Inilahcom

Inilahcom Akun resmi Inilah.com

Media dengan jurnalisme solusi

13/02/2025

DPR dinilai kebablasan dan terlalu jumawa dalam merevisi Tata Tertib (Tatib) dengan memberi kewenangan mengevaluasi lembaga lain.

Padahal, Tatib seharusnya hanya mengatur internal DPR, bukan menyentuh kewenangan lembaga lain. 🤨

Kalau ini disetujui, apa yang terjadi saat DPR dilanda kasus besar, seperti korupsi?
Bayangkan saja, KPK bisa terhalang menindak oknum korupsi, bahkan ketua KPK bisa dilengserkan.

Apakah ini adil? Apa pendapat kawan inilah? 🤔

📺 Tonton selengkapnya di program jurnalisik di YouTube inilah.com:
https://www.youtube.com/watch?v=m3nHv5lUhyg

🔥 Main Pantun Bareng Arie Kriting, Yuk! 🎉Buat yang s**a sastra Indonesia, masih pada bisa buat pantun gak nih? 🤔Coba sam...
13/02/2025

🔥 Main Pantun Bareng Arie Kriting, Yuk! 🎉

Buat yang s**a sastra Indonesia, masih pada bisa buat pantun gak nih? 🤔
Coba sambut ini pantun buatan Arie Kriting berikut:

Hati senang jajan tahu petis
Yang jualan wajahnya bengis
Makan siang anaknya gratis
Hilang kerjaan bapaknya menangis

Wkwkwk… Ada yang bisa balas pantun ini? 😆
Yuk, share pantun gokil versi kawan inilah di kolom komentar! ⬇️

Presiden Prabowo Subianto terpilih kembali menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra periode 2025-2030. Kesepakatan itu...
13/02/2025

Presiden Prabowo Subianto terpilih kembali menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra periode 2025-2030. Kesepakatan itu diambil dalam Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Kamis (13/2/2025).

Dasco menyampaikan, hasil KLB menyepakati Prabowo Subianto menjadi Ketua Umum Partai Gerindra. Sedianya, Prabowo terpilih secara aklamasi dalam forum KLB.

"Kembali memantapkan Pak Prabowo sebagai Ketua Umum partai sekaligus sebagai formatur tunggal," ujar Wakil Ketua DPR RI ini.

Selain itu, hasil Kongres Luar Biasa juga meminta Prabowo untuk kembali maju sebagai capres di Pilpres 2029.

Hakim Tunggal Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan (Jaksel), Djumyamto tidak menerima permohonan eksepsi gugatan prape...
13/02/2025

Hakim Tunggal Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan (Jaksel), Djumyamto tidak menerima permohonan eksepsi gugatan praperadilan kubu Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait sah atau tidaknya penetapan tersangka.

Menurut Hakim Djumyamto, permohonan praperadilan diajukan oleh kubu Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto kabur tidak jelas.
Putusan NO adalah putusan Niet Ontvankelijke Verklaard, yaitu putusan yang menyatakan bahwa gugatan tidak dapat diterima.

"Menyatakan permohonan oleh pemohon (Hasto) kabur atau tidak jelas. Menyatakan permohonan praperadilan pemohon tidak dapat diterima," ujar Hakim Djumyamto ketika membacakan putusan praperadilan, di PN Jaksel, Kamis (13/2/2025).

Hakim Djumyamto, menerima eksepsi dari Tim Biro Hukum KPK selaku Termohon.

"Mengabulkan eksepsi dari temohon," ucapnya.

Pelaksanaan retret 505 kepala daerah terpilih di Magelang dalam waktu dekat ini mendapatkan sorotan publik. Pasalnya nil...
13/02/2025

Pelaksanaan retret 505 kepala daerah terpilih di Magelang dalam waktu dekat ini mendapatkan sorotan publik. Pasalnya nilai anggaran pelaksanaan acara tersebut mencapai Rp11,1 miliar dan dibebankan kepada masing-masing kepala daerah.

Selain itu, pihak penyelenggara acara yakni PT. Lembah Tidar Indonesia juga menjadi sorotan, karena diduga merupakan milik Partai Gerindra.

Salah satu akun (bararacot) berhasil mengungkap siapa pemilik perusahaan Lembah Tidar Indonesia tersebut. Dari hasil penelusurannya di webside kementerian hukum, ternyata perusahaan tersebut dipimpin atau dimiliki oleh Heru Irawanto.

Masih dalam postingan (bararacot) itu juga terungkan siapa sosok Heru dan afiliasinya. Dia ternyata merupakan salah satu calon anggota legislative (caleg) Partai Gerindra Dapil Brebes 3 meliputi Kecamatan Larangan, Bantarkawung dan Salem di Pemilu 2024.

Heru tercatat lolos dalam Pemilu 2024 dan dilantik sebagai sebagai Wakil Ketua DPRD Brebes pada Rabu 6 November 2024.

Tersiar kabar PHK terhadap 1.600 PPNPN di Kementerian PPN/Bappenas. Ditambah 150 pegawai di bawah Deputi Bidang Pembangu...
13/02/2025

Tersiar kabar PHK terhadap 1.600 PPNPN di Kementerian PPN/Bappenas. Ditambah 150 pegawai di bawah Deputi Bidang Pembangunan Kewilayahan Kementerian PPN/Bappenas.

Lagi-lagi yang dituding pemangkasan anggaran K/L sebagai amanat dari Inpres No 1 tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD 2025.

Asal tahu saja, kementerian yang dipimpin Rachmat Pambudy itu, anggarannya dipangkas Rp1 triliun, atau setara 50,8 persen. Sehingga anggaran Kementerian PPN/Bappenas pada tahun ini, tersisa Rp968,05 miliar.

Namun, kabar tersebut langsung dibantah oleh Deputi Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Alam Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas), Vivi Yulaswati.

"Tidak ada PHK tenaga kontrak. Kita sedang upayakan solusinya dari efisiensi anggaran," ujar Vivi kepada Inilah.com, Jakarta, Kamis (13/2/2025).

13/02/2025

Ed Sheeran menjadi sorotan warganet setelah sebuah video yang memperlihatkan dirinya diusir polisi India viral di media sosial.

Momen tersebut terjadi ketika Ed Sheeran bernyanyi di pinggir jalan dan diduga sebagai pengamen yang menyebabkan kemacetan.

Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta memperberat hukuman terdakwa Helena Lim selaku Manajer PT Quantum Skyline Exchange (Q...
13/02/2025

Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta memperberat hukuman terdakwa Helena Lim selaku Manajer PT Quantum Skyline Exchange (QSE) menjadi 10 tahun penjara terkait kasus korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah Tbk. tahun 2015–2022.

Selain pidana penjara, Majelis Hakim turut memperberat pidana denda yang telah dijatuhkan kepada Helena menjadi Rp1 miliar dengan ketentuan apabila tidak dibayar maka diganti (subsider) dengan pidana kurungan selama 6 bulan.

Sementara untuk pidana tambahan berupa uang pengganti, PT DKI Jakarta memutuskan pidana tambahan dengan besaran yang sama dengan Pengadilan Tipikor Jakarta pada PN Jakarta Pusat, yakni Rp900 juta.

Namun, Majelis Hakim memperberat lamanya hukuman pengganti apabila Helena tidak membayar uang pengganti, yakni menjadi 5 tahun.

Rasakan perjalanan kuliner tak terlupakan dengan Iftar Buffet spesial ‘Taste of The Archipelagos: Dine Like a Local, Tas...
13/02/2025

Rasakan perjalanan kuliner tak terlupakan dengan Iftar Buffet spesial ‘Taste of The Archipelagos: Dine Like a Local, Taste Global Wonders’!

🌏 Perpaduan cita rasa global dengan sentuhan lokal yang menggugah selera!

🍴 Menu berbeda setiap hari, menciptakan pengalaman berbuka puasa yang selalu fresh!

🎁 Promo Pay 4 Dine 5 di minggu pertama & terakhir Ramadan!

✨ Paket kamar spesial dengan sahur & iftar di Artsy Room, mulai dari IDR 2.000.000 Net/malam!

Jangan lewatkan momen Ramadan yang hangat dan berkesan bersama keluarga dan orang terdekat!

📲 Reservasi sekarang!
WhatsApp: +62 822 9979 9929
Telepon: +62 21 5268833

12/02/2025

Anggota Komisi II DPR Fraksi PDIP Giri Ramanda Kiemas menyoroti dampak kebijakan efisiensi anggaran yang dilakukan pemerintah terhadap pengurangan tenaga honorer.

Hal itu disampaikannya dalam rapat kerja Komisi II DPR pada Rabu (12/2/2025).

Giri menyinggung program andalan pemerintah yakni Makan Bergizi Gratis (MBG). Dia menilai program itu menjadi penyebab adanya kebijakan efesiensi anggaran.

Rencana Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengadakan orientasi kepemimpinan atau retret bagi 505 Kepala Daerah di Ak...
12/02/2025

Rencana Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengadakan orientasi kepemimpinan atau retret bagi 505 Kepala Daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, menuai sorotan.

Sorotan tertuju pada pembiayaan kegiatan yang salah satunya dibebankan kepada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) masing-masing pemerintah daerah.

Meskipun kegiatan ini didanai melalui DIPA Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemendagri, namun sejumlah biaya justru dibebankan kepada pemerintah daerah, melalui APBD.

Hal itu tertuang dalam Surat Edaran (SE) Mendagri Nomor 200.5/628/SJ. Surat ini tersebar melalui jurnalis investigasi sekaligus Co Founder Watchdoc, Dandhy Laksono dalam akun X -nya, Rabu (12/2/2025).

Salah satu poin dalam surat tersebut menyebutkan, biaya akomodasi dan konsumsi kepala daerah dalam kegiatan retret dibebankan kepada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) masing-masing, sebesar Rp2,750.000 per orang untuk satu hari.

Pembebanan biaya kepada APBD ini tentu saja memicu kritik dari berbagai pihak, terutama terkait urgensi dan efektivitas penggunaan anggaran daerah

12/02/2025

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri melaksanakan ibadah umrah di Mekkah, Arab Saudi, Selasa (11/2/2025), seusai berkunjung ke Vatikan.

Megawati juga mendapat sambutan hangat dari jamaah asal Indonesia ketika ia melakukan sa'i atau menuju Bukit Shofa ke Bukit Marwa.

Megawati umrah didampingi anak-anaknya yakni, Ketua DPR RI Puan Maharani dan Mohamad Rizki Pratama beserta sang cucu Diah Pikatan Orrisa atau Pinka.

Presiden ke-7 Joko Widodo mengungkapkan rencana politiknya pada masa depan. Jokowi kini berniat membuat partai politik y...
12/02/2025

Presiden ke-7 Joko Widodo mengungkapkan rencana politiknya pada masa depan. Jokowi kini berniat membuat partai politik yang sangat terbuka bagi semua orang.

Jokowi menjelaskan, partai politik itu akan seperti perusahaan terbuka atau tbk. Mantan Wali Kota Solo itu mengatakan saat ini rencananya tersebut masih dimatangkan.

"Baru dimatangkan, keinginan kami ada sebuah partai politik yang super tbk," kata Jokowi dalam wawancaranya dengan Najwa Shihab seperti disiarkan dalam Youtube Mata Najwa, Selasa (11/2).

Jokowi menjelaskan hal tersebut untuk menjawab soal partai perseorangan yang pernah disampaikannya. Jokowi mengatakan partai politik tersebut nantinya akan dimiliki oleh seluruh angMenurutnya, di masa depan, partai politik yang ideal akan memiliki format seperti itu.

"Itu baru dalam pemikiran," katanya.

Direksi Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI dan Radio Republik Indonesia (RRI) sepakat tidak akan melakukan Pemutusan Hu...
12/02/2025

Direksi Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI dan Radio Republik Indonesia (RRI) sepakat tidak akan melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) meskipun di tengah badai efisiensi anggaran tahun 2025.

Komitmen itu disampaikan Dirut TVRI Iman Brotoseno dan Dirut RRI Hendrasmi dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR RI, Rabu (12/02).

Saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VII DPR, Wakil Ketua Komisi VII Evita Nursanty bertanya apakah Direktur Utama (Dirut) TVRI Iman Brotoseno dan Dirut RRI I Hendrasmo bersedia untuk tak melakukan PHK karyawan meskipun ada efisiensi anggaran.

🤩 Kabar baik kawan inilah! Nikmati potongan Rp50.000,- untuk makan enak di Justus Steak House dan Tempayan Indonesian Bi...
12/02/2025

🤩 Kabar baik kawan inilah!

Nikmati potongan Rp50.000,- untuk makan enak di Justus Steak House dan Tempayan Indonesian Bistro sepanjang bulan Februari! 🍴✨

💳 Berlaku untuk pengguna DIGI, DigiCash, dan QRIS bank bjb.
🗓️ Periode: 1 – 28 Februari 2024
💸 Minimal transaksi Rp200.000,-

Yuk, rasakan nikmatnya makan hemat di berbagai outlet:
🥩 Justus Steak House (Prime & Regular) di Bandung, BSD, & Jakarta
🍲 Tempayan Indonesian Bistro di Bandung

Syarat & ketentuan berlaku. Buruan manfaatkan promonya sebelum kuota habis!

Siap traktir siapa nih? 👀

12/02/2025

Presiden Prabowo Subianto mengeluarkan Inpres No. 1 Tahun 2025 untuk menghemat anggaran negara sebesar Rp 306,69 triliun di APBN dan APBD 2025!

🔻 Efisiensi Anggaran:
📉 Kementerian/Lembaga: Rp 256,1 Triliun
📉 Transfer ke Daerah (TKD): Rp 50,59 Triliun

💡 Tujuannya?
Agar anggaran negara bisa fokus untuk program berdampak langsung ke masyarakat, seperti:
🍲 Makan Bergizi Gratis (MBG)
🌾 Swasembada Pangan & Energi
⚕️ Pemeriksaan Kesehatan Gratis
🛳️ Pembelian Kapal Induk
🏠 Pembangunan 3 Juta Rumah

🎬 Gimana menurut kawan inilah? Apakah efisiensi ini efektif atau akan menimbulkan efek domino yang lain? 🤔👇

🎥 Selengkapnya, tonton di program Jurnalisik YouTube inilah.com: https://www.youtube.com/watch?v=iyALHE3C8S0

Dua mahasiswa ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam di kolam retensi Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), Se...
12/02/2025

Dua mahasiswa ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam di kolam retensi Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), Selasa (11/2/2025). Kedua mahasiswa tersebut masing-masing dari Fakultas Teknik Industri dan A dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Insiden tersebut diduga berkaitan dengan sayembara renang yang dibuat oleh salah satu korban yang dilakukan sekira pukul 16.30 WIB. Jasad keduanya baru ditemukan Tim SAR gabungan pada pukul 20.00 WIB.

"Informasinya ada satu mahasiswa yang memberikan sayembara untuk siapa yang bisa berenang dari ujung ke ujung akan diberi Rp50 ribu," kata Kapolsek Genuk Kompol Rismanto dikutip dari inilahjateng.

"Mahasiswa nongkrong di kolam retensi, kemudian salah satu mahasiswa kasih sayembara ke salah satu mahasiswa. 'Kalau bisa berenang dari ujung Selatan ke Utara tak kasih uang Rp 50 ribu'. Yang dikasih sayembara mau. Dia renang tapi sampai tengah dia tenggelam," ungkapnya.

-

Baca selengkapnya:
https://www.inilah.com/gelar-challenge-berenang-dua-mahasiswa-tenggelam-di-kolam-retensi-unissula

Cita-cita membangun moda transportasi cerdas yakni taksi terbang (fly taxi) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timu...
12/02/2025

Cita-cita membangun moda transportasi cerdas yakni taksi terbang (fly taxi) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim), buyar seketika. Karena ahlinya resmi mundur dari megaproyek senilai Rp466 triliun.

Pada 7 Februari 2025, Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital (THD), Otorita IKN (OIKN) Mohammed Ali Berawi yang akrab disapa Ale, resmi mengajukan mundur dari IKN. Saat ini, dirinya sedang menunggu keputusan presiden (keppres).

Selama mengabdi di IKN, Ale yang ternyata Guru Besar Universitas Indonesia (FT-UI) itu, gencar mencetuskan sejumlah inovasi brilian.

Dia dikenal sebagai sosok sentral dari suksesnya Proof of Concept (PoC) taksi terbang yang akan menjadi mobilitas pintar masa depan di IKN Kaltim.

Setelah ditinggalkan Ale, nasib taksi terbang di IKN bakal terbengkalai yang akhirnya hilang dalam peredaran. Rencana beroperasi pada 2028 hanya menjadi 'omon-omon'.

Address


Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Inilahcom posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Inilahcom:

Videos

Shortcuts

  • Address
  • Telephone
  • Alerts
  • Contact The Business
  • Videos
  • Claim ownership or report listing
  • Want your business to be the top-listed Media Company?

Share