Infokomando

Infokomando FP ini dibuat sebagai bentuk kecintaan & penghormatan kepada prajurit TNI sekaligus wadah informasi

28/11/2024

Satgas Yonif 715/Mtl berhasil memukul mundur dua pihak yang saling serang di Puncak Jaya Papua.

Aksi saling serang tersebut melibatkan 2 pendukung Paslon Pilkada di wilayah Puncak Jaya yang mengakibatkan jatuh banyak korban serta sejumlah bangunan rumah milik warga rusak akibat dibakar.

Agar dampaknya tidak meluas, Dansatgas Yonif 715/Mtl Letkol Inf Dwi Hertanto segera turun langsung kelapangan untuk melakukan mediasi terhadap kedua belah pihak yang berselisih.

Alhasil, keduanya bersedia sepakat damai dan tidak lagi memperpanjang permasalahan yang sudah terjadi.

Infokomando
Patriot NKRI
Berita Seputar Militer Indonesia

Beredar video di media sosial yang menampilkan seorang wanita mengadukan kasus kematian suaminya bernama Ridwan Sihombin...
28/11/2024

Beredar video di media sosial yang menampilkan seorang wanita mengadukan kasus kematian suaminya bernama Ridwan Sihombing kepada Presiden dan Panglima TNI.

Dalam video yang berdurasi sekitar 3 menit tersebut diceritakan terdapat dugaan keterlibatan oknum anggota TNI yang ikut menganiaya suaminya. Namun hingga video berakhir, wanita tersebut tidak dapat menunjukkan secara jelas siapa oknum TNI yang dimaksud.

Dari informasi yang berhasil dihimpun didapatkan sejumlah fakta baru terkait kronologi yang menyangkut kematian Ridwan Sihombing.

Diketahui peristiwa bermula saat Ridwan Sihombing bersama 14 temannya mendatangi sebuah Pub malam Boys Bistro pada 26 Juli 2024.

Selama didalam, Ridwan dan 14 temannya mengonsumsi minuman keras hingga mabuk. Entah bagaimana ceritanya tiba-tiba terjadi pertikaian antara teman Ridwan bernama Tulus Deniel Medrofa, dengan seorang perempuan di lokasi tersebut.

Situasi lalu semakin memanas dimana Ridwan bersama temannya mengeroyok seorang pria tak dikenal. Pihak keamanan kemudian meminta mereka yang bertikai untuk keluar dari pub.

Namun, saat turun dari tangga, tiba-tiba seorang pria tak dikenal diduga memukul Tulus Mendrofa tepat dikepala hingga situasipun kembali memanas. Ridwan bersama temannya lalu mengeroyok pria yang tak dikenal tersebut.

Mendadak, terdengar tiga kali suara tembakan yang diduga berasal dari petugas kepolisian yang ada dilokasi untuk melerai keributan. Setelah itu, para pelaku pun membubarkan diri.

Tak berselang lama, petugas Polsek Limapuluh bersama Reskrim Polresta Pekanbaru menemukan Ridwan sdh dlm keadaan kritis dilokasi. Petugas lalu membawa Ridwan segera ke RSUD Arifin Ahmad agar mendapatkan pertolongan medis, namun pihak rumah sakit menyatakan bahwa Ridwan sdh meninggal dunia.

Pihak kepolisian setempat telah melakukan penyelidikan intensif dan mengumpulkan bukti-bukti, termasuk rekaman CCTV dari sekitar lokasi kejadian.

Hingga saat ini, penyelidikan sedang dilakukan utk mencari saksi-saksi lainnya, termasuk manajer, petugas keamanan, dan warga sekitar. Jika terbukti adanya keterlibatan oknum TNI AD, proses penyelidikan akan dilanjutkan sesuai dengan bukti-bukti yang ditemukan.

Infokomando
Patriot NKRI
Berita Seputar Militer Indonesia

Pilkada di kota Mulia, Kab. Puncak Jaya Papua rusuh. Massa yang anarkis kemudian merusak dan membakar sejumlah tempat ya...
28/11/2024

Pilkada di kota Mulia, Kab. Puncak Jaya Papua rusuh. Massa yang anarkis kemudian merusak dan membakar sejumlah tempat yang ditinggali para tenaga kesehatan (Nakes), Rabu (27/11/2024).

Untuk menghindari jatuhnya korban jiwa, Satgas TNI dari Yonif 753/AVT bergerak cepat melakukan pengamanan dan mengevakuasi para Nakes untuk dipindahkan ke tempat aman.

Seperti yang disampaikan oleh Lettu Inf Hermawan selaku Pasiminlog Yonif 753/AVT, massa yang sudah anarkis terus melakukan pengrusakan dan pembakaran di perumahan Nakes.

Tidak hanya tempat tinggal, beberapa fasilitas umum juga tidak luput dari pengrusakan.

Infokomando
Patriot NKRI
Berita Seputar Militer Indonesia

22/11/2024

Tahun 1980, pemerintah pernah menggelar Operasi Sapu Jagat untuk menekan angka kriminalitas dan menghalau kepemilikan senjata api oleh sipil..

Tentara disiagakan di berbagai tempat untuk melakukan sweeping dan razia senjata api yang kemungkinan dibawa warga sipil secara bebas.

Menurut catatan Tempo pada edisi 20 September 1980, Sapu Jagat digelar di kawasan DKI Jakarta, Jawa Barat, Lampung, dan Sumatera Selatan. Operasi ini dipimpin perwira sekelas jenderal TNI bintang tiga, Pangkowilhan I Letjen Widjojo Soejono dan wakilnya, Pangkowilhan II Letjen Wiyogo.

Operasi Sapu Jagat juga dilatari oleh banyaknya kejahatan bersenjata di Jakarta. Pada saat bersamaan, kejuaraan menembak SEASA IX tengah digelar sehingga keamanan ibu kota menjadi prioritas.

Infokomando
Berita Seputar Militer Indonesia
Patriot NKRI

Warga Amerika dikejutkan oleh potongan video Presiden Indonesia Prabowo Subianto saat menghubungi Donald Trump, potongan...
17/11/2024

Warga Amerika dikejutkan oleh potongan video Presiden Indonesia Prabowo Subianto saat menghubungi Donald Trump, potongan video itupun viral di negeri Uwak Sam.

Kira2 apa itu yang bikin mereka tekezut-kezut 😁😁

Infokomando
Berita Seputar Militer Indonesia
Patriot NKRI

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengomentari soal insiden penyerangan yang dilakukan 45 anggota TNI ke warga...
17/11/2024

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengomentari soal insiden penyerangan yang dilakukan 45 anggota TNI ke warga di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Sahroni meminta warga juga jangan semena-mena jika diingatkan aparat untuk tidak melakukan hal yang mengganggu keamanan masyarakat.

Untuk diketahui, sebelumnya Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyebut penyerangan itu awalnya dipicu saat anggota TNI menegur anggota geng motor yang melintas.

"Kan gini, rakyat kita ini kadang arogansinya muncul karena apa, narkoba, minum. Yang disalahin sekarang ini ya kebanyakan TNI, polisi dan para pejabatnya. Tapi kita kan nggak tahu, rakyat itu melakukan sesuatu merugikan siapa," kata Sahroni saat kunjungan kerja ke Polda Sumut, Jumat (15/11/2024).

"Diimbau, tapi nggak merasa dia salah, akhirnya melakukan sesuatu. Jadi, rakyat juga jangan semena-mena, nggak boleh, tapi kalau dilakukan semena-mena nggak mau," sambungnya.

Sahroni mengatakan persepsi yang terbangun di publik adalah seolah-olah TNI menganiaya dan menzolimi masyarakat. Namun, kata Sahroni, rakyat juga terkadang melakukan tindakan yang tidak baik dan berlaga seperti preman.

"Seolah-olah institusi menganiaya, menzalimi, padahal sebaliknya, rakyatnya kadang nggak sepaham dan nggak ngerti, sok-sokan, arogan, sok kuat, sok preman, makanya dibikin premanisme balik dia (warga) kewalahan. Nah, itu terkadang kita butuh informasi yang tepat dari TNI nya tadi," jelasnya.

Sahroni mengatakan kasus itu saat ini tengah ditangani oleh TNI. Dia pun masih menunggu proses hukum dari para anggota TNI tersebut.

"Kalau itu kan diselesaikan sama TNI sendiri, kita masih menunggu bagaimana prosesinya," pungkasnya.

Infokomando
Berita Seputar Militer Indonesia
Patriot NKRI

Kasus bentrokan antara warga dengan prajurit Yon Armed 2/KS di Deli Serdang beberapa hari lalu masih menyisakan banyak d...
13/11/2024

Kasus bentrokan antara warga dengan prajurit Yon Armed 2/KS di Deli Serdang beberapa hari lalu masih menyisakan banyak duka bagi semua korban baik dari warga sipil maupun TNI.

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengungkapkan peristiwa bentrokan antara prajurit Armed dengan Warga Deli dipicu oleh provokasi kelompok preman dan genk motor.

Aktifitas mereka diketahui kerap membuat resah dan mengganggu ketertiban warga sekitar.

Dan saat terjadi bentrokan, mereka juga terlihat ada ditengah warga terus memprovokasi dan memancing reaksi warga sekitar.

Menurut informasi lainnya yang diperoleh, Anggota Armed yang kalah jumlah sempat mundur dan kembali ke markas, tapi warga terus mengejar hingga beberapa meter dari pos penjagaan markas Yon Armed 2/KS.

Diantara para pengejar terlihat membawa balok kayu dan Sajam sambil teriak-teriak menantang anggota Armed yang sudah masuk satuan.

Karena tidak terima diejek dari luar, anggota Armed yang sudah masuk markas kembali keluar dengan jumlah lebih banyak dan melakukan serangan terhadap warga yang mengejar mereka.

Sebanyak 7 orang diamankan oleh anggota Armed untuk kemudian dibawa pos Provost. Sedangkan warga lainnya berhasil kabur.

Dari kejadian tersebut, 1 warga An. Raden Barus meninggal dunia, 10 warga mengalami luka dan 1 anggota Armed terkena tusukan Sajam.

Untuk meredam situasi, Pangdam I/BB Letjen Moch. Hasan bergerak cepat menuju Yon Armed 2/KS guna melihat langsung lokasi kejadian.

Kepada para korban Pangdam I/BB menyampaikan rasa dukanya yang mendalam dan akan menindak oknum prajuritnya yang terbukti bersalah.

Infokomando
Patriot NKRI
Berita Seputar Militer Indonesia

Insiden bentrok antara prajurit Yonarmed 2/KS dan sejumlah warga Deli Serdang, Sumatera Utara terjadi dan viral di media...
12/11/2024

Insiden bentrok antara prajurit Yonarmed 2/KS dan sejumlah warga Deli Serdang, Sumatera Utara terjadi dan viral di media sosial.

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyebut insiden itu berawal dari prajurit TNI menegur seorang anggota geng motor karena dia diyakini meresahkan masyarakat.

Panglima menilai keberadaan geng motor sering kali meresahkan masyarakat dan mengganggu ketertiban di jalan.

"Jadi memang diawali anak-anak muda kebut-kebutan pakai motor ditegur sama anggota, karena mengganggu masyarakat, meresahkan masyarakat, mengganggu ketertiban di jalan," kata Panglima TNI saat ditemui di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (11/11/2024).

Panglima melanjutkan selepas teguran itu, kemudian ada adu mulut dan provokasi hingga terjadi perkelahian massal. "Kita harus sepakat ya geng-geng motor, ya semacam itu harus ditertibkan, karena meresahkan masyarakat, mengganggu jalan-jalan umum. Kebanyakan juga motornya bodong," ucap Agus.

Dia kembali menekankan prajurit TNI dari Batalyon Artileri Medan (Yonarmed) 2/Kilap Sumagan saat itu menegur anggota geng motor, bukan warga yang melintas. "Bukan masyarakat, tetapi geng motor yang kebut-kebutan. Saya rasa mungkin semua orang juga merasa jengah," ujar dia.

Infokomando
Berita Seputar Militer Indonesia
Patriot NKRI

Puluhan anggota Yon Armed 3/KS di Deli Serdang terlibat bentrok fisik dengan warga Cinta Adil, Biru-biru, Jumat (8/11/20...
11/11/2024

Puluhan anggota Yon Armed 3/KS di Deli Serdang terlibat bentrok fisik dengan warga Cinta Adil, Biru-biru, Jumat (8/11/2024).

Peristiwa itu berawal dari penghadangan yang dilakukan oleh puluhan anggota preman pasar 9 yang tidak terima temannya ditegur karena mengendarai motor ugal-ugalan oleh prajurit Yon Armed 3/KS disepanjang Jl. Ajibaho.

Untuk menghindari salah paham, kedua prajurit itu mengatakan kalau mereka adalah anggota TNI dari Yon Armed 3/KS. Namun hal itu malah membuat sekelompok preman dimana salah satunya yang mengaku bernama Dewa melontarkan kalimat provokasi "Gak ada orang-orang Armed, gak takut aku sama tentara".

Karena kalah jumlah, dua prajurit itu kembali ke markas untuk melaporkan kejadian yang dialami ke rekan-rekannya hingga akhirnya menyulut emosi puluhan prajurit lainnya.

Usai apel malam, puluhan anggota Yon Armed 3/KS melakukan penyisiran di Desa Cinta Abadi dan mendapati salah satu anggota preman Pasar 9 Dewa sedang duduk disebuah warung.

Tahu dirinya sedang dicari, Dewa akhirnya lari meninggalkan lokasi sambil teriak yang kemudian memancing reaksi warga sekitar dan terjadilah aksi saling serang.

Akibat dari peristiwa itu, 1 orang warga bernama Raden Barus dilaporkan meninggal, 10 orang lainnya luka-luka dan 1 anggota Armed mengalami luka tusuk.

Infokomando
Berita Seputar Militer Indonesia
Patriot NKRI

Sosok Bripda Aske Mabel muncul dalam sebuah video singkat berdurasi 1 menit 58 detik. Dalam video itu, Aske Mabel menyat...
07/11/2024

Sosok Bripda Aske Mabel muncul dalam sebuah video singkat berdurasi 1 menit 58 detik. Dalam video itu, Aske Mabel menyatakan dirinya telah diangkat menjadi Panglima TPNPB-OPM Kodap Balim Timur Yali-Yalimo.

Aske Mabel dalam pernyataannya menyampaikan, Kodap Balim Timur telah menerima 4 pucuk senjata api jenis AK-47 Cina milik Polri yang dirampas pada Minggu, 9 Juni 2024 dini hari di Polres Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan.

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Presiden Prabowo mengumpulkan seluruh menteri dikabinetnya untuk "digembleng" di Le...
23/10/2024

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Presiden Prabowo mengumpulkan seluruh menteri dikabinetnya untuk "digembleng" di Lembah Tidar Akmil Magelang.

Para menteri tersebut akan diberi seragam ala militer yang didesain khusus dan diberi pembekalan untuk menyamakan visi misi dibawah kepemimpinan Prabowo.

Kegiatan tersebut akan diadakan tiga hari mulai 25 - 27 Oktober.

Selama kegiatan, Prabowo akan menjelaskan program prioritas kepada para menterinya sekaligus petunjuk dan arahan kepada masing-masing kementerian.

Infokomando

Kepala Staf Kodam I Bukit Barisan, Brigjen TNI Refrizal, mengungkap kondisi anggotanya, Prada Defliadi, yang menjadi kor...
09/08/2024

Kepala Staf Kodam I Bukit Barisan, Brigjen TNI Refrizal, mengungkap kondisi anggotanya, Prada Defliadi, yang menjadi korban pembacokan oleh geng motor Simple Life pada Minggu (4/8).

Kata Refrizal, Prada Defliadi masih dalam kondisi sakit dan menjalani perawatan.

β€œKondisinya sakit. Tidak hanya sekadar buta. Tapi ada luka dibacok-bacok,” kata Refrizal saat ditemui di Rumah Dinas Gubernur Sumut pada Selasa (6/8).

Meski begitu, Refrizal tak menjelaskan kondisi kebutaan Prada Defliadi. Apakah kedua matanya buta atau sebelah saja.

Kapendam I BB Kol. Inf. Rico Siagian bilang anggota geng motor yang menyerang prajuritnya dalam kondisi mabuk. Mereka menuduh para personel TNI sebagai musuh mereka dan langsung menyerang menggunakan senjata tajam.

Infokomando
Berita Seputar Militer Indonesia
Patriot NKRI

lha kok gendong gendongan πŸ™„
08/08/2024

lha kok gendong gendongan πŸ™„

08/08/2024

Kolaborasi Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-PNG Batalyon Infanteri 122/TS bersama Polsek Muaratami berhasil menangkap pelaku Curanmor sekaligus pemilik g***a 500 gr di Kampung Mosso, Distrik Muaratami, Kota Jayapura, sabtu (03/08/2024).

Proses penangkapan yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Muaratami Iptu Firmansyah Arifien dan Danpos Mosso Letda Inf Muhammad Thamrin Lubis ini berawal dari penangkapan pelaku curanmor di Kampung Koya Tengah.

Saat itu pelaku berinisial IWP bersama temannya CF sedang menjalani pemeriksaan di Polsek Muaratami. Dari pelaku kemudian diketahui terdapat narkotika jenis g***a yang disimpan di rumahnya termasuk sepeda motor curian jenis Honda Supra.

Tim gabungan kemudian mengamankan semua barang bukti tersebut untuk selanjutnya kedua pelaku menjalani pemeriksaan.

Dansatgas Letkol Inf Diki Apriyadi, S, Hub.Int, saat dikonfirmasi mengatakan selain menjaga perbatasan RI - PNG, Yonif 122/TS juga berperan aktif membantu kepolisian setempat untuk menjaga Kamtibmas dan mencegah adanya tindak kriminalitas diwilayahnya.

official

Hallo Sahabat ADmin..Mari Kibarkan bendera Merah Putih di lingkungan masing-masing mulai tanggal 1 sampai dengan 31 Agus...
08/08/2024

Hallo Sahabat ADmin..

Mari Kibarkan bendera Merah Putih di lingkungan masing-masing mulai tanggal 1 sampai dengan 31 Agustus 2024.

Dengan mengibarkan bendera merah putih, tidak hanya menunjukkan rasa cinta tanah air, tetapi menjadi simbol kekuatan dan harapan kita.

Ayo, kibarkan bendera merah putih, dan tunjukkan bahwa kita bangga menjadi bagian dari bangsa ini!

Address

Jagakarsa
Jakarta

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Infokomando posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Infokomando:

Videos

Share