Pilpres 2024, Ganjar-Mahfud Sudah Siap Bawa Indonesia Maju!
Bacapres Partai Perindo, Ganjar Pranowo mengungkapkan visi dan misinya. Ganjar Pranowo menyebut ia ingin membangun Indonesia lebih cepat
Hal itu disampaikan usai pendaftaran Capres-Cawapres di Kantor KPU, Kamis (19/10). Bersama Mahfud, Ganjar berkomitmen ingin membangun Indonesia lebih baik lagi.
Mas Kawin Unik Mempelai Asal Yogyakarta Berupa Sholawat
Rona bahagia tampak dari pasangan disabilitas Yasin Maulana (26) dan Qoirun Nissa (21). Pernikahan keduanya digelar oleh Forum Ta`aruf Indonesia atau FORTAIS Sewon Bantul bersama kua setempat.
Pernikahan yang berlangsung sederhana ini berjalan lancar dan khidmat. Dimana Yasin mempelai pria memberikan mas kawin berupa sholawat.
Resmi! Ganjar-Mahfud MD Daftar Capres-Cawapres Pilpres 2024
Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi mendaftar sebagai pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres-Cawapres) di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, (19/10/2023).
Pendaftaran keduanya nampak dikawal oleh ribuan simpatisan dan juga pimpinan partai pendukung seperti Perindo, PDIP dan Hanura. Kedua Paslon tersebut menyerah langsung berkas admistrasi pencalonan kepada ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari.
Antusias, Massa Kader Partai Perindo Bersiap Antar Ganjar-Mahfud Daftar ke KPU
Ratusan kader Partai Perindo siap antar Ganjar - Mahfud ke KPU, Kamis (19/10). Ratusan kader antusias berkumpul di Kantor DPP Perindo kawasan Menteng
Kader mengenakan seragam dan membawa atribut partai. Ada juga yang membawa bendera besar dengan tiang setinggi tiga meter. Mereka akan bergabung dengan massa pendukung Ganjar-Mahfud. Titik kumpulnya di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat.
Warga di Tulungagung Buat Warung Bagikan Makanan Gratis
Tradisi menggelar warung gratis dilakukan masyarakat Dusun Bago, Desa Sidem, Kecamatan Gondang, Tulungagung. Warga mendirikan puluhan warung gratis di sejumlah lokasi dengan ragam menu makanan khas desa.
Menu wajib di setiap warung yaitu makanan atau jajanan yang berbahan singkong diantaranya nasi tiwul dan cenil. Tradisi ini tak hanya berhasil menarik minat warga desa setempat tapi juga pengunjung dari luar desa.
Hadiri KTT ASEAN - GCC di Riyadh, Ini yang akan Dibahas Presiden Jokowi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Arab Saudi, Rabu, (18/10). Pesawat tiba di Bandara Internasional King Khalid, Riyadh pukul 23.25 WS
Presiden hadiri KTT ASEAN-Gulf Cooperation Council (ASEAN-GCC). Jokowi menjadi co-chair bersama Putra Mahkota Mohammed bin Salman. Presiden akan menggelar pertemuan bilateral dengan Mohammed bin Salman
Isu yang dibahas dalam pertemuan antara lain ekonomi dan perdagangan. Selain itu soal investasi, produk halal, energi dan pembentukan dewan kordinasi tertinggi.
Massa Pendukung Ganjar - Mahfud MD Berbondong-bondong ke KPU
Massa pendukung Bacapres Ganjar Pranowo -Mahfud MD bergerak ke KPU, Kamis (19/10). Jalan menuju HS Cokroaminoto, Jakarta Pusat macet hingga puluhan kilometer
Jalanan dipadati motor dan mobil, tersendat di Jalan Imam Bonjol. Terdengar suara salawat yang dilantunkan para pendukung. Sementara itu, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD meninggalkan rumah dinas.
Inilah Cadillac Fleetwood 75 Limosin, Mobil Dinas Soekarno akan Digunakan Ganjar-Mahfud Daftar ke KPU
Ganjar - Mahfud akan mendaftar ke KPU di Jalan Imam Bonjol, Jakpus, Kamis (19/10). Di Halaman Tugu Proklamasi, Pegangsaan, terparkir Cadillac Fleetwood 75 Limosin
Lakukan Pertemuan Bilateral, Jokowi Berharap Sri Lanka Cabut Larangan Impor Minyak Sawit Indonesia
Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Republik Sosialis Demokratik Sri Lanka, Ranil Wickremesinghe, di China World Hotel, Beijing, Selasa, (17/10/2023). Dalam pertemuan tersebut, Jokowi dan Wickremesinghe membahas peningkatan kerja sama kedua negara.
Profil Mahfud MD, Lulusan UGM Jadi Cawapres Partai Perindo Ganjar Pranowo
Mahfud MD resmi jadi Bacawapres Partai Perindo Ganjar Pranowo, Rabu (18/10). Mahfud, lahir pada 13 Mei 1957 di Madura, Jawa Timur. Mahfud anak keempat dari 7 bersaudara, ayah Mahmodin dan Suti Khadidjah ibu.
Israel Bombardir Rumah Sakit Al-Ahli, 600 Orang Meninggal dan 900 Luka
Pasukan Israel membombardir RS Al-Ahli di Kota Gaza, Jalur Gaza, Selasa (17/10). Orang-orang yang terluka dievakuasi ke Rumah Sakit Shifa. Akibat serangan udara Israel sedikitnya 600 warga Palestina meninggal dunia dan 900 terluka.
Saut Situmorang Jasi Saksi Ahli, Sebut Ketua KPK Firli Layak Jadi Tersangka
Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Saut Situmorang meyakini jika Ketua KPK Firli Bahuri layak ditetapkan sebagai tersangka. Dia tidak meragukan lagi bahwa apa yang dilakukan Firli jelas melanggar Pasal 36 dan 65. Hal ini disampaikan Saut Situmorang di Polda Metro Jaya, Selasa (17/10/2023).
Dampak Kecelakaan Kereta Argo Semeru, PT KAI Alihkan Jalur Selatan ke Utara
Ratusan penumpang di Stasiun Kutoarjo, Jateng kecewa pengalihan jalur kereta. Pengalihan jalur akibat kecelakaan Argo Semeru dan dua jalur tidak bisa dilalui. Pihak KAI melakukan rekayasa pola operasi dengan memutar kereta.
Dewan Keamanan PBB Gagal Sepakati Resolusi Gencatan Senjata Antara Israel dan Hamas
Proposal Resolusi Gencatan Senjata Israel-Hamas di Dewan Keamanan PBB. Dewan Kemanan PBB pekan ini membahas dua rancangan resolusi terpisah yang menyerukan gencatan senjata di Jalur Gaza, menyusul serangan militan Hamas awal Oktober dan serangan balasan Israel.
Antusias Relawan, Teriakan Ganjar-Mahfud Bergema di Jalan Diponegoro
Teriakan dukungan Ganjar-Mahfud menggema di depan Kantor DPP PDIP. Lokasi di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10). Teriakan membahana usai Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkannya.
Mahfud MD Resmi Dampingi Bacapres Perindo Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan Bacawapres pendamping Ganjar Pranowo adalah Menkopolhukam Mahfud MD, Rabu (18/10).
MK Kabulkan Gugatan Batas Usia Capres-Cawapres, Begini Respon Gibran
Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka masih bungkam usai putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan usia minimal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) 40 tahun atau, pernah menduduki jabatan publik.
Kereta Argo Semeru Alami Anjlok dan Terguling di Kulonprogo, DIY
Kereta Api Argo Semeru rute Surabaya Gubeng-Gambir mengalami kecelakaan di jalur petak lintas antara Stasiun Sentolo-Wates KM 520+4, Selasa (17/10) 2023 pukul 13.15. Tampak lebih dari 3 gerbang terguling dari lintasan dalam keadaan miring. Hingga kini belum diketahui ada tidaknya korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Warga Pesisir Teluk Bandar Lampung Diteror Penampakan Buaya di Kali
Buaya muara muncul di Kali Koala Keramat, Bandar Lampung. Kemunculan buaya itu terekam video amatir dan memicu kepanikan warga. Buaya terlihat saat mencari mangsa di aliran air kali.
Puluhan Pengungsi Rohingya Terdampar secara Misterius, Pemda Bireuen Berikan Bantuan
Pengungsi Rohingya yang terdampar secara misterius di Peudada, Bireuen kini di tampung di sanggar kegiatan belajar (SKB) Desa Buket Tekuh. Mereka ditampung setelah menjalani proses pengecekan kesehatan dan pendataan oleh Pemda Bireuen.