Ruang Bang Rudy

Ruang Bang Rudy ๐Ÿ“Œ "Ruang utk berpikir secara Cerdas 'n Waras..."
๐Ÿ“Œ "Please Comment, Like 'n Share... "

Terima kasih banyak untuk penggemar berat baru saya! ๐Ÿ’Ž Arjun Arisona
26/06/2024

Terima kasih banyak untuk penggemar berat baru saya! ๐Ÿ’Ž Arjun Arisona

๐Ÿด ๐—˜๐—ง๐—œ๐—ž๐—” ๐—ก๐—ข๐—ก๐—š๐—ž๐—ฅ๐—ข๐—ก๐—š ๐——๐—œ ๐—–๐—ข๐—™๐—™๐—˜๐—˜ ๐—ฆ๐—›๐—ข๐—ฃ. ๐—–๐—ผ๐—ณ๐—ณ๐—ฒ๐—ฒ ๐˜€๐—ต๐—ผ๐—ฝ ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—ต ๐˜๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฝ๐—ฒ๐—ป๐˜‚๐—ต ๐—ธ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—ด๐—ถ๐—ฎ๐—ฎ๐—ป. ๐—ง๐—ฎ๐—ฝ๐—ถ ๐—ถ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐˜, ๐—ธ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—ด...
26/06/2024

๐Ÿด ๐—˜๐—ง๐—œ๐—ž๐—” ๐—ก๐—ข๐—ก๐—š๐—ž๐—ฅ๐—ข๐—ก๐—š ๐——๐—œ ๐—–๐—ข๐—™๐—™๐—˜๐—˜ ๐—ฆ๐—›๐—ข๐—ฃ.

๐—–๐—ผ๐—ณ๐—ณ๐—ฒ๐—ฒ ๐˜€๐—ต๐—ผ๐—ฝ ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—ต ๐˜๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฝ๐—ฒ๐—ป๐˜‚๐—ต ๐—ธ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—ด๐—ถ๐—ฎ๐—ฎ๐—ป. ๐—ง๐—ฎ๐—ฝ๐—ถ ๐—ถ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐˜, ๐—ธ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—ด๐—ถ๐—ฎ๐—ฎ๐—ป๐—บ๐˜‚ ๐—ท๐˜‚๐—ด๐—ฎ ๐—ต๐—ฎ๐—ฟ๐˜‚๐˜€ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฒ๐—ป๐—ฎ๐—น ๐˜๐—ฎ๐˜๐—ฎ ๐—ธ๐—ฟ๐—ฎ๐—บ๐—ฎ ๐—ฎ๐—ด๐—ฎ๐—ฟ ๐˜๐—ฎ๐—ธ ๐—บ๐—ฒ๐—ฟ๐˜‚๐˜€๐—ฎ๐—ธ ๐—ธ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—ด๐—ถ๐—ฎ๐—ฎ๐—ป ๐—ผ๐—ฟ๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—น๐—ฎ๐—ถ๐—ป.

Mereka yang menyebalkan seringnya tak sadar kalau mereka menyebalkan. Oleh karena itu, jangan sampai kita menjadi satu dari seribu orang yang menyebalkan. Di coffee shop, banyak sekali terjadi โ€˜kegiatan menyebalkanโ€™ yang seharusnya tidak harus terjadi jika pengunjung maupun pekerjanya sedikit saja memiliki satu hal yang bernama good manners.

Sering kita melihat pelanggan yang berisik di coffee shop, membuang sampah sembarangan dan tak sopan saat berbicara dengan barita atau waiters. Sering juga kita melihat barista yang cekikian di balik bar menggosip tentang pelanggan atau tak ramah saat melayani pesannya. Good manners di coffee shop harus terjalin dua arah. Dan dari sisi pelanggan alias peminum kopi yang sering melipir ke kedai kopi, berikut ada beberapa tips agar kita lebih santun saat nongkrong di sana. Selamat membaca.

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐˜๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—ต ๐——๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฆ๐—ผ๐—ฝ๐—ฎ๐—ป ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐—•๐—ฎ๐—ฟ๐—ถ๐˜€๐˜๐—ฎ ๐—๐—ถ๐—ธ๐—ฎ ๐—ž๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—ง๐—ฎ๐—ธ ๐— ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฒ๐—ฟ๐˜๐—ถ.

Kita sering tak mengerti beberapa hal yang ada di menu. Bertanya karena tak tahu adalah kegiatan yang sopan asal nada bicaranya juga sopan. Jangan lupa berikan senyum. Karena senyum yang tulus takkan pernah salah meluluhkan kekakuan. Oh iya, tanyakan juga ada menu rekomendasi barista. Mereka biasanya dengan senang hati memaparkan apa yang menjadi favoritnya.

๐—ง๐—ถ๐—ป๐—ด๐—ด๐—ฎ๐—น๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—š๐—ฎ๐—ฑ๐—ด๐—ฒ๐˜-๐—บ๐˜‚ ๐—ฆ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฒ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ฟ ๐—ฆ๐—ฎ๐—ท๐—ฎ.

Sering sekali kita melihat orang-orang yang memesan ke coffee bar tanpa melihat wajah barista. Mereka berbicara tapi tak sekalipun matanya beralih dari handphone yang digenggamnya. Percayalah, siapapun yang kamu perlakukan begini akan merasa kurang dihormati. Tinggalkan sebentar teknologi. Pesan kopimu dan bicaralah face to face dengan barista di depanmu.

๐—๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐— ๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ๐—ต ๐—๐—ถ๐—ธ๐—ฎ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ๐—บ๐˜‚ ๐—ง๐—ฎ๐—ธ ๐—ฆ๐—ฒ๐˜€๐˜‚๐—ฎ๐—ถ ๐—ฌ๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ž๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—œ๐—ป๐—ด๐—ถ๐—ป๐—ธ๐—ฎ๐—ป.

Jika cappuccino di coffee shop B berbeda rasa dengan cappuccino di coffee shop A, jangan langsung marah. Karena bisa saja kedua coffee shop ini memiliki biji, mesin dan keahlian barista yang berbeda-beda. Jangan marah jika latte art di coffee shop C tak seindah coffee shop D, karena tiap kedai kopi punya ciri, kelebihan dan kelemahannya sendiri-sendiri.

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ง๐—ถ๐—ฝ.

Jika kopimu nikmat luar biasa atau kamu sedang merayakan kebahagiaan di hari itu, tak ada salahnya memberikan sedikit tip untuk barista yang telah bekerja keras untuk menambah kebahagiaanmu. Lagian berbagai membuat kita lebih bahagia, bukan?

๐—๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—˜๐—ด๐—ผ๐—ถ๐˜€ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ฟ๐—ธ๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ ๐—ช๐—œ๐—™๐—œ.

WiFi yang disediakan coffee shop bukan hanya untuk dirimu seorang. Well, kecuali memang ada wifi yang berbayar. Tapi jika tidak, sudah seharusnya kamu memikirkan orang lain. Mengunduh film berkapasitas besar dengan menggunakan WiFi di coffee shop adalah tindakan yang sungguh tidak bijak. Bayangkan jika ada orang yang sedang menyelesaikan pekerjaannya di coffee shop tersebut dengan membutuhkan internet. Bayangkan jika ada mahasiswa yang sedang diburu mengerjakan tugas akhir. Intinya jangan egois hanya demi kesenangan diri sendiri.

๐—๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—•๐˜‚๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฆ๐—ฎ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐—ต ๐—ฆ๐—ฒ๐—บ๐—ฏ๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป.

Meskipun ada yang akan membersihkan coffee shop tersebut, bukan berarti kamu bisa dengan seenaknya membuang sampah sembarangan dan membuat coffee shop itu berantakan, bukan? I mean come on, guys. Membuang tisu dan abu rokok dengan semena-mena tak membuat kamu keren di mata orang banyak.

๐—๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ๐˜€๐—ถ๐—ธ.

Kita sering kelewatan saat ngobrol bareng teman-teman dan tanpa sadar bahwa suara obrolan dan ketawa kita mengganggu pengunjung lain. Bersenang-senang boleh, asal jangan sampai merugikan orang lain. Ingat, coffee shop adalah tempat umum. Jadi kepentingan pribadi sebaiknya jangan mendominasi.

๐— ๐—ฒ๐—ฟ๐—ผ๐—ธ๐—ผ๐—ธ๐—น๐—ฎ๐—ต ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐—ง๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐˜๐—ป๐˜†๐—ฎ.

Beberapa coffee shop memisahkan ruangan smoking dan non-smoking. Tapi tak sedikit juga para kostumer bandel yang tak mematuhi aturan yang ada. Asap rokok yang mengganggu pengunjung lain sangat menyebalkan, kawan. Jangan sampai kamu menjadi satu dari mereka yang menyebalkan itu ya.

๐™ฉ๐™๐™š๐™ ๐™ž๐™ฉ๐™˜๐™๐™ฃ.๐™˜๐™ค๐™ข.

Saya baru saja menghubungi 700 pengikut! Terima kasih atas dukungan berkelanjutan. Saya tidak mungkin berhasil tanpa And...
24/06/2024

Saya baru saja menghubungi 700 pengikut! Terima kasih atas dukungan berkelanjutan. Saya tidak mungkin berhasil tanpa Anda semua. ๐Ÿ™๐Ÿค—๐ŸŽ‰

๐—›๐—œ๐—ก๐——๐—”๐—ฅ๐—œ ๐—›๐—”๐—Ÿ ๐—œ๐—ก๐—œ ๐—ž๐—˜๐—ง๐—œ๐—ž๐—” ๐—•๐—˜๐—ฅ๐—ž๐—จ๐—ก๐—๐—จ๐—ก๐—š ๐—ž๐—˜ ๐—ž๐—˜๐——๐—”๐—œ ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ. ๐—ž๐—ฒ๐—ฑ๐—ฎ๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐˜๐—ฒ๐—ป๐˜๐˜‚๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐˜๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—ฏ๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐—ธ ๐—ผ๐—ฟ๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐˜€๐—ฎ๐—ท๐—ถ๐—ฎ๐—ป ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ณ๐—ฎ๐˜ƒ๐—ผ๐—ฟ๐—ถ๐˜ ๐—บ...
24/06/2024

๐—›๐—œ๐—ก๐——๐—”๐—ฅ๐—œ ๐—›๐—”๐—Ÿ ๐—œ๐—ก๐—œ ๐—ž๐—˜๐—ง๐—œ๐—ž๐—” ๐—•๐—˜๐—ฅ๐—ž๐—จ๐—ก๐—๐—จ๐—ก๐—š ๐—ž๐—˜ ๐—ž๐—˜๐——๐—”๐—œ ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ.

๐—ž๐—ฒ๐—ฑ๐—ฎ๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐˜๐—ฒ๐—ป๐˜๐˜‚๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐˜๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—ฏ๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐—ธ ๐—ผ๐—ฟ๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐˜€๐—ฎ๐—ท๐—ถ๐—ฎ๐—ป ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ณ๐—ฎ๐˜ƒ๐—ผ๐—ฟ๐—ถ๐˜ ๐—บ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ, ๐—ณ๐—ฎ๐—ธ๐˜๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—ธ๐—ฒ๐—ฑ๐—ฎ๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐˜๐—ถ๐—ฑ๐—ฎ๐—ธ ๐—ต๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐˜€๐—ฒ๐—ธ๐—ฒ๐—ฑ๐—ฎ๐—ฟ ๐˜๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—บ๐—ถ๐—ป๐˜‚๐—บ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ.

Semakin marak kedai kopi dengan berbagai rupa mengusung konsep interior yang menarik, dari mulai konsep kekinian hingga menawarkan suasana minum kopi layaknya di rumah. Bahkan hampir di tiap kota kedai kopi selalu ada, menjadi destinasi para penikmat kopi untuk sekadar menghabiskan waktu atau melakukan janji temu. Kedai kopi tidak lagi hanya menjadi pemuas hasrat minum kopi, kedai kopi kini berperan sebagai wadah sosial tempat segala hal perbincangan.

Kedai kopi sebagai wadah sosial setidaknya pernah saya rasakan, awalnya kebiasaan ke kedai kopi adalah pelarian untuk menyendiri, namun semakin hari malahan bertemu dengan kenalan baru di kedai kopi. Maka kedai kopi berhasil sebagai wadah sosial, namun bukan berarti tidak ramah untuk mereka yang ingin menyendiri. Maka sabagai sesama pengunjung pun perlu menjaga etika, apa lagi pengunjung yang menjadikan kedai kopi sebagai titik temu.

Secara sederhana, ketika kamu berkunjung ke kedai kopi jangan lakukan hal yang ketika suatu hal tersebut menimpamu, kamu merasa tidak nyaman karenanya. Sedikit tips secara umum apa yang harus kamu hindari karena bisa mengganggu pengunjung lain di kedai kopi.

๐——๐˜‚๐—ฑ๐˜‚๐—ธ ๐—ฑ๐—ถ ๐—ž๐—ฒ๐—ฑ๐—ฎ๐—ถ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ง๐—ฎ๐—ป๐—ฝ๐—ฎ ๐— ๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐˜€๐—ฎ๐—ป ๐—”๐—ฝ๐—ฎ๐—ฝ๐˜‚๐—ป.

Beberapa orang yang berkunjung ke kedai kopi, sering melakukan hal ini tanpa mereka sadari. Apakah berkunjung karena ingin melakukan pekerjaan di laptop mereka atau melakukan janji temu di kedai kopi, ada saja beberapa pengunjung yang ketika ditanya pesanannya menjawab โ€œnanti ya sebentar lagiโ€, โ€œnanti ya menunggu teman datangโ€. Biasakan jangan duduk jika tidak pesan apa pun ketika mengunjungi kedai kopi, harga pengunjung lain yang datang dan memesan hanya untuk mendapatkan meja ternyaman mereka di kedai kopi.

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ๐˜€๐—ถ๐—ธ ๐—ฆ๐—ฒ๐—ต๐—ถ๐—ป๐—ด๐—ด๐—ฎ ๐— ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ด๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ด๐˜‚ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐˜‚๐—ป๐—ท๐˜‚๐—ป๐—ด ๐—ฆ๐—ฒ๐—ธ๐—ถ๐˜๐—ฎ๐—ฟ ๐—ž๐—ฎ๐—บ๐˜‚.

Sememangnya kedai kopi adalah wadah sosial, namun bukan berarti kamu bisa menciptakan kebisingan yang berpotensi mengganggu. Jika sedang mendengarkan musik dari laptop kamu, sebaiknya menggunakan earset. Suara obrolan kamu dengan temanmu jangan sampai mengganggu pengunjung lain, pelankan suara ketika mengobrol.

๐— ๐—ฒ๐—น๐—ฒ๐˜๐—ฎ๐—ธ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—•๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—•๐—ฎ๐˜„๐—ฎ๐—ฎ๐—ป ๐——๐—ถ ๐—ž๐˜‚๐—ฟ๐˜€๐—ถ.

Jika berkunjung ke kedai kopi sendirian, pastinya ada kursi kosong di meja kamu, karena umumnya satu meja untuk dua kursi. Pada kondisi kedai kopi yang ramai pengunjung, kekurangan kursi kadang sering terjadi tidak ada salahnya kamu menawarkan kursi kosong di meja kamu, bukan meletakkan barang bawaan di kursi itu.

๐—ง๐—ถ๐—ฑ๐—ฎ๐—ธ ๐—ฆ๐—ฎ๐—ฏ๐—ฎ๐—ฟ ๐— ๐—ฒ๐—ป๐˜‚๐—ป๐—ด๐—ด๐˜‚ ๐—ฃ๐—ฒ๐˜€๐—ฎ๐—ป๐—ฎ๐—ป.

Sajian kopi diseduh dengan sungguh oleh para barista, kadang intensitas pengunjung yang ramai membuat antrian pesanan, sehingga pesanan kamu menjadi lama. Lihatlah kondisinya, dan bersabar menanti pesanan sajian kopi yang akan dibuat untuk kamu.

๐—ง๐—ฒ๐—ฟ๐—น๐—ฎ๐—น๐˜‚ ๐—”๐˜€๐˜†๐—ถ๐—ธ ๐—ฑ๐—ถ ๐— ๐—ฒ๐—ท๐—ฎ ๐—ฆ๐—ฒ๐—ป๐—ฑ๐—ถ๐—ฟ๐—ถ.

Kadang kamu merasa tidak ada persahabatan dari kenalan di kedai kopi, sehingga terlau asyik sendiri di meja kamu. Bahkan, menjadi berantakan karena beberapa sampah makanan dari dalam tas kamu. Sedikit menebarkan senyum dan obrolan ramah seperlunya dengan pengunjung lain di sebelah meja kamu tidak ada salahnya.

Pengalaman kamu berkunjung ke kedai kopi umumnya akan menciptakan etika yang perlahan kamu sepakati. Seperti harus mengucapkan terimakasih ketika pesanan diantarkan, atau memberikan tips ke pelayan. Pernahkah kamu mengalami ketidak-nyamanan dari pengunjung lain atau pengalaman menarik yang dari pelayan kedai kopi? Selamat menikmati sajian kopi kamu hari ini.

๐—ฆ๐˜‚๐—บ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ :
๐™ฉ๐™๐™š ๐™จ๐™ฅ๐™ง๐™ช๐™˜๐™š. ๐™˜๐™ค๐™ข, ๐™’๐™๐™–๐™ฉ ๐™ฃ๐™ค๐™ฉ ๐™ฉ๐™ค ๐™™๐™ค ๐™ž๐™ฃ ๐™– ๐™˜๐™ค๐™›๐™›๐™š๐™š ๐™จ๐™๐™ค๐™ฅ.

Terima kasih ya guys.... Atas dukungan nya.. ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™
24/06/2024

Terima kasih ya guys.... Atas dukungan nya.. ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™

Saya mendapatkan 181 pengikut, membuat 144 postingan dan menerima 488 tanggapan dalam 90 hari terakhir! Terima kasih ata...
08/06/2024

Saya mendapatkan 181 pengikut, membuat 144 postingan dan menerima 488 tanggapan dalam 90 hari terakhir! Terima kasih atas dukungan berkelanjutan Anda. Saya tidak mungkin berhasil tanpa Anda. ๐Ÿ™๐Ÿค—๐ŸŽ‰

๐—–๐—”๐—ฅ๐—” ๐— ๐—˜๐—ก๐—œ๐—ž๐— ๐—”๐—ง๐—œ ๐—”๐—ž๐—›๐—œ๐—ฅ ๐—ฃ๐—˜๐—ž๐—”๐—ก ๐——๐—˜๐—ก๐—š๐—”๐—ก ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ. ๐— ๐—ฒ๐—บ๐—ฎ๐˜€๐˜‚๐—ธ๐—ถ ๐—ฎ๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฝ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป, ๐—ธ๐—ถ๐˜๐—ฎ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐˜„๐—ฎ๐—ธ๐˜๐˜‚ ๐—ธ๐—ผ๐˜€๐—ผ๐—ป๐—ด ๐—ธ๐—ถ๐˜๐—ฎ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฐ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ธ๐—ฟ๐—ฎ๐—บ๐—ฎ...
08/06/2024

๐—–๐—”๐—ฅ๐—” ๐— ๐—˜๐—ก๐—œ๐—ž๐— ๐—”๐—ง๐—œ ๐—”๐—ž๐—›๐—œ๐—ฅ ๐—ฃ๐—˜๐—ž๐—”๐—ก ๐——๐—˜๐—ก๐—š๐—”๐—ก ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ.

๐— ๐—ฒ๐—บ๐—ฎ๐˜€๐˜‚๐—ธ๐—ถ ๐—ฎ๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฝ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป, ๐—ธ๐—ถ๐˜๐—ฎ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ฝ๐—ฎ๐˜ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐˜„๐—ฎ๐—ธ๐˜๐˜‚ ๐—ธ๐—ผ๐˜€๐—ผ๐—ป๐—ด ๐—ธ๐—ถ๐˜๐—ฎ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฐ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ธ๐—ฟ๐—ฎ๐—บ๐—ฎ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ธ๐—ฒ๐—น๐˜‚๐—ฎ๐—ฟ๐—ด๐—ฎ ๐—ฎ๐˜๐—ฎ๐˜‚ ๐˜๐—ฒ๐—บ๐—ฎ๐—ป. ๐——๐—ถ๐˜€๐—ถ๐—ป๐—ถ, ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐˜๐—ฎ๐—ต๐˜‚ ๐—ฏ๐—ฎ๐—ด๐—ฎ๐—ถ๐—บ๐—ฎ๐—ป๐—ฎ ๐—ฐ๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐—ธ๐—บ๐—ฎ๐˜๐—ถ ๐—ธ๐˜‚๐—ฎ๐—น๐—ถ๐˜๐—ฎ๐˜€ ๐—ฎ๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฝ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฑ๐—ถ๐—บ๐˜‚๐—น๐—ฎ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ฟ๐—ถ ๐—บ๐—ฒ๐—บ๐—ถ๐—ป๐˜‚๐—บ ๐˜€๐—ฒ๐—ฐ๐—ฎ๐—ป๐—ด๐—ธ๐—ถ๐—ฟ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ.

Saat akhir pekan, tentunya kita akan beristirahat dari hiruk pikuknya aktivitas yang kita lakukan dari hari senin sampai jumat. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan saat di akhir pekan, ada yang berolahraga di pagi hari, bertemu keluarga dan teman, sampai melakukan me time sesuai dengan kesenangan masing-masing.

Mungkin, kita sedikit intermezzo mengenai akhir pekan. Bagi banyak orang, akhir pekan adalah waktu dimana mayoritas dari kita terlepas dari segala hiruk pikuk aktivitas harian seperti bekerja dan belajar di sekolah. Jadi, kalau akhir pekan kamu bisa bebas melakukan kegiatan apapun asal kamu bisa melepas penat dan kamu dapat memulai kegiatan di hari senin lebih tenang tanpa ada stress.

Bagi penikmat kopi, secangkir kopi menjadi ritual wajib yang tidak bisa dilewatkan, karena tanpa minum kopi, akan lemas seharian. Daripada menikmati kopi yang sama setiap hari. Disini kamu akan menemukan beberapa opsi yang bisa kamu eksplorasi dan akhirnya pengalaman minum kopi kamu akan meningkat dari sebelumnya.

๐—ฆ๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐— ๐—ฎ๐—ป๐˜‚๐—ฎ๐—น ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฆ๐—ฎ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ถ ๐—ฑ๐—ถ ๐—”๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป.

Pertama, kamu bisa menikmati akhir pekan dengan kopi single origin yang memiliki profile rasa yang unik seperti, rasa buah-buahan, coklat, dan Floral yang unik.

Kamu bisa memulai petualangan rasa dengan 7 days coffee drip yang baik buah-buahan maupun choco dan nutty. Kamu tidak perlu repot memiliki alat seduh keren seperti Pour Over, Gooseneck Kettle, dan Coffee Server. Cukup dengan teko air panas yang ada di rumah dan cangkir untuk minum, kamu sudah bisa seduh 7 days coffee drip dengan mudah.

๐—˜๐—ธ๐˜€๐—ฝ๐—น๐—ผ๐—ฟ๐—ฎ๐˜€๐—ถ ๐—ฅ๐—ฎ๐˜€๐—ฎ ๐—ฑ๐—ถ ๐—”๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ž๐—ฎ๐—ฝ๐˜€๐˜‚๐—น.

Jika, akhir pekan kamu sudah padat tapi kamu butuh kopi yang cepat jadi. Kamu bisa coba menggunakan kopi kapsul untuk menikmati secangkir kopi kamu. O10 Capsule bisa jadi pilihan kamu untuk membuat kopi dengan cepat

O10 Capsule memiliki banyak rasa, dari kopi hitam crema espresso yang memiliki profile rasa coklat dan karamel, gayo yang terkenal dengan pahitnya yang khas, luwak yang sudah terkenal di seluruh dunia, dan infused coffee yang menghadirkan profile rasa buah-buahan. Ukuran kapsul O10 cocok digunakan untuk mesin kopi kapsul lainnya juga. Jadi kamu bisa menggunakan mesin kopi kapsul yang tersedia di rumah kamu.

Jika kamu ingin pakai susu di kopi kamu, kamu bisa miliki milk frother, tujuannya untuk membuat susu kamu memiliki foam yang menambah kenikmatan kopi yang kamu nikmati di akhir pekan.

Membuat susu yang ada foam lebih mudah dengan milk frother, tidak perlu listrik, kamu bisa menikmati kopi susu seperti cappucino

Milk Frother bisa menjadi pilihan kamu untuk membuat susu yang ada foamnya sehingga kamu bisa buat cappucino dengan mudah tanpa perlu steam susu dengan steamer mesin kopi.

๐—ฅ๐—ฒ๐—ป๐—ฐ๐—ฎ๐—ป๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ฒ๐—ด๐—ถ๐—ฎ๐˜๐—ฎ๐—ป ๐—”๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—”๐—น๐—ฎ๐˜ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฃ๐—ผ๐—ฟ๐˜๐—ฎ๐—ฏ๐—น๐—ฒ.

Sebelum menjalani hari di akhir pekan, membuat espresso tidak hanya membutuhkan mesin yang besar dan kompleks, kamu bisa menggunakan alat portable ini untuk membuat espresso yang bisa kamu kreasikan dengan minuman lainnya

Membuat espresso lebih mudah berkat Nanopresso dari Wacaco, dengan ukuran yang mudah dimasukan ke dalam tas. Kamu bisa buat kopi dimana aja dengan menyiapkan air panas dan bubuk kopi yang sudah digiling halus. Kamu tidak perlu khawatir ketika di daerah kamu toko kopi sangat jauh. Ini sangat cocok untuk kamu yang sedang liburan bersama keluarga atau teman.

๐—”๐—ธ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ง๐—ฒ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐— ๐—ฒ๐—บ๐—ฎ๐—ธ๐—ป๐—ฎ๐—ถ ๐—›๐—ฎ๐—ฟ๐—ถ.

Menjalani akhir pekan memiliki berbagai cara mulai dari, liburan, santai di rumah, bertemu teman, hingga menyendiri dan melakukan kegiatan me time sesuai dengan kesenangan masing-masing.

Banyak dari kita adalah penikmat kopi, tanpa kopi maka tidak ada semangat dalam menjalani akhir pekan. Oleh karena itu, membuat kopi adalah opsi utama sebelum menjalani akhir pekan. Kamu bisa eksplorasi kopi dari coffee drip seperti 7 days single origin yang beragam rasanya, O10 capsule yang cepat, dan alat portable kopi seperti Nanopresso.

Jadi, kamu ingin mulai eksplorasi kopi dari mana nih. Selamat Berakhir Pekan.

Terima kasih kawan kawan semua...
07/06/2024

Terima kasih kawan kawan semua...

๐Ÿฏ ๐—ง๐—˜๐—ž๐—ก๐—œ๐—ž ๐—ฃ๐—ข๐—จ๐—ฅ๐—œ๐—ก๐—š ๐——๐—”๐—ก ๐—ฅ๐—”๐—›๐—”๐—ฆ๐—œ๐—” ๐—•๐—Ÿ๐—ข๐—ข๐— ๐—œ๐—ก๐—š. ๐—ฃ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ๐—ถ๐—ป๐—ด ๐—ฑ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—บ ๐—บ๐—ฒ๐˜๐—ผ๐—ฑ๐—ฒ ๐˜€๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ฐ๐˜‚ ๐—ฝ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐˜€๐—ฎ๐—ท๐—ถ๐—ฎ๐—ป ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ, ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ด๐˜‚๐—ป๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ๐—ฟ๐—ถ๐—ฝ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ ๐˜€๐—ฒ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ๐˜๐—ถ ...
06/06/2024

๐Ÿฏ ๐—ง๐—˜๐—ž๐—ก๐—œ๐—ž ๐—ฃ๐—ข๐—จ๐—ฅ๐—œ๐—ก๐—š ๐——๐—”๐—ก ๐—ฅ๐—”๐—›๐—”๐—ฆ๐—œ๐—” ๐—•๐—Ÿ๐—ข๐—ข๐— ๐—œ๐—ก๐—š.

๐—ฃ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ๐—ถ๐—ป๐—ด ๐—ฑ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—บ ๐—บ๐—ฒ๐˜๐—ผ๐—ฑ๐—ฒ ๐˜€๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ฐ๐˜‚ ๐—ฝ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐˜€๐—ฎ๐—ท๐—ถ๐—ฎ๐—ป ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ, ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ด๐˜‚๐—ป๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ๐—ฟ๐—ถ๐—ฝ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ ๐˜€๐—ฒ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ๐˜๐—ถ ๐—ฉ๐Ÿฒ๐Ÿฌ, ๐—–๐—ต๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐˜… ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ฎ๐—น๐—ถ๐˜๐—ฎ ๐—ป๐—ฎ๐—บ๐˜‚๐—ป ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐˜ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฝ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ ๐—ผ๐˜ƒ๐—ฒ๐—ฟ ๐˜๐—ถ๐—ฑ๐—ฎ๐—ธ ๐—ต๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—ถ๐˜๐˜‚ ๐˜€๐—ฎ๐—ท๐—ฎ.

Sebagian penikmat kopi menganggap metode manual brew merupakan ritual, untuk beberapa orang manual brew bukan hanya sekadar ritual, tapi meditasi. Karena dengan menyeduh kopi, menikmati tiap detik prosesnya, adalah kebahagiaan batin. Metode seduh manual tidak menggunakan mesin, tidak ada lampu indikator, tidak perlu terhubung dengan listrik, hanya memerlukan alat kopi seduh yang sederhana, yaitu dripper.

Jika pada konsepnya, untuk menyajikan kopi yang nikmat perlu memperhitungkan 7 hal yang antara lain, metode seduh serta teknik seduhan, rasio kopi, ukuran gilingan kopi, kualitas air seduhan, lamanya air bertemu dengan kopi, suhu air, dan juga filter. Maka teknik pouring masuk pada tahap pertama yang perlu diperhitungkan. Walaupun beberapa orang berpendapat teknik pouring tidak memberikan kesan yang terlalu jelas untuk hasil akhir kopi, setidaknya kamu perlu mengetahui ada 3 teknik pouring yang sering diterapkan para barista.

๐— ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฒ๐—ป๐—ฎ๐—น ๐—ง๐—ฒ๐—ธ๐—ป๐—ถ๐—ธ ๐—ฃ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ๐—ถ๐—ป๐—ด.

Teknik ini bukan tentang bagaimana gerakan air saat pouring, apakah itu zig-zag, membentuk spiral atau jatuhnya air hanya pada satu titik. Namun yang sering diterapkan seorang barista adalah, waktu bertemunya air dengan bubuk kopi, dan bagaimana proses agitasi pada saat pouring.

1. Pouring di awal untuk blooming biasanya hanya membasahi keseluruhan bubuk kopi pada dripper, setelah beberapa saat proses blooming, kemudian dilanjutkan pouring akhir untuk menyelesaikan semua sisa airnya. Pada teknik ini hanya membutuhkan 2 kali pouring.
2. Sama seperti sebelumnya, di awal melakukan pouring untuk blooming beberapa saat, setelahnya dilanjutkan menuangkan setengah sisa air ke dripper yang terisi bubuk kopi. Setelah air mulai turun dan terlihat permukaan bubuk kopi, melanjutkan pouring akhir. Teknik ini yang ramai digunakan para barista, membutuhkan 3 kali pouring.
3. Blooming di awal pouring beberapa saat, kemudian sedikit demi sedikit menuangkan air ke dripper yang berisi bubuk kopi. Berapa ml air yang dituang, tidak menjadi acuan, sedikit demi sedikit menuangkannya, ketika dituang sudah menutupi permukaan bubuk kopi, berhenti sejenak, bila terlihat bubuk kopi maka tuang lagi sedikit, begitu berulang sampai air dituang semuanya. Jumlah pouring tidak tetap pada teknik ini, dan membutuhkan waktu yang cukup lama.

๐—Ÿ๐—ฒ๐—ฏ๐—ถ๐—ต ๐——๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—บ ๐— ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฒ๐—ป๐—ฎ๐—ถ ๐—•๐—น๐—ผ๐—ผ๐—บ๐—ถ๐—ป๐—ด.

Makna blooming masih menyisakan misteri, ada yang berpendapat blooming artinya bahwa biji kopi yang digunakan masih fresh, ada juga mengartikan blooming adalah proses pelepasan gas yang ada pada biji kopi. Biasanya pada 15-45 detik awal proses blooming terjadi saat bubuk kopi pada dripper di tuang air. Pelepasan gas ini juga, melepaskan karakter rasa yang tidak diinginkan dari kopi, sehingga memang perlu sentuhan awal dari air ke bubuk kop untuk beberapa saat. Terlalu banyak air pada proses blooming, malah akan membuat rasa kopi menjadi hambar.

Tiap teknik menuang air memiliki khas masing-masing, perihal karakter rasa pastinya berbeda, karena mengacu pada waktu ekstraksi dan lamanya air bertemu dengan bubuk kopi. Untuk pouring yang maksimal, ada baiknya menggunakan kettle yang sesuai dan nyaman saat melakukan pouring. Bagaimana pengalaman kamu ketika pouring, pernahkah kamu menggunakan alat kopi pour over seperti Bonavita, Boduum, atau Kinto?

src: ๐™จ๐™š๐™–๐™ฉ๐™ฉ๐™ก๐™š ๐™˜๐™ค๐™›๐™›๐™š๐™š ๐™œ๐™š๐™–๐™ง ๐™๐™–๐™ฃ๐™™ ๐™œ๐™ง๐™ค๐™ช๐™ฃ๐™™. ๐™˜๐™ค๐™ข

๐Ÿฏ ๐—๐—˜๐—ก๐—œ๐—ฆ ๐—ฃ๐—ข๐—จ๐—ฅ ๐—ข๐—ฉ๐—˜๐—ฅ ๐—ฃ๐—œ๐—Ÿ๐—œ๐—›๐—”๐—ก ๐—ฌ๐—”๐—ก๐—š ๐—•๐—˜๐—Ÿ๐—จ๐—  ๐—ž๐—”๐— ๐—จ ๐—ž๐—˜๐—ง๐—”๐—›๐—จ๐—œ. ๐—๐—ถ๐—ธ๐—ฎ ๐˜€๐—ฒ๐—น๐—ฎ๐—บ๐—ฎ ๐—ถ๐—ป๐—ถ ๐—ฝ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ ๐—ผ๐˜ƒ๐—ฒ๐—ฟ ๐—ต๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—ถ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐˜๐—ถ๐—ธ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฉ๐Ÿฒ๐Ÿฌ, ๐—–๐—ต๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐˜… ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ฎ๐—น๐—ถ๐˜๐—ฎ...
06/06/2024

๐Ÿฏ ๐—๐—˜๐—ก๐—œ๐—ฆ ๐—ฃ๐—ข๐—จ๐—ฅ ๐—ข๐—ฉ๐—˜๐—ฅ ๐—ฃ๐—œ๐—Ÿ๐—œ๐—›๐—”๐—ก ๐—ฌ๐—”๐—ก๐—š ๐—•๐—˜๐—Ÿ๐—จ๐—  ๐—ž๐—”๐— ๐—จ ๐—ž๐—˜๐—ง๐—”๐—›๐—จ๐—œ.

๐—๐—ถ๐—ธ๐—ฎ ๐˜€๐—ฒ๐—น๐—ฎ๐—บ๐—ฎ ๐—ถ๐—ป๐—ถ ๐—ฝ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ ๐—ผ๐˜ƒ๐—ฒ๐—ฟ ๐—ต๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—ถ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐˜๐—ถ๐—ธ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฉ๐Ÿฒ๐Ÿฌ, ๐—–๐—ต๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐˜… ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ฎ๐—น๐—ถ๐˜๐—ฎ, ๐—บ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ ๐—ฏ๐—ผ๐—น๐—ฒ๐—ต๐—น๐—ฎ๐—ต ๐—ธ๐—ฎ๐—น๐—ถ ๐—ถ๐—ป๐—ถ ๐—บ๐—ฒ๐—บ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ๐—ธ๐—ฒ๐—ป๐—ฎ๐—น๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฎ๐—ฝ๐—ฎ ๐—ท๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐˜€ ๐—ฝ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ ๐—ผ๐˜ƒ๐—ฒ๐—ฟ ๐—น๐—ฎ๐—ถ๐—ป ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฏ๐—ถ๐˜€๐—ฎ ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—ฐ๐—ผ๐—ฏ๐—ฎ.

Pour over bisa dibilang jenis manual brew yang paling banyak dipilih oleh pecinta kopi Gelombang Ketiga. Primadona seperti Hario V60, Chemex, dan Kalita (baik itu flat bottom maupun Kalita Wave) banyak sekali ditemukan di kedai kopi bahkan dimiliki sendiri oleh penikmat kopi di rumah mereka. Padahal ada beberapa brand alat-alat kopi lain yang merilis produk pour over yang mungkin bisa menjadi pilihan coffee lovers untuk mencecap pengalaman dalam seduh menyeduh. Oleh karena itu, berikut pilihan pour over yang membutuhkan eksplorasi lebih oleh para pecandu kopi.

๐—•๐—ผ๐—ป๐—ฎ๐˜ƒ๐—ถ๐˜๐—ฎ ๐—ฃ๐—ผ๐—ฟ๐—ฐ๐—ฒ๐—น๐—ฎ๐—ถ๐—ป ๐——๐—ฟ๐—ถ๐—ฝ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ.

Bonavita selama ini terkenal dengan adjustment kettle temperature-nya, ternyata memiliki produk dripper yang tak kalah unggul. Bonavita Porcelain Dripper terbuat dari porselain dengan sisi bagian dalam yang bergelombang dan didesain khusus untuk udara dan aliran air. Berbeda dengan Kalita Wave yang memiliki tiga lubang pada bagian bawahnya, Bonavita Porcelain Dripper memiliki empat lubang yang memungkinkan memberikan cita rasa unik yang berbeda. Menurut kami yang sudah mencoba menyeduh dengan dripper ini, Bonavita Porcelain Dripper memberikan hasil yang softer than Kalita, but bolder than V60. Karena terbuat dari porselain panas air terjaga dengan sangat baik. Tersedia dengan ukuran 2 dan 4 cup serta 4 pilihan warna Bonavita Porcelain Dripper siap memberi kenikmatan yang mungkin selama ini kamu cari. Oh iya, gunakan paper filter Kalita Wave untuk menyeduh dengan alat ini.

๐—•๐—ผ๐—ฑ๐˜‚๐—บ ๐—ฃ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ ๐—ข๐˜ƒ๐—ฒ๐—ฟ ๐—–๐—ผ๐—ณ๐—ณ๐—ฒ๐—ฒ ๐— ๐—ฎ๐—ธ๐—ฒ๐—ฟ.

Sekilas bentuknya menyerupai jam pasir seperti pendahulunya Chemex, tapi Bodum Pour Over Coffee Maker ini memiliki ciri khas berbeda yang tentunya memberi hasil seduhan yang berbeda p**a. Bodum adalah salah satu brand coffee premium yang tentunya tak perlu di ragukan lagi. Alat seduh pour over ini terdiri dari mesh filter permanen yang terbuat dari stainless steel, bodinya terbuat dari borosilicate glass yang anggun dan elegan. Filter khususnya tidak memerlukan kertas filter lain karena sudah didesain sedemikian rupa. Agar tidak panas saat dipindahkan, bagian bodinya juga diberi karet dengan empat pilihan warna yaitu hijau, putih, merah, kuning, pink dan hitam. Tak hanya berfungsi sebagai gagang tahan panas, tetapi juga mempercantik bentuknya.

๐—ž๐—ถ๐—ป๐˜๐—ผ ๐—–๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ๐˜ ๐—–๐—ผ๐—ณ๐—ณ๐—ฒ๐—ฒ ๐——๐—ฟ๐—ถ๐—ฝ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ & ๐—ฃ๐—ผ๐˜.

Untuk kamu yang menyukai hasil seduhan dengan rasa yang bold, body dan sedikit oily, maka Kinto Carat Coffee Dripper & Pot ini adalah pilihan yang tepat. Filternya yang terbuat dari stainless steel dengan lubang mikroskopik khusus mampu menghasilkan cita rasa yang berbeda dari pour over sekelasnya. Kinto sebagai brand kopi unggulan yang tak hanya berani dalam urusan kualitas namun terdepan dalam desain-desain produknya cukup percaya diri dengan menghadirkan Kinto Carat Coffee Dripper & Pot ini ke khalayak pecinta kopi dunia. Desain yang elegan, minimalis dan tak terlupakan menjadikan dripper ini tak hanya alat kopi biasa tetapi juga sebuah karya bernilai estetis tinggi.

Selamat sore kawan kawan semua dan salam sehat selalu... Gimana apakah hari ini sudah ngopi kah??? Salam sehat selalu...
05/06/2024

Selamat sore kawan kawan semua dan salam sehat selalu...

Gimana apakah hari ini sudah ngopi kah???

Salam sehat selalu...

Selamat pagi kawan kawan semua, terima kasih mbak meta dan kawan kawan semuanya... ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™
31/05/2024

Selamat pagi kawan kawan semua, terima kasih mbak meta dan kawan kawan semuanya... ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™

Saya telah menerima 100 tanggapan pada postingan saya dalam 30 hari terakhir. Terima kasih atas dukungan Anda. ๐Ÿ™๐Ÿค—๐ŸŽ‰
31/05/2024

Saya telah menerima 100 tanggapan pada postingan saya dalam 30 hari terakhir. Terima kasih atas dukungan Anda. ๐Ÿ™๐Ÿค—๐ŸŽ‰

Selamat pagi kawan kawan semua dunia Fb.. Fb pro benar benar membingungkan sekarang, tetap konsisten ya tetap turun kine...
30/05/2024

Selamat pagi kawan kawan semua dunia Fb..
Fb pro benar benar membingungkan sekarang, tetap konsisten ya tetap turun kinerja dan jam tayang, trus interaksi ya tetap, ya masih turun merah kinerja, terus followers gak saling interaksi, kita sudah interaksi, mereka hanya diam aja... Mohon maaf, kita saling koreksi diri masing-masing, ... Terima kasih atas perhatian, yuk saling komen yuk... ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™

๐—ง๐—œ๐—ฃ๐—ฆ ๐—š๐—œ๐—š๐—œ ๐—ง๐—˜๐—ง๐—”๐—ฃ ๐—ฃ๐—จ๐—ง๐—œ๐—› ๐— ๐—˜๐—ฆ๐—ž๐—œ ๐—ฆ๐—˜๐—ฅ๐—œ๐—ก๐—š ๐—ก๐—š๐—ข๐—ฃ๐—œ๐—•๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐—ธ ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ธ๐—ต๐—ฎ๐˜„๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ฟ ๐—ท๐—ถ๐—ธ๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ผ๐—ป๐˜€๐˜‚๐—บ๐˜€๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐˜„๐—ฎ๐—ฟ๐—ป๐—ฎ ๐—ด๐—ถ๐—ด๐—ถ ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐˜‚๐—ฏ๐—ฎ๐—ต ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐˜๐—ฎ๐—ธ ๐—ฝ๐˜‚๐˜๐—ถ๐—ต...
28/05/2024

๐—ง๐—œ๐—ฃ๐—ฆ ๐—š๐—œ๐—š๐—œ ๐—ง๐—˜๐—ง๐—”๐—ฃ ๐—ฃ๐—จ๐—ง๐—œ๐—› ๐— ๐—˜๐—ฆ๐—ž๐—œ ๐—ฆ๐—˜๐—ฅ๐—œ๐—ก๐—š ๐—ก๐—š๐—ข๐—ฃ๐—œ

๐—•๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐—ธ ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ธ๐—ต๐—ฎ๐˜„๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ฟ ๐—ท๐—ถ๐—ธ๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ผ๐—ป๐˜€๐˜‚๐—บ๐˜€๐—ถ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐˜„๐—ฎ๐—ฟ๐—ป๐—ฎ ๐—ด๐—ถ๐—ด๐—ถ ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐˜‚๐—ฏ๐—ฎ๐—ต ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐˜๐—ฎ๐—ธ ๐—ฝ๐˜‚๐˜๐—ถ๐—ต ๐—ฐ๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐—ฟ๐—น๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—น๐—ฎ๐—ด๐—ถ. ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—น ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฎ๐—ฝ๐—ฎ ๐˜๐—ถ๐—ฝ๐˜€ ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฏ๐—ถ๐˜€๐—ฎ ๐—ฑ๐—ถ๐—น๐—ฎ๐—ธ๐˜‚๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฎ๐—ด๐—ฎ๐—ฟ ๐—ธ๐—ฒ๐˜€๐—ฒ๐—ต๐—ฎ๐˜๐—ฎ๐—ป ๐—ด๐—ถ๐—ด๐—ถ ๐˜๐—ฒ๐˜๐—ฎ๐—ฝ ๐˜๐—ฒ๐—ฟ๐—ท๐—ฎ๐—ด๐—ฎ.

Kopi minuman beralkohol, minuman soda, minuman manis dan beberapa minuman dengan pewarna lainnya jika dikonsumsi secara rutin akan menyebabkan berubahnya warna pada gigi kita. Maklum karena minuman tersebut bersentuhan langsung dengan gigi saat kita mengonsumsinya.

Banyak juga teman-teman saya yang ingin mengonsumsi kopi tapi enggan memulai karena takut warna gigi putih mereka berubah menjadi kekuningan dikarenakan kafein dan warna khas kopi yang hitam. Memang, kopi mampu mengubah warna gigi jika tidak diperhatikan kesehehatan giginya. Namun ada lho tips sederhana yang bisa ditiru agar gigi senantiasa putih cerah meski mengonsumsi setiap hari. Yuk ikuti tipsnya!

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ธ๐˜‚๐—บ๐˜‚๐—ฟ

Sangat disarankan untuk berkumur kurang lebih 10 detik sehabis minum kopi. Hal ini mampu meluruhkan sisa-sisa kopi yang masih tertinggal di rongga mulut dan gigi kita. Jadi sehabis ngopi biasakan untuk berkumur dengan air selama 10 detik. Berkumur dengan rutin mampu mengurangi risiko menguningnya gigi karena selalu dibersihkan.

๐—›๐—ถ๐—ป๐—ฑ๐—ฎ๐—ฟ๐—ถ ๐— ๐—ถ๐—ป๐˜‚๐—บ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐— ๐—ฎ๐—ป๐—ถ๐˜€.

Kopi dengan pemanis memperparah kerusakan gigi dan lapisan enamel yang ada pada gigi kita. Jadi kalau bisa kurangi minum kopi dengan pemanis yang terlalu tinggi kandungannya. Dan kalau pun terjadi tetap berkumur setelah mengonsumsinya.

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ธ๐˜‚๐—บ๐˜‚๐—ฟ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ข๐—ฏ๐—ฎ๐˜ ๐—ž๐˜‚๐—บ๐˜‚๐—ฟ ๐—ง๐—ฎ๐—บ๐—ฏ๐—ฎ๐—ต๐—ฎ๐—ป

Di pasaran ada banyak sekali produk cairan untuk berkumur yang bisa kamu pilih untuk menjaga kesehatan gigi kamu. Terkadang menyikat gigi saja tidak cukup untuk menghilangkan noda kopi dan sisa makanan lainnya. Oleh karena itu, jika kamu adalah peminum kopi kelas berat dan ingin gigimu tetap putih terawat, tak ada salahnya untuk berkumur dengan cairan kumur khusus ini. Selain gigi terhindar dari plak, napas pun bisa senantiasa menjadi lebih segar.

๐—๐—ฎ๐˜‚๐—ต๐—ถ ๐— ๐—ถ๐—ป๐˜‚๐—บ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐˜„๐—ฎ๐—ฟ๐—ป๐—ฎ.

Ada banyak sekali menu kopi yang warnya cantik. Nah, minuman kopi dengan pewarna khusus ini memang menggiurkan tetapi akan semakin memperparah tinggalnya noda dan plak pada gigi kita. Oleh karena itu, kalau bisa hindari jenis minuman seperti ini. Selain nodanya menempel di gigi, minuman seperti ini juga kurang baik untuk kesehatan.

๐— ๐—ถ๐—ป๐˜‚๐—บ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐— ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ด๐˜‚๐—ป๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฆ๐—ฒ๐—ฑ๐—ผ๐˜๐—ฎ๐—ป.

Ini adalah tips paling jitu tapi tak bisa diaplikasikan pada kopi panas. Bisa, tapi harus menggunakan sippy cup. Jadi kontak kopi dengan gigi bisa dikurangi. Nah, kalau kamu penikmat kopi dingin, mulai sekarang minumlah kopimu dengan sedotan ya. Ini meminimalisir kontak kopi dengan gigi.

๐—ฆ๐—ถ๐—ธ๐—ฎ๐˜ ๐—š๐—ถ๐—ด๐—ถ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ฃ๐—ฎ๐˜€๐˜๐—ฒ ๐—ฆ๐˜๐—ฟ๐—ผ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ.

Pasta stroberi yang dimaksud adalah buah stroberi dengan campuran soda kue atau baking soda. Stroberi dan baking soda mengandung asam malat yang bekerja secara efektif untuk menghilangkan noda dan zat lain di permukaan gigi kita. Cara membuatnya cukup muda. Ambil 3-4 stroberi segar lalu giling hingga halus. Setelah itu campurkan 1 sendok teh baking soda dan aduk hingga tercampur rata. Lalu aplikasikan pada gigi dengan mengoleskannya pada gigi menggunakan sikat gigi. Diamkan kurang lebih 5 menit lalu bilas dengan berkumur.

Ingat! Ini hanya bisa kamu lakukan paling banyak 2x sebulan. Karena jika terlalu sering mampu merusak enamel pada gigi kita. Selamat mencoba!

Artikel disunting dari ๐™ฌ๐™ฌ๐™ฌ.๐™๐™š๐™–๐™ก๐™ฉ๐™.๐™˜๐™ค๐™ข.

Terima kasih sudah menjadi orang yang paling banyak berinteraksi dan masuk ke daftar interaksi mingguan saya! ๐ŸŽ‰ Nurur Ro...
27/05/2024

Terima kasih sudah menjadi orang yang paling banyak berinteraksi dan masuk ke daftar interaksi mingguan saya! ๐ŸŽ‰ Nurur Rohmah, Ance Juwita Ompusunggu, NurMy DieMy'zLove

Terima kasih mbak meta.. ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™
24/05/2024

Terima kasih mbak meta.. ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™

๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐——๐—”๐—ก ๐—ฆ๐—˜๐—ฃ๐—”๐—ž ๐—•๐—ข๐—Ÿ๐—” ๐—ฆ๐—˜๐—ฃ๐—˜๐—ฅ๐—ง๐—œ ๐—”๐—ฃ๐—” ๐—ฃ๐—˜๐—ก๐—š๐—”๐—ฅ๐—จ๐—›๐—ก๐—ฌ๐—” ๐—ฃ๐—”๐——๐—” ๐—ฃ๐—˜๐—ฅ๐—™๐—ข๐—ฅ๐— ๐—” ๐—ฃ๐—˜๐— ๐—”๐—œ๐—ก. ๐—ž๐—ผ๐—บ๐—ฝ๐—ฒ๐˜๐—ถ๐˜€๐—ถ ๐—ฏ๐—ถ๐—น๐—ฎ ๐—ฎ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ฟ ๐—ป๐—ฒ๐—ด๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ ๐—ฑ๐—ถ ๐—˜๐—ฟ๐—ผ๐—ฝ๐—ฎ ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ๐—ฎ๐˜๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ...
24/05/2024

๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐——๐—”๐—ก ๐—ฆ๐—˜๐—ฃ๐—”๐—ž ๐—•๐—ข๐—Ÿ๐—” ๐—ฆ๐—˜๐—ฃ๐—˜๐—ฅ๐—ง๐—œ ๐—”๐—ฃ๐—” ๐—ฃ๐—˜๐—ก๐—š๐—”๐—ฅ๐—จ๐—›๐—ก๐—ฌ๐—” ๐—ฃ๐—”๐——๐—” ๐—ฃ๐—˜๐—ฅ๐—™๐—ข๐—ฅ๐— ๐—” ๐—ฃ๐—˜๐— ๐—”๐—œ๐—ก.

๐—ž๐—ผ๐—บ๐—ฝ๐—ฒ๐˜๐—ถ๐˜€๐—ถ ๐—ฏ๐—ถ๐—น๐—ฎ ๐—ฎ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ฟ ๐—ป๐—ฒ๐—ด๐—ฎ๐—ฟ๐—ฎ ๐—ฑ๐—ถ ๐—˜๐—ฟ๐—ผ๐—ฝ๐—ฎ ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ๐—ฎ๐˜๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ฑ๐—ถ ๐˜๐—ผ๐—ป๐˜๐—ผ๐—ป ๐—ผ๐—น๐—ฒ๐—ต ๐—ฏ๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐—ธ ๐—ผ๐—ฟ๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ฑ๐—ถ ๐˜€๐—ฒ๐—น๐˜‚๐—ฟ๐˜‚๐—ต ๐—ฑ๐˜‚๐—ป๐—ถ๐—ฎ. ๐—”๐—ด๐—ฎ๐—ฟ ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐˜๐—ถ๐—ฑ๐—ฎ๐—ธ ๐—ธ๐—ฒ๐—ฐ๐—ฒ๐˜„๐—ฎ ๐—ฝ๐—ฒ๐—บ๐—ฎ๐—ถ๐—ป ๐—ณ๐—ฎ๐˜ƒ๐—ผ๐—ฟ๐—ถ๐˜ ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—บ๐—ฎ๐—ถ๐—ป ๐—ท๐—ฒ๐—น๐—ฒ๐—ธ ๐—ธ๐—ฎ๐—ฟ๐—ฒ๐—ป๐—ฎ ๐˜€๐˜๐—ฎ๐—บ๐—ถ๐—ป๐—ฎ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—ฎ๐—ฏ๐—ถ๐˜€. ๐—ง๐—ฒ๐—ฟ๐—ป๐˜†๐—ฎ๐˜๐—ฎ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฏ๐—ถ๐˜€๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—บ๐—ฏ๐—ฎ๐—ป๐˜๐˜‚ ๐—ฝ๐—ฒ๐—บ๐—ฎ๐—ถ๐—ป ๐—ฏ๐—ผ๐—น๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ท๐—ฎ๐—ด๐—ฎ ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฟ๐—ณ๐—ผ๐—ฟ๐—บ๐—ฎ ๐˜๐—ฒ๐˜๐—ฎ๐—ฝ ๐—ฝ๐—ฟ๐—ถ๐—บ๐—ฎ.

Jauh hari sebelum bertanding para pemain sepak bola menjalani pelatihan fisik tentunya, dan program latihan ini disesuaikan dengan kebutuhan tiap pemain. Secara umum berkaitan dengan performa atlet profesional, sajian kopi juga masuk ke daftar konsumsi untuk program latihan mereka.

Namun hal ini masih menyisakan perdebatan panjang, ada yang pro bahwa kopi mampu mendukung performa selama latihan dan ada juga yang kontra mengingat jika konsumsi kopi berlebih berpotensi mengganggu program latihan. Walaupun demikian, sebenarnya sajian kopi bisa sangat bermanfaat untuk situasi tertentu dan jadi sangat membantu ketika paham untuk mengonsumsinya dengan tepat.

Sekilas tentang: ๐™†๐™ค๐™ฅ๐™ž ๐™ƒ๐™ž๐™ฉ๐™–๐™ข.

๐— ๐—ถ๐—ป๐˜‚๐—บ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐Ÿฏ๐Ÿฌ-๐Ÿฒ๐Ÿฌ ๐— ๐—ฒ๐—ป๐—ถ๐˜. ๐—ฆ๐—ฒ๐—ฏ๐—ฒ๐—น๐˜‚๐—บ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐˜‚๐—ป๐˜๐˜‚๐—ธ ๐—ง๐—ถ๐—ป๐—ด๐—ธ๐—ฎ๐˜๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฃ๐—ฒ๐—ฟ๐—ณ๐—ผ๐—ฟ๐—บ๐—ฎ.

Sebuah penelitian dilakukan melibatkan 18 pria yang merupakan bagian dari tim olahraga, memasukkan konsumsi permen karet berkafein pada program latihan lari sprint mereka. Permen karet berkafein ini setara dengan asupan 2 cangkir kopi. Menariknya sebuah kesimp**an dari penelitian ini, untuk mengambil manfaat kopi sebagai peningkat performa selama latihan maka perlu menjaga pola konsumsinya, terutama mereka yang sudah menjadi pemain sepak bola profesional.

Sebagai pemain sepak bola profesional, hindari minum kopi secara rutin karena hal ini akan membuat tubuh kebal dengan kafein kopi yang dikonsumsi, sehingga kopi tidak menjadi peningkat performa selama latihan. Namun jika mengonsumsi kopi untuk mengambil manfaat peningkatan performa, ada baiknya minum kopi 30-60 menit sebelum latihan ataupun pertandingan.

๐—ฃ๐—ฎ๐—ป๐˜๐—ฎ๐˜‚ ๐—”๐˜€๐˜‚๐—ฝ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—˜๐˜ƒ๐—ฎ๐—น๐˜‚๐—ฎ๐˜€๐—ถ ๐— ๐—ฎ๐—ป๐—ณ๐—ฎ๐—ฎ๐˜๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—ธ๐—ฒ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ฟ๐—ณ๐—ผ๐—ฟ๐—บ๐—ฎ ๐—ง๐˜‚๐—ฏ๐˜‚๐—ต.

Kopi seperti apa sebaiknya yang dikonsumsi untuk mengambil manfaat sebagai peningkatan performa selama latihan. Sajian kopi apa pun bisa saja, asalkan paham untuk terus memantau asupan kafein kopi yang dikonsumsi, sajian kopi susu kandungan kafeinnya lebih sedikit dibandingkan kopi manual.

Untuk mengambil manfaat sajian kopi selama program latihan, baiknya seduhan kopi manual. Karakteristik biji kopi pun tercatat cukup unik, kandungan kafein berangsur berkurang jika biji kopi terpapar udara, dalam hal ini disimpan terlalu lama setelah kemasan dibuka. Baiknya sedia biji kopi secukupnya untuk kebutuhan per 2 minggu ataupun per 1 bulan.

๐— ๐—ฒ๐—บ๐—ถ๐—น๐—ถ๐—ธ๐—ถ ๐—ฆ๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐— ๐—ฎ๐—ป๐˜‚๐—ฎ๐—น ๐—ฑ๐—ถ ๐—ฅ๐˜‚๐—บ๐—ฎ๐—ต ๐— ๐—ฒ๐—บ๐—ฏ๐—ฎ๐—ป๐˜๐˜‚ ๐—˜๐˜ƒ๐—ฎ๐—น๐˜‚๐—ฎ๐˜€๐—ถ ๐—ฃ๐—ฒ๐—ฟ๐—ณ๐—ผ๐—ฟ๐—บ๐—ฎ.

Ingin memasukkan sajian kopi ke program latihan kamu, maka perlu alat kopi manual yang praktis dan mudah untuk dianalisa. Sebagai contoh saja untuk eksplorasi manfaat kopi selama program latihan, jika hari ini menggunakan 15gram kopi dengan air seduhan 200ml, coba esok harinya menggunakan 13gram kopi dengan air seduhan 200ml. Analisa juga bagaimana kedua sajian kopi di hari yang berbeda tersebut mendukung kinerja tubuh kamu, sajian kopi mana yang memiliki catatan latihan terbaik.

Sudahkah punya alat kopi sendiri di rumah? Saya merekomendasikan kamu untuk mencoba alat kopi pour-over, rasakan pengalaman selama penyeduhan dan dapatkan pengalaman bersemangat selama latihan berlangsung.

sumber: ๐™ข๐™š๐™™๐™ž๐™˜๐™–๐™ก๐™ฃ๐™š๐™ฌ๐™จ๐™ฉ๐™ค๐™™๐™–๐™ฎ..๐™˜๐™ค๐™ข dan ๐™–๐™ข๐™ก๐™ž๐™›๐™š๐™™๐™จ๐™ค๐™˜๐™˜๐™š๐™ง๐™–๐™ฉ๐™๐™ก๐™š๐™ฉ๐™š.๐™˜๐™ค๐™ข.

Saya mendapatkan 192 pengikut, membuat 176 postingan dan menerima 519 tanggapan dalam 90 hari terakhir! Terima kasih ata...
24/05/2024

Saya mendapatkan 192 pengikut, membuat 176 postingan dan menerima 519 tanggapan dalam 90 hari terakhir! Terima kasih atas dukungan berkelanjutan Anda. Saya tidak mungkin berhasil tanpa Anda. ๐Ÿ™๐Ÿค—๐ŸŽ‰

๐—ง๐—”๐—ž๐—”๐—ฅ๐—”๐—ก ๐—ฅ๐—”๐—ฆ๐—œ๐—ข ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐—จ๐—ก๐—ง๐—จ๐—ž ๐—ฆ๐—˜๐——๐—œ๐—› ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐— ๐—”๐—ก๐—จ๐—”๐—Ÿ. ๐—š๐—ผ๐—น๐—ฑ๐—ฒ๐—ป ๐—ฟ๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ผ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ฎ๐—ถ๐—ฟ ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฑ๐—ฎ๐˜€๐—ฎ๐—ฟ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ท๐—ผ๐˜‚๐—ฟ๐—ป๐—ฎ๐—น ๐—ฆ๐—–๐—”๐—” (๐—ฆ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฐ๐—ถ๐—ฎ๐—น๐—ถ๐˜๐˜† ๐—–๐—ผ๐—ณ๐—ณ๐—ฒ๐—ฒ ๐—”๐˜€๐˜€๐—ผ๐—ฐ๐—ถ...
22/05/2024

๐—ง๐—”๐—ž๐—”๐—ฅ๐—”๐—ก ๐—ฅ๐—”๐—ฆ๐—œ๐—ข ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐—จ๐—ก๐—ง๐—จ๐—ž ๐—ฆ๐—˜๐——๐—œ๐—› ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐— ๐—”๐—ก๐—จ๐—”๐—Ÿ.

๐—š๐—ผ๐—น๐—ฑ๐—ฒ๐—ป ๐—ฟ๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ผ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ฎ๐—ถ๐—ฟ ๐—ฏ๐—ฒ๐—ฟ๐—ฑ๐—ฎ๐˜€๐—ฎ๐—ฟ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ท๐—ผ๐˜‚๐—ฟ๐—ป๐—ฎ๐—น ๐—ฆ๐—–๐—”๐—” (๐—ฆ๐—ฝ๐—ฒ๐—ฐ๐—ถ๐—ฎ๐—น๐—ถ๐˜๐˜† ๐—–๐—ผ๐—ณ๐—ณ๐—ฒ๐—ฒ ๐—”๐˜€๐˜€๐—ผ๐—ฐ๐—ถ๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ผ๐—ป ๐—ข๐—ณ ๐—”๐—บ๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ๐—ฐ๐—ฎ) ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—ต ๐Ÿฑ๐Ÿฑ ๐—ด/๐—Ÿ +_๐Ÿญ๐Ÿฌโ„… ๐—ฎ๐˜๐—ฎ๐˜‚ ๐Ÿญ:๐Ÿญ๐Ÿด. ๐—ฆ๐—ฒ๐—ฏ๐˜‚๐—ฎ๐—ต ๐—ฎ๐˜๐˜‚๐—ฟ๐—ฎ๐—ป ๐˜€๐˜๐—ฎ๐—ป๐—ฑ๐—ฎ๐—ฟ ๐—ฆ๐—–๐—”๐—” ๐˜‚๐—ป๐˜๐˜‚๐—ธ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐˜†๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต ๐Ÿด.๐Ÿฎ๐Ÿฑ ๐—ด๐—ฟ๐—ฎ๐—บ ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด๐—ฎ๐—ป ๐—ท๐˜‚๐—บ๐—น๐—ฎ๐—ต ๐—ฎ๐—ถ๐—ฟ ๐Ÿญ๐Ÿฑ๐Ÿฌ๐—บ๐—น, ๐—ป๐—ฎ๐—บ๐˜‚๐—ป ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚ ๐—ฏ๐—ถ๐˜€๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—บ๐—ผ๐—ฑ๐—ถ๐—ณ๐—ถ๐—ธ๐—ฎ๐˜€๐—ถ๐—ป๐˜†๐—ฎ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ท๐—ฎ๐—ฑ๐—ถ ๐—ฟ๐—ฎ๐˜€๐—ถ๐—ผ ๐—ถ๐—ฑ๐—ฒ๐—ฎ๐—น ๐—ธ๐—ฎ๐—บ๐˜‚.

The golden cup ratio for brewing coffee, juga dipengaruhi dari teknis penyeduhan kopi dengan alat kopi tertentu, perlu mencari rasio kopi ideal yang tepat untuk seduhan, dengan berkali-kali mencobanya. Tested, test, and testing.

Untuk menemukan formula tepat dalam menyajikan secangkir kopi yang nikmat perlu perhitungan. Rasio kopi dan air, coffee grind size, dan waktu seduhan saling berkaitan dalam satu jejaring yang sama. Rasio kopi dan air sudah tepat, jika grind size kopi ternyata tidak diperhatikan juga berdampak pada rasa kopi, dan lagi waktu seduhan juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Mengaliri air juga perlu memastikan waktu yang sesuai untuk seduhan kopi.

Dalam hal ini, kesampingkan sejenak coffee grind size dan juga waktu seduhan. Ada apa dengan rasio kopi dan air, bagaimana menghitung berapa gram kopi yang tepat untuk menyajikan secangkir kopi berukuran 10 ml? Pernahkah kamu memikirkannya, bagaimana barista melakukan perhitungan rasio, antara kopi dan air untuk secangkir kopi di meja kamu hari ini.

๐—–๐—”๐—ฅ๐—” ๐— ๐—˜๐—ก๐—š๐—›๐—œ๐—ง๐—จ๐—ก๐—š ๐—ฅ๐—”๐—ฆ๐—œ๐—ข ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐—œ๐——๐—˜๐—”๐—Ÿ :

Untuk menyeduh kopi enak sesuai selera, sudah pasti yang pertama harus mengerti karakter rasa nikmat seperti apa yang kita inginkan. Kecenderungan minum kopi seseorang berbeda-beda, ada yang menginginkan karakter rasa yang lembut dengan kesan rasa akhir yang nyaman, ada juga yang menyukai karakter rasa yang kuat dengan kesan rasa akhir yang cukup panjang. Kedua hal ini memiliki perbedaan yang mempengaruhi keputusan menggunakan rasio kopi seperti apa.

Sekarang ini saya bisa memastikan bahwa rasio kopi ideal saya 1:17, terlepas menggunakan alat kopi apa pun dan jenis gilingan seperti apa. Beberapa kali mencoba seduhan kopi dengan menggunakan single origin yang berbeda-beda, saya menyukai karakter rasa yang lebih seimbang menurut selera saya. Dan hingga akhirnya, rasio kopi ideal saya 1:17, dan rasio ini bisa jadi bukan rasio ideal kamu. Mulailah eksplorasi untuk menemukan takaran kopi ideal sesuai selera.

Perihal kopi, barista adalah teman berbual yang tepat. Mereka akan selalu jujur, mulai dari mana biji kopi itu berasal, sampai berakhir di secangkir meja kamu. Pastinya dengan senang hati, mereka-barista akan merasa menemukan teman masa kecil yang sama, menyukai apa pun tentang kopi. Mulailah dari obrolan ringan, sampai bahasan tentang takaran kopi dan air.

Saya pun demikian, pernah bertandang di salah satu coffee shop lokal di kota ini. Siapa yang mengira dia; barista sekaligus owner coffee shop tersebut. Bercerita banyak tentang kopi, dan berhasil melakukan brain washed pada saya. Menikmati kopi dengan jujur. Sampai pada akhirnya saya bertanya bagaimana rasa kopi bisa konsisten di tiap cangkirnya. Faktanya bukan sebuah kebetulan karena sebuah kebiasaan menyajikan kopi, tapi ada perhitungan rasio untuk menampilkan karakter rasa kopi di tiap cangkirnya.

๐—š๐—ผ๐—น๐—ฑ๐—ฒ๐—ป ๐—ฅ๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ผ ๐—ฃ๐˜‚๐—ฏ๐—น๐—ผ๐—ธ๐—ฎ๐˜€๐—ถ ๐—ฆ๐—–๐—”๐—”

Coffee to Water Ratio atau Water to Coffee Ratio. Pernahkah mendengar istilah 1:12 atau 1:16, ya benar, sebutan tersebut adalah rasio perbandingan kopi dan air. Namun, mana yang benar penyebutannya 1:16 atau 16:1 untuk menyatakan perbandingan rasio. Seperti apa pun penyebutannya, maknanya sama saja bertujuan untuk membandingkan gramasi kopi dan air seduhan.

Dalam jurnal the golden cup ratio yang diterbitkan SCAA (Speciality Coffee Association of America) 55 gram kopi untuk 1 liter air seduhan. Maknanya 55g:1000ml atau sama dengan 1:18, dan secara tidak langsung terjawab bahwa sebutan yang benar adalah Coffee to Water Ratio. Tapi walaupun demikian, sebagian negara menyebutkan rasio ini terbalik yaitu 18:1 bukan 1:18, maknanya tidak terlalu berbeda rasio skala 1 untuk menyebutkan gram kopi.

๐—ฅ๐—ฎ๐˜€๐—ถ๐—ผ ๐—”๐—ถ๐—ฟ ๐—ฆ๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต๐—ฎ๐—ป; ๐—ข๐˜‡ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—บ๐—น.

Membingungkan memang jika konversi oz (ounces) ke ml (milliliters) sedangkan rasio yang disepakati adalah g : ml. Masalah ini sering ditemui pada coffee shop yang mengimpor cup dari negara luar seperti Amerika, atau barista yang sedang mengikuti championship di negara tertentu dengan perhitungan ounces.

Perhitungan sederhananya, 1 oz = 30 ml. Jika cup yang menampung 7 oz berapa rasio kopi yang harus di-grind untuk secangkir kopi itu. Cobalah untuk mengkonversikan terlebih dahulu ke dari oz ke ml. Dengan rasio 1:18 maka 7oz = 210ml. Baiklah konversi ke ml sudah didapat 1g : 18ml maknanya ? : 210ml, bisa dihitung dengan 210ml/18ml = 12g. Maka 1g : 18ml sama artinya dengan 12g : 210ml.

๐Ÿญ:๐Ÿญ๐Ÿด ๐—”๐—ฝ๐—ฎ๐—ธ๐—ฎ๐—ต ๐—ฏ๐—ฒ๐—ป๐—ฎ๐—ฟ ๐—ง๐—ต๐—ฒ ๐—š๐—ผ๐—น๐—ฑ๐—ฒ๐—ป ๐—ฅ๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ผ??

Saya sendiri menganjurkan jangan percaya pada rasio ini, cukuplah hanya dijadikan referensi. Tapi, temukan perbedaannya rasio 1:18 dengan rasio lainnya. Pastikan karakter rasa pda tiap rasio, sehingga kamu dapat menentukan rasio mana yang sesuai untuk disajikan kepada pelangganmu.

Siapkan 4 cup kopi dengan rasio 1:20, 1:18, 1:15 dan 1:13, pada volume air yang sama yaitu 100ml dan pada titik suhu air yang sama dan kopi yang di-grind pada medium-fine. Cobalah mengenal karakter rasa kopi itu, mana rasio yang sesuai untuk si kopi.

Faktanya, single origin yang berbeda belum tentu sesuai dengan rasio yang sama, metode seduhan yang berbeda, berbeda p**a rasio yang sesuai untuk metode seduhan tertentu.

๐—ฃ๐—˜๐—ฅ๐—ง๐—”๐—ก๐—ฌ๐—”๐—”๐—ก ๐—จ๐— ๐—จ๐—  ๐—ง๐—˜๐—ฅ๐—ž๐—”๐—œ๐—ง ๐—ฅ๐—”๐—ฆ๐—œ๐—ข ๐—ž๐—ข๐—ฃ๐—œ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—”๐—œ๐—ฅ.

๐—”๐—ฝ๐—ฎ ๐—ถ๐˜๐˜‚ ๐—š๐—ผ๐—น๐—ฑ๐—ฒ๐—ป ๐—ฅ๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ผ ๐—ฑ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—บ ๐˜€๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ??

Golden ratio atau standar rasio kopi dan air yang cocok untuk menghasilkan seduhan kopi, jurnal penelitian SCAA (Specialty Coffee Association of America) merekomendasikan rasio 55 g/L ยฑ 10% dengan perbandingan 1:18. Cara menghitung rasio kopinya adalah 1 gram bubuk kopi untuk diseduh 18 ml air panas. Perbandingan rasio 1:18 dipercaya sebagai takaran kopi yang enak, karena menjadi standar acuan penyeduhan kopi skala dunia.

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ฎ๐—ฝ๐—ฎ ๐—ฟ๐—ฎ๐˜€๐—ถ๐—ผ ๐—ฉ๐Ÿฒ๐Ÿฌ ๐—ฃ๐—ผ๐˜‚๐—ฟ ๐—ข๐˜ƒ๐—ฒ๐—ฟ??

Praktik terbaik untuk menyeduh kopi pour-over untuk sajian 2 cangkir menggunakan rasio 1:18, dengan perbandingan 22 gram bubuk kopi gilingan medium-fine dan air seduhan 400 ml bersuhu 93.5ยฐC dengan total durasi seduh di antara 2:30 โ€“ 3 menit.

๐—•๐—ฒ๐—ฟ๐—ฎ๐—ฝ๐—ฎ ๐˜€๐—ฒ๐—ป๐—ฑ๐—ผ๐—ธ ๐˜‚๐—ป๐˜๐˜‚๐—ธ ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐˜†๐—ฒ๐—ฑ๐˜‚๐—ต ๐—ธ๐—ผ๐—ฝ๐—ถ ๐Ÿญ ๐—š๐—ฒ๐—น๐—ฎ๐˜€????

Lebih konsisten menyeduh kopi menakarnya dengan timbangan digital, namun pun demikian jika 1 sendok makan = 15 gram dan 1 gelas = 300 ml โ€“ 350 ml. Maka untuk menyeduh kopi yang enak untuk 1 gelas membutuhkan 1 sdm bubuk kopi dengan asumsi standar rasio kopi dan air 1:18 yaitu 15 gram bubuk kopi untuk 270 ml.

src: ๐™›๐™š๐™ก๐™ก๐™ค๐™ฌ๐™ฅ๐™ง๐™ค๐™™๐™ช๐™˜๐™ฉ๐™จ.๐™˜๐™ค๐™ข, ๐™จ๐™˜๐™–๐™–. ๐™ค๐™ง๐™œ.

๐—ฃ๐—ฎ๐˜€๐˜๐—ถ๐—ธ๐—ฎ๐—ป ๐—ฅ๐—ฎ๐˜€๐—ถ๐—ผ ๐—ž๐—ผ๐—ฝ๐—ถ๐—บ๐˜‚ ๐˜†๐—ฎ๐—ป๐—ด ๐—ง๐—ฒ๐—ฟ๐—ฏ๐—ฎ๐—ถ๐—ธ!!!

Address

Surabaya

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Ruang Bang Rudy posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Ruang Bang Rudy:

Videos

Share



You may also like