hartawan (19), I Komang Rizki Putra Wibawa dan I Made Agus Satria Winanta (19). Segera setelah menerima informasi tersebut, diberangkatkan 7 personil dari Pos SAR Buleleng.

Upaya penyisiran juga melibatkan unsur SAR lainnya dari Polsek Pupuan, Kepala Dusun Pupuan, Bhuana Bali Rescue, Babhinkamtibmas dan Babinsa Desa Pujungan serta pemandu lokal. Sekitar 11 orang tim SAR gabungan memulai pendakian pada pukul 16.55 Wita, menuju lokasi diperkirakan korban berada.

"Setelah cukup lama pencarian akhirnya mereka berhasil ditemukan pada pukul 20.45 Wita di ketinggian 1775 mdpl dalam keadaan sehat," jelas I Nyoman Sidakarya, S.H., selalu Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar. Selanjutnya ke empat korban tersebut dipandu menuju posko gabungan di Pura Batur Sari, Pupuan.

Akhirnya dini hari tadi, Jumat (23/8/2024) sekitar pukul 01.55 Wita, tim SAR gabungan beserta korban tiba di Posko Pura Batur Sari, kemudian mereka dijemput oleh pihak keluarga. (ay/hmsdps)

SEORANG PEMANDU WISATA BERSAMA TAMUNYA TERSESAT DI GUNUNG BATUKARUTABANAN --- Seorang WNA asal Turky bersama seorang pem...
20/08/2024

SEORANG PEMANDU WISATA BERSAMA TAMUNYA TERSESAT DI GUNUNG BATUKARU

TABANAN --- Seorang WNA asal Turky bersama seorang pemandu wisata tersesat di Gunung Batukaru, Senin (19/8/2024) malam. Pemanduan wisata asal Jakarta tersebut melakukan pendakian dari Pura Batu Sari, tanpa tiket serta pendampingan dari pemandu lokal. Dalam keterangannya sesaat setelah ditemukan, Rizki Meiramdhan menceritakan bahwa ia sudah merasa berada di kaki gunung, namun tidak bisa menemukan jalan keluarnya. Sementara salah satu korban tersesat lainnya merupakan perempuan dengan identitas Özlem Ergen (32).

Usai mendapatkan laporan dari seorang teman korban tentang adanya 2 orang tersesat di Gunung Batukaru, Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar segera menggerakkan 6 personil dari Pos SAR Buleleng pada pukul 21.40 Wita. "Tim kami dibantu oleh 2 orang pemandu lokal memulai pencarian sekitar jam 22.40 Wita, dengan target posisi pencarian kurang lebih di ketinggian 1.500 Mdpl," terang I Nyoman Sidakarya, S.H., selalu Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar.

Dengan jarak pandang terbatas, tim SAR gabungan harus berhati-hati dalam penyisiran. Akhirnya pada pukul 00. 05 Wita, mereka berhasil menemukan 2 korban pada ketinggian 1.800 Mdpl dalam keadaan selamat. Sekitar satu jam berselang, tim SAR gabungan bersama korban sampai di posko dan selanjutnya kembali ke penginapan secara mandiri. "Kondisi kedua korban baik dan tidak mengalami cedera, jadi mereka bisa langsung kembali secara mandiri," tutup Nyoman Sidakarya. (ay/hmsdps)

SEMALAMAN TERSESAT, TIM SAR TEMUKAN JONATAN DALAM KONDISI SELAMATKARANGASEM --- Tim SAR gabungan akhirnya menemukan seor...
18/08/2024

SEMALAMAN TERSESAT, TIM SAR TEMUKAN JONATAN DALAM KONDISI SELAMAT

KARANGASEM --- Tim SAR gabungan akhirnya menemukan seorang pelajar yang tersesat di Gunung Agung, Karangasem, Minggu (18/8/2024). Mulanya korban mendaki bersama 4 rekan lainnya pada hari Sabtu sekitar pukul 04.30 Wita. Ketika berada di ketinggian kurang lebih 2.600 Mdpl, I Nyoman Jonatan (18) terpisah dari rombongan. Keadaan semakin menghawatirkan karena korban tak kunjung tiba di posko, hingga tengah malam.

Informasi hilangnya pelajar asal Jimbaran tersebut baru diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar pada Minggu (18/8/2024) pukul 00.05 Wita dari salah satu rekan korban. Sebanyak 5 orang personel dari Pos SAR Karangasem segera diberangkatkan menuju lokasi.

Dalam upaya pencarian Tim SAR gabungan terbagi dalam 2 SRU. "Tim pertama berangkat 07.30 dan selanjutnya menyusul tim gabungan dari Denpasar maupun Karangasem," terang Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Wayan Suwena, S.H. Jumlah total personil yang ikut naik ke atas gunung dalam upaya pencarian yakni 16 orang.

Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban di ketinggian 1.962 MDPL dalam keadaan selamat pada pukul 10.59 Wita "Untuk posisi penemuan korban itu mengarah ke timur dari jalur pendakian di pinggir jurang dalam keadaan selamat," jelasnya. Selanjutnya Jonatan dievakuasi menuju Posko Pura Pasar Agung, Dusun Yeh Kori, Desa jungutan, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem. Setibanya di sana ia langsung diserahkan kepada pihak keluarga.

Selama berlangsungnya operasi SAR turut melibatkan unsur SAR dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, Pos SAR Karangasem, Polsek Bebandem, Babinsa Desa Yeh Kori, Intel Kodim 1623 Karangasem, Bhabinkamtibnas Yeh Kori, Dit SAR Samapta Polda Bali, Sat.Samapta Polres Karangasem, BPBD Karangasem, SAR Dog Bali, pemandu lokal serta masyarakat setempat.(ay/hmsdps)

TIM SAR CARI KORBAN TERSERET ARUS SAAT MEMANCINGKARANGASEM --- Tim SAR gabungan melakukan pencarian terhadap seorang war...
14/08/2024

TIM SAR CARI KORBAN TERSERET ARUS SAAT MEMANCING

KARANGASEM --- Tim SAR gabungan melakukan pencarian terhadap seorang warga Dangin Seme, Karangasem yang terseret arus saat memancing di Pantai Pasir Putih, Rabu (14/8/2024). Identitas korban atas nama Mohamad Aswar, pria usia 35 tahun.

Informasi awal diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar dari Sinebudin, sekitar pukul 07.15 Wita. Sebanyak 7 orang personil dari Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem segera diberangkatkan menuju Pantai Pasir Putih. "Tim yang melaksanakan pencarian sudah membawa peralatan pendukung berupa drone thermal, Aqua Eye untuk deteksi di bawah permukaan air," jelas I Nyoman Sidakarya, S.H., selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar.

Tim SAR gabungan memulai penyisiran di laut pada pukul 08.00 Wita, dengan 4 orang dari Basarnas, Bakamla dan Balawista. Namun hingga 3 jam pencarian belum terlihat tanda-tanda keberadaan korban. Selanjutnya rubber boat merapat di Pantai Jasri. Sorti ke dua akan kembali dilanjutkan dengan pergantian personil.

Selama berlangsungnya pencarian turut melibatkan unsur SAR dari Pos Pencariandan Pertolongan Karangasem, Pos TNI AL Candidasa, Babinsa Desa Perasi, Polair Polres Karangasem, Polsek Karangasem, Babimkabtinas Desa Perasi, Bakamla Bali, Balawista BPBD Karangasem dan pihak keluarga korban serta masyarakat setempat. (ay/hmsdps)

27/07/2024

Pengamanan Lomba perahu layar di Nusa Penida

TERSERET ARUS, KOMANG SUGIARTA DITEMUKAN MENINGGAL DUNIAKUTA SELATAN --- Seorang pengunjung Pantai Dreamland, Kuta Selat...
19/07/2024

TERSERET ARUS, KOMANG SUGIARTA DITEMUKAN MENINGGAL DUNIA

KUTA SELATAN --- Seorang pengunjung Pantai Dreamland, Kuta Selatan terseret arus saat berenang pada Jumat (19/7/2024) malam, sekitar pukul 17.50 Wita. Rekan korban langsung melaporkan kejadian nahas tersebut ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar. "Kami terima informasi dari bapak Reza, diketahui identitasnya atas nama I Komang Sugiarta Wiguna, usia 20 tahun merupakan mahasiswa," terang I Nyoman Sidakarya, S.H., Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar.

Sebanyak 4 personil bergerak ke lokasi untuk melakukan pencarian. Pukul 18.45 Wita tim SAR tiba di lokasi. Tak lama berselang, akhirnya upaya pencarian memberikan hasil. Pukul 20.20 Wita, tim SAR gabungan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia. "Lokasi penemuan berada kurang lebih 200 meter arah barat daya dari lokasi ia terseret arus," jelas Nyoman Sidakarya. Selanjutnya jenasah Komang Sugiarta dievakuasi menuju atas tebing, dan dibawa ke rumah duka dengan menggunakan Ambulance Al Mandiri.

Selama berlangsung operasi SAR, turut melibatkan Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, Balawista Kuta Selatan, Potensi SAR Bares, pihak keluarga dan rekan korban. (ay/hmsdps)

BASARNAS TURUT PENDAMPINGAN KUNGKER RESES KOMISI V DPR RI DI KABUPATEN BADUNGBADUNG --- Badan Nasional Pencarian dan Per...
12/07/2024

BASARNAS TURUT PENDAMPINGAN KUNGKER RESES KOMISI V DPR RI DI KABUPATEN BADUNG

BADUNG --- Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan turut hadir mendampingi Kunjungan Kerja Reses Komisi V DPR RI ke Kabupaten Badung, Provinsi Bali, Jumat (8/7/2024). Sebanyak 36 anggota dewan beserta sekretariat turut dalam rombongan yang diketuai oleh H Andi Iwan Darmawan Aras, S.E., M.Si., selaku Wakil Ketua Komisi V DPR RI. Perwakilan dari Basarnas dihadiri oleh Kepala Pusat Data dan Informasi, Iwan Rosyadi, S.S. dan didampingi Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, S.H.

Kunjungan kerja kali ini, tim meninjauan Stasiun Meteorologi Kelas I Ngurah Rai dan juga peninjauan fasilitas, sarana dan prasarana Bandara I Gusti Ngurah Rai (Gedung Terminal Internasional). Dalam kunjungan ke Stasiun Meteorologi Kelas I Ngurah Rai, rombongan DPR RI berkesempatan melihat ruang kontrol dan mendapat penjelasan tentang INASIAM dan INAWIS yang menyediakan akses informasi penerbangan dan pelayaran. Kunjungan dilanjutkan meninjau fasilitas, sarana dan prasarana yang ada di Gedung Terminal Internasional, baik kedatangan dan keberangkatan.

Rangkaian kegiatan hari ini diakhiri dengan pemaparan mitra kerja DPR RI Komisi V, dimana Basarnas termasuk di dalamnya. Dalam sambutannya H Andi Iwan Darmawan Aras, S.E., M.Si. menungkapkan bahwa Bali menjadi tujuan utama pariwisata para tamu mancanegara di Indonesia. Menurutnya dengan kondisi tersebut diperlukan dukungan sarana prasarana transportasi yang memadai, maka perlu dukungan semua pihak atau para stakeholder. "Tujuan dari kunjumgan kerja ini untuk pegawasan kondisi transportasi di Kabupaten Badung dan menampung saran dari yang hadir di sini," terangnya.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar berkesempatan memaparkan terkait kinerja pada periode 2024. Disampaikan Nyoman Sidakarya bahwa pelaksanaan tugas pokok dan fungsi telah berjalan baik, berkat koordinasi dan kerjasama dengan stakeholder. Disamping itu ada beberapa poin penting yang disampaikan dan perlu menjadi perhatian diantara peningkatan eseloring di UPT (Unit Pelaksana Teknis), ketersediaan dermaga Kapal Negara SAR, ketersediaan peralatan pendukung operasi SAR, serta peralatan navigasi, dimana juga menjadi kebutuhan krusial dalam operasi pencarian dan pertolongan.

Dalam menanggapi paparan dari beberapa instansi dan mitra, salah seorang anggota dewan, Novita Wijayanti, menyoroti juga peran penting Basarnas dan BMKG. "Basarnas dan BMKG perlu disuport karena harus menangani banyak wisatawan, harus didukung maksimalkan penambahan personil dan sarana prasarana," pungkasnya. Daerah rawan di tempat wisata agar menjadi perhatian, dimana ada tebing-tebing tinggi, maka dirasa perlu pemasangan guardrail (pagar pengaman jalan). (ay/hmsdps)

RAWAN POTENSI KECELAKAAN DI PERAIRAN, BASARNAS BEKALI 50 ORANG POTENSI SAR KARANGASEM PELATIHAN PENCARIAN DAN PERTOLONGA...
09/07/2024

RAWAN POTENSI KECELAKAAN DI PERAIRAN, BASARNAS BEKALI 50 ORANG POTENSI SAR KARANGASEM PELATIHAN PENCARIAN DAN PERTOLONGAN DI PERMUKAAN AIR

KARANGASEM --- Sekretaris Daerah Kabupaten Karangasem, I Ketut Sedana Merta, S.T. M.T.membuka secara resmi Pelatihan Potensi SAR Teknis Pencarian dan Pertolongan di Permukaan Air di Kabupaten Karangasem Senin pagi, (8/7/2024). Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar ini melibatkan sekitar 50 orang peserta yang terdiri dari unsur TNI/Polri, instansi pemerintah, organisasi masyarakat, resimen mahasiswa serta masyarakat umum.

Dalam sambutan Bupati Karangasem yang dibacakan Sekda Karangasem mengatakan bahwa Kabupaten Karangasem dengan garis pantainya yang panjang dan berbagai aktivitas perairan, tentunya dihadapkan pada berbagai tantangan dan resiko, salah satunya kecelakaan kapal dan kondisi membahayakan manusia.

Ditambahkannya, Pelatihan yang dilaksanakan ini sebagai wujud keseriusan pemerintah dalam menanggapi peningkatan kompetensi bagi Potensi Pencarian dan Pertolongan yang ada di daerah khususnya.

Di lain sisi, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Basarnas : Marsekal Pertama TNI Siswanta, S.E. dalam sambutannya mengatakan Basarnas menyadari dengan terbatasnya Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki, keterlibatan potensi SAR dalam pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan

Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Basarnas dalam membangun karakter bangsa dan pencegahan di Bidang SAR.

"harapannya setelah mengikuti pelatihan ini bapak dan ibu semua dapat membantu dalam operasi pencarian dan pertolongan, dengan cepat, tepat dan aman serta mempererat sinergitas dan koordinasi antara Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar dengan Pemerintah Daerah, TNI/Polri dan Potensi SAR di Kabupaten Karangasem" imbuhnya.

Pelatihan ini akan berlangsung selama tujuh hari mulai 8 s.d 14 juli 2024 mendatang dengan melibatkan sekitar 17 orang Instruktur yang telah mimiki kompetensi dibidangnya. Peserta yang dinyatakan lulus apabila telah melewati 72 JP (Jam Pelajaran) dan mendapatkan sertifikat pelatihan. (krs- Hms)

KAPAL IKAN ALAMI PATAH AS BALING-BALING DI TENGAH LAUTBULELENG --- Sejak pagi tim SAR gabungan melanjutkan kembali penca...
07/07/2024

KAPAL IKAN ALAMI PATAH AS BALING-BALING DI TENGAH LAUT

BULELENG --- Sejak pagi tim SAR gabungan melanjutkan kembali pencarian Kapal Ikan Lintas Samudra yang mengalami patah as baling-baling di utara Perairan Buleleng, pada Sabtu (6/7/2024). Kapal dengan rute Sapeken Banyuwangi tersebut membawa 7 POB.

"Kami kemarin siang memperoleh informasi adanya kapal patah as baling-baling saat melaut dari Kades Tanjung Kiok, dimana ia sempat dihubungi oleh kapten kapal," ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, S.H. Perkiraan waktu kejadian menurut laporan yakni kurang lebih pukul 10.30 Wita. Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar langsung menggerakkan 6 personel dari Pos Pencarian dan Pertolongan Buleleng. Namun upaya pencarian kemarin tidak memberikan hasil.

Hari kedua operasi SAR, tim gabungan memulai pencarian kurang lebih pukul 06.10 Wita dan lepas sandar dari Dermaga Celukan Bawang menggunakan RIB (Rigid Inflatable Boat). Sekitar 2 jam berselang, KM Lintas Samudera berhasil ditemukan di posisi koordinat 07˚53’54.86” S 114˚54’37.67” E ± 17.8 NM, heading 10° dari Pelabuhan Celukan Bawang. "Semua POB selamat, 2 orang dievakuasi menuju RIB, selanjutnya kapal ditarik oleh KM Kumbang Kurma menuju Banyuwangi," jelas Sidakarya. Pukul 11.00 Wita SRU laut sudah sandar di Pelabuhan Celukan Bawang dan 2 orang POB atas nama Ahmad Ramli (44) dan Akias Izakhalul Fikri (9), dijemput oleh pihak keluarga.

Sementara itu, keterangan dari Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Buleleng, Kadek Donny Indrawan mengungkapkan bahwa, kapal ikan tersebut sudah ditarik oleh kapal lainnya ketika tim sampai di lokasi. "Kita berkoordinasi dengan Pos SAR Banyuwangi untuk memastikan keamanan dan keselamatan kapal tersebut menuju Banyuwangi," ungkapnya. KM Lintas Samudera dan KM Kumbang Kurma tiba di tujuan Dermaga Pantai Boom (Banyuwangi) pada pukul 16.00 Wita. Identitas POB lainnya yakni amarudin (40), Asmuni (51), Saifudin (50), dan Dahar (52) dan Mahat (51).

Selama operasi SAR berlangsung turut melibatkan unsurSAR dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, Pos Pencarian dan Pertolongan Banyuwangi, TNI AL Celukan Bawang, Polair Polda Bali, Polair Polres Buleleng, Bhuana Bali Rescue dan ABK KM Kumbang Kurma. (ay/hmsdps)

KORBAN TERSERET ARUS DI PANTAI BIAS TUGEL DITEMUKAN MENINGGAL DUNIAKARANGASEM --- Hari ini tim SAR gabungan melanjutkan ...
01/07/2024

KORBAN TERSERET ARUS DI PANTAI BIAS TUGEL DITEMUKAN MENINGGAL DUNIA

KARANGASEM --- Hari ini tim SAR gabungan melanjutkan pencarian seorang Karyawan Depo Pertamina Manggis asal Lamongan yang terseret ombak saat berfoto di Pantai BiasTugel, Padangbai Kabupaten Karangasem, Senin (1/7/2024) pagi. Mereka bergerak dari Padangbai menuju area penyisiran sesuai rencana operasi pencarian dan pertolongan, dengan perhitungan kondisi pergerakan arus dan angin.

SRU laut yang dikerahkan sejak pagi tadi diantaranya rubber Boat Basarnas dengan total area pencarian sekitar 2.1 Nm², sementara area lainnya disisir dengan Speedboat Polair mencapai luas 3.03 Nm²

Upaya penyisiran di laut berlangsung hingga 2 sorti,sampai akhirnya Johan Bagus Susanto ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. "Pada pukul 18.00 korban bisa kita temukan mengambang diantara ombak," ungkap Kepala Seksi Operasi SAR dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Denpasar, I Wayan Suwena, S. H. Selanjutnya korban dibawa menggunakan ambulance menuju rumah sakit, dan diserah terima ke pihak RSUD karangasem.

Unsur SAR gabungan yang terlibat selama berlangsungnya operasi SAR diantaranya Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Denpasar, Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem, Pos TNI AL Padangbai, Polsek Padangbai, Polair Polres Karangasem, Bakamla, Babinsa, Babinkamtibmas, pegawai depo Pertamina, Balawista, RSUD Karangasem serta teman korban. (ay/hmsdps)

TIM SAR CARI KORBAN TERHEMPAS OMBAK SAAT BERFOTO DIATAS KARANG PANTAI BIAS TUGELKARANGASEM --- Seorang pengunjung terjat...
30/06/2024

TIM SAR CARI KORBAN TERHEMPAS OMBAK SAAT BERFOTO DIATAS KARANG PANTAI BIAS TUGEL

KARANGASEM --- Seorang pengunjung terjatuh ke laut di Pantai Bias Tugel, Padangbai, Kabupaten Karangasem, Minggu (30/6/2024) siang. Ia terjatuh saat berfoto sekitar pukul 14.30 Wita.

Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Denpasar (Basarnas) baru menerima informasi tersebut pada pukul 18.05 Wita. Segera setelah menerima laporan, diberangkatkan 7 personel dari Pos SAR Karangasem menuju lokasi.

"Dari laporan yang kami terima menyebutkan identitas korban atas nama Johan Bagus Susanto, usia 22 tahun dan pekerjaan karyawan Depo Pertamina Manggis," terang I Nyoman Sidakarya, S.H, selalu Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Denpasar.

Dengan jarak pandang terbatas, tim SAR gabungan melaksanakan penyisiran darat. "Kami tidak menurunkan Alut untuk pencarian di laut karena terlalu beresiko dengan kondisi minim cahaya dan tidak efektif," ungkapnya. (ay/hmsdps)

JUKUNG TEROMBANG AMBING DITEMUKAN DI PERAIRAN BUNUTANKARANGASEM --- Seorang nelayan diduga terjatuh darurat jukungnya sa...
29/06/2024

JUKUNG TEROMBANG AMBING DITEMUKAN DI PERAIRAN BUNUTAN

KARANGASEM --- Seorang nelayan diduga terjatuh darurat jukungnya saat melaut di wilayah Perairan Bunutan, Kabupaten Karangasem, Sabtu (29/6/2024). Identitas korban atas nama I Made Sulandri (50) beralamat Banjar Dinas Banyuning, Desa Abang Kabupaten Karangasem.

"Informasi awal kami Terima dari bapak Sudarmika tadi sekitar pukul 10.30 Wita, diutarakan kemungkinan waktu kejadian pagi tadi kurang lebih pukul 05.00 Wita," ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Denpasar (BASARNAS), I Nyoman Sidakarya, S.H. Panjang jukung yang digunakan yakni 6,35 meter bertertuliskan nama "AMANAH" dan dominasi warna putih biru serta bermesin 1 buah 15 PK.

"Kronologisnya, korban melaut hari ini, Sabtu 29 Juni, pada pukul 04.00 wita korban menuju Perairan Bunutan Kabupaten Karangasem, kemudian pukul 06.00 wita jukungnya ditemukan oleh rekannya dalam keadaan kosong, selanjutnya ditarik ke darat," imbuh Sidakarya.

Segera setelah memperoleh informasi kejadian itu, petugas siaga SAR melakukan koordinasi bersama Polair Kubu dan menggerakkan 7 personel dari Pos SAR Karangasem.

Tim SAR gabungan melaksanakan penyisiran menggunakan 1 unit RIB dan 1 unit perahu karet. Sampai dengan saat ini proses pencarian korban masih berlangsung. (ay/hmsdps)

RAKOR SAR BASARNAS BALI FOKUS BAHAS PENANGANAN KECELAKAAN KAPAL DI SELAT BADUNGSANUR --- Basarnas Bali selenggarakan Rap...
26/06/2024

RAKOR SAR BASARNAS BALI FOKUS BAHAS PENANGANAN KECELAKAAN KAPAL DI SELAT BADUNG

SANUR --- Basarnas Bali selenggarakan Rapat Koordinasi (RAKOR) SAR tentang Kontingensi SAR dalam penanganan kecelakaan kapal, Rabu (26/6/2024). Pada Rakor kali ini mengangkat tema "Melalui Rapat Koordinasi dan Penyusunan Kontingensi Kecelakaan Kapal Kita Wujudkan Sinergitas Potensi SAR Guna Memberikan Pelayanan Jas SAR yang Prima". Turut hadir sebagai tamu undangan diantaranya dari Lanal Denpasar, Polairud Polda Bali, KSOP,Disnav Kelas II Benoa, Kepala Balai BMKG Wilayah III, Pelindo, Ditsamapta Polda Bali, Bakamla, dan Klinik Nusa Medika.

Kegiatan dibuka langsung oleh Direktur Operasi Pencarian dan Pertolongan Basarnas, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Edy Prakoso, S.E., M.M. Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa melalui Rakor dapat menjadi sarana atau media konsolidasi antara Kantor Basarnas Bali dengan stakeholder terkait demi menguatkan kapasitas dan kapabilitas, mempererat kerjasama dan sekaligus berkontribusi terhadap penguatan visi Basarnas. "Total wilayah kerja Basarnas Bali sangat luas, kurang lebih 5.636.,66 KM2, inilah yang menjadi tantangan tugas yang harus diemban untuk pelayanan SAR bisa optimal kepada masyarakat," ungkapnya.

Indonesia merupakan salah satu Negara yang aktif memperhatikan isu keselamatan dan keamanan transportasi. Keaktifan tersebut ditunjukan dengan keanggotaan Indonesia sebagai anggota International Maritime Organization (IMO) dan International Civil Aviation Organization (ICAO). Badan Nasional Pencarian Dan Pertolongan sebagai instansi resmi pemerintah yang bertanggungjawab di bidang SAR ikut mempunyai andil yang besar dalam menjaga citra Indonesia sebagai daerah yang aman untuk penerbangan dan pelayaran.

Sehari sebelumnya, beberapa instansi terkait telah diundang untuk pembahasan kontingensi SAR dalam penanganan kecelakaan kapal, khususnya di Selat Badung. Telah disepakati bersama tentang standar operasional prosedur serta dukungan sarana dan prasarana untuk mendukung bersama pelaksanaan operasi SAR.

Usai pembukaan yang disimbolkan dengan pemukulan gong oleh Direktur Operasi Pencarian dan Pertolongan BASARNAS, selanjutnya dilakukan penandatanganan Lembar Harmonisasi Rencana Kontingensi SAR yang melibatkan 30 instansi terkait / stakeholder. (ay/hmsdps)

PENYUSUNAN KONTINGENSI SAR DALAM PENANGANAN KECELAKAAN KAPALSANUR --- Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarna...
25/06/2024

PENYUSUNAN KONTINGENSI SAR DALAM PENANGANAN KECELAKAAN KAPAL

SANUR --- Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) melaksanakan Penyusunan Kontingensi SAR dalam penanganan kecelakaan kapal, Selasa (25/6/2024) pukul 09.00 Wita, di Prime Plaza Hotel and Suites, Sanur. Kegiatan yang melibatkan sekitar 30 instansi ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Basarnas Bali, I Nyoman Sidakarya, S.H.

Dalam sambutannya, Sidakarya mengungkapkan pentingnya diselenggarakan kegiatan seperti ini, mengingat bahwa di Bali ada banyak tempat-tempat penyebrangan kapal, sehingga menimbulkan resiko kondisi berbahaya. "Apa yang kita harapkan berhasil sukses, apa yang kita laksanakan hari ini akan memperkuat sinergi, berkolaborasi dengan baik," ungkapnya.

Pada kesempatan kali ini dibahas bersama-sama terkait prosedur-prosedur penanganan apabila ada kecelakaan kapal ataupun medical evacuation. Tentunya saat operasi SAR berlangsung akan melibatkan stakeholder terkait, begitupula keberadaan rumah sakit rujukan.

Basarnas mengambil tanggung jawab besar dalam menjaga kredibilitas negara Republik Indonesia di bidang keselamatan dan keamanan apabila terjadi kondisi darurat di perairan, khususnya yang mencakup wilayah kerja Basarnas Bali. Dari total jumlah kecelakaan yang terjadi di wilayah kerja Basarnas Bali sampai dengan April 2024 berjumlah 23 kali kecelakaan dimana 7 kali kecelakaan kapal dan 16 kali kondisi membahayakan jiwa manusia.

Meskipun dalam waktu yang singkat, namun sesi diskusi berlangsung intens. Banyak penjelasan dan masukan yang diterima dalam penyusunan kontingensi SAR ini. Masing-masing stakeholder menjelaskan SOP dan sarana prasarana yang dimiliki. Sehingga dengan sinergitas anatara satu dengan stakeholder lainnya diharapkan dapat memperlancar operasi SAR serta meminimalisir terjadinya kesalahan prosedur. (ay/hmsdps)

TIM SAR GABUNGAN EVAKUASI 2 PENDAKI YANG TERSESAT DI GUNUNG ADENGTABANAN --- Dua orang pendaki dikabarkan tersesat di Gu...
23/06/2024

TIM SAR GABUNGAN EVAKUASI 2 PENDAKI YANG TERSESAT DI GUNUNG ADENG

TABANAN --- Dua orang pendaki dikabarkan tersesat di Gunung Adeng, Desa Angsri, Kecamatan Baturiti, Tabanan, Minggu (23/6/2024). Posisi korban tersesat berada di sekitar puncak, dengan ketinggian kurang lebih 1.826 Mdpl.

"Infonya kami terima dari ibu Tasya, dengan identitas kedua pendaki atas nama Ivan 22 tahun dan Mettew 22 tahun, beralamat di Panjer, Denpasar," ungkap Nyoman Sidakarya, S.H., Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali). Menurut keterangan dari pelapor bahwa keduanya memulai pendakian sejak kemarin sore dan malam itu kondisi cuaca hujan gerimis dengan suhu dingin. Dikatakan kondisi keduanya tidak mengalami cedera dan kondisi fisiknya baik.

"Kami memberangkatkan 6 personel dari Kantor Basarnas Bali menuju Gunung Adeng kurang lebih pukul 06.45 Wita," imbuhnya. Tim dibagi menjadi 2 SRU, dimana SRU pertama melakukan pendakian terlebih dahulu untuk penyisiran ke lokasi diduga korban berada. Mereka bergerak dari Posko pada pukul 10.05 Wita dengan 18 orang personel tim SAR gabungan. Sementara itu SRU 2 menyusul naik.

Akhirnya pada pukul 11.15 Wita SRU 1 berhasil menemukan 2 pendaki tersebut pada Koordinat 08°19'35.1"S 115°08'36.3"E , pada ketinggian 1442 MDPL dalam keadaan selamat. Selanjutnya tim SAR gabungan mengevakuasi korban dan tiba di posko pada pukul 12.45 Wita.

Selama operasi SAR berlangsung turut melibatkan unsur SAR dari Basarnas Bali, Dit Samapta Polda Bali, Polres Tabanan, Polsek Baturiti, BPBD Tabanan, Potensi Sardog Bali, Potensi Bhuana Bali Rescue, Potensi SAI Rescue, pemandu Lokal, pemandu Gauri Rescue serta pihak keluarga korban. (ay/hmsdps)

TIM SAR EVAKUASI JENAZAH WNA ASAL QATAR DI PANTAI KELINGKINGNUSA PENIDA --- Seorang Wisatawan Asing (WNA) asal Qatar, La...
18/06/2024

TIM SAR EVAKUASI JENAZAH WNA ASAL QATAR DI PANTAI KELINGKING

NUSA PENIDA --- Seorang Wisatawan Asing (WNA) asal Qatar, Laki-laki usia 30 tahun, ditemukan meninggal dunia setelah terseret arus di Pantai Kelingking, Nusa Penida, Selasa (18/6/2024). Peristiwa nahas tersebut terjadi ketika korban bersama rekan lainnya berenang dan sekitar pukul 13.00 Wita mereka terbawa ombak. Dua orang berhasil menyelamatkan diri.

Informasi permintaan bantuan evakuasi diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) pada pukul 14.00 Wita, dari Kepala Dusun Desa Kelingking. "WNA pada saat berenang terseret arus dan ditemukan dalam keadaan mengapung," jelas Cakra Negara, Koordinator Unit Siaga SAR Nusa Penida.

Selanjutnya Basarnas Bali memberangkatkan 5 orang personel dari Unit Siaga SAR Nusa Penida menuju lokasi kejadian. Usai dilakukan koordinasi dengan pihak keluarga, disepakati untuk evakuasi melalui jalur udara. Basarnas Bali berkoordinasi dengan pihak Helly Air Bali agar bisa segera mengevakuasi korban beserta rekan lainnya.

Pada pukul 16.50 Wita mereka berhasil di evakuasi dari Pantai Kelingking dan dibawa menuju Hellypad Air Bali di Pelabuhan Benoa. Proses evakuasi berjalan lancar, kemudian korban dievakuasi menuju rumah Sakit Umum Bali Mandara Denpasar menggunakan ambulance RS. Bali Mandara.

Selama berlangsungnya proses evakuasi, turut melibatkan tim SAR gabungan dari Basarnas Bali (Unit Siaga SAR Nusa Penida), TNI AL, BPBD Klungkung, Polsek Nusa Penida, Klinik Nusa Medika dan masyarakat setempat. (ay/hmsdps)

TIM SAR GERAKKAN RIB CARI 1 ORANG HILANG DI PERAIRAN SELATAN ULUWATUBADUNG --- Lelaki paruh baya asal Banyuwangi dikabar...
05/06/2024

TIM SAR GERAKKAN RIB CARI 1 ORANG HILANG DI PERAIRAN SELATAN ULUWATU

BADUNG --- Lelaki paruh baya asal Banyuwangi dikabarkan belum kembali dari melaut di seputaran perairan selatan Uluwatu, Selasa (4/6/2024). Ia meninggalkan Pantai Jimbaran menggunakan jukung sejak Senin (3/6/2024) kurang lebih pukul 16.30 Wita.

"Laporan kami terima baru malam kemarin dari pemilik jukung, identitas aslinya pun belum kami ketahui, usia 50 tahun, keterangan pelapor menyebutkan panggilan akrab korban adalah sedeng," terang Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), I Nyoman Sidakarya S.H. Menurut keterangannya jukung tersebut dalam kondisi baik dengan ciri-ciri warna biru putih bertuliskan Samudra Jaya 2, memiliki panjang 9 meter.

Kondisi cuaca di seputaran lokasi kejadian berawan dan gelombang cukup tinggi dalam rentang 2 hingga 3 meter. "Kemarin kami melakukan pencarian kejadian orang tenggelam di Pantai dan sempat melintasi area tersebut, tetapi tidak menemukan ciri-ciri jukung ciri-ciri seperti yang dilaporan," ungkapnya. Tim SAR sulit menemukan titik kemungkinan jukung tersebut berada, karena tidak ada saksi mata dan awal korban melaut sudah sejak hari Senin.

"Kemarin malam kami tidak menggerakkan Alut karena jarak pandang terbatas serta belum jelas posisinya, sehingga perlu berkoordinasi dengan Kantor Pencarian dan Pertolongan Surabaya dan untuk pemapelan kami komunikasi ke VTS Benoa," imbuhnya.

Pagi ini, tim SAR dari Basarnas Bali berjumlah 6 orang, lepas sandar dari Pelabuhan Benoa menggunakan RIB (Rigit Inflatable Boat). Sampai saat ini upaya pencarian masih berlangsung. (ay/hmsdps)

KORBAN TENGGELAM DI PANTAI NYANG-NYANG AKHIRNYA DITEMUKANBADUNG --- Buruh bangunan asal Demak yang terseret arus di Pant...
04/06/2024

KORBAN TENGGELAM DI PANTAI NYANG-NYANG AKHIRNYA DITEMUKAN

BADUNG --- Buruh bangunan asal Demak yang terseret arus di Pantai Nyang-nyang akhirnya ditemukan, Selasa (4/6/2024). Jenasah Misbahul Munir (22) terlihat di dekat bibir pantai oleh wisatawan asing yang kebetulan berada di sana.

"Memasuki hari ke 3 pada pukul 08.15 kami diinfokan oleh warga bahwa di Pantai dekat Babel sebelah timur, ada korban terdampar," jelas Ketut Wirajaya, Koordinator operasi SAR. Tim SAR gabungan yang saat itu sedang melakukan pencarian, segera bergeser ke tempat dimana korban ditemukan. Setelah terevakuasi, selanjutnya jenasahnya dibawa ke RS Prof Ngoerah dengan menggunakan ambulance.

Kronologis penemuannya, saat itu ada wisatawan asing melihat sesosok tubuh terapung dekat bibir Pantai, selanjutnya ia segera membawanya ke darat. Lokasi tepatnya berada kurang lebih 500 meter arah timur dari posisi korban terseret arus. Saat ditemukan kondisi kulitnya sudah tampak memutih dan tanpa mengenakan pakaian.

Operasi SAR hari ini sudah dilakukan sejak pagi, sebanyak 10 personel Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar memulai pencarian bersama unsur SAR lainnya sekitar pukul 07.00 Wita. SRU dibagi menjadi 2, yakni ditempatkan di Pantai Nyang-Nyang, sementara 5 personel lainnya bergerak dari Pelabuhan Benoa dengan menggunakan RIB 02 Denpasar untuk penyisiran di laut.

Diberitakan sebelumnya, seorang buruh bangunan tergulung ombak saat berenang bersama kawan-kawannya pada Minggu siang. Menurut kesaksian dari petugas Balawista, korban tidak berenang sendirian, namun ada beberapa orang. Ketika itu 5 orang berenang terlalu ke tengah, secara tiba-tiba mereka dihantam ombak. Rekan lainnya berhasil selamat, akan tetapi nahas Misbahul terus terseret ke tengah laut dan menghilang.

Selama berlangsungnya operasi SAR turut melibatkan unsur SAR dari Basarnas Bali, Direktorat Polairud Polda Bali, Balawista Kabupaten Badung UPTD Kuta Selatan, Pos Pol Pecatu Graha Polsek Kuta Selatan, Potensi SAR 115, Ambulance Sosial Ummat Masjid Palapa, perangkat Desa Pecatu serta rekan target. (ay/hmsdps)

Address

Badung
80362

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Basarnas Bali posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Basarnas Bali:

Videos

Share