
29/12/2024
Puluhan pemilik katering di Kediri, Jawa Timur, jadi korban penipuan oknum Pokmas yang mengatasnamakan program Makan Bergizi Gis. Mereka dijanjikan kontrak selama 5 tahun, tapi berujung rugi hingga total Rp72 juta.
Dalam video viral, para korban meluapkan kekesalan mereka kepada pihak yang diduga pelaku. _ Kepala Humas BGN, Kombes Lalu M. Iwan, menegaskan bahwa kasus ini mencatut nama Kodim 0809/Kediri dan menyesalkan tindakan tersebut. Ia mengimbau para korban untuk segera melapor ke polisi agar kasus ini diusut tuntas.
"Program pemerintah selalu melalui prosedur resmi. Jika ada penawaran yang mencurigakan, silakan konfirmasi langsung ke instansi terkait. Jangan pernah menyerahkan uang tanpa kejelasan," tutur Iwan.
Cr : undercover.id