10/08/2023
πΈKECUPAN DAN KASIH SAYANG TERHADAP ANAKπΈ
Kecupan atau ciuman mempunyai peran yang sangat efektif dalam menggerakkan perasaan dan kejiwaan anak.
Juga mempunyai peran yang besar dalam menenangkan gelombang amarahnya. Di samping itu, akan lahir p**a rasa ketertarikan yang erat di dalam mengkokohkan hubungan kecintaan antara orang tua dengan sang anak.
Ini merupakan bukti kasih sayang dari hati sanubari kepada anak kecil, dan juga menjadi wujud nyata mengenai sikap tawadhu (merendahkan diri) dari yang tua kepada yang muda.
Kecupan merupakan cahaya benderang yang akan menerangi hati sang anak, anak melonggarkan dadanya serta menambahkan hangatnya interaksi diri dengan orang-orang di sekitarnya. Dan, yang tidak bisa dipungkiri lagi, ia merupakan sunnah dari Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam dalam bergaul dengan anak-anak.
Bukhari dan Muslim meriwayatkan dari A'isyah Radhiyallahu anhu bahwa ia berkata, "Telah datang beberapa orang orang Badui menghadap Rasulullah ο·Ί dan bertanya, "Apakah engkau mengecup (mencium) anak-anakmu?" Beliau menjawab, "Ya."
Mereka kemudian berkata, "Tapi demi Allah, kami tidak mengecup anak-anak kami." Rasulullah ο·Ί lalu bersabda, "Aku tidak punya daya apa-apa bilamana Allah βAzza wa Jalla telah mencabut rasa kasih sayang dari dalam hatimu. " (Diriwayatkan oleh Ahmad dalam Al-Musnad, 6/70)
Sumber : Kutipan buku Mendidik Anak Bersama Nabi
π₯ Jadikan setiap momen bersama anak lebih berarti. Kembangkan keterampilan parenting Anda dengan buku-buku berkualitas.
π Tim Parenting Islami
β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β’β£β£β£
πlike π¬komen πshare π₯tagβ£β£β£β£β£β£β£β£
π
πππππ ππππ πππ
β£β£β£β£β£β£β£β£β£β£β£β£Untuk informasi & tips-tips parenting lainnya
β»οΈ Silakan disebarluaskan
π« Dilarang menambah dan mengurangi isi poster/video yang berkaitan dengannya tanpa izin dari admin
β¬β¬β¬β¬β¬ΰΉΰΉβ¬β¬β¬β¬β¬
π Web : cimaung.pusatbelanjasunnah.com
π· Instagram : instagram.com/belajar_mendidik_anak
π‘ Telegram : t.me/speakersunnah
πΊ Facebook : m.facebook.com/groups/481958803991562/