12/02/2023
Bersyukur
Ini adalah perasaan yg kami rasakan saat tasmi juz 30 ananda Faizah diselesaikan. Alhamdulillah dari sekian cerita menuju hari itu, ada banyak perjuangan yg sudah ia lalui. Selama Hampir 2 tahun setiap hari ia, dibantu ustadzah , menambah hafalan juz 30. Tak selalu mudah, kadang stuck di ayat tertentu. Kadang lancar tp mudah lepasnya. Semangat di sekolah, sampai rumah malas murojaah. Dan jangan lupa, usianya baru 4 tahun saat memulainya.
Sebagai orangtua, tak ada ekspektasi berlebihan yang kami sisipkan padanya, hanya harapan agar ia senang berinteraksi dg Al-Qur’an. Kesenangan akan menumbuhkan cinta. Jd walau belum bisa baca Quran, setidaknya ia familiar dg ayat-ayatnya dan kupingnya senantiasa mendengar lantunan ayat Qur'an.
Alhamdulillah Februari 2023 program ziyadahnya selesai. Program dari sekolah, setelah selesai menamatkan juz 30, maka ananda akan tasmi di atas panggung di depan kawan2nya & keluarganya. Sejujurnya kami khawatir karena saat menjelang waktunya, hafalan juga belum mutqin, sempat demam & ada batuk. Kami juga baru kedatangan anggota keluarga baru, shg fokus kami masih terpecah & sering lupa mengajaknya murojaah. Ikhtiar kami adalah terus menyalakan murottal sesering mungkin sambil memintanya ikut mengulang-ulang.
MasyaAllah Tabarakallah Faizah. Saat dirimu berkata siap, maka kami dukung sepenuhnya. Kami doakan dg sungguh-sungguh. Berharap Allâh SWT memudahkan lisanmu melantunkan ayat-ayatNya. Sungguh Ia yg berkuasa atas segala sesuatu.
Jazakillah khoir anak shalihah, sudah berjuang, sudah semangat & menyelesaikan sampai akhir. Segala kesulitan semoga membuatmu lebih siap dlm menghadapi perjuangan selanjutnya.