PekonKarangagung

PekonKarangagung Pusat Informasi Pekon Karang Agung
dan Pelayanan Publik

Grand final kejuaraan Futsal antar pemangku, Peratin Cup II, Pekon Karang Agung, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung...
27/12/2023

Grand final kejuaraan Futsal antar pemangku, Peratin Cup II, Pekon Karang Agung, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat 2023, kategori putra berhadapan Pemangku I vs Pemangku II, dan kategori putri aparat pekon vs Pemangku Cengkaan di lapangan olahraga H Mat Karim Rabu 27 Desember 2023, berlangsung meriah

Pada partai puncak tersebut dihadiri Camat Way Tenong Nowo Wibawono, S.Pd, M.Pd.I., wakil Kasi Trantib Gatot Hadianto, Kapolsubsektor Aiptu Mukminin, Babinsa Salimin, Babinkamtibmas Faizar Tamzi, Pendamping Desa, Ketua LHP, Panglima Limas Karang Agung Mang Jaya, serta para tokoh pemuda Sukirman, Tokoh Masyarakat Wahyono.

Dari liputan media ini di lapangan, pertandingan diawali perebutan Juara III dan Juara IV antara Pemangku Sinar Agung vs Sumberagung yang berlangsung sengit.

Setelah waktu normal berakhir skor masih sama kuat 2-2 dan harus dilanjutkan dengan drama adu penalti yang akhirnya dimenangkan Pemangku Cengkaan.

Partai kedua final tim putri aparat pekon vs Pemangku Cengkaan, yang dimenangkan dengan skor tipis oleh aparat pekon. Yang memaksa Siti dan kawan-kawan harus rela jadi runner up.

Sementara pada partai puncak grand final putra Pemangku I berhasil mengandaskan Pemangku II dengan skor 1-0, dan atas prestasi itu Pemangku I mampu mempertahankan posisi terbaik dimana pada tahun sebelumnya juga sebagai jawara.

Lampung Barat, KabarSejagat.com – Pemerintah Pekon Karang Agung, Kecamatan Way Tenong, kabupaten Lampung Barat salurkan ...
14/12/2023

Lampung Barat, KabarSejagat.com – Pemerintah Pekon Karang Agung, Kecamatan Way Tenong, kabupaten Lampung Barat salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap keempat periode Oktober, November dan Desember Kepada 33 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dalam penyaluran yang dilaksanakan di GSG Pekon. Rabu (13/12/2023) tersebut dihadiri kasi Kesra Anika Tafia mendampingi Camat Nowo Wibowono,S.Pd.M.Pd., unsur pemerintahan Pekon, jajaran LHP, pendamping desa, Bhabinkantipmas, Bhabinsa dan KPM.

Disampaikan Peratin Junaedi Sopantono,rasa syukur atas telah disalurkannya Bantuan BLT-DD tahap keempat ini. Oleh sebab itu Junaedi berharap khususnya pada pembagian bantuan kali ini yang menjadi tahapan terakhir dari tahun anggaran 2023, dana yang diterima agar dapat dimanfaatkan sebaik mungkin yakni tepat sasaran dan tepat guna untuk kebutuhan sehari-hari.

“Dengan adanya bantuan yang diberikan, semoga bisa dimanfaatkan dan digunakan dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok, karena bantuan ini bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat miskin yang terdampak pandemi Covid-19 beberapa tahun yang lalu. Gunakan uang bantuan dari pemerintah ini untuk kebutuhan rumah tangga,” himbaunya.

Pada kesempatan itu Junaedi juga menyampaikan jika tahun anggaran 2024 mendatang kemungkinan besar program yang dijalankan tahun ini akan dilanjutkan seperti halnya BLT-DD maupun program ketahanan pangan meskipun regulasi penyalurannya belum diketahui, dan menunggu instruksi selanjutnya.

Jika Bantuan itu masih benar ada, kemungkinan petugas akan melakukan pendataan ulang sehingga siapa yang akan menerima akan dilihat dari kondisi ekonomi sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh pemerintah,” tutupnya. (Kodri)

Tim Verifikasi Kecamatan Way Tenong Gelar Monev APBDes Pekon Karang agung . AdvertorialBeranda  Daerah  Lampung Barat Da...
14/12/2023

Tim Verifikasi Kecamatan Way Tenong Gelar Monev APBDes Pekon Karang agung .
Advertorial
Beranda Daerah Lampung Barat
Daerah, Lampung Barat, News, Pemerintahan
Tim Verifikasi Kecamatan WayTenong Gelar Monev APBDes Pekon Karang Agung

Redaksi
Desember 12, 2023

Lampung Barat, KabarSejagat.com – Tim Verifikasi Kecamatan Way Tenong, kabupaten Lampung Barat melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) tahap ll dan lll.

Seperti Selasa (12/12/2023) tim kecamatan melakukan Monev dilangsungkan di pekon Karang Agung yang di pusatkan di GSG setempat yang dipimpin kasi PMP/K Supriyono, S.E., mendampingi Camat Nowo Wibowono,S.Pd, M.Pd., bersama beberapa petugas kecamatan terkait.

Monev untuk pekon tersebut di fokuskan pengecekan fisik dan non fisik berikut administrasi realisasi kegiatan Dana Desa (DD) Anggaran Dana Pekon (ADP) tahap ll dan ADP tahap lll.

Dalam sambutannya Supriyono menyampaikan dari pengecekan yang dilakukan hasil yang didapat cukup memuaskan tentang kegiatan fisik maupun non fisik serta administrasi pekon walupun untuk realisasi tahap ketiga belum sepenuhnya selesai karena masih berjalan tahun anggaran.

Hanya saja mengikat tinggal menghitung hari lagi ditekankan kepada pemerintah Pekon Karang Agung berupaya semaksimal mungkin merealisasikan APBDes sesuai dengan tahun berjalan sehingga tidak ada kendala dalam menyongsong kegiatan tahun 2024.

“Ini adalah monitor, kami juga menekankan kepada pihak pekon agar semaksimal mungkin dapat menye lesaikan program yang ada tahun ini pada tahun yang berjalan karena banyak persiapan lain yang perlu dilakukan dalam melaksanakan program Tahun berikutnya,”Ungkapnya

Sementara M. Tajab Lambarman,S.Kom., mendampingi Peratin Junaedi Sopantono,A.Md., menyampai kan ucapan terima kasih terkait monitoring tersebut yang sasarannya bukan saja melakukan pengecek kan terhadap apa yang telah dilaksanakan dan hasil yang diraih melainkan jauh lebih besar dari itu yakni memberikan bimbingan dan pembelajaran kepada Aparatur Pekon dalam pengelolaan program pekon baik yang bersifat kegiatan fisik maupun administrasi.

Bahkan secara terus terang yang menjadi kegiatan rutin tim verifikasi kecamatan dan tim verifikasi kabupaten adalah momen yang juga dinantikan aparatur Pekon dalam memperluas wawasan pengetahuan bidang pemerintahan Pekon sehingga potensi-potensi kesalahan yang disebabkan oleh kekurangan dapat semakin diminimalisir,” pungkasnya (Kodri)

Peratin junaedi sopantono, A.Md merealisasikan program unggulan pekon karang agung yaitu bantuan matrial rehab rumah yan...
21/09/2023

Peratin junaedi sopantono, A.Md merealisasikan program unggulan pekon karang agung yaitu bantuan matrial rehab rumah yang berasal dari dana desa tahun 2023 untuk 4 rumah di pemangku cengkaan,sumber agung,sinar agung,talangsiring

COMING SOON !Karang Agung Cup Season 9 Stay Tune More info ! 🤩🤩
12/08/2023

COMING SOON !
Karang Agung Cup Season 9
Stay Tune More info ! 🤩🤩

Coming soon !KARANG AGUNG CUP SEASON  IX 🤩🤩 Stay tuned !!!
12/08/2023

Coming soon !
KARANG AGUNG CUP SEASON IX 🤩🤩
Stay tuned !!!

Peratin menghadiri pembukaan kejuaraan Futsal antar pekon dan kelurahan Sekecamatan Way Tenong yang diselenggarakan dala...
07/08/2023

Peratin menghadiri pembukaan kejuaraan Futsal antar pekon dan kelurahan Sekecamatan Way Tenong yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78.
Di lapangan Haji Mat Karim
MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU

Selamat tahun baru Hijriah 1 Muharam, semoga kita menjadi umat terbaik, memberikan kontribusi terbesar untuk agama dan b...
18/07/2023

Selamat tahun baru Hijriah 1 Muharam, semoga kita menjadi umat terbaik, memberikan kontribusi terbesar untuk agama dan bangsa.

Selamat hari raya idul adha 1444 H tahun 2023.
28/06/2023

Selamat hari raya idul adha 1444 H tahun 2023.

Warga pemangku batu hitam bergotong royong merawat jalan yang belum tersentuh APBD
18/06/2023

Warga pemangku batu hitam bergotong royong merawat jalan yang belum tersentuh APBD

Peratin menyerahkan bantuan bibit ikan nila dan pakan serta bantuan iqro dan al quran untuk TPA di pemangku cengkaan
17/06/2023

Peratin menyerahkan bantuan bibit ikan nila dan pakan serta bantuan iqro dan al quran untuk TPA di pemangku cengkaan

Peratin Karang Agung mengapresiasi Jajaran Polsek Sumber Jaya, yang Kurang dari 24 jam telah menangkap pelaku pencurian ...
17/06/2023

Peratin Karang Agung mengapresiasi Jajaran Polsek Sumber Jaya, yang Kurang dari 24 jam telah menangkap pelaku pencurian biji kopi dipekon karang agung..BRAVO POLRI👍🏻

Peratin beserta aparatur kembali menjaring aspirasi melalui musdus dipemangku cengkaan untuk tahun anggaran 2024 yang tu...
12/06/2023

Peratin beserta aparatur kembali menjaring aspirasi melalui musdus dipemangku cengkaan untuk tahun anggaran 2024 yang turut dihadiri oleh pendamping desa dan masyarakat pemangku cengkaan

Hati hati penipuan atas nama pekon karang agung

Selamat hari lahir pancasila 1 Juni 2023 .
31/05/2023

Selamat hari lahir pancasila 1 Juni 2023 .

Peratin menghadiri sosialisasi perundang-undangan bidang politik yang diselenggarakan oleh Badan kesatuan bangsa dan Pol...
25/05/2023

Peratin menghadiri sosialisasi perundang-undangan bidang politik yang diselenggarakan oleh
Badan kesatuan bangsa dan Politik (KESBANGPOL) LAMPUNG BARAT

Peratin menghadiri Pesta Rakyat Simpedes yang diselenggarakan oleh Bank BRI cabang liwa dibalai pekon karang agung, dan ...
13/05/2023

Peratin menghadiri Pesta Rakyat Simpedes yang diselenggarakan oleh Bank BRI cabang liwa dibalai pekon karang agung, dan mengucapkan selamat kepada para pemenang

Peratin menghadiri peringatan bulan bhakti ikatan bidan indonesia sekaligus melaksanakan imunisasi balita di balai pekon...
10/05/2023

Peratin menghadiri peringatan bulan bhakti ikatan bidan indonesia sekaligus melaksanakan imunisasi balita di balai pekon karang agung.
Peratin dan ketua TP PKK

Peratin pekon karang agung membagikan BLT DD 2023 tahap pertama untuk 33 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di balai desa p...
04/05/2023

Peratin pekon karang agung membagikan BLT DD 2023 tahap pertama untuk 33 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di balai desa pekon karang agung
Dihadiri oleh camat,pendamping desa serta babinsa dan bhabinkamtibmas pekon karang agung

Address

Karang Agung
Liwa
34884

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when PekonKarangagung posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Videos

Share