25/01/2024
* Sumber Energi
Kandungan susu di dalam minuman teh susu dapat menjadi sumber energi yang baik. Karbohidrat di dalam susu bisa menjadi sumber energi untuk menjalani aktivitas sehari-hari dan menjaga stamina tubuh. Sebelum memulai aktivitas, konsumsi teh susu untuk memperoleh asupan energi yang mencukupi.
* Mengurangi Stres
Tahukah Anda mengonsumsi teh bisa meredakan stres? L-theanine yang terdapat dalam teh dapat menurunkan level kortisol, hormon stres di dalam tubuh.
Manfaat teh untuk mengurangi stres ini juga bisa Anda dapatkan dalam segelas teh susu. Tak hanya teh, susu juga memiliki manfaat untuk mengurangi ketegangan. Jadi, kalau Anda sedang mengalami stres, cobalah minum segelas teh susu segar agar tubuh dan pikiran menjadi segar.
* Membuat Suasana Hati Jadi Lebih Baik
Pada umumnya, teh susu adalah kombinasi antara teh hitam dengan susu. Jadi, ketika Anda menikmati segelas teh susu, maka Anda pun bisa memperoleh manfaat teh hitam.
Teh hitam mengandung l-theanine, kandungan yang dapat meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik. Berkat kandungan ini, teh susu dapat membuat suasana hati konsumennya jadi lebih baik.
Manfaat teh susu ini membuktikan milk tea atau teh susu bukan sekadar minuman ringan. Anda bisa memperoleh manfaat positif yang mungkin tidak bisa diperoleh dari minuman lain.
Rouf Ainur Ridho Solichun