Kahf Media

Kahf Media Media Dakwah Sunnah
"Berlomba-lomba lah dalam mengajak kebaikan, insyaAllah akan dinilai pahala"

Dari Rifa’ah, ia mengatakan bahwa ia pernah keluar bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam ke tanah lapang dan meliha...
15/01/2024

Dari Rifa’ah, ia mengatakan bahwa ia pernah keluar bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam ke tanah lapang dan melihat manusia sedang melakukan transaksi jual beli.

Beliau lalu menyeru, “Wahai para pedagang!” Orang-orang pun memperhatikan seruan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam sambil menengadahkan leher dan pandangan mereka pada beliau. Lantas Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

إِنَّ التُّجَّارَ يُبْعَثُونَ يَوْمَ الْقِيَامَةِ فُجَّارًا إِلاَّ مَنِ اتَّقَى اللَّهَ وَبَرَّ وَصَدَقَ

“Sesungguhnya para pedagang akan dibangkitkan pada hari kiamat nanti sebagai orang-orang fajir (jahat) kecuali pedagang yang bertakwa pada Allah, berbuat baik dan berlaku jujur” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah, shahih dilihat dari jalur lain).

Source : https://rumaysho.com/2699-berkah-dari-kejujuran-dalam-bisnis.html

Jangan hanya ikut-ikutan yang sedang viral!Semangka dijadikan simbol untuk dukungan kepada saudara kita yang ada di Pale...
04/11/2023

Jangan hanya ikut-ikutan yang sedang viral!

Semangka dijadikan simbol untuk dukungan kepada saudara kita yang ada di Palestine. Tidak ada yang melarang untuk upload gambar semangka, namun alangkah lebih baiknya kita tidak hanya ikut-ikutan saja karena banyak yang upload semangka.

Tapi, Do'a kan juga saudara kita di Palestine yang sedang berjuang. Semoga saudara kita disana diberi kekuatan dan kesehatan. Dan bagi saudara kita yang sudah gugur, semoga di wafatkan dengan keadaan Jihad dan diberikan surga di sisi-Nya. Aamiin 🤲🏻

Design by

JIKA MAKSIAT DILAKUKAN PADA WAKTU YANG MULIA"Maksiat yang dilakukan di waktu mulia atau di tempat mulia itu nilai maksia...
03/11/2023

JIKA MAKSIAT DILAKUKAN PADA WAKTU YANG MULIA

"Maksiat yang dilakukan di waktu mulia atau di tempat mulia itu nilai maksiat dan hukumannya lebih besar, berbanding lurus dengan kemuliaan waktu dan tempat."

📚 Al-Adab asy-Syar'iyyah karya Ibnu Muflih al-Hanbali, 4/77, Muassasah ar-Risalah

Source : infokajianjogja

Tinggalkan Meskipun engkau Sangat Ingin!Al-Allamah Abdurrahman as-sa'di rahimahullah mengatakan :Barang siapa yang menin...
01/09/2023

Tinggalkan Meskipun engkau Sangat Ingin!

Al-Allamah Abdurrahman as-sa'di rahimahullah mengatakan :

Barang siapa yang meninggalkan kemaksiatan kepada Allah, dalam keadaan jiwanya sangat menginginkannya, niscaya Allah akan menggantikan baginya dengan keimanan dalam hatinya, keluasan, kelapangan, barokah dalam rezekinya, dan juga kesehatan di dalam badannya, bersamaan dengan pahala Allah yang diberikan kepadanya, yang ia tidak mampu mendeskripsikanya. Hanya Allah tempat meminta pertolongan.

Majmu' Mu'allafat beliau 7/146

Source : thesunnah_path

RASA SAKIT MENGHAPUS DOSAAbdullah bin Mas'ud radhiyallahu 'anhu menuturkan,إِنَّ الْوَجَعَ لَا يُكْتَبُ بِهِ الْأَجْرُ ف...
30/08/2023

RASA SAKIT MENGHAPUS DOSA

Abdullah bin Mas'ud radhiyallahu 'anhu menuturkan,

إِنَّ الْوَجَعَ لَا يُكْتَبُ بِهِ الْأَجْرُ فِي الْعَمَلِ وَلَكِنْ يُكَفَّرُ بِهِ خَطَايَاهُ

"Sesungguhnya rasa sakit tidak akan ditulis sebagai pahala dalam amalan namun akan dihapus dosa-dosa karenanya."

✍️ Az-Zuhd lilhanad 1/242

Source : thesunnah_path

Bismillah, untuk teman-teman yang berprofesi sebagai Content Creator, harap hati-hati dan jangan asal repost atau buat k...
30/06/2023

Bismillah, untuk teman-teman yang berprofesi sebagai Content Creator, harap hati-hati dan jangan asal repost atau buat konten, Karena, apa yang kalian share, baik atau salah akan dipertanggung jawabkan di akhirat.

SUPAYA HATI BERSIHIbnul Qayyim rahimahullah berkata,"Barangsiapa yang ingin hatinya bersih, hendaknya ia lebih mendahulu...
03/04/2023

SUPAYA HATI BERSIH

Ibnul Qayyim rahimahullah berkata,

"Barangsiapa yang ingin hatinya bersih, hendaknya ia lebih mendahulukan menaati Allah daripada syahwatnya."

Kitab Al-Fawaid

Bismillahirrahmanirrahim..Semoga bermanfaat untuk kita bersama
02/04/2023

Bismillahirrahmanirrahim..
Semoga bermanfaat untuk kita bersama

Pahala Puasa Tidak Terbatas...Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda,يقولُ اللهُ عزَّ وجلَّ كلُّ عمَلِ ابنِ آدم...
01/04/2023

Pahala Puasa Tidak Terbatas...

Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda,

يقولُ اللهُ عزَّ وجلَّ كلُّ عمَلِ ابنِ آدمَ له إلا الصيامَ فهو لِي وأنا أجزِي بِهِ

“Allah ‘azza wa jalla berfirman: setiap amalan manusia itu bagi dirinya, kecuali puasa. Karena puasa itu untuk-Ku dan Aku yang akan membalas pahalanya”

(HR. Bukhari no. 1904, Muslim no. 1151)

AKHLAK MULIADari Abu Darda’ radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,“Tidak ada sesuatu amalan ya...
31/03/2023

AKHLAK MULIA

Dari Abu Darda’ radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Tidak ada sesuatu amalan yang jika diletakkan dalam timbangan lebih berat dari akhlaq yang mulia. Sesungguhnya orang yang berakhlaq mulia bisa menggapai derajat orang yang rajin puasa dan rajin shalat.”

📚 HR. Tirmidzi no. 2134

Banyak Doa Saat PuasaDi antara sebab terkabulnya doa adalah saat kita berpuasa. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersa...
29/03/2023

Banyak Doa Saat Puasa

Di antara sebab terkabulnya doa adalah saat kita berpuasa. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

ثَلاَثَةٌ لاَ تُرَدُّ دَعْوَتُهُمُ الصَّائِمُ حَتَّى يُفْطِرَ وَالإِمَامُ الْعَادِلُ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُومِ

“Tiga golongan yang doanya tidak tertolak: orang yang berpuasa sampai ia berbuka, pemimpin yang adil, dan doa orang yang terzalimi.” (HR. Ahmad, shahih)

Dalam hadits yang lain disebutkan secara khusus saat berbuka, sebagaimana sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam,

ثَلاَثَةٌ لاَ تُرَدُّ دَعْوَتُهُمُ الإِمَامُ الْعَادِلُ وَالصَّائِمُ حِينَ يُفْطِرُ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُومِ

“Ada tiga golongan yang doanya tidak ditolak: Pemimpin yang adil, orang yang berpuasa ketika dia berbuka, doa orang yang terzalimi.” (HR. Tirmidzi, hasan)

Oleh karena itu, tidak selayaknya kita meninggalkan doa di hari-hari puasa kita, lebih-lebih lagi saat menjelang waktu berbuka puasa.

Sumber: https://muslim.or.id/63336-doa-sepanjang-ramadhan.html

UCAPAN YANG JIKA BENAR TIDAK BERPAHALA, TETAPI JIKA SALAH BERDOSA!Bakr bin Abdillah al-Muzany rahimahullah berkata,‏إيّا...
24/03/2023

UCAPAN YANG JIKA BENAR TIDAK BERPAHALA, TETAPI JIKA SALAH BERDOSA!

Bakr bin Abdillah al-Muzany rahimahullah berkata,

‏إيّاكَ مِن كَلامٍ ما إنْ أصَبْتَ فِيهِ لَمْ تُؤْجَرْ، وإنْ أخْطَأْتَ وزَرْتَ، وذَلِكَ سُوءُ الظَّنِّ بِأخِيكَ

"Jangan sekali-kali engkau mengucapkan sesuatu yang jika engkau benar engkau tidak mendapatkan pahala, tetapi jika engkau salah maka engkau berdosa, yaitu buruk sangka terhadap saudaramu."

Thabaqat Ibnu Sa’ad, jilid 7 hlm. 210

Muamalah Allah Terhadapmu Sesuai Dengan Muamalahmu Terhadap Hamba-NyaBalasan suatu perbuatan sesuai dengan perbuatan ter...
23/03/2023

Muamalah Allah Terhadapmu Sesuai Dengan Muamalahmu Terhadap Hamba-Nya

Balasan suatu perbuatan sesuai dengan perbuatan tersebut. Allah ta’ala bermuamalah dengan hamba sesuai muamalah hamba terhadap sesamanya, maka bermuamalah-lah dengan hamba Allah ta’ala dengan muamalah yang mana engkau mengharapkan Allah ta’ala bermuamalah seperti itu terhadapmu.

Hendaklah engkau senantiasa meringankan beban orang lain supaya Allah ta’ala meringankan bebanmu.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Barang siapa yang menolong kesusahan orang muslim, maka Allah ta’ala akan menolongnya dari kesusahan pada hari kiamat.” (HR. Bukhari). Beliau juga bersabda: “Barang siapa yang menyelamatkan orang dari kesusahan, maka Allah ta’ala akan menyelamatkannya dari kesusahan pada hari kiamat.” (HR. Ahmad)

Tolonglah orang yang membutuhkan pertolongan, maka kamu akan ditolong Allah ta’ala.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Allah ta’ala menolong seorang hamba selagi hamba tersebut menolong sesamanya.” Beliau juga bersabda: “Barang siapa menolong saudaranya yang membutuhkan maka Allah ta’ala akan menolongnya.” (HR. Muslim)

Jadilah engkau orang yang mempermudah kesulitan orang lain. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Barang siapa yang mempermudah kesulitan orang lain, maka Allah ta’ala akan mempermudah urusannya di dunia dan akhirat.” (HR. Muslim).

Racun yang MematikanIbnul Qayyim rahimahullahu berkata :"Perbautan dosa itu ibarat seseorang meminum racun. maka taubat ...
21/03/2023

Racun yang Mematikan

Ibnul Qayyim rahimahullahu berkata :

"Perbautan dosa itu ibarat seseorang meminum racun. maka taubat yang akan menawarkan dan mengobati racun tersebut. Dan ketaatan kepada Allah yang akan menyebabkan dia sehat wal afiat."

Madarijus Salikin 1/222

Jangan Mencela Waktu⁣⁣"Janganlah salah seorang di antara kalian mencela Ad-Dahr karena sesungguhnya Allah adalah Ad-Dahr...
20/03/2023

Jangan Mencela Waktu⁣

"Janganlah salah seorang di antara kalian mencela Ad-Dahr karena sesungguhnya Allah adalah Ad-Dahr (waktu)." (HR. Muslim no. 5827)⁣

Adapun makna hadits, dijelaskan oleh Imam An-Nawawi rahimahullah:⁣
"Mereka (para ulama) berkata bahwa hadits ini adalah ungkapan (bukan hakiki) karena dulu orang Arab s**a mencela waktu ketika terjadi malapetaka dan musibah yang menimpa mereka, baik berupa kematian, pikun, kehilangan harta dan yang lainnya, lalu mereka berkata: "Wahai waktu yang sial!' atau kalimat lainnya yang mengandung celaan terhadap waktu. Maka berkatalah Nabi Shalallahu 'Alaihi Wassalam:⁣
"Janganlah kalian mencela waktu karena sesungguhnya Allah itu adalah waktu."⁣

Artinya janganlah kalian mencela pembuat kejadian karena apabila kalian mencela pembuat kejadian terkenalah celaan itu kepada Allah Ta'ala, karena Dialah Pembuat kejadian itu. ⁣
Adapun Ad-Dahr itu sendiri maknanya adalah waktu (masa), dia tidak punya perbuatan bahkan dia adalah makhluk di antara makhluk-makhluk Allah Ta'ala. ⁣
Dan makna "Sesungguhnya Allah adalah Ad-Dahr (waktu)" artinya pembuat dan pencipta peristiwa dan kejadian. Wallahu A'lam." (Syarah Muslim 3/10)⁣

https://islamqa.info/id/answers/9571/apakah-makna-hadits-janganlah-kalian-mencela-bad-dahrb-waktu-karena-sesungguhnya-allah-itu-bad-dahrb⁣

AMALAN YANG TIDAK TERPUTUS"Barangsiapa ingin amalannya tidak terputus setelahkematiannya, maka hendaklah ia menyebarkan ...
19/03/2023

AMALAN YANG TIDAK TERPUTUS

"Barangsiapa ingin amalannya tidak terputus setelah
kematiannya, maka hendaklah ia menyebarkan ilmu."

Perkataa Al-Hafdz Ibnu Al-Jauzi rahimahullahu ta'ala dalam
Tadzkirah fi wa'dz, 55

JANGAN S**A BERDEBATImam al-Auza'i rahimahullah berkata :بلغني أن الله إذا أراد بقوم شرا، ألزمهم الجدل، ومنعهم العمل"Tel...
18/03/2023

JANGAN S**A BERDEBAT

Imam al-Auza'i rahimahullah berkata :

بلغني أن الله إذا أراد بقوم شرا، ألزمهم الجدل، ومنعهم العمل

"Telah sampai kepadaku bahwa apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, Dia tetapkan mereka s**a berdebat dan Dia menghalangi mereka dari beramal."

Siyar A'lamin Nubala 12/268

Web | shahihfiqih.com/mutiara-salaf/jangan-s**a-berdebat/

Ibnul Jauzi rahimahullah berkata:تدبير الحق عز وجل لك خير من تدبيرك ، وقد يمنعك ما تهوىٰ ابتلاء ، ليبلو صبرك ، فأره الص...
17/03/2023

Ibnul Jauzi rahimahullah berkata:

تدبير الحق عز وجل لك خير من تدبيرك ، وقد يمنعك ما تهوىٰ ابتلاء ، ليبلو صبرك ، فأره الصبر الجميل ، تر عن قرب ما يسر .

“Rencana Allah padamu lebih baik dari rencanamu. Terkadang Allah menghalangi rencanamu untuk menguji kesabaranmu.. maka perlihatkanlah kepada-Nya kesabaran yang indah. Tak lama kamu akan melihat sesuatu yang menggembirakanmu.”
(Shaidul Khathir 1/205)

Kita hanya bisa berencana..
Tapi Allah lah yang menentukan..
Maka janganlah terlalu berharap kepada rencana kita..
Tapi berharaplah yang terbaik di sisi-Nya..

Sourch :

Bismillah..Dengan Shalat Jama’ah Akan Mendapat Pengampunan DosaDari ‘Utsman bin ‘Affan, beliau berkata bahwa saya menden...
19/10/2022

Bismillah..
Dengan Shalat Jama’ah Akan Mendapat Pengampunan Dosa
Dari ‘Utsman bin ‘Affan, beliau berkata bahwa saya mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ تَوَضَّأَ لِلصَّلاَةِ فَأَسْبَغَ الْوُضُوءَ ثُمَّ مَشَى إِلَى الصَّلاَةِ الْمَكْتُوبَةِ فَصَلاَّهَا مَعَ النَّاسِ أَوْ مَعَ الْجَمَاعَةِ أَوْ فِى الْمَسْجِدِ غَفَرَ اللَّهُ لَهُ ذُنُوبَهُ

“Barangsiapa berwudhu untuk shalat, lalu dia menyempurnakan wudhunya, kemudian dia berjalan untuk menunaikan shalat wajib yaitu dia melaksanakan shalat bersama manusia atau bersama jama’ah atau melaksanakan shalat di masjid, maka Allah akan mengampuni dosa-dosanya.”[4]

HR. Muslim. [Muslim: 3-Kitab Ath Thoharoh, 4-Bab Keutamaan Wudhu dan Shalat

Sumber https://rumaysho.com/552-sangat-merugi-meninggalkan...
Barokallahu fiikum.

Imam Ibnu Katsir rahimahullah menjelaskan,Bahwasanya yang dimaksud "Qila wa Qola" yang dilarang oleh Nabi adalah membaha...
28/09/2022

Imam Ibnu Katsir rahimahullah menjelaskan,

Bahwasanya yang dimaksud "Qila wa Qola" yang dilarang oleh Nabi adalah membahas hal yang dibicarakan oleh orang-orang tanpa dipastikan dulu (kebenaran dan duduk permasalahannya), tanpa dipikirkan dulu (akibatnya).

(Tafsir Ibnu Katsir 2/366)

KENAPA WAJAH ORANG YANG RAJIN SHALAT MALAM BERCAHAYA?👤 Hasan Al-Bashri rahimahullah berkata :لم أجد من العبادة شيئا أشد ...
02/09/2022

KENAPA WAJAH ORANG YANG RAJIN SHALAT MALAM BERCAHAYA?

👤 Hasan Al-Bashri rahimahullah berkata :

لم أجد من العبادة شيئا أشد من الصلاة في جوف الليل

“Aku tidak mendapati satu pun (di antara) ibadah yang lebih berat daripada shalat di sepertiga malam yang terakhir.”

Ada yang bertanya kepada beliau :

ما بال المتهجدين أحسن الناس وجوها؟

“Mengapa orang yang bertahajud adalah orang yang terbagus wajahnya?”

Beliau rahimahullah menjawab :

لأنهم خلوا بالرحمن فألبسهم من نوره

“Karena mereka khusyuk menyendiri bersama Allah, maka Allah berikan cahaya untuknya.”

Hukum Menggambar Makhluk Bernyawa.Diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim dari Aisyah, radhiallahuanha bahwa Rasululla...
31/08/2022

Hukum Menggambar Makhluk Bernyawa.

Diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim dari Aisyah, radhiallahuanha bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

أَشَدُّ النَّاسِ عَذَابًا يَوْمَ الْقِيَامَةِ الَّذِيْنَ يُضَاهِئُوْنَ بِخَلْقِ اللهِ

“Manusia yang paling pedih siksanya pada hari kiamat adalah orang-orang yang membuat penyerupaan dengan makhluk Allah.” (HR. Bukhari: 2479, Muslim: 2107)

Sebagaimana riwayat Bukhari dan Muslim dari Ibnu Abbas bahwa ia berkata: Aku mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

كُلُّ مُصَوِّرٍ فِي النَّارِ، يُجْعَلُ لَهُ بِكُلِّ صُوْرَةٍ صَوَّرَهَا نَفْس يُعَذَّبُ بِهَا فِيْ جَهَنَّمَ

“Setiap mushawwir (pelukis) berada di dalam neraka, dan setiap gambar yang dibuatnya diberi nafas untuk menyiksa dirinya dalam neraka Jahannam.” (HR. Bukhari: 2225, Muslim: 2110)

BERSEDEKAH DI HARI JUM'AT.Ibnul Qayyim rahimullah mengatakan,"Sesungguhnya shadaqah pada hari Jum’at itu memiliki kelebi...
09/06/2022

BERSEDEKAH DI HARI JUM'AT.

Ibnul Qayyim rahimullah mengatakan,

"Sesungguhnya shadaqah pada hari Jum’at itu memiliki kelebihan dari hari-hari lainnya. Shadaqah pada hari itu dibandingkan dengan hari-hari lainnya dalam sepekan seperti shadaqah pada bulan Ramadhan jika dibandingkan dengan seluruh bulan lainnya."

( Zaadul Ma’ad : 1/407 )

Selamatkan Diri dari Siksa Neraka⁣⁣⁣⁣Di antara cara menyelamatkan diri dari siksa neraka adalah bersedekah. Namun jika t...
07/06/2022

Selamatkan Diri dari Siksa Neraka⁣⁣
⁣⁣
Di antara cara menyelamatkan diri dari siksa neraka adalah bersedekah. Namun jika tidak mampu maka tutur kata yang baik bisa menggantikannya. Ini juga menunjukkan bahwa tutur kata yang baik mendapatkan kedudukan yang mulia. ⁣⁣
⁣⁣
Dari ‘Adi bin Hatim, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,⁣⁣
⁣⁣
اتَّقُوا النَّارَ وَلَوْ بِشِقِّ تَمْرَةٍ فَإِنْ لَمْ تَجِدُوا فَبِكَلِمَةٍ طَيِّبَةٍ⁣⁣
“Selamatkanlah diri kalian dari siksa neraka, walaupun dengan separuh kurma. Jika kalian tidak mendapatkannya, maka cukup dengan bertutur kata yang baik.” (HR. Bukhari no. 6023 dan Muslim no. 1016.)⁣⁣
⁣⁣
Ibnul Qayyim mengatakan, “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjadikan tutur kata yang baik sebagai pengganti dari sedekah bagi yang tidak mampu untuk bersedekah.” (Iddatush Shobirin wa Dzakhirotusy Syakirin, Ibnu Qayyim Al Jauziyah, hal. 109, Mawqi’ Al Waroq)⁣⁣
⁣⁣
Ibnu Baththol mengatakan, “Tutur kata yang baik adalah sesuatu yang dianjurkan dan termasuk amalan kebaikan yang utama. Karena Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam (dalam hadits ini) menjadikannya sebagaimana sedekah dengan harta. Antara tutur kata yang baik dan sedekah dengan harta memiliki keserupaan. Sedekah dengan harta dapat menyenangkan orang yang diberi sedekah. Sedangkan tutur kata yang baik juga akan menyenangkan mukmin lainnya dan menyenangkan hatinya. Dari sisi ini, keduanya memiliki kesamaan (yaitu sama-sama menyenangkan orang lain).” (Syarh al Bukhari, Ibnu Baththol, 17/273, Asy Syamilah.⁣⁣
⁣⁣
Sumber artikel: https://rumaysho.com/782-lemah-lembutlah-dalam-bertutur-kata.html⁣⁣

BUKA PINTU REZEKI DENGAN ISTIGHFARBismillahTeman-teman yg semoga dimuliakan Allah ‘Azza Wa JallaDorongan mencari rizki s...
07/06/2022

BUKA PINTU REZEKI DENGAN ISTIGHFAR

Bismillah

Teman-teman yg semoga dimuliakan Allah ‘Azza Wa Jalla

Dorongan mencari rizki sering menyebabkan banyak orang terpental dari jalan yang lurus. Padahal Islam, sebagai agama sempurna yang mengatur seluruh dimensi kehidupan seorang hamba, telah memberikan solusi yang begitu jelas dalam usaha memperlancar rizki.

Di antara tuntunan yang ditawarkan untuk menggapai tujuan tersebut: memperbanyak istighfar. Dalil tuntunan tersebut firman Allah ta’ala,

“فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّاراً . يُرْسِلِ السَّمَاء عَلَيْكُم مِّدْرَاراً . وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَل لَّكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَل لَّكُمْ أَنْهَاراً”

Artinya: “Aku (Nabi Nuh) berkata (pada mereka), “Beristighfarlah kepada Rabb kalian, sungguh Dia Maha Pengampun. Niscaya Dia akan menurunkan kepada kalian hujan yang lebat dari langit. Dan Dia akan memperbanyak harta serta anak-anakmu, juga mengadakan kebun-kebun dan sungai-sungai untukmu” (QS. Nuh: 10-12)

Ayat di atas menjelaskan dengan gamblang bahwa di antara buah istighfar: turunnya hujan, lancarnya rizki, banyaknya keturunan, suburnya kebun serta mengalirnya sungai.

Sumber: https://muslim.or.id/7702-membuka-pintu-rizki-dengan-istighfar.html

BERSABARLAH DENGAN UJIAN ALLAH.Ujian dan cobaan Allah pasti datang untuk orang-orang yang beriman. Dahulu kala ujian san...
05/06/2022

BERSABARLAH DENGAN UJIAN ALLAH.

Ujian dan cobaan Allah pasti datang untuk orang-orang yang beriman. Dahulu kala ujian sangat berat, gergaji membelah tubuh mereka, tubuh disisir dengan sisir besi hingga memisahkan daging dan tulang mereka.

Namun semua itu tidak mengeluarkan mereka dari agama Allah. Umat inipun tentu akan diuji oleh Allah, Allah berfirman :

كُلُّ نَفْسٍ ذَائِقَةُ الْمَوْتِ وَنَبْلُوكُم بِالشَّرِّ وَالْخَيْرِ
فِتْنَةً وَإِلَيْنَا تُرْجَعُونَ

"tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yang sebenar-benarnya). dan hanya kepada kamilah kamu dikembalikan." (QS. Al-Anbiya: 35)

RACUN YANG MEMATIKANIbnul Qayyim rahimahullahu berkata :"Perbautan dosa itu ibarat seseorang meminum racun. maka taubat ...
04/06/2022

RACUN YANG MEMATIKAN

Ibnul Qayyim rahimahullahu berkata :

"Perbautan dosa itu ibarat seseorang meminum racun. maka taubat yang akan menawarkan dan mengobati racun tersebut. Dan ketaatan kepada Allah yang akan menyebabkan dia sehat wal afiat."

Madarijus Salikin 1/222

APAKAH SYAHID MENINGGAL KARENA TENGGELAM ?Nabi shallallahu alaihi wa sallam menjelaskan beberapa kondisi yang menyebabka...
03/06/2022

APAKAH SYAHID MENINGGAL KARENA TENGGELAM ?

Nabi shallallahu alaihi wa sallam menjelaskan beberapa kondisi yang menyebabkan seorang mendapat pahala mati syahid. Diantaranya adalah mati karena tenggelam.

Beliau shallallahu alaihi wa sallam bersabda,
مَنْ قُتِلَ فِي سَبِيلِ اللهِ فَهُوَ شَهِيدٌ، وَمَنْ مَاتَ فِي سَبِيلِ اللهِ فَهُوَ شَهِيدٌ، وَمَنْ مَاتَ فِي الطَّاعُونِ فَهُوَ شَهِيدٌ، وَمَنْ مَاتَ فِي الْبَطْنِ فَهُوَ شَهِيدٌ، وَالْغَرِيقُ شَهِيدٌ

“Siapa yang terbunuh di jalan Allah, dia syahid. Siapa yang mati (tanpa dibunuh) di jalan Allah dia syahid, siapa yang mati karena wabah penyakit Tha’un, dia syahid. Siapa yang mati karena sakit perut, dia syahid. Siapa yang mati karena tenggelam, dia syahid.” (HR. Muslim 1915).

Al-Hafidz Al-Aini menjelaskan makna hadis di atas,

“Mereka mendapat status syahid secara hukum, bukan hakiki. Ini karunia Allah untuk umat ini, Dia menjadikan musibah yang dialami umat ini sebagai pembersih dosa mereka, penambah pahala, bahkan sampai mengantarkan mereka derajat para syuhada hakiki.” (Umdatul Qari Syarh Shahih Bukhari, 14/180).

Address

Bogor
16158

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Kahf Media posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Kahf Media:

Videos

Share

Category


Other Media in Bogor

Show All