Semangat Hidup

Semangat Hidup Halaman ini berisi refleksi Firman Tuhan yang menginspirasi hidup setiap hari untuk tetap semangat menjalani kehidupan yang TUHAN anugrahkan

DIBERDAYAKAN MENJADI TAAT Efesus 6:1-4 Sebuah intruksi atau perintah yang disampaikan, pasti bertujuan untuk kebaikan or...
01/07/2024

DIBERDAYAKAN MENJADI TAAT
Efesus 6:1-4

Sebuah intruksi atau perintah yang disampaikan, pasti bertujuan untuk kebaikan orang yang mendengar dan melakukan perintah itu. Sebaliknya, bagi yang tidak mau mendengar dan tidak taat pada perintah itu, pasti akan mendapatkan sesuatu yang menjadi konsekuensi dari pelanggaran.

Dalam suratnya kepada jemaat di Efesus, rasul Paulus menegaskan hal taat dan kasih kepada setiap anak-anak dan juga orang tua dalam hal ini seorang bapak.
"Hai anak-anak, taatilah orang tuamu di dalam Tuhan, karena haruslah demikian. Hormatilah ayahmu dan ibumu - ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini, supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi. Dan kamu, bapa-bapa, janganlah bangkitkan amarah di dalam hati anak-anakmu, tetapi didiklah mereka di dalam ajaran dan nasihat Tuhan."

Dalam suratnya ini, Paulus menghimbau supaya dalam kehidupan bersama ada ketaatan antara satu dengan lainnya.
Ayat 1-3 merupakan penegasan bagi anak-anak diberdayakan menjadi taat kepada orang tua.
Setiap anak-anak, hendaknya belajar untuk taat dan menghormati orang tua di sepanjang kehidupannya. Sebab, menghormati orang tua adalah perintah Tuhan, sebagaimana dalam hukum Taurat merupakan perintah kelima ; "Hormatilah ayahmu dan ibumu, supaya lanjut umurmu di tanah yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu"

Ketaatan kepada orang tua oleh setiap anak-anak adalah dasar dari tatanan kehidupan keluarga yang sehat dan merupakan perintah Tuhan.
Menghormati orang tua berarti menghargai mereka, mendengarkan apa yang dinasihati, dan berusaha untuk tidak menyakiti mereka baik secara fisik maupun psikis. Karena ada janji Tuhan dalam ketaatan itu, yakni berbahagia dan panjang umur di bumi.
Janji ini menunjukkan bahwa Tuhan memberkati ketaatan, dan dalam konteks kehidupan kita ketaatan dan hormat kepada orang tua seringkali dikaitkan dengan kehidupan yang stabil dan diberkati.

Pada ayat 4, merupakan pemberdayaan untuk setiap orang tua dalam mendidik anak-anak dengan kasih.
Bagian ini merupakan satu kesatuan dalam kehidupan bersama di dalam keluarga. Tidak hanya anak-anak yang diberdayakan untuk menjadi taat. Orang tua pun, secara khusus bagi bapak-bapak, untuk mendidik anak-anak dengan cara yang tidak memprovokasi kemarahan pada anak.
"Janganlah bangkitkan amarah di dalam hati anak-anakmu", hal ini menegaskan bahwa setiap orang tua, terutama bapak, diberi tanggung jawab untuk tidak memicu kemarahan atau kebencian pada anak-anak mereka. Mengingat ada banyak orang tua yang bersikap otoriter, tidak adil, serta kasar.
"Didiklah mereka di dalam ajaran dan nasihat Tuhan", yang menegaskan agar setiap orang tua harus mengajarkan nilai-nilai dan prinsip-prinsip yang diajarkan firman Tuhan kepada anak-anak. Pendidikan ini mencakup ajaran iman dan moral yang berdasarkan firman Tuhan, serta nasihat yang bijak dan membangun.

Kehidupan masa sekarang yang lebih menjurus pada individualistik, membuat masing-masing anggota keluarga seringkali mengabaikan ketaatan dan hormat. Anak-anak tidak lagi taat dan hormat kepada orang tua, dan orang tua kurang memberi nasihat dan teladan dalam kasih, tetapi menimbulkan amarah dan kepahitan dalam diri anak.

Melalui bacaan hari ini, terlebih di dalam mensyukuri Hari Doa Syukur Persekutuan Anak dan Remaja GKI Di Tanah Papua, kita sekalian baik anak-anak maupun orang tua, entah itu orang tua yang melahirkan anak-anak, maupun setiap orang dewasa yang memberi diri menjadi orang tua rohani melalui pengajaran dan didikan dalam persekutuan ini.
Kita diingatkan untuk belajar taat dan hormat serta mendidik dengan penuh kasih sebagaimana perintah Tuhan. Sebab, Tuhan memberi perintah ini bukan tanpa maksud. Tuhan tahu bahwa dalam ketaatan setiap anak-anak dan dalam kasih sayang setiap orang tua, maka relasi antara orang tua dan anak-anak akan terjalin baik dan penuh kasih, sebagai perwujudan hubungan antara manusia dengan Tuhan Yesus Kristus.
Ketaatan kepada orang tua adalah bagian dari ketaatan setiap anak kepada Tuhan. Menghormati orang tua bukan hanya masalah etika dan moral, tetapi merupakan perintah Tuhan yang mendatangkan berkat Tuhan.

Bagi para orang tua, baik orang tua kandung ataupun orang tua rohani, kita diingatkan akan tanggung jawab besar dalam mendidik anak-anak. Tugas kita bukan hanya memberikan secara materi atau memaksakan didiplin kepada anak-anak, tetapi membimbing mereka dalam kasih dan ajaran Tuhan.
Mendidik anak-anak dengan penuh kasih dan bijaksana berarti kita sedang membantu mereka mengenal Tuhan dan hidup dalam kehendak-Nya.

Pertanyaan bagi kita di hari yang berbahagia ini :
Bagaimanakah anak-anak dapat menunjukkan ketaatan dan hormat kepada orang tua dengan cara yang lebih baik ?
Sebagai orang tua, apakah kita sudah mendidik anak-anak dengan cara yang membangkitkan kasih sayang ataukah justru menimbulkan kemarahan dan kepahitan di hati ?

Dengan merenungkan bagian firman hari ini, setiap kita baik anak-anak maupun orang tua, hendaknya ketaatan dan penghormatan dalam keluarga menjadi refleksi dari hubungan masing-masing kita dengan Tuhan. Baiklah kita berusaha untuk hidup dalam ketaatan dan kasih sesuai dengan ajaran Tuhan. Firman Tuhan menuntun kita sekalian untuk diberdayakan menjadi taat dalam kehidupan ini.

Tetaplah bersemangat hidup dalam pemberdayaan Injil Kristus, dengan senantiasa belajar taat dan hormat serta penuh kasih sayang. Amin.

Selamat merayakan dan mensyukuri Hari Doa Syukur PAR GKI Di Tanah Papua, 2 Juli 2024.

07/04/2024

Penyertaan Tuhan, bukanlah menjauhkan kita dari berbagai persoalan hidup, tetapi memampukan kita menghadapi persoalan hidup

ADA YESUS DALAM PERJALANANMUApapun keadaan hidupmu hari ini,Percayalah Tuhan selalu hadir di dalam perjalanan hidupmuEng...
07/04/2024

ADA YESUS DALAM PERJALANANMU

Apapun keadaan hidupmu hari ini,
Percayalah
Tuhan selalu hadir di dalam perjalanan hidupmu

Engkau tidak sendiri menghadapi bebannya perjalanan hidup ini
Engkau tidak sendiri dengan kegundahan hatimu
Engkau tidak sendiri menapaki perjalanan hidup ini

Bukalah hatimu, lihatlah dengan iman
Tuhan Yesus ada hadir dan berjalan bersama denganmu
Ia hadir dan menyertaimu,
Ia mendampingimu
Kekuatan engkau peroleh untuk terus menapaki hidupmu
Sukacita menyertai perjalanan hidupmu
Sekalipun kesulitan, tantangan bahkan penderitaan menghadang perjalananmu

Tetaplah bersemangat menapaki perjalanan hidupmu di dunia ini
Sampai engkau tiba di tujuan hidupmu
Yaitu HIDUP KEKAL bersama ALLAH di SORGA.

12/03/2024
11/03/2024

Ketika kita taat sebagai murid Tuhan, kita menemukan bahwa setiap langkah yang diambil dipimpin oleh kasih dan kebijaksanaan-Nya

01/03/2024

Janganlah berkecil hati atas keterbatasan diri, pandanglah kuasa Allah yang sanggup memampukan kita mengerjakan pekerjaan yg besar

01/03/2024

Perubahan hendaklah dimulai dari diri sendiri, lalu akan berdampak pada lingkungan

01/03/2024

Mengubah keadaan di sekeliling, baiklah dimulai dari diri sendiri

Berikanlah senyuman sekalipun keadaan sedang membuatmu sedih, kecewa dan marah.Dengan tersenyum, kita sedang menyatakan ...
04/01/2024

Berikanlah senyuman sekalipun keadaan sedang membuatmu sedih, kecewa dan marah.
Dengan tersenyum, kita sedang menyatakan harapan dan iman serta kasih kepada Tuhan dan kepada sesama.

14/10/2023

Kasih sayang Tuhan tak pernah berkesudahan atas setiap kita yang hidup takut akan Dia
09/08/2023

Kasih sayang Tuhan tak pernah berkesudahan atas setiap kita yang hidup takut akan Dia

Hiduplah takut aka. TUHAN,  dan nikmatilah kasih setia TUHAN untuk selama-lamanya
09/08/2023

Hiduplah takut aka. TUHAN, dan nikmatilah kasih setia TUHAN untuk selama-lamanya

Bila ingin berakal budi yang baik, hiduplah takut akan TUHAN
09/08/2023

Bila ingin berakal budi yang baik, hiduplah takut akan TUHAN

Jadilah orang yang berbahagia karena hidup menurut perintah TUHAN
09/08/2023

Jadilah orang yang berbahagia karena hidup menurut perintah TUHAN

Tetaplah percaya kepada TUHAN
09/08/2023

Tetaplah percaya kepada TUHAN

Belajarlah memberi diri untuk mendengar perintah Tuhan dan peringatan-peringatan-Nya.
09/08/2023

Belajarlah memberi diri untuk mendengar perintah Tuhan dan peringatan-peringatan-Nya.

Address

Jalan Kayu Batu
Jayapura
99117

Telephone

+6282238412364

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Semangat Hidup posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Semangat Hidup:

Videos

Share

Category


Other Video Creators in Jayapura

Show All

You may also like