Resep Masakan Ndeso

Resep Masakan Ndeso silahkan di follow kak dan ikuti terus update resep maasakan ndeso, terimakasih

Resep Masakan Brokoli Udang Saus Bawang Putih⁣ By ⁣⁣Bahan Utama :⁣250 gram udang⁣150 gram brokoli⁣2 butir bawang putih, ...
22/12/2022

Resep Masakan Brokoli Udang Saus Bawang Putih⁣ By ⁣⁣
Bahan Utama :⁣
250 gram udang⁣
150 gram brokoli⁣
2 butir bawang putih, geprek cincang halus⁣⁣
Bahan Marinasi Udang :⁣
1 cm jahe parut⁣
1 butir kecil bawang putih parut⁣
1/2 sdt garam⁣
1/4 sdt lada bubuk⁣
1 sdm air jeruk nipis⁣⁣
Bahan Saus :⁣
1 sdm kecap asin⁣
2 sdm saus tiram⁣
1/4 sdt merica⁣
1 sdt gula pasir⁣
80 ml air⁣
1 sdt maizena⁣⁣
Cara Membuat :⁣
1. Potong brokoli per kuntum. Rendam dengan air garam selama 10 menit agar serangga, lumpur & lainnya keluar. Lalu bilas dengan air mengalir. Tiriskan. ⁣
2. Bersihkan kepala & kulit udang. Belah bagian punggung lalu keluarkan isi perutnya.⁣
3. Campur udang dengan bumbu marinasi. Diamkan sekitar 15 menit.⁣
4. Didihkan air lalu tambahkan brokoli. Blanching selama 1 menit. Angkat & tiriskan. ⁣
5. Goreng udang sekitar 2 menit. Angkat dan tiriskan. ⁣
6. Tumis bawang putih dengan minyak bekas menggoreng udang sampai harum. Tambahkan udang, brokoli,bahan saus. Aduk-aduk. ⁣
7. Test n koreksi rasa. ⁣
8. Angkat & sajikan. ⁣

RESEP MAKANAN RINGAN ENAK DAN PRAKTISCOCOK UNTUK DIJUAL LAGIBahan dan cara memasak ada di setiap gambarSelama mencoba 🥰
01/12/2022

RESEP MAKANAN RINGAN ENAK DAN PRAKTIS
COCOK UNTUK DIJUAL LAGI
Bahan dan cara memasak ada di setiap gambar
Selama mencoba 🥰

Tips Cara Membuat Ayam Goreng Tulang LunakBahan Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak :1 ekor ayam2 sdt ragi instantGaram sec...
01/12/2022

Tips Cara Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak
Bahan Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak :

1 ekor ayam
2 sdt ragi instant
Garam secukupnya untuk melumuri ayam
1 batang serai, memarkan
4 lembar daun salam
1 sdt kaldu ayam bubuk
1/2 sdm garam
400 cc air

Bumbu-Bumbu Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak :

6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt ketumbar
10 cm lengkuas
5 cm kunyit
5 cm jahe
4 butir kemiri

Cara Memasak Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak :

Cuci bersih ayam lalu tusuk-tusuk pakai garpu. Taburi garam dan ragi instant, lumuri hingga merata lalu tutup dan diamkan selama 2 jam di dalam kulkas. Setelah dua jam cuci bersih ayam dan tiriskan.
Lumuri ayam dengan bumbu halus, garam dan kaldu ayam bubuk hingga rata. Masukkan ke dalam panci presto, masukkan juga serai, daun salam, air dan sisa bumbu halus.
Tutup panci presto sesuai petunjuk lalu nyalakan api besar. Setelah keluar uap kecilkan api lalu masak selama 1 jam. Matikan api, biarkan sampai uapnya benar2 hilang baru buka tutup panci presto.
Goreng ayam dalam minyak banyak hingga kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan dengan sambal bawang dan lalapan.

RESEP MASAKAN SEHARI HARI ENAK, MUDAH DAN MURAHBahan dan cara memasak klik gambar 👇
23/11/2022

RESEP MASAKAN SEHARI HARI ENAK, MUDAH DAN MURAH
Bahan dan cara memasak klik gambar 👇

Garang Asem JerohanBahan :500 gram jerohan  ayam kampung ( ati ampela, usus, uritan , dll )5 buah belimbing wuluh, dipot...
19/11/2022

Garang Asem Jerohan

Bahan :
500 gram jerohan ayam kampung ( ati ampela, usus, uritan , dll )
5 buah belimbing wuluh, dipotong-potong
15 buah tomat hijau, dipotong-potong
2 batang serai, diiris
2 lembar daun salam, disobek
3 cm lengkuas, diiris
1/2 sendok makan garam
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
2 sendok teh gula pasir ( sesuai selera )
300 ml santan sedang
30 buah cabai rawit hijau, biarkan utuh ( sesuai selera )
Daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sendok teh ketumbar
3 butir kemiri

Cara membuat :
Blansir / rebus sebentar jerohan ayam di air mendidih . Potong2 sesuai selera.
Campur bumbu halus, bumbu iris dan semua bumbu lain dengan santan, rebus hingga mendidih. Koreksi rasa. Bumbui hingga benar2 mantap sesuai selera ya rasanya teman2...asin manis dan gurihnya.
Masukkan tomat hijau, belimbing wuluh, dan cabai rawit, serta jerohan .
Siapkan dua lembar daun pisang lebar, selipkan plastik di antaranya.
Ambil secukupnya beserta kuah dan bumbu2nya..bungkus tum dan semat dengan lidi.
Kukus di atas api sedang selama 1 jam.
Sajikan dengan nasi hangat..nyam nyam..seger banget..^^

KAREDOK KHAS SUNDABahan bahan100 g kol, iris15 g daun kemangi2 buah kacang panjang, iris bulat100 g tauge1 buah timun, p...
19/11/2022

KAREDOK KHAS SUNDA

Bahan bahan
100 g kol, iris
15 g daun kemangi
2 buah kacang panjang, iris bulat
100 g tauge
1 buah timun, potong setengah lingkaran tipis
1 buah terong lalap, potong setengah lingkaran tipis
Bumbu :
1 ruas kencur
1 siung bawang putih
4 sdm kacang tanah giling
2 buah cabai rawit merah
1 sdm gula jawa sisir
¼ sdt terasi bakar
Garam
air
Langkah langkah
Siapkan semua bahan sayur sesuai potongannya.
Campur semua bahan dalam mangkuk.
Ulek cabai rawit, bawang putih, kencur, terasi bakar, garam, dan gula jawa hingga halus. Masukkan kacang tanah halus dan air, ulek lagi hingga merata.
Ulek dan sesuaikan teksturnya sesuai selera (kental/cair).
Campur bumbu dan sayur hingga rata. Sajikan

Bahan Misoa Kuah2 keping misoa5 btr bakso1 btr telurSawi/pokcoy3 bh bwg putih cincang1 sdm kcp asin1 sdm kcp ikanKaldu b...
10/11/2022

Bahan Misoa Kuah

2 keping misoa
5 btr bakso
1 btr telur
Sawi/pokcoy
3 bh bwg putih cincang
1 sdm kcp asin
1 sdm kcp ikan
Kaldu bubuk, garam, lada
600 ml air

Cara Membuat Misoa Kuah
1. Tumis bwg putih sampai wangi
2. Masukkan air, misoa dan semua bumbu
3. Saat air mulai mendidih, masukkan bakso, telur dan pokcoy, masak sampai misoa mulai mengembang, matikan api, diamkan sebentar, misoa akan mulai mengembang, sajikan dengan ditabur daun bwg. Tabur cabe iris lagi kl mau pedes ?

Resep Udang Saus Padang Pedas Bahan dan Bumbu :750 gram udang, cuci bersih4 sdm saus tiram2 sdm saus Sambal1 sdt merica ...
10/11/2022

Resep Udang Saus Padang Pedas

Bahan dan Bumbu :
750 gram udang, cuci bersih
4 sdm saus tiram
2 sdm saus Sambal
1 sdt merica bubuk
150 ml air
garam dan gula pasir secukupnya
1 batang daun bawang, iris untuk taburan penyajian
Haluskan:
5 butir bawang merah, goreng
3 siung bawang putih, goreng
4 buah cabe rawit merah, goreng
2 cm jahe
2 buah tomat, rebus
6 buah cabe merah, rebus

CARA MEMBUAT UDANG SAUS PADANG PEDAS :
Bersihkan udang, rebus udang hingga matang, angkat dan tiriskan.
Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan saus tiram, saus sambal, merica bubuk, garam dan gula pasir, aduk hingga rata.
Tambahkan air, aduk lagi sampai mengental. Masukkan udang rebus, aduk-aduk rata, Masak sampai kuah mengental dan meresap ke udang. Angkat dan sajikan dengan ditaburi irisan daun bawang.

ANEKA CAMILAN ROTIMudah dan simpel, bahan dan cara memasak klik gambar 🥰
09/11/2022

ANEKA CAMILAN ROTI
Mudah dan simpel, bahan dan cara memasak klik gambar 🥰

CAPCAY SAYURBahan: 200 gr udang. Kupas kulit dan kepalanya, sisakan ekornya. Kepala dan kulit udang disangrai sampai war...
08/11/2022

CAPCAY SAYUR

Bahan:
200 gr udang. Kupas kulit dan kepalanya, sisakan ekornya. Kepala dan kulit udang disangrai sampai warnanya kemerahan dan harum, lalu kasi 1 gelas air. Tunggu mendidih, lalu saring, ambil airnya utk kaldu. 10 buah bakso, iris2
2 batang wortel, iris serong tipis
kol sesuai selera banyaknya
brokoli, saya pake 1 bonggol kecil
150gr jamur champignon, potong2.
2 sdm maizena dilarutkan dgn air.

Bumbu Capcay:

3 baput ulek
1 ruas jempol jahe, iris atau geprek
1 btg daung bawang, iris besar aja

Bahan Kecap2an:

2 sdm kecap asin (saya pake merk Angsa)
1 sdm kecap ikan (saya pake Royal Gold)
1 sdm saus tiram (saya pake merk Maggi)
1/2 sdm kaldu jamur (saya pake Totole)

Cara Membuat Capcay Kuah Kental, Sederhana dan Bikin Ketagihan:

Tumis baput sampai harum dan sedikit coklat, masukkan jahe dan daun bawang. Tumis sampai semuanya layu dan harum.
Masukkan udang dan bakso, aduk2 sampai udang kemerahan.
Masukkan wortel, aduk2. Tuang sedikit aja kaldu udang. Tunggu sampai wortel stgh lunak.
Masukkan brokoli, jamur dan kol. Aduk rata
Tuang semua kaldu udang, aduk rata.
Masukkan semua bahan kecap2an. Aduk rata. Cicipi.
Kalo sudah pas rasanya, tuang cairan maizena, tunggu sampai kuah mengental. Matikan api.

08/11/2022

PESMOL IKAN NILA 🤤🤤

RESEP MASAKAN SEHARI HARIBAHAN DAN CARA PEMBUATAN KLIK GAMBAR 👇
07/11/2022

RESEP MASAKAN SEHARI HARI
BAHAN DAN CARA PEMBUATAN KLIK GAMBAR 👇

4 MENU MAKAN SIANG SPESIAL ALA RESEP MASAKAN NDESOBAHAN DAN CARA PEMBUATAN KLIK GAMBAR 👇
05/11/2022

4 MENU MAKAN SIANG SPESIAL ALA RESEP MASAKAN NDESO
BAHAN DAN CARA PEMBUATAN KLIK GAMBAR 👇

ANEKA RESEP AYAM KECAPBahan dan cara pembuatan klik gambar 👇
05/11/2022

ANEKA RESEP AYAM KECAP
Bahan dan cara pembuatan klik gambar 👇

RESEP MIE ALA GACOANBy pinterst : https://pin.it/4eqCR2BMie Gacoan12 bahanBahan-bahanMie telur secukupnya1 batang daun b...
05/11/2022

RESEP MIE ALA GACOAN
By pinterst : https://pin.it/4eqCR2B

Mie Gacoan
12 bahan

Bahan-bahan
Mie telur secukupnya
1 batang daun bawang, iris halus
Bawang goreng
25 buah cabe rawit, rebus dan uleg kasar (sambal)
Kulit pangsit
400 gr ayam fillet, haluskan
4 siung bawang putih
1/2 buah bawang bombai
1 sdm minyak wijen
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
Gula, garam, lada dan kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat Mie Gacoan
1. Minyak ayam : campur semua bahan, goreng sampai kering, saring dan sisihkan.
2. Toping ayam : tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum, masukkan ayam giling, masak sampai berubah warna.
3. Tuang air, beri minyak wijen, saus tiram, kecap asin, gula, garam, lada dan kaldu bubuk. Masak sampai mengering, angkat. Setelah hangat, Chopper ayam sampai halus, sisihkan.
4. Pangsit Goreng : ambil selembar kulit pangsit, beri 1 sdm isian ayam, oles pinggiran kulit dengan air, lipat dan bentuk sesuai selera (bisa liat di video), goreng sampai kecoklatan, angkat.
5. Rebus air sampai mendidih, masukkan mie telur, masak sampai matang, angkat dan tiriskan.
6. Penyajian : taruh dalam wadah, mie rebus, 2 sdm, 1 sdm kecap asin, saus tiram, kaldu bubuk dan sambal sesuai selera. Aduk rata.
Beri toping ayam, bawang goreng, daun bawang dan pangsit goreng. Siap di sajikan.

01/11/2022
01/11/2022

CARA MEMBUAT “NASI LIWET” RICE COOKER ✨🍚
By : Martinnatadipraja
Waktu masak: 30 menit
Porsi: 4

BAHAN :

5 PCS BAWANG MERAH
2 PCS BAWANG PUTIH
1 BATANG SERAI
3 LEMBAR DAUN JERUK
2 PAPAN PETE
200 GR BERAS
AIR (secukupnya)
2 LEMBAR DAUN SALAM
6 PCS CABE RAWIT MERAH
1 IKAT KEMANGI
1/2 SDT GARAM
1 SDT KALDU JAMUR

MINYAK

CARA MEMBUAT :
1. Panaskan wajan, tumis bawang merah dan bawang putih serta serai, tumis sampai harum sisihkan
2. Tumis sebentar pete, angkat
3. Cuci beras, masukkan ke dalam rice cooker
4. Tambahkan air, masukkan tumisan bawang, daun jeruk iris, daun salam dan rawit utuh, terakhir masukkan pete
5. Masak nasi hingga matang
6. Setelah nasi matang, masukkan daun kemangi, aduk rata
7. Sajikan nasi liwet

PEPES PEDA MERAH ALA NDESOfoto: Instagram/Bahan:- 2 ekor ikan asin peda merah- 2 buah tomat hijau, potong kasar- secukup...
29/10/2022

PEPES PEDA MERAH ALA NDESO
foto: Instagram/

Bahan:
- 2 ekor ikan asin peda merah
- 2 buah tomat hijau, potong kasar
- secukupnya cabai rawit utuh
- 1 papan pete
- secukupnya daun kemangi
- 1 batang daun bawang, rajang kasar
- gula pasir, garam, kaldu bubuk secukupnya
- 1 buah jeruk nipis
- daun pisang secukupnya
- minyak

Bumbu halus:
- 1 ruas kunyit
- 1/2 ruas jahe
- 4 butir bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 butir kemiri sangrai
- 6 buah cabe merah keriting

Cara memasak:
1. Cuci ikan peda. Lumuri dengan air jeruk nipis, diamkan sekitar 5-10 menit. Bilas kembali dengan air mengalir. Tiriskan
2. Tumis bumbu halus dengan minyak sedikit. Tambahkan gula garam kaldu bubuk. Aduk merata
3. Kemudian tambahkan cabai rawit, pete dan daun bawang. Aduk kembali
4. Setelah bumbu matang, matikan api. Tambahkan peda merah. Campur rata dengan bumbu. Sisihkan.
5. Siapkan 2 lembar daun pisang. Tambahkan daun salam, daun jeruk, Sereh, lengkuas, tomat, kemangi lalu tambahkan 1 ekor peda merah dengan bumbunya. Tambahkan kembali irisan tomat dan kemangi
6. Bungkus lalu semat dengan lidi atau tusuk gigi di kedua ujungnya
7. Kukus peda sampai matang sekitar 20-30 menit
8. Lalu panggang di teflon sebentar. Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.

URAP SAYURAN ALA NDESOfoto: Instagram/.agungBahan-bahan:- 5 siung bawang merah- 3 siung bawang putih- 1 ruas kencur- 5 l...
29/10/2022

URAP SAYURAN ALA NDESO
foto: Instagram/.agung

Bahan-bahan:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas kencur
- 5 lembar daun jeruk
- 1/2 butir kelapa setengah tua, parut
- 1 buah cabe merah besar
- 5 buah cabe merah keriting
- 1/2 sdt terasi matang
- secukupnya garam & gula merah
- 6 buah kacang panjang
- 2 genggam toge
- 2 buah wortel, potong korek api
- 2 ikat bayam, petiki daunnya
- 1 ikat kemangi
- 1 ikat kecipir, iris serong

Cara membuat:
1. Uleg semua bumbu kecuali daun jeruk dan kelapa, aduk rata bumbu halus dengan kelapa parut, masukkan ke dalam wajan, tambahkan daun jeruk, garam dan gula merah. Masak dengan cara digongso di atas api kecil sambil terus diaduk sampai kelapa matang dan bumbu meresap, angkat
2. Penyajian: campur semua sayuran rebus dan daun kemangi dalam mangkuk besar, tambahkan bumbu kelapa, aduk rata, sajikan.

GULAI DAUN SINGKONG foto: Instagram/Bahan-bahan:- daun singkong (siangi, rebus, lalu cuci bersih, tiriskan)Bumbu:- 13 bu...
29/10/2022

GULAI DAUN SINGKONG
foto: Instagram/

Bahan-bahan:
- daun singkong (siangi, rebus, lalu cuci bersih, tiriskan)

Bumbu:
- 13 buah cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri (sangrai)
- 1 sdt ketumbar (sangrai)
- 1 sdt merica
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 kotak santan kara
- garam, gulpas dan penyedap rasa secukupnya
- minyak untuk menumis
- air secukupnya
- 3 lembar daun salam
- 1 batang serai memarkan

Cara memasak:
- Haluskan bumbu, kemudian panaskan minyak, tumis bumbu sampai harum
- Masukkan air beserta santan dan juga daun salam dan serai
- Tunggu mendidih masukkan daun singkong. masak sampai matang dan bumbu meresap, koreksi rasa, sajikan.

SAYUR LODEH NANGKA foto: Instagram/Bahan-bahan:- 2000 cc santan dari 2 butir kelapa- 300 gram labu siam, potong- 3 cm le...
29/10/2022

SAYUR LODEH NANGKA
foto: Instagram/

Bahan-bahan:
- 2000 cc santan dari 2 butir kelapa
- 300 gram labu siam, potong
- 3 cm lengkuas
- 1 buah terong, potong
- 3 siung bawang putih (halus)
- 200 gram nangka muda, potong
- 100 gram daun melinjo muda
- 2 lembar daun salam
- 2 sendok teh gula merah sisir (bisa diganti gula pasir)
- 8 kacang panjang yang dipotong-potong
- 2 cm kencur (halus)
- 3 buah cabai hijau, iris
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 2 sendok makan garam
- 8 butir bawang merah (halus)
- 3 butir kemiri sangrai (halus)
- 1/2 sendok teh terasi goreng

Cara memasak:
1. Rebus santan, bumbu halus, daun salam dan lengkuas sampai harum
2. Masukkan nangka muda, gula merah, serta garam. kemudian rebus hingga matang
3. Masukkan labu siam, terong, kacang panjang, cabai hijau, dan daun melinjo. Masak hingga lodeh matang.

GARANG ASEM AYAM Foto: Instagram/Bahan-bahan:- 1/2 ekor ayam- secukupnya air perasan jeruk nipis- 500 ml air- 4 sdt fibe...
29/10/2022

GARANG ASEM AYAM
Foto: Instagram/

Bahan-bahan:
- 1/2 ekor ayam
- secukupnya air perasan jeruk nipis
- 500 ml air
- 4 sdt fiber creme
- secukupnya minyak goreng

Bumbu iris:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 buah cabai hijau besar
- 5 buah cabai merah keriting
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas jahe
- 2 batang serai

Bumbu pelengkap:
- 5 buah belimbing wuluh (iris)
- 5 buah cabai rawit merah (utuh)
- 2 buah tomat hijau
- 1 buah tomat merah
- 5 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- gula, garam, kaldu bubuk rasa ayam
- daun pisang secukupnya

Cara Membuat:
- Kucuri ayam yang telah dibersihkan dengan air perasan jeruk nipis.
- Diamkan sebentar.
- Bilas dengan air bersih.
- Rebus ayam sebentar hingga kotorannya keluar semua. Bersihkan kembali. Sisihkan.
- Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu iris hingga harum. Masukkan ayam, aduk rata.
- Tambahkan air. Masak hingga mendidih.
- Jika sudah mendidih, tuang fiber creme, gula, garam, kaldu bubuk.
- Aduk rata. Koreksi rasa. Masak hingga santan menyusut dan ayam matang.
- Siapkan wadah, alasi dengan daun pisang.
- Tuang ayam dan kuah serta bumbu pelengkap. Tutup dengan daun pisang.
- Kukus selama 30 menit.
- Angkat dan sajikan.

OSENG KACANG PANJANG foto: Instagram/Bahan-bahan:- 12 buah kacang panjang- 1 buah tempe- 2 papan pete dikupas kulit- 5 b...
29/10/2022

OSENG KACANG PANJANG
foto: Instagram/

Bahan-bahan:
- 12 buah kacang panjang
- 1 buah tempe
- 2 papan pete dikupas kulit
- 5 bawang putih diiris
- 4 bawang merah diiris
- 5 buah cabai merah diiris
- 1 ruas lengkuas digeprek
- 1 ruas jahe digeprek
- 1 serai digeprek
- 2 daun salam
- 2 daun jeruk
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- air putih
- minyak goreng.

Cara membuat:
- Potong-potong kacang panjang cuci bersih dan sisihkan. Potong kecil-kecil tempe dan digoreng sebentar. Angkat dan tiriskan.
- Siapkan wajan beri minyak goreng secukupnya. Tumis bawang merah dan putih sampai layu lalu masukkan lengkuas, jahe ,serai, daun salam dan daun jeruk, cabai merah. Aduk rata. Masukkan kacang panjang dan pete oseng-oseng lalu beri kecap manis, saus tiram, gula dan garam aduk rata beri sedikit air.
- Koreksi rasa dan terakhir masukkan tempe goreng oseng-oseng sebentar sampai semua bahan tercampur rata. Lalu matikan api dan sajikan.

RESEP CAPCAY GORENG foto: Instagram/Bahan:- 10 udang- 1 wortel besar- 1 brokoli kecil- 1/2 kembang kol- Sedikit Jamur ku...
29/10/2022

RESEP CAPCAY GORENG
foto: Instagram/

Bahan:
- 10 udang
- 1 wortel besar
- 1 brokoli kecil
- 1/2 kembang kol
- Sedikit Jamur kuping
- Sedikit Kapri
- Sedikit jagung muda

Bumbu:
- 3 bawang putih, cincang
- 1cm jahe, cincang
- 2 sdm saos tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdm kecap ikan
- 1 sdm kecap inggris
- 1 sdm maizena (dilarutkan dengan 3 sdm air)
- garam
- air secukupnya

Cara membuat:
- Cuci sayur dan potong-potong
- Tumis bawang putih sampai wangi, masukkan jahe cincang dan udang sampai berubah warna
- Masukkan wortel dan air secukupnya, lalu semua bumbu lainnya, cek rasa
- Masukkan semua sayuran lainnya kecuali brokoli. Jangan masak terlalu lama, kira-kira sayur sudah setengah matang.
- Terakhir masukkan brokoli aduk sebentar lalu larutan maizena. Aduk sampai air berubah agak kental, matikan api.

PENYETAN SAMBAL TERASI UDANGResep masakan sederhana menu sehari-hari istimewafoto: Instagram/Bahan-bahan:- 500 gram udan...
29/10/2022

PENYETAN SAMBAL TERASI UDANG
Resep masakan sederhana menu sehari-hari istimewa

foto: Instagram/

Bahan-bahan:
- 500 gram udang sedang
- 25 buah cabai rawit merah
- 15 buah cabai rawit ijo
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 tomat sedang
- 2 bungkus terasi

Cara membuat:
- Bahan di atas goreng semua sampai agak layu
- Uleg jangan halus-halus beri garam dan gula sesuai rasa yang diinginkan
- Tinggal siapkan lauk bisa tempe goreng, telur rebus, ayam, udang, dan lain-lain.

RESEP SAMBAL TERONG TERIRasanya enak, bikinnya simpelBahan-bahan:3 buah terong, potong-potong, rendam air garam, dan bil...
29/10/2022

RESEP SAMBAL TERONG TERI
Rasanya enak, bikinnya simpel

Bahan-bahan:

3 buah terong, potong-potong, rendam air garam, dan bilas
2 sdm teri, goreng sebentar
1 sdt garam, gula, dan kaldu bubuk
minyak dan air secukupnya

Bumbu halus :
8 buah cabai rawit merah
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 buah tomat

Cara membuat:
Panaskan minyak, goreng terong hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
Ulek bumbu halus hingga lembut, lalu tumis sampai harum. Tambahkan air secukupnya.
Masukkan terong goreng, bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk. Masak hingga kuah mengental.
Angkat, hidangkan dengan taburan teri goreng di atasnya.

Address

Pati

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Resep Masakan Ndeso posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Resep Masakan Ndeso:

Share

Nearby media companies


Other Digital creator in Pati

Show All