Tahu Tahu

Tahu Tahu Berita yang kamu harus tahu, dipersembahkan oleh China Report ASEAN.

Presiden Prabowo Subianto menegaskan kepada para pemimpin dunia bahwa Indonesia terbuka terhadap lebih banyak bisnis. Se...
15/11/2024

Presiden Prabowo Subianto menegaskan kepada para pemimpin dunia bahwa Indonesia terbuka terhadap lebih banyak bisnis. Sebab, banyak perusahaan dari luar negeri yang terlibat dalam perekonomian Indonesia selama ini. Hal tersebut Prabowo sampaikan dalam APEC CEO Summit di Lima, Peru, Kamis, 14 November 2024, waktu setempat.

"Banyak perusahaan telah terlibat dalam perekonomian kita selama bertahun-tahun. Kita juga mendorong lebih banyak eksplorasi minyak dan gas serta mineral lainnya. Jadi, hadirin sekalian, Indonesia terbuka untuk lebih banyak bisnis," ujar Prabowo dalam tayangan Setpres, Juma, 15 November 2024.

Prabowo mengatakan, dirinya bertekad untuk melindungi semua investasi yang masuk ke Indonesia. Dia juga menjanjikan kondisi ekonomi yang menguntungkan bagi para investor. "Saya bertekad untuk melindungi semua investasi, memberikan kondisi ekonomi yang menguntungkan, dan terlibat dalam organisasi ekonomi utama dunia serta bekerja sama dengan Anda semua untuk menciptakan kesejahteraan bersama," tuturnya.

📷: Sekretariat Presiden via Kompas

15/11/2024

Kementerian Sumber Daya Manusia Malaysia bekerja sama dengan Huawei.

Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, menunjuk pendiri SpaceX, Elon Musk, masuk kabinet pemerintahannya. Menu...
14/11/2024

Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, menunjuk pendiri SpaceX, Elon Musk, masuk kabinet pemerintahannya. Menurut Trump, sang pemilik platform media sosial X itu cocok mengurus masalah keuangan dan efisiensi bujet pemerintahan.

Karena itu, Trump mengatakan dirinya menunjuk Elon Musk untuk memimpin Departemen Efisiensi Pemerintah (US Department of Government Efficiency). Trump mengatakan Elon Musk akan didampingi mantan kandidat presiden dari Partai Republik, Viviek Ramaswamny, memimpin badan baru yang akan resmi berdiri saat dirinya resmi dilantik Januari 2025 mendatang itu.

"Musk dan Ramaswamy akan membuka jalan bagi pemerintahan saya untuk membongkar birokrasi pemerintahan, memangkas regulasi berlebihan, mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, serta merestrukturisasi lembaga-lembaga federal," ucap Trump pada Selasa, 12 November 2024, seperti dikutip Reuters.

📷: Reuters/Carlos Barria via CNN Indonesia

Badan Intelijen Korea Selatan menyebut pasukan Korea Utara sudah mulai bertempur di Rusia untuk membantu militer Kremlin...
14/11/2024

Badan Intelijen Korea Selatan menyebut pasukan Korea Utara sudah mulai bertempur di Rusia untuk membantu militer Kremlin melawan Ukraina. Dalam pernyataan resmi pada Rabu, 13 November 2024, Badan Intelijen Nasional Korsel menyatakan pasukan Korut telah mulai menyerang pasukan Ukraina yang berada di wilayah Kursk, Rusia.

Laporan intelijen Korsel ini dirilis beberapa jam usai Amerika Serikat mengonfirmasi bahwa para tentara Korut saat ini sudah mulai berperang untuk Rusia. Wakil juru bicara utama Kementerian Luar Negeri AS, Vedant Patel, mengatakan lebih dari 10.000 prajurit Korea Utara telah dikirim ke wilayah timur Rusia. Sebagian besar dari mereka sudah bergerak ke bagian barat Kursk Oblast dan sudah mulai beraksi. Patel mengatakan pasukan Rusia telah melatih prajurit Korut di bidang artileri, kendaraan udara tak berawak, dan operasi infanteri dasar termasuk operasi pembersihan parit.

Serangan pasukan Rusia dan Korut di Kursk ini sebelumnya sudah diwanti-wanti oleh seorang pejabat AS yang menolak disebutkan namanya. Dia berujar Rusia dan Korut akan melakukan serangan untuk merebut Kursk dalam waktu dekat ini.

📷: KCNA via CNN Indonesia

Sejumlah media asing menyoroti bisnis KFC di Indonesia yang mulai ambruk dan menutup sejumlah gerainya di tengah boikot ...
14/11/2024

Sejumlah media asing menyoroti bisnis KFC di Indonesia yang mulai ambruk dan menutup sejumlah gerainya di tengah boikot produk Israel. Media Hong Kong, South China Morning Post (SCMP), dalam artikelnya yang berjudul "KFC Indonesia Closes More Stores as Anti-Israel Boycott Causes Surge in Loss" melaporkan bahwa KFC Indonesia berlomba-lomba menutup gerainya dan melakukan PHK ke sejumlah karyawannya untuk menutupi kerugian besar imbas tindakan boikot produk Israel di Indonesia yang kian masif. Dalam laporannya, SCMP juga menjelaskan bahwa saat ini, KFC Indonesia mengalami kerugian sebesar USD35,2 juta atau setara Rp557,08 miliar pada kuartal ke-3 tahun ini.

Media Malaysia, The Star, juga mewartakan hal serupa. Mereka melaporkan kerugian besar yang dialami KFC Indonesia imbas tindakan boikot produk Israel menyebabkan mereka harus melakukan pemutusan hubungan kerja terhadap lebih dari 2.000 karyawannya. "Pukulan terhadap bisnisnya mendorong perusahaan itu menutup 47 gerai dan memecat 2.274 pekerja selama setahun terakhir," tulis The Star dalam laporannya yang berjudul "KFC Indonesia Shutters Numerous Outlets, Lay Off Thousands of Employe After Massive Loss in 2024".

Senada, surat kabar Vietnam, VN Express, juga menyoroti penutupan gerai secara masif yang dilakukan KFC Indonesia. Dalam artikelnya yang berjudul "KFC Indonesia Shutters 47 Outlets, Lays Off Thousands Employee", mereka melaporkan bahwa KFC Indonesia sudah menurunkan jumlah gerai dari yang semula berjumlah 762 gerai pada 2023 menjadi 715 gerai pada 2024. VN Express memberitakan penutupan gerai masif ini terjadi imbas dampak berkepanjangan dari Pandemik COVID-19. Sebab, KFC Indonesia dilaporkan sudah mengalami kerugian besar sejak pandemik tersebut terjadi pada 2020 lalu.

📷: CNN Indonesia

Sekitar 300 diplomat, pejabat pemerintah, dan perwakilan perusahaan dari 10 negara anggota ASEAN berkumpul di Pusat Konv...
14/11/2024

Sekitar 300 diplomat, pejabat pemerintah, dan perwakilan perusahaan dari 10 negara anggota ASEAN berkumpul di Pusat Konvensi Internasional Qianhai hari ini untuk menjajaki peluang bisnis dan potensi kemitraan dengan mitra Tiongkok di Forum Kerja Sama Ekonomi ASEAN-GBA Tiongkok (Qianhai) 2024.

Bertema "Kepemimpinan Teknologi, Sinergi Industri", forum yang diselenggarakan oleh Pusat ASEAN-Tiongkok dan Pemerintah Kota Shenzhen tersebut berfokus pada penjajakan peluang pengembangan baru dan mengatasi tantangan bisnis melalui kerja sama ekonomi dan perdagangan antara Kawasan Teluk Raya (Greater Bay Area/GBA) Guangdong-Hong Kong-Macao dan negara-negara ASEAN.

Lee Kian Yan, presiden perusahaan Malaysia Smuzcity Berhad, mengumumkan bahwa mereka telah menyelesaikan kesepakatan kerja sama dengan Qianhai untuk proyek kawasan industri e-commerce lintas batas. Ia menyoroti lokasi geografis strategis Qianhai sebagai basis ideal untuk menjalin kemitraan dengan perusahaan Tiongkok, yang memungkinkan pelaksanaan proyek yang cepat.

Lee, yang terbang dari Malaysia tadi malam untuk menghadiri forum tersebut, menyampaikan harapannya untuk meningkatkan kolaborasi guna membantu perusahaan berekspansi secara global, dengan mengatakan, "Kami juga ingin melihat lebih banyak perusahaan dari Shenzhen dan kota-kota GBA lainnya merambah pasar Malaysia dan [di luar] melalui Malaysia.

Meskipun forum tersebut berfungsi sebagai platform yang efektif bagi bisnis ASEAN yang mencari kemitraan di GBA, forum tersebut juga menguntungkan perusahaan-perusahaan Tiongkok yang ingin berekspansi secara internasional. Bai Xue, kepala eksekutif Asosiasi Kolaborasi Industri-Universitas-Institut Penelitian Shenzhen (Shenzhen Industry-University-Research/SZIUR), penyelenggara forum, menyoroti inisiatif-inisiatif baru dari asosiasi industri, bersama dengan insentif pemerintah dan kebijakan industri dari berbagai negara ASEAN. Ini diperkenalkan dalam lima subforum paralel yang membahas topik-topik seperti e-commerce lintas batas dan transformasi digital.

Anita Kuang, sekretaris jenderal eksekutif Asosiasi Importir dan Eksportir GBA, mengungkapkan rencana untuk mendirikan sejumlah basis e-commerce lintas batas di pasar-pasar ASEAN tertentu guna memfasilitasi masuknya perusahaan-perusahaan GBA yang lebih besar.

Dalam sebuah wawancara di sela-sela forum utama, Kuang mengatakan, “Kami bermaksud untuk merangsang pertumbuhan industri GBA di ASEAN dengan menerapkan model-model baru, seperti membina bakat-bakat lokal yang melakukan siaran langsung, di dalam pasar-pasar ASEAN.

Sekitar 800 perusahaan Tiongkok berpartisipasi dalam resepsi kerja sama dan jaringan industri ASEAN-GBA malam ini. Bai mencatat bahwa lebih dari 1.400 perusahaan domestik telah mendaftar untuk acara tersebut, yang dirancang untuk membina proyek-proyek kerja sama ekonomi dan teknologi. Upacara penandatanganan untuk proyek-proyek ini juga diadakan selama resepsi.

Diluncurkan pada tahun 2023, forum tersebut memfasilitasi penandatanganan proyek-proyek kerja sama industri dengan total 12,1 miliar yuan (US$1,68 miliar) tahun lalu.

📷: Shenzhen Daily

Harga tiket pesawat naik tahun depan seiring kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12 persen pada 2025. D...
12/11/2024

Harga tiket pesawat naik tahun depan seiring kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12 persen pada 2025. Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk., Irfan Setiaputra, mengatakan kenaikan tarif PPN akan membuat harga tiket pesawat lebih mahal. Padahal, tiket pesawat domestik Indonesia termasuk yang paling tinggi.

Ia menyebut PPN merupakan salah satu komponen penambah harga tiket pesawat, di luar tarif yang sudah ditetapkan maskapai. "Tolong siap-siap sebentar lagi PPN akan naik dari 11 (persen) ke 12 persen, tiket pesawat sudah pasti naik," kata Irfan dalam gelaran Public Expose 2024 di Cengkareng, Jakarta Barat, Senin, 11 November 2024, dikutip Detikfinance.

Bos Garuda itu menyebut kenaikan tarif PPN jadi 12 persen hanya akan berdampak pada tiket pesawat domestik. Sedangkan tiket pesawat tidak mempengaruhi tiket pesawat untuk rute luar negeri. Sebab, rute internasional tidak dikenai pajak baik PPN maupun pajak pembelian avtur.

📷: CNN Indonesia/Damar

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengunggah video dirinya tengah berbincang via telepon dengan presiden te...
12/11/2024

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengunggah video dirinya tengah berbincang via telepon dengan presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, di akun media sosialnya.

Dalam percakapan langsung keduanya, Prabowo mengatakan, "Saya ingin mengucapkan selamat atas terpilihnya Anda sebagai presiden Amerika Serikat." "Terima kasih banyak," ujar Trump seperti terdengar dalam video tersebut.

Dalam kesempatan yang sama, Trump setidaknya dua kali memuji Prabowo. "Anda melakukan pekerjaan yang luar biasa di Indonesia. Kerja Anda sangat luar biasa," ujar Trump, "Dan bahasa Inggris Anda sangat bagus, bahasa Inggris Anda sangat baik." Prabowo membalasnya dengan mengatakan, "All my training is American, Sir."

📷: Instagram/prabowo

Presiden Prabowo Subianto menyelesaikan lawatan kenegaraan di Beijing, Tiongkok. Selanjutnya, Prabowo terbang ke Washing...
11/11/2024

Presiden Prabowo Subianto menyelesaikan lawatan kenegaraan di Beijing, Tiongkok. Selanjutnya, Prabowo terbang ke Washington, DC, Amerika Serikat dari Bandara Internasional Capital, Beijing.

Dilansir Antara, Minggu, 10 November 2024, Menteri Sumber Daya Air Tiongkok, Li Guoying, beserta pasukan dari People's Liberation Army (PLA), ikut mengantarkan Presiden Prabowo Subianto di tangga pesawat. Sedangkan dari pihak Indonesia, ikut mengantarkan Duta Besar RI untuk Tiongkok dan Mongolia, Djauhari Oratmangun, Atase Pertahanan KBRI Beijing, Brigjen TNI (Mar) Benny P. Nadeak, bersama sejumlah pejabat terkait lainnya.

Prabowo Subianto tiba di Pangkalan Militer Andrews, Washington D.C., Minggu, 10 November 2024 siang, untuk memulai lawatan di Amerika Serikat yang akan berlangsung hampir tiga hari. Kedatangan presiden disambut oleh Kepala Protokol Sementara Gedung Putih, Ethan Rozenweig, dan Duta Besar Amerika Serikat Untuk Indonesia, Kamal Shirin Lakhdir.

📷: Antara/Desca Lidya Natalia via Detik

Dilansir dari Xinhua, Presiden Tiongkok, Xi Jinping, dilaporkan mencatat bahwa Prabowo mengunjungi Tiongkok dalam perjal...
11/11/2024

Dilansir dari Xinhua, Presiden Tiongkok, Xi Jinping, dilaporkan mencatat bahwa Prabowo mengunjungi Tiongkok dalam perjalanan luar negeri pertamanya, tepat setelah ia memenangkan pemilu presiden Februari 2024, di Maret lalu. Prabowo juga memilih Beijing sebagai negara pertama yang dikunjunginya setelah resmi menjabat. "Ini menunjukkan betapa pentingnya ia mengembangkan hubungan dengan Tiongkok dan menunjukkan hubungan Tiongkok-Indonesia yang tingkatnya tinggi dan strategis," muat Xinhua.

Xi pun memberikan pernyataan bagaimana melanjutkan hubungan kedua negara dengan menjunjung tinggi prinsip kepatuhan terhadap otonomi strategis, saling percaya, saling membantu. RI dan Tiongkok harus membina kerja sama yang saling menguntungkan, berkeadilan, dan berkewajaran.

"Tiongkok bersedia bekerja sama dengan pemerintah Indonesia yang baru untuk membangun prestasi masa lalu, mempromosikan pembangunan komunitas dengan masa depan bersama dengan pengaruh regional dan global," tegas Xi Jinping. "Dan terus menulis babak baru dalam upaya mencari perbaikan diri melalui solidaritas, dan meningkatkan koordinasi serta kerja sama yang saling menguntungkan di antara negara-negara berkembang utama," tambahnya.

📷: Reuters/Florence Lo via CNBC Indonesia

Presiden RI, Prabowo Subianto, menemui Presiden RRT, Xi Jinping, di Great Hall of the People, Beijing, Tiongkok, Sabtu, ...
11/11/2024

Presiden RI, Prabowo Subianto, menemui Presiden RRT, Xi Jinping, di Great Hall of the People, Beijing, Tiongkok, Sabtu, 9 November 2024.

Dilansir dari Narasi Daily, Prabowo menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan hubungan kerja sama antara Indonesia dan Tiongkok demi kemakmuran, perdamaian, dan stabilitas dunia,
terkhusus di Asia.

Tujuh MoU kerja sama antar dua negara juga disepakati dan ditandatangani usai pertemuan tersebut, yaitu:
1. Protokol Persyaratan Fitosanitari untuk Ekspor Buah Kelapa Segar dari Indonesia ke Tiongkok;
2. Pedoman Kerja Teknis untuk Mempromosikan Perikanan Tangkap Berkelanjutan;
3. Memorandum Saling Pengertian tentang Penguatan Kerja Sama Ekonomi Biru;
4. Memorandum Saling Pengertian tentang Kerja Sama Sumber Daya Mineral;
5. Memorandum Saling Pengertian tentang Kerja Sama Mineral Hijau;
6. Memorandum Saling Pengertian tentang Kerja Sama Bidang Sumber Daya Air; dan
7. Memorandum Saling Pengertian tentang Kerja Sama Penilaian Kesesuaian.

📷: BPMI Setpres/Muchlis Jr. via Presiden Republik Indonesia

"Salah satu prinsip panduan saya yang kuat adalah seribu teman terlalu sedikit, satu musuh terlampau banyak. 一千个朋友太少,一个敌...
11/11/2024

"Salah satu prinsip panduan saya yang kuat adalah seribu teman terlalu sedikit, satu musuh terlampau banyak. 一千个朋友太少,一个敌人太多 (yīqiān ge péngyou tài shǎo, yīge díren tài duō)," kata Presiden Prabowo Subianto dalam Indonesia-China Business Forum 2024 di Beijing, Tiongkok pada Minggu, 10 November 2024, yang disambut tepuk tangan para peserta forum.

Presiden menilai kolaborasi erat antara Indonesia dan Tiongkok akan menjadi faktor untuk menstabilkan dan meningkatkan kerja sama regional dan menyebut bahwa Indonesia menyambut lebih banyak investasi dari Tiongkok. "Dan kami akan bekerja sangat keras untuk menyediakan suasana yang baik, fasilitas yang baik, dan sambutan yang baik bagi saudara-saudari kita dari Tiongkok," ungkap Presiden.

Selain itu, Presiden Prabowo juga menilai dalam darah semua banyak pemimpin dunia punya pengaruh Tiongkok. "Para pemimpin dunia, saya rasa sebagian besar dari mereka memiliki banyak DNA Tiongkok, mungkin termasuk saya. Mari kita bekerja bersama untuk maju hanya dengan kerja sama kita bisa berkolaborasi, hanya dengan kolaborasi kita bisa jadi saling pengertian, hanya dengan pengertian kita bisa mendatangkan perdamaian dan hanya dengan perdamaian kita bisa mendatangkan kemakmuran! Mari kita bekerja untuk kolaborasi! Mari kita bekerja untuk pengertian! Mari kita bekerja untuk perdamaian!" kata Prabowo.

📷: Antara

Presiden RI, Prabowo Subianto, menyaksikan tanda tangan nota kesepahaman (MoU) antara perusahaan Indonesia dan Tiongkok ...
11/11/2024

Presiden RI, Prabowo Subianto, menyaksikan tanda tangan nota kesepahaman (MoU) antara perusahaan Indonesia dan Tiongkok dengan nilai mencapai USD 10,07 miliar (Rp157 triliun). Dalam acara Indonesia-China Business Forum 2024 di Beijing, Tiongkok, Minggu, 10 November 2024, Prabowo mengatakan partisipasi kuat para pengusaha Tiongkok di Asia merupakan elemen yang sangat penting dalam kerja sama yang erat antara kedua negara.

"Saya telah mengadakan pertemuan baik dengan presiden dan perdana menteri di mana kita akan melanjutkan kolaborasi ini," kata Presiden Prabowo. "Ini adalah bagian dari sinergi di semua bidang, bidang pendidikan, bidang bisnis, bidang industri, kerja sama antarmasyarakat dan kami sangat optimis tentang prospeknya," lanjutnya.

Dalam acara yang digagas oleh Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Komite Tiongkok (KIKT) tersebut, sekitar 20 perusahaan dari Indonesia dan Tiongkok menandatangani komitmen kerja sama senilai total USD10,07 miliar (Rp157 triliun) di bidang manufaktur canggih, energi terbarukan, kesehatan, hilirisasi, ketahanan pangan, dan keuangan.

📷: Antara via Tempo

Presiden Prabowo Subianto bertolak ke Beijing, Tiongkok pada Jumat, 8 November 2024. Prabowo akan berada di Negeri Tirai...
09/11/2024

Presiden Prabowo Subianto bertolak ke Beijing, Tiongkok pada Jumat, 8 November 2024. Prabowo akan berada di Negeri Tirai Bambu itu hingga Minggu, 10 November 2024. Kementerian Luar Negeri menyebut lawatan Prabowo ke Tiongkok atas undangan dari Presiden Xi Jinping. Prabowo juga akan bertemu pejabat Tiongkok lainnya.

"Kunjungan ini memberi makna penting bagi komitmen penguatan kerja sama kemitraan komprehensif strategis Indonesia dan Tiongkok di berbagai bidang," tulis Kemlu melalui situs resmi yang dikutip pada Jumat, 8 November 2024.

Kunjungan Prabowo ke Tiongkok akan menjadi lawatan pertamanya ke luar negeri sebagai presiden dalam upaya untuk meningkatkan posisi Indonesia di panggung dunia.

📷: CNN Indonesia

Perusahaan ban asal Prancis, Michelin, memproduksi ban mereka dengan kandungan 71% bahan-bahan bekas dan berkelanjutan, ...
08/11/2024

Perusahaan ban asal Prancis, Michelin, memproduksi ban mereka dengan kandungan 71% bahan-bahan bekas dan berkelanjutan, seperti kulit kacang, biji bunga matahari, ban bekas, dll. Ini merupakan salah satu upaya untuk mengurangi emisi karbon.

Michelin merupakan salah satu perusahaan multinasional yang berpartisipasi dalam pameran CIIE di Shanghai. Selain Michelin, terdapat banyak sekali perusahaan-perusahaan dari Tiongkok maupun luar negeri yang memamerkan inovasi terkini, untuk dunia yang lebih baik.

Ini sejalan dengan tema CIIE tahun ini: Generasi Baru, Berbagi Masa Depan. CIIE merupakan pameran impor terbesar di dunia yang diadakan setiap tahun di Shanghai.

Kendaraan listrik menjadi salah satu sorotan utama CIIE tahun ini di Shanghai, Tiongkok.Seiring dengan upaya Tiongkok un...
08/11/2024

Kendaraan listrik menjadi salah satu sorotan utama CIIE tahun ini di Shanghai, Tiongkok.

Seiring dengan upaya Tiongkok untuk mempromosikan ekonomi rendah karbon, banyak perusahaan Tiongkok yang memasuki pasar dan mengembangkan eVTOL, mobil terbang, dan pesawat nirawak penumpang.

TCab Tech yang berkantor pusat di Shanghai adalah perusahaan Tiongkok yang mengembangkan pesawat lepas landas dan mendarat vertikal elektrik (eVTOL), bekerja sama dengan PEA, Malaysia, dan Singapura. Perusahaan ini bertujuan untuk melayani pasar mobilitas udara di Tiongkok, Timur Tengah, dan Asia Tenggara.

08/11/2024

Mari kita melihat bagaimana pelaku UKM dari Indonesia mendapat peluang dan manfaat dari CIIE di Shanghai.

Address


Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Tahu Tahu posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Tahu Tahu:

Videos

Share