Pada kasus kematian Brigadir Yosua banyak masyarakat yang kecewa terhadap kasus ini, terlebih kasus ini dilakukan oleh oknum kepolisian. Banyak masyarakat yang berpendapat di media social, tetapi banyak juga masyarakat yang
menyebarkan berita bohong terkait kasus ini. Analis Media Sosial dan Founder Drone Emprit Media Kernels Indonesia, Ismail Fahmi mengatakan, ini kesempatan masyarakat untuk memberikan aspirasi, tetapi ada juga orang yang sengaja membuat suasana menjadi keruh. (Red) #ElshintaNewsFlash
Kondisi global saat ini masih belum membaik, terutama di sektor ekonomi yang masih belum
stabil. Pemerintah Indonesia masih ada PR untuk memperbaiki ekonomi yang ada di Indonesia. Ketua MPR Bambang Soesatyo pada pidato di sidang tahunan MPR/DPR/DPD
tahun 2022, mengatakan bahwa Indonesia masuk pada tingkat resesi yang kecil, hanya berkisar 3 persen, dibanding negara negara di Eropa dan di Asia Pasific.
Bambang menambahkan dalam pidatonya, kita tidak boleh lalai dalam menghadapi krisis ini, karena kenaikan inflasi menjadi ancaman untuk negara Indonesia. Indonesia di prediksi akan masuk inflasi pada kisaran 10-12 persen. (Red) #NewsFlash
Direktorat tindak pidana narkoba bareskrim polri mengungkap penyelundupan narkoba dari Jerman. Direktur Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri Brigjen Pol Krisno H Siregar, dalam konferensi pers Kamis siang 11 agustus 2022 menyatakan, pengungkapan tersebut merupakan hasil pengembangan dari 39 butir narkoba, yang disembunyikan dalam peralatan makanan dan makanan hewan.
Dalam konferensi pers, Brigjen Pol Krisno menambahkan, barang narkoba tersebut sudah sampai di kantor pengawasan bea cukai sebanyak 13.500 lebih. Brigjen Pol Krisno juga menambahkan belum tau siapa yang mengirim narkoba tersebut. (Red)
#narkoba #narkotika #Jerman #internasional #jaringan
Mahfud MD meminta keluarga Brigadir Joshua untuk tetap bersabar dan tetap memberikan kepercayaan kepada lembaga penegak hukum. Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Ade Irfan Pulungan menegaskan, percayakan kasus ini kepada tim khusus yang telah dibentuk oleh Kapolri.
Ade menambahkan, pihak kepolisian melalui kejaksaan, akan mengungkap kebenaran materil. Apakah pasal yang dituduhkan relevan atau tidak. Ade percaya bahwa Jendral Sigit mampu menyelesaikan masalah ini dan jajarannya akan bersikap secara profesional. (Red)
#newsflahs #usuttuntas
Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengaku menemui beberapa kendala saat proses pengusutan kasus meninggalnya Brigadir J dan masih harus mengatur strategi-strategi agar kasus ini cepat terungkap. Komisioner Komnas Hak Asasi Manusia, Beka Ulung Hapsara menjelaskan, kasus ini semakin kabur karena prosesnya belum selesai dan masih harus mengkonfirmasi kepada yang bersangkutan agar menjadi informasi yang utuh.
Kadivpropam Non aktif Ferdi Sambo akan dimintau keterangan oleh Penyidik Polri. Pemanggilan ini dilakukan beberapa jam setelah penetapan Tersangka pada Bharada E. Sementara itu Jumat besok Komnas berencana meminta keterangan dari Pihak uji Balistik, seperti Proyektil dan Serbuk Peluru, termasuk juga menjadwalkan ulang untuk memintai keterangan mengenai CCTV. (Red)
#BrigadirJ #polisi #komnasham