KabarDuri

KabarDuri KabarDuri.Net Media Berbadan Hukum Dengan Nama PT. Gradian Riau Media Siber

01/08/2024

Pembukaan perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-49 tingkat Kecamatan Mandau berlangsung meriah dan megah di halaman Masjid Besar Arafah Duri.

Bupati Kasmarni mengungkapkan harapannya agar momentum syiar Islam ini dapat mempengaruhi perilaku generasi milenial Islam agar lebih gemar membaca, menghafal, mempelajari, serta mengamalkan isi kandungan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam sambutannya, Bupati Kasmarni menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Camat Mandau, forkompincam, panitia pelaksana, serta semua pihak yang terlibat, baik langsung maupun tidak langsung, dalam pelaksanaan MTQ ke-49 yang terlihat megah dan meriah ini. "Harapan kami, melalui pelaksanaan MTQ ini, hendaknya menjadi momentum berharga bagi masyarakat Kecamatan Mandau untuk terus memperkuat komitmen dalam meningkatkan kualitas maupun kuantitas interaksinya dengan Al-Qur’an, baik dengan cara membaca, mentadabburi, serta menggali nilai-nilai yang terkandung di dalamnya, agar terciptanya masyarakat Mandau yang Qur’ani," ungkapnya.

Bupati Kasmarni juga mengulas berbagai prestasi dan program pembangunan yang telah dicapai Kabupaten Bengkalis. Dalam dua tahun terakhir, lebih dari 120 km jalan desa telah dibangun, 1.876 unit rumah masyarakat kurang mampu telah direhabilitasi, dan peningkatan kualitas SDM kaum perempuan serta layanan sosial di desa semakin baik. Kasmarni juga menyoroti pencapaian dalam pembinaan mental spiritual dengan adanya penyuluh agama di desa, serta terfasilitasinya berbagai kegiatan kepemudaan.

Lebih lanjut, Kasmarni mengungkapkan bahwa pada tahun anggaran 2024, Pemerintah Kabupaten telah menganggarkan berbagai kegiatan strategis di Kecamatan Mandau, seperti peningkatan Jalan Poros Desa Bathin Betuah, Jalan Stadion, Jalan Meranti Kelurahan Talang Mandi, Jalan Bumi Hijau, optimalisasi saluran drainase, dan peningkatan beberapa jalan lainnya. "Apa yang telah kita bangun dan kerjakan akan terus berlanjut dalam fase Bermasa yang berkelanjutan. Kami optimis, semua itu dapat kita wujudkan dengan dukungan, doa, serta sinergitas dari seluruh elemen masyarakat Kecamatan Mandau," tutup Kasmarni.

Tim Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu, g***a kering, dan ekstasi.P...
25/07/2024

Tim Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu, g***a kering, dan ekstasi.

Penangkapan dilakukan pada Senin, 22 Juli 2024, sekitar pukul 21.00 WIB di depan Puskesmas Bengkalis, Jalan Panglima Minal, Desa Sungai Alam, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis.

Kasat Narkoba Polres Bengkalis Iptu Hasan Basri saat Dikonfirmasi kabarDuri.Net mengatakan " Pelaku inisial TK (42) tahun peran Tersangka Pengedar" Jelasnya,Kamis (25/7).

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengintruksikan seluruh struktur di Provinsi Riau hingga daerah u...
25/07/2024

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengintruksikan seluruh struktur di Provinsi Riau hingga daerah untuk berjuang memenangkan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis yang diusung PKS yaitu Kasmari - Bagus Santoso yang telah mendapat Surat Keputusan (SK) Partai PKS.

Penegasan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu itu, ditujukan kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPD), Provinsi Riau dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabupaten hingga Dewan Pimpinan Ranting (DPra) yang ada di Kabupaten Bengkalis, Riau.

"Seluruh struktur dari DPW, DPD dan DPRa saya instruksikan untuk totalitas memenangkan pasangan Kasmarni - bagus Santoso," kata Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu disela sela penyerahan SK, Rabu, 24 Juli 2024 di Kantor DPP PKS Jakarta Selatan.

Presiden PKS, Ahmad Syaikhu berharap dengan dukungan penuh semua anggota DPW, DPD, DPRa mampu menjadikan pasangan Kasmarni - Bagus Santoso menjadi bupati dan wakil bupati Kabupaten Bengkalis periode 2024 H 2029.

"Insyaallah, Allah takdirkan pasangan yang telah kita berikan SK ini menjadi bupati dan wakil bupati bengkalis," tegasnya sembari menggema suara takbir dari pengurus PKS pusat yang hadir

Dengan telah diberikan SK Partai PKS ini, terang Ahmad Syaikhu. Dirinya meyakini menjadi motivasi baru kepada pasangan Kasmarni - Bagus Santoso untuk terus bergerak menuju kemenangan.

"Dan dengan telah diterimanya SK ini, mudah mudahan Ibu Kasmarni dan Dr Bagus Santoso lebih semakin bersemangat untuk bersosialisasi dan berhasil menjadi bupati dan wakil bupati bengkalis periode 2024 - 2029," imbuhnya.

Untuk diketahui Penyerahan SK tersebut, diserahkan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu didampingi Sekjen Koordinator Wilayah Sumatera Bagian Utara DPP PKS Dr. Irvan Aulia Saiful, Ketua DPW PKS Riau H. Ahmad Tarmizi dan Bapilu DPW PKS Riau H. Marwin kepada Bakal Calon Bupati Bengkalis Kasmarni didampingi Bakal Calon Wakil Bupati Bengkalis Dr. H. Bagus Santoso, di Kantor DPP PKS Jakarta Selatan.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net


"Pusat Percetakan Digital Printing di Kota DURI" Cetak Baliho, Spanduk, Banner, Kartu Nama, Stiker dan Segala Kebutuhan ...
24/07/2024





"Pusat Percetakan Digital Printing di Kota DURI"
Cetak Baliho, Spanduk, Banner, Kartu Nama, Stiker dan Segala Kebutuhan Pilkada 2024

TOKO CENTRAL PRINTING
Jalan Hangtuah (Samping CFC) DURI
Admin desain 📲 0852 7156 9045 / 0821 6956 3668

Menjamin kualitas cetak anda adalah prioritas utama kami.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan mengalokasikan anggaran sebesar Rp77 miliar di Anggaran Pendapatan Belanja Daera...
19/07/2024

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan mengalokasikan anggaran sebesar Rp77 miliar di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Riau tahun 2024.

Anggaran puluhan miliar tersebut untuk pembebasan lahan pembangunan Flyover Simpang Soebrantas - Garuda Sakti atau Simpang Panam, Kota Pekanbaru. 

Informasi demikian disampaikan Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau, M Arief Setiawan, Jumat (19/7/2024). 

"Rencana pembangunan flyover tinggal pembayaran ganti rugi lahan. Untuk pembayaran pembebasan menunggu APBD-P. Karena anggaran yang kita siapkan di APBD murni belum cukup," kata Arief. 

Arief menyebut, di APBD murni 2024 pihaknya menyiapkan anggaran sebesar Rp20 miliar. Namun, setelah dihitung tim appraisal anggaran tersebut tidak cukup, sehingga disiapkan di APBD-P 2024.

"Kalau hasil penilaian tim appraisal, ganti rugi lahan itu membutuhkan anggaran Rp77 miliar untuk 93 persil lahan yang akan dibebaskan," ujarnya. 

Arief menargetkan pembahasan lahan untuk jembatan layang yang direncanakan sepanjang 400 meter pada Desember 2024. Sebab pada tahun depan Kementerian PU akan mengalokasikan anggaran DED dan fisik pembangunan Flyover Simpang Panam. 

"Fisik flyover kementerian nanti yang bangun, sedangkan kewenangan kita pembebasan lahan. Makanya akhir tahun ini ganti rugi lahan harus sudah selesai," tutupnya. 

Untuk diketahui, Pemprov Riau telah menerima SK Penetapan Lokasi (Penlok) pembangunan Flyover Simpang Panam dari Pemerintah Kota Pekanbaru.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net

Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap tindak pidana narkotika jenis sabu seberat 10 gram dalam sebuah opera...
18/07/2024

Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap tindak pidana narkotika jenis sabu seberat 10 gram dalam sebuah operasi di Desa Pelkun, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis. Pengungkapan ini terjadi pada Rabu, 17 Juli 2024, sekitar pukul 02.00 WIB di Jalan Utama Pelkun.

Berdasarkan laporan polisi dengan nomor LP/A/125/VII/2024/SPKT.SATRESNARKOBA/POLRES BENGKALIS/POLDA RIAU.

"tersangka dalam kasus ini adalah S alias Pian, seorang pria berusia 32 tahun, beragama Islam, dan bekerja sebagai buruh. Ia tinggal di Jalan Hangtuah, Desa Palkun, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis dan sebagai pengedar," Terang Kasat Narkoba Iptu Hasan Basri, Kepada KabarDuri.Net

Dalam operasi tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa satu paket narkotika jenis sabu seberat 10 gram, satu unit handphone android, satu bungkus kotak rokok HD, dan satu unit sepeda motor merk Honda Beat Street.

Kasat Narkoba Iptu Hasan Basri Mengatakan pengungkapan berawal dari informasi masyarakat mengenai seorang pria yang diduga menguasai narkotika jenis sabu di Pelabuhan Sekodi, Kecamatan Bengkalis.

Tim Satresnarkoba Polres Bengkalis kemudian melakukan penyelidikan dan sekitar pukul 02.00 WIB melihat dua orang mengendarai sepeda motor Honda Beat Street warna hitam melintas dari arah pelabuhan menuju Jalan Utama Desa Pelkun.

Saat akan diberhentikan, kedua orang tersebut mencoba melarikan diri dan membuang sepeda motor. Namun, tim berhasil menangkap Sopian alias Pian, sementara seorang lagi bernama Sukarno alias Karno berhasil melarikan diri dan saat ini masih dalam penyelidikan.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu seberat 1,34 gram pada Minggu, 1...
17/07/2024

Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu seberat 1,34 gram pada Minggu, 14 Juli 2024.

Pengungkapan ini dilakukan di Jalan Poros Desa Tanjung Damai, Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis sekitar pukul 19.00 WIB.

Pengungkapan ini berawal dari laporan masyarakat mengenai adanya transaksi narkotika yang meresahkan di daerah tersebut. Berdasarkan laporan tersebut, tim Opsnal Polres Bengkalis segera melakukan penyelidikan di sekitar lokasi yang disebutkan. Sekitar pukul 19.00 WIB, tim menemukan dua orang yang dicurigai sedang berada di semak rumput persimpangan sungai. Ketika hendak diamankan, salah satu pelaku berhasil melarikan diri ke sungai, sementara satu orang lainnya berhasil ditangkap.

Tersangka yang berhasil diamankan adalah HM alias Zufri (28), seorang pelajar yang berdomisili di Dusun Sumber Makmur, Desa Tanjung Damai. Hikmah berperan sebagai kurir narkotika.

Dalam penangkapan tersebut, Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengamankan" barang bukti berupa, 7 paket diduga narkotika jenis sabu dengan berat total 1,34 gram,1 buah kaca pirek,1 alat hisap bong,1 mancis kompor, 1 gunting pres,2 plastik klip pembungkus sabu, 2 sendok sabu,1 unit ponsel Android," Jelas Kasat Narkoba Iptu Hasan Basri kepada KabarDuri.Net

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

Pada Minggu, 14 Juli 2024, sekitar pukul 18.30 WIB, Satuan Reserse Narkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus pe...
16/07/2024

Pada Minggu, 14 Juli 2024, sekitar pukul 18.30 WIB, Satuan Reserse Narkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu seberat 4,89 gram di sebuah rumah di Desa Sungai Linau, Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis.

Pengungkapan ini berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/A/119/VII/2024/SPKT.SATRESNARKOBA/POLRES BENGKALIS/POLDA RIAU tanggal 14 Juli 2024.

Tersangka pertama, ELS (37), seorang petani asal Desa Sungai Linau, dan tersangka kedua, JF (38), petani dari Desa Banjar Jaya, Kecamatan Siak Kecil.Keduanya diduga berperan sebagai pengedar dan kurir narkotika," Jelas Kasat Narkoba Iptu Hasan Basri kepada KabarDuri.Net

Dari tangan ELS, polisi menyita tujuh paket plastik berisi sabu seberat 4,62 gram, botol tube, gunting, satu unit timbangan digital, satu unit handphone android, dompet, dan uang tunai sebesar Rp130.000.

Sementara dari JF, polisi menyita satu paket plastik berisi sabu seberat 0,27 gram, kotak rokok, satu unit handphone android, dan dompet.

Pengungkapan kasus ini bermula dari informasi masyarakat tentang peredaran narkoba di Desa Siak Kecil. Setelah dilakukan penyelidikan mendalam, pada 14 Juli 2024, tim berhasil melakukan penggerebekan di sebuah rumah dan menangkap kedua tersangka. Dalam penggeledahan, ditemukan barang bukti sabu serta alat-alat pendukungnya.

Kedua tersangka mengakui bahwa narkotika tersebut milik mereka, yang diperoleh dari seorang yang berinsial K (dalam penyelidikan).

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

Dua orang pelaku tindak pidana pencurian besi p**a milik PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil diamankan oleh Polres Be...
16/07/2024

Dua orang pelaku tindak pidana pencurian besi p**a milik PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil diamankan oleh Polres Bengkalis.

Penangkapan ini dilakukan pada Minggu, 14 Juli 2024, sekitar pukul 22.00 WIB, setelah adanya laporan pencurian yang terjadi pada 27 Juni dan 13 Juli 2024.

Kejadian pencurian terjadi di Area Borowpit Laban, PT PHR, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.

"Pelaku pertama, AS (37), dan pelaku kedua, ASS (42), ditangkap di dua lokasi berbeda. AS ditangkap di Jalan Rokan Gg. Rose, Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau, sementara ASS diamankan di Jl. Simpang Karet Km.14, Desa Boncah Mahang, Kecamatan Bathin Solapan," Terang Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Gian kepada KabarDuri.Net, Selasa (16/7).

Barang bukti yang diamankan,4 p**a besi ukuran 32 inci,13 p**a besi ukuran bervariasi 10 potongan p**a besi,1 unit mobil merk Hilux warna hitam BM 8677 QI.

Pada 13 Juli 2024, sekitar pukul 21.03 WIB, pelapor mendapatkan informasi adanya aktivitas mencurigakan di lokasi Borowpit Laban.

Setelah berkoordinasi dengan pihak terkait, tim PT ABB dan Resmob 125 Polres Bengkalis mendatangi TKP dan menemukan barang bukti serta beberapa orang yang dicurigai. Pelapor melaporkan kejadian ini kepada pihak kepolisian untuk penyelidikan lebih lanjut.

Setelah menerima laporan, Kasat Reskrim AKP Gian Wiatma Jonimandala memerintahkan Kanit Pidum IPDA Doni Irawan untuk melakukan pengungkapan kasus.

pada 14 Juli 2024, sekitar pukul 03.00 WIB, Tim Resmob 125 melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap AS . AS mengakui telah melakukan pencurian p**a besi.

Pada 27 Juni 2024, AS mencuri 10 potongan p**a besi dan menjualnya kepada AHH seharga Rp. 1.700.000. Pada 13 Juli 2024, AS kembali melakukan pencurian namun belum sempat menjual hasil curiannya karena hujan deras.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus tindak pidana narkotika jenis sabu dengan berat total 17,34 gra...
15/07/2024

Satresnarkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus tindak pidana narkotika jenis sabu dengan berat total 17,34 gram, Pada hari Sabtu, 13 Juli 2024, sekitar pukul 14.00 WIB, S

Penggerebekan dilakukan di Jl. Bengkalis, Desa Air Putih, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis.

" kedua tersangka yang diamankan adalah Imran alias Enggol (46) dan MN alias Nopi (46). Keduanya berprofesi sebagai wiraswasta dan berdomisili di Kecamatan Bengkalis," Jelas Kasat Narkoba Ipda Hasan Basri kepada KabarDuri.Net

Tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) Jo Pasal 112 ayat (2) Undang-undang RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika, dengan peran sebagai pengedar.

Barang bukti yang disita dari Imran alias Enggol meliputi sembilan paket narkotika jenis sabu dengan berat total 17,34 gram, plastik kemasan, uang tunai sebesar Rp 600.000, satu unit HP Android, satu timbangan digital, satu tas selempang hitam, dan dua sendok sabu. Sementara dari Muktar Nopi disita satu unit HP Android dan uang tunai sebesar Rp 148.000.

Kronologi penangkapan berawal dari informasi masyarakat yang melaporkan adanya aktivitas transaksi narkotika di sebuah rumah di Jl. Bengkalis, Desa Air Putih. Tim opsnal Satresnarkoba Polres Bengkalis kemudian melakukan penyelidikan dan penggerebekan di lokasi tersebut. Kedua tersangka sempat melarikan diri namun berhasil ditangkap dan diamankan.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

Tim Opsnal Sat Res Narkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu dengan berat total ...
14/07/2024

Tim Opsnal Sat Res Narkoba Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu dengan berat total 4,62 gram. Pengungkapan ini terjadi pada Kamis, 11 Juli 2024.

Penangkapan pertama dilakukan di rumah yang berlokasi di Jalan Soiya, Desa Semunai, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis , Penangkapan kedua dilakukan di bengkel yang berlokasi di Jalan Lintas Pekanbaru-Duri Km.81, Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak.

" Tersangka berinsiiak TS (54) dan Tersangka Kedua PG (55), Kedua Pelaku berperan sebagai Pengedar narkotika," Terang Kasat Narkoba Polres Bengkalis IPDA Hasan Basri.

Barang Bukti Yang disita dari Tangkas TS
- 8 bungkus plastik berisi sabu seberat 3,46 gram, 1 kotak permen karet, 1 unit handphone Android merk Vivo warna ungu muda,1 unit handphone kecil merk Nokia warna hitam, Uang tunai Rp250.000,-

Yang disita dari PG, 1 bungkus plastik berisi sabu seberat 1,17 gram, 1 unit handphone Android merk Redmi warna biru, Uang tunai Rp300.000,-

Tim Opsnal Sat Res Narkoba Polres Bengkalis menerima informasi dari masyarakat terkait aktivitas transaksi narkoba di Desa Semunai, Kecamatan Pinggir. Setelah melakukan penyelidikan, tim berhasil menangkap TS di lokasi pertama. Dari hasil interogasi, diketahui bahwa barang bukti sabu diperoleh dari PG

Tim kemudian melakukan pengembangan dan berhasil menangkap Parlindungan Gultom di lokasi kedua dengan barang bukti yang sama. Kedua tersangka mengaku mendapatkan sabu dari seorang bernama Situmeang, yang saat ini masih dalam penyelidikan.

Kedua tersangka beserta barang bukti telah dibawa ke Mapolres Bengkalis untuk proses penyidikan lebih lanjut.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net Atau Story Instagram Kabarduri

MTQ (Musabaqoh Tillawatil Qur'an ) tingkat Kelurahan Duri Timur ke-V resmi dibuka. Acara berlangsung di halaman Mesjid D...
14/07/2024

MTQ (Musabaqoh Tillawatil Qur'an ) tingkat Kelurahan Duri Timur ke-V resmi dibuka. Acara berlangsung di halaman Mesjid Darul Ulumuddin, Jalan Gaya Baru, dengan Camat Mandau, Riki Rihardi, didaulat untuk membuka festival umat Muslim tersebut,Sabtu (13/7/24) malam.

Sebanyak 81 Qori dan Qori'ah dari 10 mesjid dan musholla di Kelurahan Duri Timur berkompetisi untuk menjadi yang terbaik dalam melafalkan ayat suci Al-Quran. Ketua Panitia MTQ ke-V, Erlina SH, menyatakan bahwa terdapat lima cabang yang diperlombakan, yakni Tilawah, Tartil, Tahfidz, Tahfidz Qur'an, dan Syahril Qur'an.

"Terima kasih kepada masyarakat dan semua pihak yang telah membantu sehingga MTQ ini bisa berlangsung malam ini," ucap Erlina.

Lurah Duri Timur, Meri Hariyani S.Kep, menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya MTQ ke-V di kelurahannya. "Terima kasih kepada Ibu Bupati Bengkalis dan Bapak Camat yang telah menganggarkan kegiatan ini. Selain kegiatan ini, juga banyak pembangunan di wilayah ini yang merupakan bentuk komitmen Bupati Bengkalis dalam memperhatikan masyarakatnya," ungkap Meri.

Camat Mandau, Riki Rihardi, mengaku bangga dengan antusiasme masyarakat dalam mengikuti MTQ ini. Ia menekankan bahwa sebelumnya kegiatan serupa tidak mendapatkan antusiasme sebesar ini dan baru pada masa Bupati Kasmarni, masyarakat terus diberdayakan.

"Mari kita aktifkan seluruh kegiatan keagamaan di kelurahan ini. Dengan MTQ ini, kita hindarkan dari segala perbuatan yang dilarang Allah SWT. Dukung terus Ibu Kasmarni dan juga program-programnya," pintanya.

Baca selangkapnya di www.kabarduri.net

Address

Jalan Sepakat Gang Santun
Riau
28884

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when KabarDuri posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to KabarDuri:

Videos

Share


Other Media/News Companies in Riau

Show All