Radio Tidar FM Magelang

Radio Tidar FM Magelang Radionya Generasi Terpelajar

Sahabat Tidar Kecelakaan kereta terjadi di Cicalengka, Kabupaten Bandung, pagi hari ini. Kecelakaan ini melibatkan dua k...
05/01/2024

Sahabat Tidar Kecelakaan kereta terjadi di Cicalengka, Kabupaten Bandung, pagi hari ini. Kecelakaan ini melibatkan dua kereta yakni KA Turangga relasi Surabaya Gubeng - Bandung dan Commuterline Bandung Raya.

Dikutip detikJabar, Jumat (5/1/2024), Manajer Humas KAI Daop 2 Bandung Ayep Hanepi mengatakan Kecelakaan terjadi di jalur petak Stasiun Cicalengka-Haurpugur pukul 06.03 WIB.

"Kejadian pukul 06.03 WIB di petak Jalur Cicalengka-Haurpugur," kata Ayep.

Sementara itu Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo mengatakan korban meninggal dunia akibat tabrakan Kereta Api (KA) Lokal Bandung Raya dan KA Turangga saat ini berjumlah tiga orang.

Ketiga korban tersebut adalah masinis dan asisten masinis itu yang berada di kereta lokal, serta pramugara KA Turangga.

Novita Sidharta Wisnu Graha dikukuhkan sebagai Ibu asuh Taruna/Taruna Akademi Militer, prosesi pengukuhan bertempat di G...
10/09/2023

Novita Sidharta Wisnu Graha dikukuhkan sebagai Ibu asuh Taruna/Taruna Akademi Militer, prosesi pengukuhan bertempat di Gedung Moch. Lily Rochli Akademi Militer.

Ibu Asuh Taruna dalam amanat tertulisnya menyampaikan bahwa, “Sehubungan dengan kehormatan dan kepercayaan yang diberikan kepada saya, perkenankanlah memohon doa restu dan kerja sama yang tulus dari semua pihak agar tugas yang dipercayakan kepada saya ini, dapat saya emban dan dilaksanakan dengan baik”. Bagi Beliau,

Dalam amanatnya Ibu Asuh menyampaikan tugas dan tanggung jawab sebagai Ibu Asuh Taruna/Taruni Akademi Militer, merupakan kesatuan yang utuh dari jabatan dan kehormatan yang telah dipercayakan oleh negara dan bangsa kepada Bapak Mayor Jenderal TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., selaku Gubernur Akademi Militer.

Taruna dan Taruni menurutnya merupakan pemuda dan pemudi pilihan, yang telah memutuskan untuk mengabdikan jiwa raga kepada negara dan bangsa melalui profesi keprajuritan TNI Angkatan Darat dengan menempuh jalan pendidikan pembentukan perwira di lembah Tidar ini.

Para Taruna/Taruni nantinya akan dipersiapkan menjadi pimpinan-pimpinan TNI Angkatan Darat maupun TNI, bahkan pemimpin bangsa di masa yang akan datang.

Sebagai calon pemimpin, Ibu Asuh berharap Taruna dan Taruni harus mampu mengembangkan ide-ide kreatif, positif dan konstruktif serta tidak mudah terpancing oleh godaan yang mengarah kepada tindakan menyimpang, yang dapat menjerumuskan dan merusak masa depan kalian, masa depan keluarga dan masa depan TNI Angkatan Darat.

Beliau yakin akan lahirnya sosok perwira yang handal dan berkarakter, kiranya tidak berlebihan manakala segenap Taruna/Taruni menaati segala norma, aturan dan peraturan serta tradisi luhur yang telah ditetapkan dan diberlakukan di kesatrian lembah Tidar Akademi Militer ini, yang dalam aplikasinya senantiasa menerapkan metode dan pendekatan saling asah, asih dan asuh yang perlu dikembangkan dalam kehidupan Korps Taruna.

Diakhir sambutannya beliau menekankan kepada para Taruna untuk, menggunakan waktu selama berada di lembah Tidar, untuk tetap fokus belajar dan berlatih serta mengembangkan sikap moral sebagai prajurit Sapta Marga

Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,8 mengguncang Maroko pada Jumat (8/9), atau Sabtu WIB. Peristiwa ini menewaskan lebih...
09/09/2023

Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,8 mengguncang Maroko pada Jumat (8/9), atau Sabtu WIB. Peristiwa ini menewaskan lebih dari 632 orang.

Dilansir AFP, Sabtu (9/9/2023), Gempa berkekuatan 6,8 skala Richter melanda 72 kilometer (sekitar 45 mil) barat daya tempat wisata Marrakesh pada pukul 23.11 malam (2211 GMT), demikian laporan dari US Geological Survey.

Getaran kuat juga dirasakan di kota pesisir Rabat, Casablanca dan Essaouira.

Pray for Maroko

Dalam Rangka Memperingati Hari Olah Raga Nasional Wisata Olahraga Dan Pasar Sabtuan Akmil bersama Radio Tidar , senam Ta...
09/09/2023

Dalam Rangka Memperingati Hari Olah Raga Nasional

Wisata Olahraga Dan Pasar Sabtuan Akmil bersama Radio Tidar , senam Taiji dan Aerobik bersama dengan warga Magelang.

Kegiatan diawali dengan senam Taiji bersama Gubernur Akmil Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E. dan Pejabat Akmil diSapta Marga Akmil dilanjutkan Senam Aerobik bersama dilapangan Jasmani Akmil, acara berlangsung meriah dan akan menjadi agenda rutin setiap hari sabtu senam taiji setiap sabtu selain senam Aerobik .

Pemerintah India dilaporkan akan mengganti nama negara itu. Nama Bharat akan dipilih sebagai penggantinya.Media India, E...
08/09/2023

Pemerintah India dilaporkan akan mengganti nama negara itu. Nama Bharat akan dipilih sebagai penggantinya.

Media India, Economic Times melaporkan Perdana Menteri (PM) Narendra Modi kemungkinan akan membawa resolusi mengubah nama resmi India ke Bharat selama sidang khusus parlemen. Ini akan berlangsung 18-22 September mendatang.

Isu penggantian nama ini pertama kali muncul kala undangan makan malam resmi G20 tersebar dan Presiden India mengirimkannya atas nama 'Presiden Bharat' bukan 'Presiden India'.

Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha menerima kunjungan Perwira dan Taruna Akademi Militer Korea ...
06/09/2023

Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha menerima kunjungan Perwira dan Taruna Akademi Militer Korea Selatan (KMA). Rombongan dipimpin oleh Captain Je Won Jang Min, bertempat di Ruang Sudirman Main Hall. Selasa (05/09/2023).

Kunjungan Taruna KMA ke Akademi Militer Magelang adalah sebuah langkah yang positif dalam memperkuat hubungan antara kedua negara dalam bidang militer. Dalam kunjungan tersebut, Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E. menekankan pentingnya kerja sama antar bangsa dalam era perdagangan bebas dan globalisasi.

Pertukaran Taruna Akademi Militer antar negara adalah salah satu cara untuk memperkuat hubungan bilateral dan meningkatkan pengetahuan serta pengalaman para Taruna. Hal ini diharapkan akan meningkatkan kualitas dan profesionalisme calon-calon perwira di masa depan, yang akan menjadi pemimpin militer kedua negara.

Selama kunjungan singkat ini, para Taruna KMA memiliki kesempatan untuk melihat beberapa kegiatan program pendidikan di Akademi Militer Magelang, yang akan menjadi pengalaman berharga bagi mereka. Hal ini juga dapat meningkatkan pemahaman dan rasa hormat terhadap budaya dan lembaga militer masing-masing negara.

Dengan kunjungan ini diharapkan akan membangun tali persahabatan dan kerja sama yang lebih erat antara militer Korea Selatan dan Indonesia, serta memberikan manfaat yang berharga bagi kedua negara dalam pengembangan calon-calon perwira militer.

Kuliner Tuin Van Java (TVJ) di Kawasan Alun Alun Kota Magelang tutup selama 2 hari 5-6 September 2023. Paguyuban pedagan...
05/09/2023

Kuliner Tuin Van Java (TVJ) di Kawasan Alun Alun Kota Magelang tutup selama 2 hari 5-6 September 2023. Paguyuban pedagang memanfaatkan hari libur dengan membersihkan shelter kuliner. Mereka bergotong-royong menyapu langit-langit shelter, menyikat lantai hingga menyemprot air dibantu oleh petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Magelang.

Ketua Paguyuban shelter TVJ, Sugiarto mengatakan, bersih-bersih shelter dirasa perlu karena kebersihan shelter sebagai sarana Pemkot Magelang menjadi tanggung jawab bersama agar pembeli nyaman.

Biasanya, para pedagang TVJ rutin membersihkan total shelter setidaknya 2-3 kali dalam setahun. Mereka membutuhkan waktu yang lama karena mulai dari rangka besi langit-langit, lantai, dan fasilitas lainnya harus dibersihkan dengan seksama. Pihaknya juga berencana akan mengecat ulang shelter.

Kegiatan ini juga untuk memupuk rasa guyub-rukun sesama pedagang shelter TVJ dan sekitarnya yang sudah lama mengais rezeki bersama. Sugiarto menyebutkan, total ada sekitar 135 pedagang TVJ meliputi pedagang shift pagi, malam dan angkringan di selatan Alun-alun.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Magelang Syaifullah mengungkapkan, gagasan membersihkan shelter datang dari pedagang agar TVJ dan sekitarnya tetap cantik, sehat dan higienis.

Hari libur ini sudah menjadi kesepakatan para pedagang TVJ, termasuk angkringan dan pedagang mainan. Kesepakatan diambil saat pertemuan dengan Pemkot Magelang di IKM Center, 25 Agustus 2023 lalu.

Syaifullah menyatakan, baik pedagang TVJ maupun pelaku UMKM yang berjualan di PRM adalah binaan Disperindag. Pihaknya mendukung upaya-upaya agar mereka eksis dan terus berkembang.

Akademi Militer turut memeriahkan The Canisius Education Fair 2023 yang diadakan di Sekolah Menengah Kolose Konisius Men...
02/09/2023

Akademi Militer turut memeriahkan The Canisius Education Fair 2023 yang diadakan di Sekolah Menengah Kolose Konisius Menteng, Jakarta Pusat. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yakni Sabtu, 2 September, dan Minggu, 3 September 2023.

Keempat Taruna Akmil yang berpartisipasi dalam acara ini adalah Sermadatar Wildan Rizki Noak (2021.005), Sermadatar M.J. Samosir (2021.276), Sertar Aurelia Rhema Caroline Purba (2022.356), dan Sertar Tasya Putri Dwivina (2022.264). Mereka menjadi perwakilan dari Akmil dalam pameran pendidikan yang bertujuan untuk memberikan informasi kepada para siswa tentang berbagai program pendidikan yang tersedia di Akmil.

Dalam pameran ini, keempat Taruna Akmil tersebut memiliki tugas untuk memberikan penjelasan kepada para pengunjung tentang kehidupan dan pengalaman belajar di Akmil. Mereka juga berbagi informasi tentang berbagai program studi dan peluang karier yang ditawarkan oleh Akademi Militer.

The Canisius Education Fair 2023 merupakan kesempatan yang baik bagi para siswa untuk mendapatkan informasi yang komprehensif tentang institusi pendidikan tinggi, termasuk Akmil. Kehadiran Taruna Akmil dalam pameran ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang lebih jelas kepada calon mahasiswa tentang apa yang mereka dapatkan ketika bergabung dengan Akmil.

Para pengunjung pameran sangat antusias mendengarkan pengalaman dan cerita dari keempat Taruna Akmil ini. Mereka juga memiliki kesempatan untuk mengajukan pertanyaan dan mendapatkan pandangan langsung tentang kehidupan di Akmil.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memberikan apresisi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang seba...
02/09/2023

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memberikan apresisi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang sebagai Pengelola Rumah Khusus Terbaik tahun 2023 .

Apresiasi berupa piagam/ plakat penghargaan diberikan kepada Wakil Wali Kota Magelang KH. M. Mansyur pada acara puncak Hari Perumahan Nasional (Hapernas) 2023 di Jakarta, Kamis ( 31/8/2023) malam.

Dengan prestasi ini p**a, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono memberikan hadiah program yang bisa diusulkan dalam bentuk rumah khusus (rusus) maupun prasarana, saran dan utilitas umum (PSU) pendukung rusus senilai Rp 5 miliar.

“Prestasi ini membahagiakan, karena Pemkot Magelang terbaik se-Indonesia tentang pengelolaan rusus, semoga ini jadi memicu dan memacu Kota Magelang agar bisa membangun perumahan untuk rakyat baik rusus maupun rusun lebih banyak lagi sehingga tambah sejahtera," ungkap M. Mansyur.

Pihaknya berterimakasih atas hadiah senilai Rp 5 miliar yang nantinya akan digunakkan sebaik-baiknya untuk ketersediaan hunian layak bagi masyarakat.

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kota Magelang, Bowo Adrianto, yang turut mendampingi Wakil Wali Kota Magelang mengatakan, rencananya hadiah akan dipakai untuk membangun rusus untuk mengurangi backlog penghunian.

Pembangunan rusus salah satu tujuannya adalah untuk mengurangi angka backlog perumahan atau kesenjangan kepemilikan perumahan rakyat di Kota Magelang yang saat ini berjumlah sekitar 9.000 KK.

Pucuk pimpinan Akademi Militer resmi berganti dari Mayjend TNI Erwin Djatniko, kepada Mayjend TNI R. Sidharta Wisnu Grah...
30/08/2023

Pucuk pimpinan Akademi Militer resmi berganti dari Mayjend TNI Erwin Djatniko, kepada Mayjend TNI R. Sidharta Wisnu Graha. Proses serah terima berlangsung di Gedung Moch. Lilly Rochli, Rabu (30/08/2023).

Mayjend TNI R. Sidharta Wisnu Graha, merupakan lulusan Akademi Militer 1991, berasal dari kecabangan Infanteri (Kopassus).
Pasca menjabat sebagai Kepala Staf Kodam XVII/Cenderawasih, kali ini ia mendapat amanat memimpin Akademi Militer.

Sementara Mayjend TNI Erwin Djatniko menempati jabatan baru sebagai Pangdam III Siliwangi Bandung.

Mayjend TNI Erwin Djatniko mengucapkan, Selamat bertugas kepada Mayor Jenderal TNI R. Sidharta Wisnu Graha, ia berharap dibawah kepemimpinan gubernur yang baru, Akademi Militer semakin maju dalam meningkatkan kontribusinya kepada negara dan bangsa, khususnya dalam menyiapkan generasi penerus pimpinan TNI Angkatan Darat yang berkarakter, profesional, berwawasan kebangsaan dan dicintai rakyat di masa mendatang.

Beliau juga menekankan kepada para Taruna/Taruni, untuk tetap tekun belajar dan berlatih agar siap menjadi Perwira yang ber“Tri Sakti Wiratama”, yang mengandung makna perwira yang tanggap, tanggon dan trengginas.

Tak lupa Mayjend TNI Erwin Djatniko mengingatkan semangat “Adhitakarya Mahatvavirya Nagara Bhakti” untuk terus diamalkan para taruna sebagai calon kesatria berbudi luhur, yang senantiasa meningkatkan penguasaan ilmu dan keterampilan untuk berbakti kepada negara dan bangsa.

Sementara itu Gubernur Akademi Militer yang baru Mayjend TNI R. Sidharta Wisnu Graha mengaku bersyukur, karena telah diberikan kepercayaan yang begitu besar oleh pimpinan TNI Angkatan Darat untuk mengemban tugas jabatan sebagai Gubernur Akademi Militer.

Ia berjanji akan melaksanakan amanah dalam mengemban dan menjalankan tugas pengabdian sebagai Gubernur Akademi Militer dengan sebaik-baiknya. Melanjutkan kepemimpinan Mayor Jenderal TNI Erwin Djatniko untuk menjadikan Akademi Militer sebagai pusat keunggulan atau “Centre of Excellence”, yang terus dipelihara dan ditingkatkan dari waktu ke waktu.

Selamat bertugas Mayjend TNI R. Sidharta Wisnu Graha, Terimakasih atas dedikasinya Mayjend TNI Erwin Djatniko

Musik dangdut resmi diusulkan sebagai warisan tak benda milik Indonesia ke United Nations Educational, Scientific and Cu...
30/08/2023

Musik dangdut resmi diusulkan sebagai warisan tak benda milik Indonesia ke United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO).

Hal itu diungkap oleh musisi dangdut senior Tanah Air, Rhoma Irama. Dangdut didaftarkan ke UNESCO sebagai warisan budaya tak benda, didorong oleh Pemerintah lewat Kemendikbud.

Lebih detail, Kepala Bidang Perlindungan Dinas Kebudayaan DKI Jakarta, Linda N Riani, menjelaskan bahwa Kemendikbud yang akan meneruskan musik dangdut ke UNESCO.

Indonesia sendiri telah memiliki 12 warisan budaya tak benda yang telah diakui UNESCO. Pengakuan dari UNESCO tersebut diberikan kepada Indonesia sejak 2008 lalu, termasuk di antaranya ada keris, wayang hingga kesenian batik.

Kota Magelang kembali menuai prestasi di bidang lingkungan hidup di penghujung Agustus 2023. Kali ini Kota Magelang mene...
29/08/2023

Kota Magelang kembali menuai prestasi di bidang lingkungan hidup di penghujung Agustus 2023. Kali ini Kota Magelang menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Ta**ra 2022 Kategori Pemerintah Daerah Kota Kecil dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI.

Piagam penghargaan diserahkan langsung Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya kepada Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz di Gedung Manggala Wanabakti kantor KLHK, Jakarta, Selasa (29/8/2023).

Dokter Aziz menjelaskan, Nirwasita Ta**ra 2022 adalah penghargaan yang diberikan atas pengelolaan lingkungan hidup yang lebih baik di Kota Magelang.

Penghargaan Nirwasita Ta**ra 2022 didasarkan pada penilaian Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) yang disusun pada tahun 2022.

DIKPLHD sebagai acuan media data dan informasi untuk memotret kondisi lingkungan (state), permasalahan utama (pressure) yang dapat dimanfaatkan untuk menentukan kebijakan dan atau program prioritas (response) Daerah dalam mengelola lingkungan hidup.

Kasus pembunuhan melalui kopi bersianida yang dilakukan Jessica Wongso pada 2016 akan tayang dalam dokumenter di Netflix...
29/08/2023

Kasus pembunuhan melalui kopi bersianida yang dilakukan Jessica Wongso pada 2016 akan tayang dalam dokumenter di Netflix. Kasus tersebut dirangkum dalam sebuah karya bertajuk Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso.

Film dokumenter ini memaparkan pertanyaan-pertanyaan tak terjawab yang melingkupi persidangan Jessica Wongso, bertahun-tahun setelah kematian sahabatnya, Mirna Salihin

Detail tanggal penayangan Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso belum dibagikan oleh Netflix. Namun, dokumenter ini dipastikan tayang pada September 2023.

Kasus pembunuhan yang dilakukan Jessica Wongso terjadi 6 Januari 2016. Dalam persidangan, ia terbukti telah melakukan pembunuhan atas kawannya, Wayan Mirna Salihin di Kafe Olivier yang berada di Mall Grand Indonesia, Jakarta.

Pemerintah Kota (Pemkot) segera menghadirkan Pasar Raya Magelang (PRM) tahun 2023 di kompleks sport center Gelora Sanden...
28/08/2023

Pemerintah Kota (Pemkot) segera menghadirkan Pasar Raya Magelang (PRM) tahun 2023 di kompleks sport center Gelora Sanden, 1-10 September 2023. Seremoni pembukaan akan digelar tanggal 1 September 2023 pukul 19.30 dan dimeriahkan pesta kembang api.

PRM merupakan event yang melibatkan ratusan pelaku UMKM, ribuan pelajar, seniman lokal dan nasional, kelompok seni dan masyarakat umum untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Magelang, Syaifullah menjelaskan, setidaknya 87 pelaku UMKM binaan Disperindag Kota Magelang dan puluhan UMKM lain akan terlibat. PRM diharapkan menjadi kegiatan yang berdampak positif bagi masyarakat pada umumnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Magelang, Imam Baihaqi menjelaskan, keterlibatan Disdikbud pada PRM cukup banyak. Mulai Launching Program ATS (Anak Tidak Sekolah). Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) dengan menghadirkan 14.000 siswa se-Kota Magelang. Hingga Gelar Budaya (pertunjukan tari tradisional) oleh kelompok-kelompok seni dari beberapa kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Gelar Seni akan ditunjukkan oleh siswa tingkat SD, SMP, SMA dan umum. Selain itu, di PRM akan ada Festival Gethuk, menampilkan produksi gethuk dari Kota Magelang dan daerah lain, termasuk menampilkan dapur pembuatan gethuk (open kitchen) dan diorama gethuk tempo dulu.

PRM 2023 akan menghadirkan seniman-seniman dan tokoh nasional, antara lain Ustad Salim A Fillah, Buya Yahya, DR Oei Hong Djien, Aiu Ratna, Woro Widowati, Wafiq Azizah, Veve Zulfikar, dan penampilan kesenian Malaysia

Peringati Milad SD MUTUAL Kota Magelang ke 22, 1750 peserta yang terdiri dari guru, siswa, dan orang tua, berkumpul untu...
28/08/2023

Peringati Milad SD MUTUAL Kota Magelang ke 22, 1750 peserta yang terdiri dari guru, siswa, dan orang tua, berkumpul untuk mengikuti acara Jalan Santai.

Rute kegiatan Jalan Santai ini dimulai dari depan SD MUTUAL dan berlanjut ke Jalan Tidar. Peserta bergerak melalui Bayeman, mengambil arah utara hingga mencapai pertigaan Al Iman, lalu berbelok kanan kearah Timur dan melanjutkan perjalanan hingga mencapai Pecinan. Dari sana, peserta berbelok ke kanan Selaran menuju area Shopping sebelum akhirnya kembali ke Jalan Tidar. Perjalanan berakhir dengan memasuki area lapangan kompleks SD MUTUAL, tempat kegiatan dimulai.

Dalam momen ini, semangat untuk memupuk kebersamaan dan kolaborasi antara guru, karyawan, siswa, dan orang tua begitu kental. Kepala Sekolah, Luqman Noviato, M.S.I, menjelaskan bahwa jalan santai ini menjadi kesempatan yang ideal untuk menguatkan ikatan di antara mereka. "Selain mempererat hubungan antara orang tua dan anak, kami juga ingin menumbuhkan rasa kebersamaan yang erat di antara semua komponen SD MUTUAL

Tak hanya jalan santai, beragam hadiah elektronik turut dibagikan termasuk hadiah utama 1 buah sepeda motor. semarak jalan santai semakin ditingkatkan dengan penampilan istimewa dari Oktaf Band, yang ternyata merupakan para alumni SD MUTUAL. Mereka menghibur peserta dengan musik dan lagu-lagu yang menggetarkan.

Tidak hanya sebuah acara rekreasi, tetapi juga suatu kesempatan untuk berbuat baik kepada masyarakat, SD MUTUAL juga bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) kota Magelang dalam kegiatan donor darah. Kehadiran PMI turut menambah dimensi kemanusiaan dari perhelatan ini.

Dengan adanya Jalan Santai Semarak ini, SD MUTUAL Kota Magelang telah menunjukkan komitmennya dalam membangun kebersamaan dan semangat gotong royong

Catat Tanggalnya Sahabat Tidar Pasar Raya Magelang 2023 akan hadir dengan rangkaian acara seru yang menghadirkan banyak ...
26/08/2023

Catat Tanggalnya Sahabat Tidar

Pasar Raya Magelang 2023 akan hadir dengan rangkaian acara seru yang menghadirkan banyak bintang tamu yang inspiratif dan asyik.

Selain itu, ada juga pameran dan bazaar berbagai produk dari perusahaan swasta lokal maupun nasional, serta berbagai kegiatan kemanusiaan dan religi.

Nantikan Pasar Raya Magelang 2023

📝 1-10 September 2023
📍 GOR SAMPTA Magelang

Informasi
WA : 0857 3223 5000

Penawaran hemat dan terbatas!Pakai kode kupon : *McDmantap*Nikmati 1 Ayam Krispy McD + 1 Regular Nasi + 1 Medium Coca-Co...
26/08/2023

Penawaran hemat dan terbatas!

Pakai kode kupon : *McDmantap*
Nikmati 1 Ayam Krispy McD + 1 Regular Nasi + 1 Medium Coca-Cola + 1 Scrambled Egg Rp18.182.

Kode kupon hanya berlaku :
26 Agustus 2023
mulai jam 9 pagi sampai 4 sore.
Dan dapatkan biaya antar hanya Rp.1.000 ( syarat dan ketentuan berlaku )

Yuk.. Ambil kuponnya dan segera nikmati hematnya makan di McDonald’s

Peringatan hari wafatnya (haul) Syekh Subakir kembali digelar setelah vakum akibat pandemi Covid-19. Acara hasil kolabor...
25/08/2023

Peringatan hari wafatnya (haul) Syekh Subakir kembali digelar setelah vakum akibat pandemi Covid-19. Acara hasil kolaborasi Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang dan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Magelang itu digelar di halaman parkir Kebun Raya Gunung Tidar, Kamis (24/8/2023) malam.

Ratusan santri dan masyarakat umum tumpah ruah memadati area kegiatan. Mereka khidmat mengikuti setiap rangkaian kegiatan mulai dari doa bersama hingga pengajian akbar oleh K.H. Ahmad Muwafiq (Gus Muwafiq) dari Yogyakarta dan K.H. Ahmad Said Asrori dari Kabupaten Magelang.

Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz mengatakan, Haul Syekh Subakir menjadi momentum untuk menguatkan silaturahmi dan saling berbagi kepada sesama.

ia ingin kegiatan ini rutin digelar sebagai wujud penghormatan kepada tokoh/ulama yang telah berjasa untuk Kota Magelang. Dokter Aziz juga ingin mengadakan Milad Pangeran Diponegoro setiap bulan November.

Ketua Panitia, sekaligus Ketua PCNU Kota Magelang, Akhamd Rifai mengungkapkan rasa syukur karena Haul Syekh Subakir, ulama besar dalam sejarah perjuangan Islam di Tanah Jawa, dapat digelar lagi setelah pandemi Covid-19.

Haul Syekh Subakir diawali dengan doa bersama dan khataman (khotmil) Al Quran di area maqom Syekh Subakir di atas Kebun Raya Gunung Tidar, Kamis (24/8/2023) pagi. Khotmil diikuti kurang lebih 30 santri Pondok Pesantren Al-Ma’unah, Tulung, Kota Magelang, dan pengurus Jam’iyyatul Qurra’ Walhuffadz Nahdlatul Ulama (JQH NU) Magelang. Kegiatan tersebut juga dihadiri Wakil Wali Kota Magelang M Mansyur dan pejabat pemkot lainnya.

Selenators, Smilers dan Arianators ngumpul semua yuuk.25 Agustus ini mereka kompakan nih rilis singel bareng bareng.Aria...
25/08/2023

Selenators, Smilers dan Arianators ngumpul semua yuuk.

25 Agustus ini mereka kompakan nih rilis singel bareng bareng.

Ariana Grande merilis singel Yours, Trully yang merupakan rilisan sepuluh tahun lalu album perdananya.

Miley Cyrus merilis Used To Be Young yang merupakan ungkapan terimakasih kepada fans yang tetaplah mencintai Miley Cyrus.

Serta Selena Gomez yang juga punya singel baru Soon yang menurutnya cocok banget didengerin di musim panas ini.

Penasaran ?? Dengerin aja di Radio Tidar FM

Mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump, menyerahkan diri ke Fulton Country, Georgia. Trump pun langsung ditahan da...
25/08/2023

Mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump, menyerahkan diri ke Fulton Country, Georgia. Trump pun langsung ditahan dalam kasus Pemilu AS.

Dilansir CNN, Jumat (25/8/2023), Trump ditahan di penjara Fulton Country. Dia ditahan bersama 18 terdakwa lainnya.

Penahanan ini dikonfirmasi langsung oleh Sheriff Fulton County Pat Labat. Dia mengatakan seluruh 19 terdakwa dalam kasus subversi pemilu Georgia akan menjalani proses yang sama seperti terdakwa kriminal lainnya di wilayah tersebut.

Selama 20 menit di penjara, ia mengaku tak bersalah dan telah dibebaskan dengan uang jaminan $200 ribu (Rp3 miliar) dan sejumlah syarat – termasuk tidak boleh mengancam saksi dan terdakwa lainnya, baik secara langsung atau via media sosial.

Catatan penjara merinci fisik Trump dengan tinggi '6 kaki 3 inci (190 cm), 215 pon (97,5 kilogram), rambut stroberi atau pirang'.

Ia juga diambil foto 'mug shot' dan sidik jarinya. Ini adalah mug shot' pertama Trump, serta pertama kalinya 'mug shot' seorang mantan presiden AS.

'Mug shot' biasanya diambil dalam proses pencatatan seorang terdakwa kasus kriminal di Amerika.

Kota Magelang meraih Juara II Kompetisi Investment Challenge (IC) Tahun 2023. Penghargaan diberikan pada acara Central J...
23/08/2023

Kota Magelang meraih Juara II Kompetisi Investment Challenge (IC) Tahun 2023. Penghargaan diberikan pada acara Central Java Investment Business Forum (CJIBF) 2023 di Taman Lumbini Candi Borobudur Magelang, Senin (21/8/2023) malam.

Pada kompetisi yang diinisiasi oleh Koridor Perdagangan, Investasi dan Pariwisata (Keris) Jateng itu, Kota Magelang mengirimkan Proposal IPRO (Investment Project Ready To Offer) berjudul "Transformasi TKL Ecopark Kota Magelang". Proposal tersebut berhasil lolos seleksi sampai masuk 3 besar proposal terbaik se-Jateng dan telah melalui tahapan konsinyering bersama 2 proposal kabupaten/kota yang lain.

Selanjutnya, Tim Keris Jateng yang terdiri dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jateng, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jateng, Bappeda Jateng dan akademisi berkesempatan untuk mengunjungi langsung (Investment Tour) TKL Ecopark Kota Magelang, Selasa (22/8/2023).

Sejumlah calon investor juga turut dalam kunjungan tersebut, diantaranya dari PT. PLN Persero, PT. Geo Dipa Energi (Persero), PT. Selalu Cinta Indonesia (SCI), PT. Awina Sinergi Internasional, Re Sustainability Cleantech Pte. Ltd Singapore dan lainnya.

Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz saat menyambut kunjungan Tim Keris Jateng dan para calon investor mengatakan, TKL Ecopark memang memiliki nilai investasi tinggi sehingga tepat jika berhasil meraih penghargaan tersebut.

TKL Ecopark menjadi destinasi yang akan dikembangkan karena berada dekat dengat Destinasi Super Prioritas (DSP) Candi Borobudur. Lahan di areal TKL Ecopark merupakan aset Pemerintah Kota Magelang sehingga dipastikan aman untuk berinvestasi bahkan sampai 30 tahun ke depan.

Polres Magelang Kota berhasil meringkus RS (31) warga Rejowinangun Selatan Kota Magelang usai menusuk MI (25) saat ada p...
22/08/2023

Polres Magelang Kota berhasil meringkus RS (31) warga Rejowinangun Selatan Kota Magelang usai menusuk MI (25) saat ada pertunjukan kesenian di Kampung Karanggading, Minggu dinihari (20/8/2023).

"Kurang dari 24 jam pelaku berhasil kami amankan beserta barang bukti pisau lipat di rumahnya," ungkap Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda Evalyn Sebayang, S.I.K., M.M., saat memimpin Konferensi Pers di Mapolres Magelang Kota, Selasa (22/8/2023).

Yolanda menjelaskan, awalnya korban berniat melerai keributan yang terjadi ditengah pertunjukan kesenian yang sedang berlangsung. Namun terjadi perselisihan antara korban dan pelaku, dan RS mengeluarkan pisau lipat kemudan menusukkan pisau kearah korban sebanyak 3 kali.

"Akibat dari perselisihan tersebut korban mengalami luka di bagian perut, di bagian pelipis kiri dan pada kepala bagian belakang," imbuh Kapolres.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, RS dikenakan pasal 170 KUHP dan atau pasal 351 KUHP dengan ancaman kurungan penjara selama-lamanya 9 tahun.

AKBP Yolanda turut mengimbau kepada masyarakat khususnya di Kota Magelang, mari kita sama-sama menciptakan situasi Kota yang aman, nyaman dan kondusif. "Saya imbau, kepada masyarakat agar dapat menahan diri dan tidak mudah terprovokasi apabila terjadi keributan di kemudian hari," pungkasnya.

Atria Hotel Magelang salah satu hotel dibawah manajemen Parador Hotels & Resorts dengan gembira turut serta dalam pamera...
19/08/2023

Atria Hotel Magelang salah satu hotel dibawah manajemen Parador Hotels & Resorts dengan gembira turut serta dalam pameran pernikahan, Kasmaran Grand Wedding Festival, yang diadakan di Artos Mall pada tanggal 18 hingga 20 Agustus 2023. Pada acara ini, Atria Hotel Magelang akan hadir di booth nomor 15, lokasinya strategis berada di dekat pintu masuk utama Artos Mall. Pameran ini berlangsung mulai pukul 10:00 pagi hingga 9:00 malam (WIB).

"Dengan tekad untuk mewujudkan setiap perayaan pernikahan sebagai impian yang menjadi kenyataan, tim kami siap membantu calon pasangan pengantin merencanakan hari istimewa mereka dari awal hingga akhir," ujar Dian Indri Cahyani, Manager Komunikasi Pemasaran Atria Hotel Magelang.

Pada festival ini, Atria Hotel Magelang menawarkan tawaran istimewa: paket pernikahan lengkap untuk 300 tamu dengan harga hanya 50 juta Rupiah. "Namun, itu belum semuanya! Untuk menambah kegembiraan dalam acara istimewa ini, kami juga menyelenggarakan undian menarik bagi pasangan yang memesan paket kami mulai dari 50 juta Rupiah. Hadiah-hadiahnya termasuk Fine Gold 10 gram (untuk transaksi senilai 50 juta Rupiah), bulan madu romantis ke Bali (untuk transaksi senilai 75 juta Rupiah), pengalaman bulan madu di kapal pesiar mewah melalui rute Singapore - Penang - Phuket (untuk transaksi senilai 100 juta Rupiah), perjalanan bulan madu ke Labuan Bajo (untuk transaksi senilai 125 juta Rupiah), dan perjalanan bulan madu tak terlupakan ke Turki (untuk transaksi senilai 175 juta Rupiah). Program ini berlaku untuk pernikahan yang dijadwalkan dari Juni 2023 hingga Juni 2024, dan pemesanan harus dilakukan sebelum akhir Desember 2023," tambah Dian.

Dirgahayu Provinsi Jawa Tengah, semoga selalu Jaya dan Gemah Ripah Loh Jinawi
19/08/2023

Dirgahayu Provinsi Jawa Tengah, semoga selalu Jaya dan Gemah Ripah Loh Jinawi

Memperingati HUT RI ke 78, bendera Merah Putih ukuran raksasa dibentangkan di puncak Gunung Andong Magelang. Bendera rak...
17/08/2023

Memperingati HUT RI ke 78, bendera Merah Putih ukuran raksasa dibentangkan di puncak Gunung Andong Magelang. Bendera raksasa ini diarak dari Basecamp Sawit Girirejo Ngablak Kabupaten Magelang.

Sejak Kamis pagi (17/08/2023) bendera Merah Putih mulai dibentangkan oleh warga dibantu para pendaki, pasca dilipat bendera mulai diarak naik menuju puncak gunung.

Muhammad Ibnu Chajar, pengurus inti Basecamp Sawit mengatakan bendera dikibarkan di tebing puncak Andong dan akan dipasang hingga tiga hari kedepan.

Indonesia merdeka karena persatuan. Dengan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, maka kita juga ikut menjaga kemerdekaa...
16/08/2023

Indonesia merdeka karena persatuan. Dengan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, maka kita juga ikut menjaga kemerdekaan Indonesia

Dirgahayu ke 78 Republik Indonesia

Sebanyak 44 putra-putri SMA/SMK sederajat terpilih menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) HUT ke-78 RI Kot...
16/08/2023

Sebanyak 44 putra-putri SMA/SMK sederajat terpilih menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) HUT ke-78 RI Kota Magelang Tahun 2023. Mereka dikukuhkan langsung oleh  Wali Kota Magelang dr Muchamad Nur Aziz di Pendopo Pengabdian kompleks rumjab Wali Kota Magelang, Selasa (15/8/2023).

Anggota Paskibraka yang dikukuhkan akan bertugas pada upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Lapangan Rindam IV/Diponegoro pada Kamis (17/8/2023).

Walikota Magelang menegaskan, setelah pengukuhan ini, tersemat tanggung jawab bagi para anggota Paskibraka untuk menjadi perintis, teladan bagi lingkungan sekitar juga bagi sesama.
 
"Jiwa Paskibraka adalah jiwa Indonesia, perilaku Paskibraka adalah perilaku keteladanan. Semangat Paskibraka adalah semangat solidaritas dan pantang menyerah," tegasnya.

Lebih lanjut, menjadi Paskibraka adalah sebuah kehormatan, sebab kesempatan dan kepercayaan untuk mengemban tugas penting, mulia, dan membanggakan ini tidaklah datang kepada semua orang.

Sementara itu Kepala Disporapar Kota Magelang, Sarwo Imam Santoso menambahkan, anggota Paskibraka Kota Magelang 2023 sebanyak 44 siswa terdiri dari 24 putra dan 20 putri.

Dari jumlah tersebut, satu anggota terpilih sebagai Paskibraka Tingkat Nasional atas nama Yustisie Chelsea Awanda dari SMAN 2 Kota Magelang dan telah menjalani pelatihan di Jakarta sejak tanggal 20 Juli 2023.

Turut menyemarakkan HUT RI Ke-78 Akademi Militer Menggelar Berbagai Macam Lomba baik untuk anak anak maupun dewasa.Tak h...
14/08/2023

Turut menyemarakkan HUT RI Ke-78 Akademi Militer
Menggelar Berbagai Macam Lomba baik untuk anak anak maupun dewasa.

Tak hanya lomba fisik dan ketangkasan, turut digelar lomba sepeda hias hingga jelajah Alam Pancaarga Oleh Tim off road Akademi Militer, Seluruh lomba di mulai tanggal 7 sampai dengan 13 Agustus 2023.

Gubernur Akademi Militer Mayjend TNI Legowo WR Jatmiko mengatakan, rangkaian lomba ini sekaligus sebagai sarana mengobarkan semangat patriotisme dan semangat juang serta semangat nasionalisme.

Menurutnya acara perayaan ini menjadi momentum penting bagi semua yang terlibat untuk terus mengalirkan semangat dalam mewujudkan cita-cita luhur bangsa Indonesia.

Address

Radio Tidar Kawasan Komplek Akmil Magelang
Magelang
56122

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Radio Tidar FM Magelang posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Videos

Share

Category


Other Radio Stations in Magelang

Show All