Sekitar Pariaman

Sekitar Pariaman Media Informasi dan Hiburan Sekitar Pariaman

20/08/2023

PKDP ( Persatuan Keluarga Daerah Piaman ) Payakumbuh Mahoyak Tabuik dalam rangka pawai Alegoris memeriahkan HUT RI ke 78 di Kota Payakumbuh . Sabtu ( 19/08/2023 ).

https://vt.tiktok.com/ZSLpPUERt/

Pemain sepakbola yang merumput bersama klub Persebaya, Muhammad Iqbal mendapatan beasiswa dari Universitas Muhammadiyah ...
21/06/2023

Pemain sepakbola yang merumput bersama klub Persebaya, Muhammad Iqbal mendapatan beasiswa dari Universitas Muhammadiyah Surabaya.

Pesepakbola asal Kudu Ganting, Padang Pariaman ini mendapatkan beasiswa kuliah di kampus itu atas apresiasi yang diberikan pihak kampus.

Bersama dengan rekan setimnya, Kasim Botan, Iqbal masuk ke UM Surabaya lewat jalur beasiswa atlet.

Adapun Iqbal memilih jurusan Psikologi dan Kasim Botan yang berasal dari Flores itu mengambil jurusan Pendidikan Agama Islam.

Muhammad Iqbal mengaku, dirinya memilih jurusan Psikologi lantaran ia ingin mendalami ilmu yang berkaitan dengan kesehatan mental.

“Menjadi seorang atlet pastinya dekat sekali dengan kesehatan mental.”

“Harapannya ilmu tersebut akan bermanfaat untuk diri saya sendiri terlebih untuk orang lain,” katanya.

Sedangkan Kasim Botan menyebut dirinya memiliki ketertarikan mempelajari ilmu agama.

“Kenapa saya memilih jurusan Pendidikan Agama Islam? Karena saya senang dengan ilmu agama,” ungkapnya.

Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya, Sukadiono menjamin, kendati keduanya terikat jadwal pertandingan, pihak kampus bisa mengimbangi.

Sebab kini, UM Surabaya memiliki kurikulum khusus yang dirancang untuk para atlet, sehingga akan memudahkan perkuliahan yang lebih fleksibel.

Suko juga menyebut bahwa hingga saat ini ada lebih dari 40 atlet yang kuliah di Universitas Muhammadiyah Surabaya melalui jalur beasiswa.

Mulai dari atlet panjat tebing, futsal, sepak bola, atlet renang dan beragam atlet yang lain.

Ia berharap ilmu yang didapatkan para atlet di kampus ini akan bermanfaat di kemudian hari, ketika sudah tidak lagi menjadi atlet lagi.

“Tidak hanya atlet dari Persebaya, Universitas Muhammadiyah Surabaya terbuka untuk seluruh atlet di seluruh Indonesia,” pungkasnya.

Sumber : katasumbar.com

Pemerintah Kota Pariaman bersama Pengurus Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) seluruh Indonesia meresmikan Jalan PKD...
19/06/2023

Pemerintah Kota Pariaman bersama Pengurus Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) seluruh Indonesia meresmikan Jalan PKDP di Desa Kampung Gadang, Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman, Sabtu (17/6/2023).

Peresmian jalan PKDP satu-satunya di Indonesia ini dihadiri langsung oleh Walikota Pariaman, Genius Umar, Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, Kapolres Pariaman, AKBP Abdul Azis, Ketua DPRD Kota Pariaman, Harpen Agus Bulyandi, Ketua Umum DPP PKDP terpilih Periode 2023-2028, John Kenedy Azis, Dewan Pengawas PKDP, beserta seluruh pengurus DPW, DPD PKDP se-Indonesia.

“Jelang Pengukuhan dan Rakernas DPP PKDP Periode 2023-2028 besok tanggal 18 Juni 2023 di IKK Kantor Bupati Kabupaten Padang Pariaman, hari ini kita meresmikan jalan yang baru saja kita yang diberi nama Jalan PKDP ,” ujar Wako Genius Umar dalam sambutannya.

Jalan PKDP yang terletak di Desa Kampuang Gadang, Kecamatan Pariaman Timur ini, menghubungkan empat desa sekaligus yakni Desa Kampuang Gadang, Desa Kampung Baru Padusunan, Desa Cubadak Air Selatan dan Desa Cubadak Air.

Saat ini Jalan PKDP ini masih dalam tahap pengerasan dan belum diaspal. “Oleh sebab itu, kami meminta kepada Ketua DPP PKDP, Bapak John Kenedy Azis yang juga selaku Anggota DPR RI, untuk memperjuangkan jalan ini sampai selesai dan bisa digunakan oleh masyarakat setempat ,” harap Genius.

Diketahui bahwa dalam proses membuka jalan baru di Desa Kampuang Gadang ini juga mengorbankan satu unit rumah warga setempat atas nama Fadli, sebagai ganti rugi Pemko Pariaman membuatkan rumah baru sebagai ganti rugi rumah tersebut.

Secara badoncek jajaran Pemko Pariaman, Forkopimda, Pengurus DPP, DPW, dan DPD PKDP se-Indonesia menggalang dana untuk menyelesaikan pembangunan rumah tersebut. Hasil dari badoncek tersebut terkumpul sebanyak Rp.65 juta.

Selengkapnya di Pariamankota.go.id

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Pariama...
16/06/2023

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Pariaman tahun 2023 sudah dibuka.

Proses pendaftaraan dilakukan mulai tanggal 12 Juni atau setelah tanda kelulusan keluar.

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman Kanderi mengatakan, untuk jadwal PPDB tingkat SD, pendaftaran dimulai tanggal 12 Juni – 30 Juni.

Lalu untuk proses daftar ulang dilakukan pada tanggal 1 Juli – 8 Juli.

Kemudian, untuk tingkat SMP mulai 12 Juni – 17 Juni. Pendaftaran ulang tanggal 19 Juni – 24 Juni 2023.

Untuk pendaftaran PPDB tingkat SMP bisa dilakukan secara online melalui situs website sipintar.pariamankota.go.id (Sistem Informasi Pendaftaran) Masuk Sekolah.

Prosesnya, operator sekolah dasar (SD) menginput data siswa kelas VI. Lalu operator tersebut membuatkan akun masing-masing siswa.

Kemudian siswa yang bersangkutan yang langsung menginput datanya ke situs tersebut.

Kanderi menyebutkan, sistem ini dilakukan bertujuan untuk menghitung potensi siswa kelas VI yang akan mendaftar disesuai zona nya.

“Melalui akun itu, siswa dapat mendaftar secara daring. Mereka boleh juga mendaftar secara mandiri, boleh juga didaftarkan wali murid,” katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, tidak ada perbedaan PPDB tahun sekarang dengan tahun sebelumnya.

Ia menjelaskan pendaftaran dilakukan melalui tiga tahapan diantaranya zonasi, afirmasi dan prestasi.

Sementara itu, untuk tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Dinas Pendidikan Provinsi Sumbar telah mengumumkan pendaftaran PPDB dimulai tanggal 12 Juni 2023.

Untuk informasi penerimaan PPDB tingkat SMA/SMK ini dapat dilihat melalui situs http://ppdb.sumbarprov.go.id.

Untuk jadwal masuk sekolah siswa baru tahun pelajaran 2023/2024 SD, SMP dan SMA dimulai tanggal 10 Juli 2023.

Sumber : katasumbar.com

Lah Kok Bisa ?? Infosumbar.net- Sanggar seni Darak Bandarak asal Pariaman, tampil memukau dalam ajang pencarian bakat In...
15/06/2023

Lah Kok Bisa ??

Infosumbar.net- Sanggar seni Darak Bandarak asal Pariaman, tampil memukau dalam ajang pencarian bakat Indonesian’s Got Talent 2023 beberapa waktu lalu.

Peserta berjumlah 13 orang itu menampilkan permainan musik instrumental kontemporer dengan memainkan alat musik tradisional seperti tambua, talempong, tansa, Drum, gitar elektronik dan bass.

Penampilan merekapun di upload di channel Youtube Indonesian’s Got Talent. Hingga kini, disaksikan oleh 372 ribu penonton dan 1,7 juta viewer di akun tiktok .

Terhadap penampilan itu, Sanggar yang dipimpin Ribut Anton Sujarwo mengaku bersyukur atas dukungan seluruh masyarakat Indonesia, khususnya Sumbar.

“Tidak mudah untuk sampai di tahap ini, ada banyak hal yang kita lalui. Tentu kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak,” katanya, Rabu (14/6/2023).

Namun yang menjadi problem disaat mereka tengah berjuang dalam ajang bergengsi itu. Dimana pihak sekolah tempat peserta menimba ilmu melarang mereka untuk melanjutkan perjuangan itu.

“Ini yang kita sayangkan. Padahal kita tidak menggangu jadwal sekolah. Bahkan waktu Darak Badarak berangkat ke acara, dipastikan anak-anak selesai ujian, bahkan kita memohon kepada pihak penyelenggara agar diberi waktu,” tuturnya.

Bahkan pihak sekolah tersebut, kata Ribut, mengancam akan mengeluarkan murid mereka yang tergabung di Darak Badarak jika masih lanjut di ajang tersebut.

“Kami disini berjuang sebagai perwakilan Sumbar. Saya sudah minta izin dengan menyurati pihak sekolah dan semua pihak terkait. Saya hanya minta, beri anak-anak ini kesempatan,” pungkasnya. (Bul)

Sumber :
https://infosumbar.net/berita/berita-sumbar/tampil-di-indonesias-got-talent-2023-siswa-di-pariaman-ini-terancam-dikeluarkan-dari-sekolah/

Pemerintah Indonesia telah menetapkan logo Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023.Logo HUT ke-78 Kemerde...
14/06/2023

Pemerintah Indonesia telah menetapkan logo Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023.

Logo HUT ke-78 Kemerdekaan RI merupakan perpaduan angka tujuh yang berwarna merah solid dan angka delapan yang terbentuk dari lima garis berwarna merah serta tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.

“Ini adalah logo yang dipilih oleh Bapak Presiden,” kata Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono.

Kesatuan logo tersebut mencerminkan rasa tegas, stabil, lugas, dan kesatuan serta bermakna meneruskan laju pertumbuhan secara kolektif.

Kemudian mendorong seluruh elemen bangsa untuk memiliki sifat tanggung jawab bersama, serta bergerak secara harmoni menuju Indonesia Maju.

Ketua Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI), Ritchie Ned Hansel menjelaskan, sejalan dengan tema, konsep visual logo HUT ke-78 Kemerdekaan RI menggambarkan keberlanjutan pembangunan dengan semangat estafet, terus melaju.

Kemudian tanggung jawab bersama, berlandaskan Pancasila, gotong royong, bergerak maju, serta menuju Indonesia Maju.

Sementara itu Staf Ahli Bidang Inovasi dan Kreativitas, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Restog Krisna Kusuma menyampaikan bahwa logo HUT ke-78 ini tersebut merupakan hasil proses penyaringan yang dilakukan Kemenparekraf bersama ADG.

Lima logo rancangan desainer anggota ADGI hasil penyaringan kemudian diserahkan kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Logo rancangan Katarina Monika akhirnya dipilih oleh Presiden Jokowi untuk digunakan sebagai logo resmi HUT Ke-78 Kemerdekaan RI.

“Dipilih oleh Bapak Presiden satu logo terbaik yang atas nama desainer Sdri. Katarina Monika yang bertema ‘Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’,” kata Restog.

Selengkapnya di katasumbar.com

Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman, Sumatera Barat mengaktifkan kembali Terminal Tipe C Kampung Pondok guna meminimalisir ...
14/06/2023

Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman, Sumatera Barat mengaktifkan kembali Terminal Tipe C Kampung Pondok guna meminimalisir kemacetan di Jalan Tugu Perjuangan atau kawasan Hotel Nan Tongga akibat angkutan desa dan kota ngetem.

“Terminal Kampung Pondok kami aktifkan kembali yang sosialisasinya telah dilakukan semenjak seminggu yang lalu,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Pariaman Afwandi di Pariaman, Selasa.

Ia menjelaskan pengaktifan kembali terminal tersebut karena selain untuk memanfaatkan fasilitas yang ada juga menindaklanjuti keluhan warga dan pengendara.

Hal tersebut diperparah ketika hari libur yang jalan itu banyak dilalui oleh bus pariwisata yang tentunya kesulitan melintas karena jalannya relatif kecil ditambah dengan angkutan ngetem.

Ia mengatakan jika masih ditemukan angkutan desa dan kota ngetem di jalan maka pihak kepolisian akan melakukan penindakan.

Ia menyampaikan pihaknya hanya memperbolehkan angkutan desa dan kota ngetem dengan durasi yang relatif sebentar dengan cara bergantian guna menaikan dan menurunkan penumpang.

“Di luar terminal atau yang ngetem hanya satu kendaraan per jurusan sedangkan sisanya berada di terminal. Teknisnya biar mereka yang mengatur,” katanya.

Diperbolehkannya ngetem tersebut karena letak terminal dengan Pasar Pariaman dan stasiun kereta api yang relatif berjauhan sehingga akan menyulitkan penumpang naik dan turun angkutan.

Ia mengatakan kondisi angkutan ngetem tersebut karena jadwal padat penumpang hanya ketika pagi dan menjelang sore atau ketika anak-anak pergi dan p**ang sekolah.

Dengan pengaktifan kembali terminal tersebut maka diharapkan dapat meminimalisir kemacetan apalagi jalan itu termasuk jalur yang banyak dilalui kendaraan baik oleh warga maupun wisatawan.

Ia menyampaikan meski Terminal Tipe C Kampung Pondok diaktifkan kembali namun Terminal Tipe A Jati yang dikelola pemerintah pusat di daerah itu masih beroperasi normal untuk angkutan antar kota dan antar provinsi.

Sumber : radarsumbar.com

Dalam rangka menciptakan Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) di daerah binaannya, Bhabinkamtibmas...
14/06/2023

Dalam rangka menciptakan Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) di daerah binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek kota Pariaman Briptu Randy Kurniawan Sugara melakukan
Kegiatan Door to Door Sestym (DDS) dengan Kades Apar, anggota BPD, Ketua Karang Taruna, Kadus dan Dubalang di Desa Apar, Kecamatan Pariaman Utara, Kota Pariaman, Jumat 09 Juni 2023.

Pada kegiatan Door to Door Sestym tersebut, selain menjalin silaturahmi Briptu Randy Kurniawan Sugara juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, serta mengajak untuk tetap mengantisipasi dan mewaspadai adanya para pelaku Curat, Curas dan Curanmor di daerah tersebut.

Kata Briptu Randy Kurniawan, peranan tokoh masyarakat sangat di harapkan. Sebab, tokoh masyarakat mempunyai pengaruh yang sangat besar di lingkungannya. Seperti Kepala Desa, Ketua Karang Taruna, Kepala Dusun dan Dubalang.

“Tokoh masyarakat sebagai kekuatan yang utama di lingkungan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan. Tanpa peranan mereka tujuan kamtibmas sulit untuk di capai, katanya.

Untuk itu dalam setiap kegiatan sambang, kita selalu melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat, terkait membahas kamtibmas, ujarnya.

“Ya, kita selalu melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat, membahas harkamtibmas,” tukasnya

Sumber : humas.polri.go.id



Wali Kota Pariaman membuka Liga Pelajar Tahun 2023 tingkat SD/MI , SMP/MTs DAN SMA/SMK se Kota Pariaman di Lapangan sepa...
13/06/2023

Wali Kota Pariaman membuka Liga Pelajar Tahun 2023 tingkat SD/MI , SMP/MTs DAN SMA/SMK se Kota Pariaman di Lapangan sepakbola Sikapak Timur, Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman, Sabtu (10/6).

Dalam sambutannya, Wako Genius mengapresiasi kegiatan ini dan mengatakan bahwa kegiatan ini sekaligus untuk mencari para pemain yang berpotensi untuk Kota Pariaman.

“Sepakbola adalah salah satu olahraga yang paling banyak diminati oleh pemuda . Selain olahraga yang mampu membuat sehat badan, sepakbola juga merupakan olahraga yang banyak kompetisinya. Oleh karena itu, Pemko Pariaman sangat mendukung kegiatan ini, “ ungkapnya.

Liga Pelajar Tahun 2023 tingkat SD/MI , SMP/MTs DAN SMA/SMK se Kota Pariaman diikuti oleh 33 tim yang terdiri dari 8 tim SD, 13 tim SMP dan 12 tim dari SMA. Liga pelajar yang berlangsung dari Tanggal 10 s.d 24 Juni 2023 memperebutkan total hadiah Rp 23 jt.

“Disamping untuk mencari pemain berpontensi, olahraga sepakbola ini sekaligus untuk menguatkan tulang kita sehingga tidak mudah keropos dan kondisi tubuhpun menjadi kuat. Ini juga merupakan kegiatan rutin Pemko Pariaman, untuk itu kepada pihak sekolah yang telah mengirimkan timnya, saya ucapkan terima kasih. Semoga ini dapat terus meningkatkan anak-anak pelajar kita di dunia olahraga, “ tambahnya.

“Kita berharap agar pelajar yang ikut bertanding dapat bermain dengan maksimal dan menunjukkan kemampuan yang terbaik dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas. Kalah adalah sebuah kepastian dan yang dicari adalah kemenangan. Kemenangan harus dicapai dengan kejujuran dan semangat persaudaraan, “ harapnya.(dewi lestari)

Sumber
https://www.pariamankota.go.id/berita/buka-liga-pelajar-wako-genius-umar-ajang-pencarian-pemain-berpotensi-kota-pariaman

BY HUMAS POLRES PARIAMAN ON JUNE 7, 2023Pariaman,- Kepolisian Resor ( Polres ) Pariaman bekerja sama dengan Palang Merah...
07/06/2023

BY HUMAS POLRES PARIAMAN ON JUNE 7, 2023
Pariaman,- Kepolisian Resor ( Polres ) Pariaman bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI), menggelar donor darah secara massal dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara yang dilaksanakan di Aula Bhayangkari Polres Pariaman, Selasa (06/06/2023).

Kapolres Payakumbuh AKBP ABD. AZIS, S.I.K. , kegiatan donor darah tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Polres Payakumbuh, mulai dari polsek, anggota Bhayangkari, personil TNI serta peserta dari Latsitarda.

“Kegiatan sosial kemanusiaan ini merupakan agenda dalam menyambut Hari Bhayangkara ke-77,” ujar ABD. AZIS.

Ia mengatakan, dalam pelaksanaan kegiatan sosial itu juga dilaksanakan melalui proses asesmen medis yang ketat, menurutnya, tidak semua anggota dapat melaksanakan donor darah sebab bergantung pada kelayakan atau kondisi fisik kesehatan dari masing-masing anggota.

” Tentu sebelum donor darah, terlebih dahulu diperiksa kondisi kesehatan dengan ketat, ” tuturnya.

Selain dalam rangka menyambut hari Bhayangkara, lanjut dia, bahwa kegiatan sosial dengan donor darah itu juga bertujuan untuk menanamkan kepada anggota Polres Pariaman untuk dapat memberikan sumbangsih dalam hal kebutuhan pasokan darah, pasalnya, darah merupakan bagian penting dari manusia.

” Kami berharap kegiatan donor darah dapat membantu ketersediaan darah di PMI Kota Pariaman, dengan demikian, diharapkan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan darah, ” tutupnya

Sumber : https://humas.polri.go.id/2023/06/07/sambut-hut-bhayangkara-ke-77-polres-pariaman-gelar-donor-darah-massal/


Sebanyak 94 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pariaman, Sumatera Barat, yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) p...
01/06/2023

Sebanyak 94 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pariaman, Sumatera Barat, yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) pertama akan diberangkatkan untuk menunaikan ibadah haji.

Pelepasan JCH dilepas secara resmi oleh Walikota Pariaman, Genius Umar di Balairung Rumah Dinas Walikota Pariaman, Rabu (31/5/2023).

"Hari ini kita melepas 94 jemaah calon haji dan petugas pendamping, sebelum diberangkatkan menuju Asrama Haji Embarkasi Padang ," kata Genius Umar.

Genius Umar dalam sambutannya mengucapkan, selamat kepada JCH yang akan berangkat, semoga selalu diberi kesehatan dan kekuatan dalam menunaikan ibadah haji, sehingga bisa menyelesaikannya dengan baik, dan menjadi haji yang mabrur.

Wako Genius menyampaikan, karena saat ini cuaca di Arab Saudi cukup panas, jangan lupa untuk selalu minum dan membawa air minum ketika berada di luar ruangan, guna menghindari dehidrasi.

Beliau juga menghimbau agar JCH Kota Pariaman untuk mengikuti aturan yang telah ditetapkan, selalu jaga kekompakan. Saya hanya minta doanya saja disana, agar seluruh program Pemerintah Kota Pariaman semuanya berjalan lancar, demi kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Kota Pariaman, sehingga daerah kita semakin maju, dan tidak tertinggal oleh Kota/Kabupaten lainnya di Indonesia.

Untuk JCH Kota Pariaman yang tergabung dalam kloter 1 (satu) ini berjumlah sebanyak 94 orang, terdiri dari pria sebanyak 35 orang, dan wanita sebanyak 59 orang. Dalam rombongan tersebut juga ada jamaah tertua atas nama Jasmiar Djamil Adam usia 85 tahun dan yang termuda bernama Witra Wahyuni usia 21 tahun.

Dalam acara tersebut, hadir juga Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, Forkopimda, Kemenag Kota Pariaman, Ketua MUI Kota Pariaman, Ketua TP-PKK Kota Pariaman, Ketua GOW Kota Pariaman, dan Ketua DWP Kota Pariaman.

Selengkapnya Pariamankota.go.id

Kominfo Kota Pariaman – Dalam rangka mewujudkan sikronisasi antara Pemerintah Kota Pariaman dengan Pemerintah Desa se-Ko...
29/05/2023

Kominfo Kota Pariaman – Dalam rangka mewujudkan sikronisasi antara Pemerintah Kota Pariaman dengan Pemerintah Desa se-Kota Pariaman, Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa menggelar acara “Rapat Koordinasi Pemaparan Indeks Desa Membangun (IDM) dan Program Smart City” yang dibuka secara resmi oleh Wali Kota Pariaman Genius Umar di Aula Balaikota, Senin (29/5/23).

“Saya ingin setiap Desa/Kelurahan yang ada di Kota Pariaman ini dipasang perangkat keamanan atau CCTV yang di sambungkan atau dilink kan ke Diskominfo dan Polresta Pariaman, agar kita bisa mengetahui atau memantau gerak gerik setiap orang, kendaraan, dan tindak pelanggaran yang terjadi sehingga pelanggaran tersebut bisa ditindak lanjuti”, jelas Genius Umar.

Genius menambahkan jika hal ini dilaksanakan, maka Kota Pariaman adalah Kota satu-satunya yang memantau seluruh Desa/Kelurahan melalui CCTV dalam segi keamanan warga dan lalu lintas sehingga keamanan warga terjaga, tindak kriminal bisa diminimalisir, arus lalu lintas dan kenyamanan pemakai jalan raya bisa terpantau dengan baik.

“Terkait dengan keamanan warga, saya apresiasi kepada Polresta Pariaman yang telah membantu Pemerintah Kota Pariaman dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Saya lihat selama lebih kurang dua tahun ini Polretas Pariaman bertindak sangat bagus sekali, dengan menurunkan personel langsung kelapangan di jam-jam sibuk sekolah untuk membantu ketertiban arus lalu lintas sehingga kecelakaan bisa dihindari”, ungkap Genius.

Sementara itu Kapolres Kota Pariaman Abdul Aziz menyatakan bahwa selama ini Polresta Pariaman sudah melakukan kerjasama dan bersinergi dengan Pemerintah Kota Pariaman dalam hal memberikan pelayanan kepada masyarakat salah satunya dengan cara memantau keamanan melalui CCTV.

“Banyak manfaat yang bisa kita ambil dari pemasangan CCTV ini, diantaranya adalah bisa memantau dan menindaklanjuti terjadinya kejahatan di tingkat desa/kelurahan, dan dari rekaman CCTV bisa dijadikan alat bukti dalam investigasi kriminal”, terang Abdul Aziz.


Berita selengkapnya di www.pariamankota.go.id

KATASUMBAR – Seorang warga asal Sijunjung masih menjadi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di Myanmar.Hal ini...
10/05/2023

KATASUMBAR – Seorang warga asal Sijunjung masih menjadi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di Myanmar.

Hal ini terungkap dari pernyataan Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah.

Ia mengatakan, seorang warga asal Sijunjung itu diketahui bernama Husni Sabil (28 tahun).

Ia merupakan pekerja yang berasal dari Nagari Tanjung, Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung.

“Ia disekap dan ditahan di Myanmar, begitu informasinya,” katanya.

Merespon informasi tersebut, ia pun meninta Disnakertrans untuk berkoordinasi dengan pemerintah pusat.

“Kita telah menyurati Kemenaker, Kemenlu dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI).”

“Poinnya agar Muhamat Husni Sabil segera bisa p**ang, dan berkumpul bersama keluarga di Sijunjung.”

“Sampai saat ini kami terus intens berkoordinasi dengan pusat, mohon doanya,” ucap politisi kader PKS tersebut.

Adapun kabar penyekapan ini diketahui dari seorang perempuan bernama Dewi Murni pada 3 Mei lalu. Ia adalah ibu dari Husni Sabil.

Dalam pengaduan tersebut dikatakan bahwa keluarga mengaku sudah kehilangan kontak dengan Sabil sejak 13 hari terakhir.

“Anak saya telah disekap oleh orang yang tidak bertanggung jawab di perbatasan Thailand dengan Myanmar,” terang Dewi.

Terkait dengan itu, keluarga berharap agar pemerintah segera menfasilitasi kep**angan Muhamat Husni Sabil dalam kondisi selamat dan sehat.

Sebelumnya diketahui, seorang warga Kota Padang juga turut menjadi korban penyekapan.

Namun, Pemko Padang menyebut, warga Kota Padang itu telah berhasil dip**angkan beberapa waktu lalu.

Dengan pemulangan itu, untuk sementara warga Sumbar yang masih jadi korban penyekapan bersisa 1 orang.

Sumber katasumbar.com

Siapa bilang pisang pantang berbuah dua kali?Buktinya, warga Karan Aur, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Sumate...
08/05/2023

Siapa bilang pisang pantang berbuah dua kali?

Buktinya, warga Karan Aur, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) mengaku menemukan pisang berbuah dua kali.

Salah satu penemu, Hendra Anton mengaku pisang tersebut tumbuh di tempat dan tanah yang sama.

“Terakhir kali pisang itu berbuah tiga bulan yang lalu. Tadi saya diberi tahu kakak bahwa pisang tumbuh lagi di tempat yang sama,” katanya kepada Radarsumbar.com via seluler, Minggu (7/5/2023) siang.

Anton mengatakan, pada tiga bulan lalu, batang pisang itu telah ditebang usai pisang berbuah dan panen.

“Nah, saat ini tumbuh lagi di tempat yang sama,” katanya.

Hendra Anton mengatakan, pisang yang tumbuh itu merupakan jenis pisang batu yang biasa digunakan untuk jajanan gorengan.

“Namun, saat ini belum bisa dicicipi, karena baru tunas dan jantungnya saja,” tuturnya.

Sumber radarsumbar.com

Merak - Kapal feri KMP Royce 1 terbakar di laut Merak, Banten. Laporan awal kebakaran kapal diterima oleh petugas Vessel...
07/05/2023

Merak - Kapal feri KMP Royce 1 terbakar di laut Merak, Banten. Laporan awal kebakaran kapal diterima oleh petugas Vessel Traffic Service (VTS) Merak.
Kebakaran tersebut terjadi pada Sabtu (6/5/2023). Awal mula informasi kebakaran diterima sekitar pukul 14.50 WIB.

Proses evakuasi pun selesai pukul 19.21 WIB. Baru pada malam hari, kebakaran di kapal feri KMP Royce 1 berhasil dipadamkan.

Berikut ini kronologi kebakaran kapal feri KMP Royce 1:

14.50 WIB

Awalnya, petugas mendapat laporan ada kapal terbakar di jalur laut Merak-Bakauheni sekitar pukul 14.50 WIB. Namun demikian, saat itu, tak ada informasi lengkap jenis dan nama kapal yang terbakar. Petugas VTS kemudian memastikan informasi tersebut ke sumber radio.

19.21 WIB

Kapal-kapal tandu yang tadi disiarkan informasi merapat untuk mengevakuasi para penumpang. Petugas menerima informasi bahwa ada ibu hamil di antara penumpang tersebut.

Evakuasi penumpang berlangsung sekitar 4 jam lebih. Petugas memprioritaskan para ibu dan anak untuk dievakuasi terlebih dahulu. Kapal-kapal tunda yang merapat ke lokasi terus melakukan pemadaman.

20.00 WIB

Sekitar pukul 20.00 WIB, api di dalam kapal berhasil dipadamkan. Namun, proses pendinginan terus dilakukan untuk memastikan tak ada lagi percikan api.

"Untuk jumlah korban jiwa serta kerusakan masih menunggu informasi selanjutnya dari kapal KMP Royce 1," katanya.

Selengkapnya di https://news.detik.com/berita/d-6707522/kronologi-kmp-royce-1-terbakar-di-laut-merak-hingga-penumpang-dievakuasi/amp

Kegelapan yang belasan tahun menggerogoti kehidupan keluarga Rasip warga Gumali Bukit Jariang, Guguk Kuranji Hilir, Kabu...
06/05/2023

Kegelapan yang belasan tahun menggerogoti kehidupan keluarga Rasip warga Gumali Bukit Jariang, Guguk Kuranji Hilir, Kabupaten Padang Pariaman, sudah berakhir.

Rasip mengaku rumahnya sudah teraliri listrik pada awal Ramadhan 1444 H, setelah pemerintah daerah, dinas terkait, kepolisian dan pihak PLN menyambangi rumahnya.

"Jadi sehabis pemberitaan itu, satu persatu datang ke rumah mendata dan menanyai kebutuhan kami," terang Rasip saat dikunjungi, Jumat (5/5/2023).

Puncaknya pada awal Ramadhan 1444 H pihak PLN mengantarkan dua buah tiang listrik dan memasangnya di perkarangan rumah Rasip.

Tiga hari setelahnya baru dipasang meterannya, setelah itu rumah tersebut sudah bisa diterangi lampu pada malam hari.

"Kebetulan perangkat lampunya sudah ada, beberapa tahun lalu, waktu ada rencana akan dimasukan listrik," terangnya, menarik garis bibir bahagia.

Sewaktu meteran terpasang Rasip langsung membeli bohlam lampu dan memasangnya di sejumlah titik mulai dari teras, ruang tengah dapur dan kamar tidur.

Lampu teplok yang belasan tahun menemani Rasip sekarang sudah tersimpan di rak ruang tengah rumahnya, meski masih berisi minyak tanah.

"Lampu teplok masih ada, jaga-jaga kalau lampu mati," terang ayah dua anak ini berseloroh.

Selain lampu teplok, setrika arang yang biasa ia pakai juga sudah istirahat p**a. Baju sekolah kedua anaknya sekarang digosok menggunakan setrika listrik baru.

Kendati demikian untuk memasak, istri Rasip masih menggunakan tungku kayu. Lalu, pasokan air masih menampung air hujan atau mengambilnya di sungai berjarak ratusan meter.

Sebelumnya diberitakan bahwa istri Rasip, Resmawati mengaku sudah belasan tahun rumahnya tidak aliri listrik dan menggunakan lampu teplok untuk beraktifitas di malam hari.

Selengkapnya di
https://padang.tribunnews.com/2023/05/06/setelah-belasan-tahun-tanpa-listrik-rumah-keluarga-rasip-di-padang-pariaman-akhirnya-kini-terang

Address

Kota Pariaman
Pariaman
25513

Telephone

+82231938981

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Sekitar Pariaman posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Sekitar Pariaman:

Videos

Share